Anda di halaman 1dari 9

TUGAS AKHIR BAHASA INDONESIA

Menentukan Keberpihakan Penulis Dalam


Tajuk

Disusun oleh :

Fianda Pemilia

Guru pembimbing :

Jamaluddin, M.Pd

SMAN 4 PANDEGLANG
TAHUN AJARAN 2021/2022

1
KATA PENGANTAR

Dengan mengucap puji dan syukur kehadirat Allah SWT, maka saya bisa
menyelesaikan makalah yang berjudul “Menentukan Keberpihakan Penulis Dalam
Tajuk” dan dengan harapan semoga makalah ini bisa bermanfaat dan menjadikan
referensi bagi kita sehingga lebih mengenal tentang apa itu keberpihakan penulis
dalam tajuk. Makalah ini juga sebagai tugas untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Akhir kata semoga bisa bermanfaat bagi para pelajar, terutama pada diri saya
sendiri dan semua yang membaca makalah ini semoga dapat dipergunakan dengan
semestinya.

Pandeglang, 07 Januari 2022

Fianda Pemilia

2
DAFTAR ISI

BAB I............................................................................................................................................................4
PEMBAHASAN.............................................................................................................................................4
1. Pengertian Tajuk..............................................................................................................................4
2. Pengertian Keberpihakan Penulis....................................................................................................4
BAB II...........................................................................................................................................................4
1. Ciri-Ciri Keberpihakan Penulis..........................................................................................................4
BAB III..........................................................................................................................................................5
1. Cara Menentukan Keberpihakan Penulis dalam tajuk.....................................................................5
BAB IV..........................................................................................................................................................5
Contoh soal dan pembahasan.....................................................................................................................5
BAB V...........................................................................................................................................................6
Soal..............................................................................................................................................................6
BAB VI..........................................................................................................................................................8
Pembahasan soal.........................................................................................................................................8
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................................................9

3
BAB I
PEMBAHASAN
1. Pengertian Tajuk
Tajuk menurut KBBI adalah mahkota, jamang (perhiasan kepala), petam.
Maka dapat diartikan tajuk adalah istilah dengan beragam arti atau sesuatu yang
menghiasi bagian atas/kepala pada suatu teks/artikel.

2. Pengertian Keberpihakan Penulis


Keberpihakan adalah kecenderungan penulis untuk memberikan dukungan
pada pihak apa atau mana yang diungkapkan dalam sebuah tajuk rencana. Adapun
keberpihakan penulis dapat ditentukan berdasarkan tujuan yang ingin dicapai,
contoh jika penulis artikel menulis tentang “Bea Siswa Penunjang Pendidikan” tentu
gambaran keberpihakan penulis pada artikel itu adalah siswa atau penerima bea
siswa dan dunia pendidikan.

BAB II

1. Ciri-Ciri Keberpihakan Penulis


Adapun ciri-ciri keberpihakan penulis dalam tajuk yaitu:

 Bersifat subyektif.
 Berisi kecenderungan penulis untuk memberikan dukungan pada pihak apa atau
mana yang diungkapkan dalam sebuah tajuk.
 Biasanya tema yang diangkat penulis sekaligus termasuk tujuan keberpihakan
penulis.
 Berisi opini penulis yang mendukung pada pihak tertentu.

4
BAB III
1. Cara Menentukan Keberpihakan Penulis dalam tajuk
Berikut cara menentukan keberpihkan penulis dalam sebuah tajuk:

 Membaca keseluruhan tajuk dalam artikel atau teks .


 Memahami isi tajuk.
 Kemudian tentukan kecenderungan penulis memberikan dukungan pada pihak yang
diungkapakan dalam tajuk, misalkan penulis menyoroti dampak masalah
kecelakaan lalu lintas, yaitu banyaknya korban lakalantas. Korban
tersebut merupakan masyarakat secara umum, maka keberpihakan penulis pada
tajuk tersebut kepada masyarakat.
 Serta pihak yang sering dibahas dalam tajuk tersebut biasanya termasuk
keberpihakan penulis.

BAB IV
Contoh soal dan pembahasan
Cermati teks berikut!

Pengguna jasa penerbangan tentu berharap semua maskapai mericapai standar


keselamatan excellent. Berbeda dengan bus kota yang boleh mogok di tengah jalan. Bagi
transportasi udara, kerusakan mesin dan kekacauan sistem pascalepas landas adalah dosa
besar. Maskapai penerbangan tidak boleh terjebak dalam perang tarif. Liberalisasi dalam
pasar bebas tidak berarti kebebasan dalam mematikan pesaing dalam menerapkan tarif
serendah-rendahnya. Kalau itu yang terjadi dan standar keselamatan dikorbankan,
maskapai penerbangan sejatinya tengah mematikan pengguna jasa dalam arti harfiah.

Keberpihakan penulis dalam tajuk tersebut kepada...

a. maskapai penerbangan

b. pengusaha penerbangan

c. pengguna jasa penerbangan

d. pemerintah

5
e. pengelola penerbangan

Pembahasan:

Di dalam sebuah tajuk, mengandung Keberpihakan penulis, yaitu kecenderungan penulis


untuk memberikan dukungan pada pihak apa atau mana yang diungkapkan dalam sebuah
tajuk.

Pada tajuk di atas, penulis berpihak kepada pengguna jasa penerbangan. Hal tersebut


ditunjukan dari argumen yang disampaikan penulis yang menempatkan penulis sebagai
pengguna jasa penerbangan, terutama argumen pada kalimat pertama, yaitu "Pengguna
jasa penerbangan tentu berharap semua maskapai mencapai standar
keselamatan excellent." Selain itu, teks di atas juga lebih banyak membahas tentang
keselamatan pengguna jasa penerbangan.

