Anda di halaman 1dari 25

PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

”PARIPARI” Improve Your Creativity

BIDANG KEGIATAN:

PKM-Kewirausahaan

Diusulkan oleh :

Ardiyanti Yuli Setyaningsih (12/ 335414/ KU/ 15226) (2012)

Husni Muarif (12/329155/KU/14940) (2012)

Ibnu Pradatama (12/329152/KU/14937) (2012)

Laily Anna Diah Ardi Shinta (12/ 335415/ KU/ 15227) (2012)

Primadhy Harris Syaifullah (12/325314/KU/15126) (2012)

UNIVERSITAS GADJAH MADA

YOGYAKARTA

2014
PENGESAHAN PKM-KEWIRAUSAHAAN

1. Judul Kegiatan : ”PARIPARI” Improve Your Creativity


2. Bidang Kegiatan : PKM-K
4. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Ardiyanti Yuli Setyaningsih
b. NIM : 12/335414/KU/15226
c. Jurusan : Pendidikan Kedokteran
d. Universitas/Institut/Politeknik : Universitas Gadjah Mada
e. Alamat Rumah dan No Tel./HP : Colo, Donotirto, Kretek, Bantul, Yogyakarta 55772
f. Alamat email : ardiyanti_ys94@yahoo.com
5. Anggota Pelaksana Kegiatan : 5 (lima) orang
6. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar : Lily Arsanti Lestari, STP., MP.
b. NIDN : 0013037501
c. Alamat Rumah dan No Tel./HP : Griya Suryo Asri C-6, Suryodiningratan Yogyakarta
(0274) 7834955
7. Biaya Kegiatan Total
a. DIKTI : Rp 10.000.000,00
b. Sumber Lain (dana pribadi) : Rp 500.000,00
8. Jangka Waktu Pelaksanaan : 5 (Lima) Bulan

Yogyakarta, 17 September 2014


Menyetujui
Wakil Dekan Bidang Akademik Ketua Pelaksana Kegiatan
Kemahasiswaan dan Alumni

dr. Ova Emilia, M.Med.Ed, Sp. OG(K), Ph. D Ardiyanti Yuli Setyaningsih
NIP. 19640219 199003 2 001 NIM 12/335414/KU/15226

Direktur Kemahasiswaan Dosen Pendamping


Universitas Gadjah Mada,

Dr. Drs. Senawi, MP. Lily Arsanti Lestari, STP., MP.


NIP. 19640310 199003 1 001 NIDN 0013037501
Daftar Isi
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dewasa ini perkembangan jaman semakin pesat. Teknologi juga semakin
canggih. Perkembangan tersebut membuat segalanya menjadi lebih mudah dan
instan. Tanpa mengeluarkan banyak tenaga kita dapat melakukan sesuatu
dengan cepat dan hasil yang banyak. Namun perkembangan ini sering tak
diimbangi dengan aktivitas fisik yang cukup. Padahal, pembatasan aktiivitas
fisik dapat menurunkan status kebugaran seseorang.
Rutinitas, tuntutan pekerjaan, maupun tugas yang banyak memaksa
seseorang untuk mencari alternatif yang cepat dan praktis untuk melakukan
sesuatu. Akibatnya, kebanyakan orang terbiasa mengandalkan teknologi dan
terjebak dalam ketergantungan. Tak jarang kita kurang memiliki waktu untuk
menyegarkan pikiran dan melakukan aktivitas yang bermanfaat bagi tubuh.
Selain itu, wadah kita untuk berkreasi akan berkurang. Dengan selalu
bergantung pada teknologi, keterampilan dan kreativitas yang dimiliki
seseorang akan sulit berkembang karena tidak selalu dilatih. Untuk itu,
diperlukan suatu alternatif yang dapat mengasah keterampilan dan kreativitas
tanpa membutuhkan waktu yang lama dan juga menarik untuk terus dilakukan.
Tempat pensil, merupakan suatu barang yang dibutuhkan oleh semua
kalangan pelajar maupun pengajar. Sejauh ini, tempat pensil telah memiliki
berbagai design dan kreasi warna serta bentuk sehingga menarik untuk
dimiliki. Tempat pensil atau pencil case ini terjangkau oleh semua kalangan
karena dipasarkan dengan harga yang terjangkau dan memiliki kegunaan yang
vital. Oleh karena itu, penulis memiliki gagasan untuk memodifikasi tempat
pensil menjadi salah satu sarana berkreasi dan mengasah keterampilan. Kreasi
tersebut berupa bentuk tempat pensil yang harus dirakit sendiri oleh pengguna.
Gagasan ini diadaptasi dari adanya paper art yang mulai diminati berbagai
kalangan termasuk kalangan muda. Paper art merupakan salah satu alternatif
permainan yang dapat mengalihkan fokus kita sejenak untuk berkonsentrasi
merangkai bentuk. Setelah berhasil merangkai, akan timbul rasa kepuasan
tersendiri. Dengan merakit sendiri bentuk tempat pensil sesuai dengan
keinginan, diharapkan dapat memicu kreativitas dan mengasah keterampilan
pengguna.
Kreasi model tempat pensil ini tidak menghilangkan fungsi utamanya
sebagai tempat alat tulis. Justru memberikan tantangan dan inovasi agar
pengguna semakin tertarik untuk mencoba. Perakitan ini tidak membutuhkan
banyak waktu dan tingkat kesulitannya disesuaikan agar dapat dijangkau
semua kalangan. Dengan adanya produk ini diharapkan generasi muda tetap
dapat melatih keterampilannya dengan cara-cara sederhana yang dapat
dilakukan di mana saja dan kapan saja.

