Anda di halaman 1dari 16

TUGAS

KEWIRAUSAHAAN

Dosen Pengampu
Dr. Sukardi, M.T.

Oleh:
Yuandika Wira Satria
19086451

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI


JURUSAN PENDIDIKAN OLAHRAGA
FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan atas kehadirat Allah SWT. Yang telah melimpahkan rahmat dan
karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan propsal yang berjudul “KUE
BAWANG YUMMY” ini dengan baik dan lancar. Propsal ini disusun dalam rangka pemenuhan
pengumpulan tugas mata kuliah Pengantar Kewirausahaan di Universitas Negeri Padang.

Dibalik semua kelebihan yang terlihat, ada kekurangan yang terselip di dalamnya baik disengaja
maupun tidak disengaja. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran dari
pembaca untuk kebaikan dan kesempurnaan di masa yang akan datang.

Akhir kata, penulis sangat berharap semoga proposal ini dapat bermanfaat bagi orang banyak dan
bagi pedoman bisnis kedepannya.

Padang, 13 September 2022

Penulis

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.....................................................................................................................................2

DAFTAR ISI....................................................................................................................................................3

BAB I...............................................................................................................................................................3

PENDAHULUAN............................................................................................................................................3

A. Latar Belakang.........................................................................................................................................4

B. Visi, Misi dan Tujuan Usaha...................................................................................................................4

C. Analisis SWOT dan Strategi Perusahaan.................................................................................................5

BAB II..............................................................................................................................................................5

DESKRIPSI USAHA.......................................................................................................................................5

A. Bidang Usaha...........................................................................................................................................5

B. Jenis Produk.............................................................................................................................................6

C. Kegunaan, Keunggulan, Keunikan , atau Inovasi Produk.......................................................................6

D. Lokasi Usaha...........................................................................................................................................6

E. Waktu.......................................................................................................................................................6

F. Dampak Usaha terhadap Lingkungan.......................................................................................................6

G. Risiko Bisnis dalam Pengelolaan.............................................................................................................6

BAB III.............................................................................................................................................................7

3
RENCANA PEMASARAN.............................................................................................................................7

A. Target Konsumen.....................................................................................................................................7

B. Wilayah Pemasaran..................................................................................................................................7

C. Situasi Persaingan....................................................................................................................................7
Jumlah dan Harga Produk................................................................................................................................7
BAB IV............................................................................................................................................................9

RENCANA PRODUKSI..................................................................................................................................9

A. Bahan Baku...............................................................................................................................................9

B. Alat dan Teknologi...................................................................................................................................9

C. Proses Produksi.........................................................................................................................................9

D. Kapasitas Produksi................................................................................................................................10

BAB V............................................................................................................................................................11

RENCANA MANAJEMEN..........................................................................................................................11

A. Bentuk Usaha.........................................................................................................................................11

B. Struktur organisasi & Tim Pengelola.....................................................................................................11

C. Tim Pengelola........................................................................................................................................11

BAB VI..........................................................................................................................................................12

BAB VII.........................................................................................................................................................16

PENUTUP......................................................................................................................................................16

D. A. Kesimpulan.......................................................................................................................................16

4
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Usaha di bidang kuliner merupakan sebuah usaha bisnis yang memiliki peluang yang
menjanjikan. Usaha ini memiliki peluang besar ketimbang bisnis di bidang lainnya. Salah
satu usaha dibidang kuliner yaitu membuat makanan ringan atau yang sering kita sebut
camilan.
Camilan sangat digemari oleh kalangan banyak orang. Sekarang ini banyak sekali kita jumpai
berbagai makanan yang beraneka ragam mulai dari bentuk, rasa hingga pengemasannya. Hal
itu dilakukan untuk menarik minat konsumen. Oleh karena itu kami akan membuat salah satu
olahan makanan ringan yaitu Kue Bawang.
Kue Bawang merupakan salah satu makanan ringan yang memiliki cita rasa nikmat yaitu
gurih dan renyah sehingga makanan ini menjadi salah satu camilan favorit banyak orang,
Kami menargetkan pasar usaha kami ini untuk seluruh masyarakat Indonesia. Kami juga akan
menawarkan produk kami melalui via online dengan menggunakan media sosial yang kami
miliki.

