Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN NO. 97 KOTA UTARA


Kelas/ Semester : III/1
Tema : 3. Benda di Sekitarku
Subtema : 3. Perubahan Wujud Benda
Materi Pokok : Perubahan wujud benda cair, satuan berat baku
dan unsur seni rupa karya dekoratif
Pembelajaran ke :1
Alokasi Waktu : 6x35 Menit

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam
karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalamtindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Muatan: Bahasa Indonesia
NO Kompetensi Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Menggali informasi tentang 3.1.1 Mengidentifikasi informasi perubahan
konsepperubahan wujud benda dalam wujud benda pada teks bacaan (C1)
kehidupansehari-hari yang disajikan 3.1.2 Menganalisis perubahan wujud benda
dalam bentuk lisan, tulis, visual, mencair dalam kehidupan sehari-hari (C4)
dan/atau eksplorasilingkungan. 3.1.3 Menyimpulkan informasi perubahan
wujud benda (C5)
4.1 Menyajikan hasil informasi tentang 4.1.1 Mendemostrasikan percobaan tentang
konsepperubahan wujud benda dalam percobaan wujud benda mencair. (P2)
kehidupan sehari-hari dalam bentuk
lisan,
tulis, dan visual menggunakan
kosakata baku dan kalimat efektif.

Muatan : Matematika
NO Kompetensi Indikator Pencapaian Kompetensi
3.7 Mendeskripsikan dan menentukan 3.7.1 Mengidentifikasi satuan berat baku.
hubungan antar satuan baku untuk (C1)
panjang, berat, dan waktu yang 3.7.2 Menganalisis satuan berat baku yang
umumnya digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
digunakan dalam kehidupan sehari- (C4)
hari.
4.7 Menyelesaikan masalah yang 4.7.1 Mendemonstrasikan menimbang berat
berkaitan dengan hubungan sebuah benda. (P2)
antarsatuan baku untuk panjang, berat, 4.7.2 Menyelesaikan masalah sehari- hari
dan waktu yang yang berkaitan dengan berat. (P5)
umumnya digunakan dalam
kehidupan sehari-hari.
Muatan: SBdP
NO Kompetensi Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Mengetahui unsur-unsur seni rupa 3.1.1 Menganalisis jenis bentuk, garis dan
dalamkarya dekoratif warna sebagai unsur dekoratif dengan
benar. (C4)
4.1 Membuat karya dekoratif 4.1.1 Mempraktikkan penggunaan garis
dan warna untuk membuatkarya dekoratif
dengan tepat. (P2)

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan memperhatikan teks bacaan tentang perubahan wujud benda yang ditampilkan
guru pada power point, siswa dapat mengidentifikasi perubahan wujud benda dalam
kehidupan sehari-hari dengan tepat
2. Dengan memperhatikan video pembelajaran perubahan wujud, siswa dapat menganalisis
informasi yang terkait dengan perubahan wujud mencair dengan tepat.
3. Dengan melakukan percobaan, siswa dapat menemukan informasi perubahan wujud
sesuai dengan hasil percobaan dengan benar.
4. Dengan melakukan percobaan, siswa dapat mendemosntrasikan informasi perubahan
wujud benda sesuai dengan hasil percobaan dengan benar.
5. Dengan mengamati resep pada power point, siswa dapat mengidentifikasi satuan berat
dengan benar.
6. Dengan mengamati resep pada power point, siswa dapat menganalisis satuan berat baku
yang digunakan dengan benar.
7. Dengan mengamati video menimbang berat benda, siswa dapat mendemonstrasikan
menimbang berat benda dengan benar.
8. Dengan menyelesaikan soal latihan pada LKPD, siswa dapat menyelesaikan masalah
sehari-hari yang berkaitan satuan berat baku dengan benar.
9. Dengan mengamati jenis garis dan warna dari gambar pada ppt siswa dapat menganalisis
jenis garis dan warna sebagai unsur dekoratif dengan benar.
10. Dengan menggambar seni dekoratif, siswa dapat mempraktikkan penggunaan garis
dan warna untuk membuat karya dekoratif dengan tepat.

* Nilai Karakter yang dikembangkan :


PPK : Rasa Ingin Tahu, teliti dan percaya diri
4C : Critical thinking, Collaboration, creativiy, communication,
Literasi : membaca perubahan wujud air
HOTS : pertanyaan mengkreasi

D. MATERI PEMBELAJARAN (TERLAMPIR)


1. Teks tentang perubahan wujud benda mencair.
2. Macam- macam contoh perubahan wujud benda mencair.
3. Satuan baku.
4. Jenis garis dan warna yang terdapat pada gambar dekoratif