B. Perumusan Masalah
Produksi tempat pensil yang memicu perkembangan kreativitas anak
merupakan suatu rintisan yang tergolong baru. Masalah utama yang akan
dihadapi dalam proyek ini adalah proses desain produk yang harus memenuhi
tuntutan selera konsumen dan desain yang harus unik untuk setiap serinya tetapi
cukup mudah untuk dirakit oleh berbagai spektrum konsumen.

C. Tujuan
1. Segi Inovatif
Segi inovatif program ini adalah upaya untuk mengkombinasikan
pengembangan kreativitas masyarakat dengan kreativitas desain produk
tempat pensil yang ditawarkan dengan tetap menyesuaikan pada selera
masyarakat selaku konsumen.
2. Segi Produktif
Mengembangkan jiwa kewirausahaan pada masyarakat khusunya
mahasiswa yang terlibat dalam program ini

D. Luaran yang Diharapkan


1. Pengembangan kreativitas konsumen.
Proses dari merakit tempat pensil yang dibeli oleh konsumen akan
membantu menstimulasi daya kreativitas dari masyarakat dimana hal
tersebut akan mengasah ketrampilan motorik maupun kognisi dari konsumen
yang merakit produk ini.
2. Penambahan lapangan kerja.
Distro tidak mampu berjalan tanpa tenaga yang mencukupi untuk menjaga
agar keberlangsungan aktivitasnya dapat terus terjaga. Kebutuhan akan
tenaga kerja ini dapat memberikan lahan nafkah bagi beberapa pihak melalui
lini produksi, pemasaran, distribusi, tenaga desain, dan lain-lain.
3. Edukasi konsumen
Beberapa seri desain tematik dapat disisipi dengan berbagai pesan-pesan
baik itu pesan moral, maupun promosi kesehatan yang dapat menambah
wawasan konsumen.

E. Manfaat
1. Bagi mahasiswa, kewirausahaan ini diharapkan dapat menjadi upaya
pengembangan kreativitas dan inovasi terhadap produk sandang dalam
memenuhi kebutuhan dan selera masyarakat. Keberlanjutan dari usaha ini
dengan disertai arus masuk profit dapat membantu ekonomi mahasiswa itu
sendiri sehingga dapat mendorong kemandirian dan kesejahteraan.
2. Bagi pemerintah, program ini diharapkan dapat membantu tujuan pemerintah
untuk mewujudkan pendidikan karakter yang akhir-akhir ini digalakkan
untuk memacu kreativitas anak-anak melalui industri kreatif sehingga
alternatif pendidiak karakter dapat lebih banyak dan bervariasi.
3. Bagi masyarakat, program ini diharapkan dapat merangsang kreativitas
konsumen serta dapat membuka lapangan pekerjaan baru. Pelebaran dari
aktivitas dari ”PARIPARI” ini juga dapat berkontribusi bagi perkembangan
dunia peralatan sekolah di Indonesia.
BAB II
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