Jawaban: C

BAB V
Soal
Bacalah teks berikut dengan seksama!

1. Badan Pusat Statistik memasukkan pangan sebagai penentu garis kemiskinan. Oleh
karena itu, pemerintah berkepentingan menjaga harga pangan selalu stabil.
Program Presiden dalam masa jabatan keduanya adalah memastikan ada cadangan
beras sepuluh juta ton yang harus diusahakan dari produksi dalam negeri.
Keuntungan memproduksi sendiri pangan di dalam negeri adalah menghindarkan
ketergantungan dari impor sehingga Indonesia memiliki ketahanan dan kedaulatan
pangan. Memproduksi pangan di dalam negeri memberikan lapangan kerja di desa
dan kota melalui kegiatan di ladang hingga industri pengolahan.

Pihak yang dituju oleh redaksi dalam tajuk rencana di atas adalah ....
A. Perusahaan
B. Pengimpor
C. Pemerintah
D. Masyarakat
E. Pedagang

6
2. Tidak hanya media massa atau masyarakat kita yang merasa gerah karena
kentalnya komitmen pada persoalan pendidikan. Kekeliruan terutama pada
pemerintah tampaknya ada maksud “menyimpan” informasi diantaranya
menyangkut transparansi dan keterbukaan. Rencana itu tercantum dalam Rencan
Strategis Depdiknas 2005-2009, ibarat tragedi bagi keterbukaan informasi. Kita
lebih sedih lagi ketika dijelaskan bahwa rencana itu sebatas wacana. Menurut
mendiknas, tidak pernah ada kebijakan semacam itu. Kebijakan itu sebatas wacana
dalam rapat pemimpin Depdiknas dan belum pernah tertuang dalam produk
kebijakan resmi.

Dari kutipan diatas penulis berpihak pada...

A. Rakyat C. golongan masyarakat E. Pengusaha

B. Para pejabat D. instansi tertentu

3. Melalui layar televisi, kekerasan itu dapat disaksikan masyarakat mancanegara. Di


tengah era globalisasi dan transparansi sekarang ini, praktis tidak ada kejadian yang
bebas dari tembus pandang. Langsung atau tidak, dampak kekerasan itu ditanggung
oleh seluruh masyarakat Indonesia karena dapat membuat kaum investor asing
menjadi ragu menanamkan modal di Indonesia. Para investor membutuhkan
ketenangan dan stabilitas keamanan agar usahanya berjalan lancar. Dunia usaha
memang sangat sensitif atas gangguan keamanan. Lebih menyakitkan lagi kalau
kekerasan itu digunakan negara-negara tetangga dalam kompetisi industri
pariwisata dengan mendiskreditkan Indonesia sebagai negara yang tidak aman
dikunjungi pelancong.

Keberpihakan isi tajuk rencana tersebut adalah kepada …


A. Penindak kekerasan
B. Masyarakat Indonesia
C. Pemerintah Indonesia
D. Investor asing
E. Masyarakat asing

7
BAB VI
Pembahasan soal
1. Jawaban: C
Pembahasan:
Untuk menentukan pihak yang dituju oleh redaksi dalam sebuah tajuk , maka perlu
diperhatikan apa isi atau pokok bahasan yang dibicarakan. Pada tajuk di atas, yang
menjadi pokok bahasan adalah program Presiden untuk memastikan adanya
cadangan beras melalui produksi dalam negeri sebagai langkah menjaga harga
pangan tetap stabil. Salah satu kunci dalam menentukan pihak yang dituju
antaralain pihak yang dituju sering menjadi pokok pembicaraan atau pembahasan.
Pada tajuk di atas, pihak yang paling sering dibahas adalah pemerintah dan
Presiden. Jadi, secara umum, pihak yang dituju oleh redaksi dalam tajuk rencana di
atas adalah pemerintah.
2. Jawaban: A
Pembahsan:
Pada tajuk tersebut penulis mengeluh dan mewakilkan masyarakat tentang
persoalan pendidikan yang belum tercapai. Maka jawaban yang tepat adalah Rakyat.
3. Jawaban; B
Pembahasan:
Pihak yang dibela atau diperjuangkan menunjukkan keberpihakan penulis tajuk.
Keberpihakan penulis dalam tajuk tersebut kepada masyarakat Indonesia (opsi B),
dan tajuk tersebut mellihat kondisi di dalam negeri dan banyak memberi dampak
pada masyarakat Indonesia.

8
DAFTAR PUSTAKA

(n.d.). Retrieved from https://jagokata.com/arti-kata/tajuk.html#:~:text=%5Btajuk%5D%20Arti%20tajuk


%20di%20KBBI,arti%20dan%20definisi%20di%20jagokata.

Karnadi, Y. (2010, Maret 7). Menentukan isi tajuk. Retrieved from PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI
JARI KAMU: https://www.wartabahasa.com/2010/03/menentukan-isi-tajuk.html#top

Putra, J. R. (n.d.). tugas remedial bahasa indonesia. keberpihakan penulis tajuk, 1-14.

Rafli, M. (2019, 02). UN Bahasa Indonesia. Retrieved 01 09, 2022, from masrafli.com:
https://www.masrafli.com/2019/02/soal-un-bahasa-indonesia-sma-dan-pembahasan-2.html

Vici, V. V. (2012). keberpihakan penulis. Retrieved from


https://yokmaribelajar.wordpress.com/2012/12/23/keberpihakan-penulis/

ZUHRI. (2018, 08). Retrieved from https://zuhriindonesia.blogspot.com/2018/08/zuhri-indonesia-


pembahasan-soal-un_26.html

Anda mungkin juga menyukai