E. PENDEKATAN, MODEL/METODE PEMBELAJARAN


Pendekatan : Saintifik
Model : Problem Based Learning
Metode : Ceramah, Penugasan, Tanya Jawab
F. MEDIA PEMBELAJARAN DAN SUMBER BELAJAR
 MEDIA PEMBELAJARAN
1. Alat
a.. Laptop
b.. LCD Proyektor
c. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
2. Media Pembelajaran
a. Media benda konkret Es batu, cokelat, mentega
b. Media Microsoft Power Point Resep dan Garis dan Warna
c. Media video pembelajaran perubahan wujud benda

 SUMBER BELAJAR
1. Kemendikbud. 2018. Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 kelas 3 Tema 3. Benda di
Sekitarku (Buku Siswa – Revisi Tahun 2018). Jakarta: Kemendikbud.
2. Kemendikbud. 2018. Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 kelas 3 Tema 3. Benda di
Sekitarku (Buku Guru – Revisi Tahun 2018). Jakarta: Kemendikbud.
3. Irene M.J.A, Dwi Tyas U, wini K. Buku Tematik terpadu Kelas 3 Tema 3 Benda disekitarku.
Jakarta: Penerbit Erlangga

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu
Kegiatan 1. Salam pembuka 15 menit
Pendahuluan 2. Perwakilan peserta didik diminta untuk memimpin do’a
bersama
3. Peserta didik diajak bersama-sama menyanyikan lagu
Indonesia Raya yang dilanjutkan salam dan tepuk
PPK,(Religius, disiplin, Nasionalisme)
4. Peserta didik dicek kehadirannya oleh guru
5. Guru memberikan apersepsi tentang mengapa es bisa
mencair? Pernahkan anak-anak melihat es? Mengapa es bisa
menjadi air?
(critical thinking, communication)
6. Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait tujuan
pembelajaran yang akan dicapai (Comunication)
7. Guru memberi motivasi kepada peserta didik agar semangat
mengikuti pelajaran
Kegiatan Ayo Mencoba 140 Menit
Inti Sintak 1 Orientasi siswa pada masalah
1. Melalui media power point peserta didik mengamati video
tentang perubahan wujud zat cair. (mengamati)
https://www.youtube.com/watch?v=uBJVEHWXEks
2. Peserta didik menyimak sedikit penjelasan dari guru yang
berhubungan dengan video yang telah diamati yakni :
Apa yang terjadi dengan cokelat, mentega, es batu jika
dibiarkan di tempat terbuka?
3. Peserta didik diarahkan untuk mengemukakan pendapat atau
bertanya berkaitan dengan apa yang disampaikan guru jika ada
hal yang belum dipahami. (Menanya)
4. Guru menampilkan teks bacaan peristiwa perubahan wujud
benda dalam kehidupan sehari-hari
5. Peserta didik menyimak informasi yang ada pada teks bacaan
Sintak 2 Mengorganisasi peserta didik untuk belajar
4. Peserta didik dikelompokkan menjadi 5 kelompok dan
dibagikan LKPD serta mendapatkan pengarahan dari guru tentang
permasalahan yang harus diselesaikan bersama kelompok yang
akan dibentuk yakni :
a. Peserta didik diarahkan bahwa hasil pengamatan dan analisis
akan didiskusikan bersama kelompoknya dan dituangkan
dalam LKPD.( communication)
b. Peserta didik diarahkan bahwa nanti perwakilan kelompok
akan mempresentasikan tugas hasil diskusi kelompok

Sintak 3 Membimbing peserta didik untuk belajar


5. Peserta didik dalam kelompoknya dibimbing untuk
mepersiapkan alat dan bahan. (Communication)
6. Peserta didik dibimbing guru membaca langkah-langkah
percobaan perubahan wujud benda cair

Sintak 4 Membimbing Penyelidikan


7. Peserta didik melakukan penyelidikan percobaan perubahan
wujud benda cair. (communication, critical thinking)
8. Peserta didik sesuai tugasnya melaksanakan pengumpulan
dan penyelidikan data sesuai LKPD. (Communication,
Creativity and Innovation, collaboration, problem
solving)
9. Peserta didik menuliskan hasil pengamatan perubahan
wujud benda cair pada LKPD. (critical thinking, HOTS,
innovation)
10. Peserta didik dibimbing guru mempersiapkan laporan
penyelidikan masalah. (Communication)

Sintak 5 Mengembangkan dan menyajikan hasil karya


11. Perwakilan setiap kelompok presentasi menyampaikan
hasil tugasnya di depan kelas dan kelompok lain
mengklarifikasi dan mengapresiasi. ( Mengomunisasikan,
Creativity and Innovation, collaboration )
12. Sebagai fasilitator guru membimbing peserta didik yang
kesulitan saat presentasi.
13. Setelah semua kelompok menyelesaikan presentasi serta
saling memberi apresiasi, dan dilanjutkan dengan
merangkum serta menyimpulkan
14. Peserta didik diberikan penghargaan serta masukan dan
penguatan terhadap hasil tugas semua kelompok.
(memotivasi)