2.1. Analisis peluang usaha


a. Jenis produk
Nama : “PARIPARI”
Kata “PARIPARI” sendiri diambil dari Bahasa Malta “Pari”,
yang memiliki arti pasanglah. Dalam pemanfaatannya sebagai brand,
dimaksudkan untuk menghayati bahwa membuat mdan merangkai
(memasang) sesuatu yang disukai merupakan salah satu cara untuk
melatih dan mengembangkan kreativitas kita. Kata ini sendiri terdengar
lucu dan umum sehingga mudah untuk memperkuat citra merek ini di
tengah masyarakat.
Bentuk produk : tempat pensil
Tempat pensil dipilih sebagai produk yang akan dijual karena
tempat pensil merupakan produk yang dapat diproduksi secara
sederhana dan juga merupakan salah satu peralatan sekolah yang banyak
dipakai oleh kalangan anak hingga remaja dewasa. Kesederhanaan
dalam pembuatan ini memberikan peluang dimana konsumen dapat
merakitnya sendiri. Pada desainnya, tempat pensil ini akan dibuat dalam
bentuk yang belum dirakit dan juga memiliki bentuk unik tetapi masih
cukup sederhana untuk dirakit sendiri oleh konsumen. Sehingga dapat
meningkatkan kreativitas konsumen disaat merakit tempat pensil
tersebut.
Karakteristik produk : diperuntukkan anak-anak hingga remaja
Keunggulan produk :
1) Memiliki desain unik yang merangsang kreativitas konsumen
2) Dilengkapi dengan stiker tematik
3) Stiker dapat diisi dengan pesan-pesan promosi kesehatan
4) Bersifat menghibur
5) Produk semacam ini belum ada di tempat lain.
b. Target atau segmen pasar yang dituju
1) Remaja
2) Anak-anak usia sekolah
3) Kalangan antusias
c. Analisis pesaing
1) Belum ada produk yang memiliki konsep seperti “PARIPARI”
d. Analisis lingkungan usaha
Tabel 1. Analisis Kekuatan Usaha
STRENGTH (KEKUATAN):
1. PRODUK
√ Harga jual Harga jual yang cukup rendah dan kualitas
√ Kualitas materi materi yang aman digunakan oleh anak-anak
√ Perlengkapan (feature) hingga remaja dan memiliki desain unik yang
tambahan akan terus diperbarui
2. PELAYANAN
PELANGGAN
√ Keramahan pelayanan melayani pertanyaan dari konsumen yang
√ Info tambahan berkaitan dengan produk hingga proses
perakitannya
3. ORGANISASI DAN SDM
√ Rekrutmen dan penempatan Tenaga kerja berasal dari mahasiswa Fakultas
√ Tingkat keahlian khusus Kedokteran yang memiliki latar belakang
√ Tingkat pendidikan kesehatan yang dapat menjelaskan dasar ilmiah
√ Pengalaman kerja dari info kesehatan yang terdapat pada produk
yang dijual sehingga tingkat keahlian,
pendidikan dan pengalaman kerja tim dapat
diandalkan. Selain itu juga mahasiswa yang
memiliki pengalaman desain yang bisa terus
memberikan inovasi desain yang unik untuk
setiap keluaran seri produknya
4. SISTEM MANAJEMEN
√ Sistem pembukuan Lengkapnya data keuangan dan pelanggan
(akuntansi) membuat mudahnya perusahaan mengontrol
√ Sistem administrasi kinerja perusahaan dalam mencapai tujuan.
Tabel 2. Analisis Peluang usaha
OPPORTUNITIES (PELUANG):
1. PERSAINGAN
√ Persaingan untuk usaha Belum ada produk yang menyerupai gagasan
sejenis produk ini sehingga lebih mudah bagi
√ Persaingan untuk produk konsumen untuk mengingat merek ini bahkan
substitusi menyebarkan info keberadaan produk pada
orang lain. Konsumen yang menggemari
produk ini tidak akan beralih karena tidak ada
pesaing serupa. Potensi ini berpeluang
menyebabkan sedikitnya saingan yang muncul.
2. PELUANG PASAR
√ Perluasan pasar Keunikan barang yang dijual memudahkan
√ Permintaan pasar penyebarluasan info produk di tengah
masyarakat dari mulut ke mulut.
3. KEMAJUAN TEKNOLOGI
√ Perkembangan teknologi Adanya fasilitas TI dan pemanfataan internet
produksi bisa menunjang perkembangan
√ Perkembangan TI