B. Visi, Misi dan Tujuan


1. Visi
Menjadikan usaha ini menjadi terus berkembang maju dan digemari oleh banyak
kalangan masyarakat dengan produk yang berkualitas baik.
2. Misi
 Mempromosikan produk pada masyarakat
 Selalu berinovasi
 Memberikan pelayanan yang baik kepada pelanggan.
3. Tujuan
 Memunculkan bakat untuk berbisnis
 Menciptakan peluang usaha baru
 Menambah penghasilan.
C. Analisis SWOT dan Strategi Perusahaan
STRENGHT WEAKNESS OPPORTUNITY THREATS
1.Kue bawang ini 1.Kurangnya 1.Lingkungan 1. Inovasi dan kreasi yang
5
memiliki cita rasa keterampilan dan pemasaran yang melemah.
yang nikmat. strategis.
2. Menggunakan keterampilan dan 2. Memiliki trobosan 2. Munculnya pesaing.
bahan-bahan yang pengalaman sebagian dalam pengembangan
alami dan berkualitas anggota. produk.
3. Harga penjualan 2. Ide pengembangan 3. Memiliki 3. Cara untuk selalu
yang relatif yang terbatas, dan lain- kesempatan untuk Meyakinkan konsumen
terjangkau. lain. berwirausaha. supaya tetap berlangganan
4.Pengemasan yang 4. Memiliki ketika sudah ada ketika sudah
menarik. kesempatan untuk ada pesaing.
mempromosikan
produk di sosmed

6
BAB II
DESKRIPSI USAHA

A. Bidang Usaha
Usaha ini bergerak dalam bidang kuliner.
B. Jenis Produk
Jenis produk dari usaha ini adalah barang yaitu makanan ringan atau camilan yang
berbahan dasar tepung terigu kemudian dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Kue Bawang
Yummy memiliki cita rasa yang unggul dan nikmat karena terbuat dari bahan berkualitas dan
tanpa pengawet sehingga konsumen tidak perlu khawatir ketika membelinya.

C. Kegunaan, Keunggulan, Keunikan , atau Inovasi Produk


Kegunaan dari produk kami ini yaitu sebagai makanan ringan atau camilan dan juga bisa
sebagai lauk makan.
Keunggulan dari produk kami yaitu terbuat dari bahan-bahan alami dengan cita rasa yang
nikmat dan gurih, Keunikan dari produk kami yaitu memiliki bentuk yang unik dan
pengemasan yang baik.
D. Lokasi Usaha

Usaha ini berlokasikan di Jalan Asri, L u b u k B u a y a , Kec.

KotoTangah, Kota Padang.


E. Waktu

Penjualan produk usaha kami direncanakan setiap hari senin sampai sabtu dengan
pembagian kerja setiap anggota sudah diatur. Dengan waktu produksi di setiap hari Senin-Kamis.
Rencana waktu kami dimulai pada pukul 08.00 A.M - 17.30 P.M.

F. Dampak Usaha terhadap Lingkungan


Berhubung kami menggunakan bahan yang alami dalam proses produksi kemungkinan besar
usaha kami ini tidak akan berdampak buruk bagi lingkungan. Kami juga bekerja sama dengan
anggota untuk saling menjaga lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya.

7
G. Risiko Bisnis dalam Pengelolaan
Ada lima risiko yang mungkin terjadi yaitu :
a. Risiko Strategik, Pengelolaannya yaitu Menetapkan strategi yang baik sebelum memulai
usaha.

b. Risiko Kepatuhan Pengelolaannya yaitu Menetapkan aturan yang ketat sehingga dapat di
patuhi oleh setiap anggotanya.

c. Risiko Operasional Pengelolaannya yaitu Anggota harus bekerja sesuai dengan teknis dan
prosedur yang telah berlaku dan di tetapkan.

d. Risiko Finansial Pengelolaannya yaitu dengan mempromosikan usaha lewat media sosial yang
dimiliki, brosur atau mulut ke mulut.

e. Risiko Reputasi Pengelolaannya yaitu dengan cara menetapkan

8
BAB III

RENCANA PEMASARAN

A. Target Konsumen
Target konsumen pada usaha ini yaitu semua kalangan masyarakat, karena pada
umumnya masyarakat sangat suka cemilan oleh karena itu kami menargetkan produk kami
dapat dinikmati oleh semua kalangan. Usaha kami tentunya akan digemari oleh semua
kalangan dalam mengonsumsinya dan kami akan terus berinovasi dalam melakukan
pengenbangan produk dan produk kami dijual dengan harga yang sangat terjangkau.