Ayo Mengamati
 Kegiatan selanjutnya guru memperlihatkan bungkus cokelat
atau makanan kepada peserta didik. Peserta didik mengamati
ukuran berat yang tertera di bungkus makanan.
 Peserta didik mengamati satuan yang digunakan dan besaran
beratnya.
 Peserta didik mengamati cokelat yang tertera pada bungkus
plastik. Peserta didik menentukan cokelat mana yang paling
berat.
 Kegiatan dilanjutkan dengan peserta didik mengamati resep
bahan kue yang ditampilkan pada power point. Berdasarkan
resep bahan kue, peserta didik menentukan satuan baku yang
tertera pada resep tersebut.
 Guru menjelaskan tentang satuan baku dan ada juga satuan
yang tidak baku.
 Setelah peserta didik mendengarkan penjelasan guru, peserta
didik pun menuliskan contoh besaran tidak baku. Tanyakan
apakah mereka pernah menggunakan satuan tidak baku?
 Peserta didik memberikan pendapatnya.
Ayo Berlatih
 Peserta didik melanjutkan kegiatan dengan mengerjakan soal
latihan pada LKPD
 Guru berkeliling untuk membantu peserta didik yang masih
membutuhkan pertolongan.

Ayo Mengamati
 Guru mengajukan pertanyaan apakah peserta didik pernah
merasakan dinginnya salju? Di manakah kita dapat
menemukan salju? Apakah salju dapat meleleh?
 Peserta didik diajak untuk bahwa melihat keindahan butiran
salju yang gambarnya ada pada power point
 Peserta didik mengamati gambar yang ada pada power point.
Peserta didik menjelaskan unsur apa saja yang ada di gambar.
 Setelah itu, peserta didik menyimak penjelasaan guru tentang
unsur garis dan warna pada gambar dekoratif.

 Setelah mendapatkan penjelasan, kembali peserta didik


mengamati gambar yang ada dan mengidentifikasi garis,
bentuk, dan warna yang ada pada gambar.
(Critical Thinking and Problem Formulatrion)
Ayo Mencoba
 Peserta didik diarahkan untuk membuat aneka garis.
 Disediakan dua belas kotak. Setiap kotak harus berisi bentuk
garis yang berbeda.
 Peserta didik menggambar dan memberi warna pada kotak
yang disediakan.
 Peserta didik yang sudah selesai dapat memperlihatkan
hasilnya kepada guru maupun teman-temannya.(Creativity
and Innovation)
Kegiatan 1. Peserta didik mampu mengemukan hasil belajar hari ini 15 Menit
Penutup 2. Siswa mengerjakan tes evaluasi untuk mengukur ketercapaian
tujuan pembelajaran.
3. Guru memberikan penguatan dan kesimpulan
4. Pesrta didik diberikan kesempatan berbicara /bertanya dan
menambahkan informasi dari peserta didik lainnya.
5. Salam dan do’a penutup di pimpin oleh salah satu peserta didk.

H. PENILAIAN
1. Teknik Penilaian (Terlampir)
a. Penilaian Sikap
1) Prosedur : Selama proses pembelajaran dan di luar proses pembelajaran
2) Teknik : Non tes
3) Bentuk : Observasi
4) Instrument : Lembar jurnal sikap

b.Penilaian Pengetahuan (Terlampir)


1) Prosedur : Akhir pembelajaran
2) Teknik : Tes
3) Bentuk : Isian dan uraian
4) Instrument : Kisi-kisi soal, soal, kunci jawaban, penskoran (terlampir)

c. Penilaian Keterampilan (Terlampir)


1) Prosedur : Dalam proses pembelajaran
2) Teknik : Non tes
3) Bentuk : Observasi
4) Instrument : Rubrik dan kunci rubrik

C. Tindak lanjut penilaian


Pembelajaran Remedial Bagi peserta didik yang belum memenuhi Kriteria
Ketuntasan Minimal ( KKM ) setelah melakukan tes sumatif, maka akan
diberikan pembelajaran tambahan (Remedial Teaching) terhadap IPK yang belum
tutas kemudian diberikan Tes Sumatif lagi dengan ketentuan :
(1) Soal yang diberikan berbeda denga soal sebelumnya namun setara
(2) Nilai akhir yang akan diambil adala nilai hasil tes terakhir.
(3) Siswa lain yang sudah tuntas (>KKM) dipersilahkan untuk ikut bagi
yang berminat untuk memberikan keadilan

Mengetahui Gorontalo, Agustus 2022


Kepala Sekolah Guru Kelas III

AJARIA THAIB, S.Pd YAYUK LIPUTO, S.Pd


NIP. 19640307 198903 2 009 NIP.19900212 202012 2 005

Anda mungkin juga menyukai