B. Wilayah Pemasaran
Kami menargetkan wilayah produksi kami yaitu untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Kami juga mejajakan dagangan kami melalui sosial media yang kami punya.
C. Situasi Persaingan
Produk camilan yang akan kami jual mungkin terkesan sudah tidak asing lagi bagi
beberapa pihak. Berdasarkan survei yang telah dilakukan mungkin ada beberapa jenis prduk
yang serupa akan tetapi menurut kami jenis produk yang kami tawarkan memiliki keunikan
tersendiri dan kami juga terbuka bagi pelanggan yang ingin mengusulkan variasi dari produk
kami, hal inilah yang membuat produk kami berbeda dengan yang lain. Kami akan terus
berupaya meyakinkan pelanggan bahwa produk kami memiliki kualitas yang baik sehingga
pelanggan akan tertarik dan berlangganan dengan produk kami.

D. Jumlah dan Harga Produk

Produk dijual perbungkus dengan harga Rp 20.000. Isi perbungkus 1 kg.

E. Strategi (Teknologi dan Informasi)


Usaha Kue Bawang ini terinspirasi dari kue bawang yang merupakan makanan khas tiap
daerah dan dengan nama yang sama di tiap daerah yaitu kue bawang. Kue bawang ini
digemari oleh berbagai kalangan mulai dari anak anak remaja hingga dewas. Kue bawang
sendiri memiliki cita rasa yang renyah sehingga sangat cocok untuk dijadikan camilan.

Kue bawang sendiri sudah tidak asing didengar dan dikenali oleh berbagai kalangan
masyarakat. Karena mayoritas masyarakat memang menyukai cita rasa dari kue bawang. Dari

9
penelitian tersebut kami melihat bahwa kue bawang merupakan jenis kue atau camilan
yang tidak terlalu sulit untuk dibuat. Dan adanya ide untuk berinovasi dengan kue bawang
tersebut, maka kami ciptakan sebuah usaha dengan nama Kue Bawang yang mana kue
bawang tersebut memiliki cita rasa yang terbaik dibandingkan kue bawang lainnya.

Selain itu, dalam strategi pemasarannya, kami tentu melakukan suatu upaya yaitu
promosi. Upaya promosi kami lakukan dalam bentuk lisan seperti dari mulut kemulut hingga
menggunakan teknologi seperti mencetak brosur,hingga membuat postingan di sosial media.
Pada era ini, teknologi benar-benar diunggulkan dan dimanfaatkan. Apalagi dengan kondisi
pandemi ini, masyarakat lebih memilih memanfaatkan teknlogi untuk berbagai kegiatan dan
memenuhi kebutuhan.

Maka promosi melalui sosial media merupakan alternative terbaik yang kami pilih
untuk mengenalkan usaha kami kepada masyarakat. Promosi melalui sosial media tersebut
kami lakukan di facebook, instagram, hingga whatsapp dan tentunya akan kami posting
dengan gambar semenarik mungkin. Dengan begitu masyarakat akan cepat mengenal dan dan
merasa tertarik untuk mengorder produk kami

10
BAB IV
RENCANA PRODUKSI

A. Bahan Baku
Nama Bahan Baku
Tepung Terigu
Bawang Merah
Santan Kelapa
Mentega
Telur ayam
Bawang Putih
Seledri
Garam
Minyak Goreng

A. Alat dan Teknologi


Alat / Teknologi
Kompor Gas
Wajan
Gas
Cobek / ulekan
Gunting
Wadah Adonan
Toples

A. Proses Produksi
1. Siapkan alat dan bahan
2. Haluskan bawang putih dengan garam
3. Iris tipis bawang merah dengan seledri lalu dicampur dengan telur yang sudah dikocok
4. Masukkan tepung terigu,santan,mentega ke dalam wadah adonan dan aduk dengan bahan yang
sudah disiapkan diatas.
5. Aduk adonan hingga merata
6. Setelah itu, potong kecil-kecil adonan tersebut menggunakan gunting.
7. Kemudian , goreng adonan yang sudah digunting hingga warnanya berubah menjadi kuning
11
kecoklatan lalu tiriskan.
8. Kue bawang siap disajikan
B. Kapasitas Produksi
Kapasitas produksinya tidak kami targetkan,kami hanya memproduksi sebanyak
pesanan yang masuk melalui media online ataupun pemesanan langsung ke lokasi produksi.

12
BAB V
RENCANA MANAJEMEN

A. Bentuk Usaha

Bentuk usaha dari kelompok kami yaitu UMKM dengan bidang usaha kuliner. Dalam usaha ini kami
telah membentuk emoat orang anggota dengan pembagian kerja yang telah di tentukan , jadi setiap
anggota telah mempunyai tugas masing-masing.

B. Struktur organisasi & Tim Pengelola


• Yuandika Wira Satria ( Ketua )

• Jamal ( Anggota )

• Alimuddin ( Anggota )

• Rima Raihana ( Anggota )

• Tri Putri Julianita ( Anggota )

C. Tim Pengelola
• Yuandika Wira Satria ( Ketua )

Bertugas mengkordinir anggota dan membagi tugas

• Jamal ( Anggota ) Bertugas


di bidang Keuangan

• Alimuddin ( Anggota )

• Bertugas di bidang produksi

• Rima Raihana ( Anggota )

• Bertugas di bidang Penjualan

• Tri Putri Julianita ( Anggota )

Bertugas di bidang Keuangan, Produksi, dan Penjualan.

13
BAB VI
RENCANA KEUANGAN

A. Kebutuhan Investasi dan Modal Kerja


ANGGARAN DAN BAHAN BAKU
Nama Bahan Baku Jumlah Harga
Tepung Terigu 3 karung x Rp 150.000,00 Rp 450.000,00
Bawang Merah 12 kg x Rp 24.000,00 Rp 288.000,00
Santan Kelapa 5 L x Rp 30.000,00 Rp 150.000,00
Mentega 3,5 kg x Rp 27.500,00 Rp 96.250,00
Telur Ayam 17 karpet x Rp 45.000,00 Rp 765.000,00
Bawang Putih 12 kg Rp 30.000,00 Rp 360.000,00
Daun Seledri 5 ikat x Rp 5.500,00 Rp 27.500,00
Garam 3,5 kg x Rp 14.000,00 Rp 49.000,00
Minyak Goreng 23 L x Rp 15.000,00 Rp 345.000,00
Jumlah Rp 2.530.750,00
ANGGARAN DANA ALAT / TEKNOLOGI
Alat / Teknologi Jumlah Harga
Kompor Gas 3 pcs x Rp 146.000,00 Rp 438.000,00
Wajan 3 pcs No 18 x Rp 85.000,00 Rp 255.000,00
Gas 3 pcs x Rp 300.000,00 Rp 900.000,00
Cobek / Ulekan 3 pcs x Rp 60.000,00 Rp 180.000,00
Gunting 4 pcs x Rp 8.000,00 Rp 32.000,00
Badah adonan / Baskom 5 pcs x Rp 27.500,00 Rp 137.500,00
Toples 4 pcs x Rp 35.000,00 Rp 140.000,00
Jumlah Rp 2.082.500,00
B. Prediksi Arus Kas & Rencana Laba/Rugi
20 Pcs Kue Bawang Crispy x Rp. 20.000 = Rp. 400.000
TOTAL Rp. 400.000
Prediksi arus kas keluar per hari Modal produk makanan : 1 Bungkus kue
bawang dengan keuntungan 50% x Rp. 20.000 = Rp. 10.000 Modal
14
perbungkus = Rp. 10.000
Modal penjualan perhari Rp 10.000 x 25 bungkus = Rp. 250.000

15
BAB VII
PENUTUP

A. Kesimpulan

Usaha kami yang kami beri nama Kue Bawang Yummy memiliki cita rasa yang
nikmat dan gurih , dengan bentuk yang unik sehingga para konsumen tertarik untuk membelinya.
Selain itu Dalam pembuatannya kami juga akan menggunaka bahan yang alami tanpa
menggunakan bahan pengawet sehingga para konsumen tidak perlu khawatir ketika membeli
produk kami.Kami menargetkan pasar usaha kami ini untuk seluruh masyarakat seluruh
Indonesia.

Kami berharap semoga Kue Bawang Yummy kami ini semakin dapat di terima dan di
gemari oleh masyarakat luas karena memiliki cita rasa yang nikmat dan menarik. Harga yang
kami tawarkan pun sangat terjangkau dengan mutu rasa yang terjamin. Meski demikian, inovasi
baru juga harus kami kembangkan, misalnya dengan menambah varian rasa, bentuk dan
pengemasan supaya tidak tersaingi dan tersingkirkan dari pasar bisnis.

16

Anda mungkin juga menyukai