Tabel 3. Analisis Hambatan Usaha


THREATS (HAMBATAN):
1. PERSAINGAN
√ perusahaan lain Suksesnya usaha ini akan ditiru oleh pengusaha
lain yang sudah mempunyai nama dan lebih
berpengalaman untuk masuk dalam segmen
pasar yang sama
2. PEMODALAN
√ Hubungan dengan Ketidakmampuan mengakses sumber-sumber
lembaga keuangan permodalan membuat sulitnya mendapatkan
(perbankan) pinjaman
√ Kemudahan mendapatkan
pinjaman

2.2. Teknik dan strategi produksi dan pemasaran


a. Strategi penentuan konsep desain
Desain yang akan dikeluarkan direncanakan oleh konseptor pada
divisi Desain dan Produksi. Untuk tema bulanan akan ditentukan
setiap akhir bulan dalam rapat diskusi di divisi Desain dan Produksi
berdasarkan berbagai pengamatan terhadap perilaku konsumen di
bulan tersebut. Hasil diskusi akan dijadikan rujukan untuk desain pada
bulan berikutnya.
b. Kartu Kepuasan
Kartu kepuasan adalah semacam kartu keanggotaan yang akan
dicap setiap kali konsumen pemilik kartu tersebut membeli satu
produk “PARIPARI”. Setiap kali pengecapan akan diberi diskon yang
menarik. Kartu itu sendiri akan menjadi media promosi dengan
konsumen yang membawa kartu itu dapat menunjukannya pada orang
lain untuk membeli produk “PARIPARI” sambil menggunakan kartu
kepuasan yang sama agar mendapat diskon. Hal ini dapat menjadi
semacam media penjaring konsumen.

c. Promosi Website
1) Memasang iklan di website
2) “PARIPARI” juga akan membuat situs sendiri untuk promosi dan
memenuhi permintaan konsumen via internet.
d. Katalog produk
1) Katalog desain yang ditawarkan pada bulan yang bersangkutan
akan diedarkan ke sekitar konsumen target
2) Katalog produk akan selalu diperbarui

2.3. Analisis kelayakan usaha


a. Profit menjanjikan
b. Usaha untuk jangka panjang menjadikan penghasilan tambahan
c. Meningkatkan kreativitas konsumen

2.4. Strategi Pengembangan usaha


a. Strategi Pemasaran
1) Membuat katalog produk untuk disebarkan ke calon konsumen
2) Membuat sampel produk
3) Pembuatan iklan di media cetak dan internet
4) Pengembangan wilayah distribusi
5) Memberikan diskon khusus
6) Menjadi sponsor pada acara-acara tertentu
b. Strategi produksi
1) Perbaikan desain sesuai dengan mode yang sedang disenangi
2) Pembelian alat dan bahan untuk memproduksi baju
3) Peningkatan produktivitas tenaga kerja
4) Survei harga supplier termurah dengan kualitas bagus
c. Strategi Organisasi
1) Penarikan tenaga kerja
2) Pengembangan SDM tenaga kerja
d. Strategi Keuangan
1) Penambahan investasi modal usaha
2) Pengendalian sistem keuangan

BAB III
METODE PELAKSANAAN

3.1. Alur kerja


Pada tahap awal dilakukan desain produk yang unik tapi tetap mudah
dirakit oleh konsumen. Setelah itu desain masuk ke proses produksi dengan
mencetak pola pada mika sebagai bahan baku produksi dan juga mencetak
petunjuk cara perakitan untuk desain tersebut. Petunjuk perakitan, cetakan
mika dan bahan lain yang diperlukan untuk perakitan seperti lem kemudian
dikemas dalam kemasan menarik dan siap untuk dilepas ke pasar.

3.2. Waktu dan tempat


Proses desain akan dilakukan di awal minggu sedangkan proses produksi
akan dilakukan pada minggu berikutnya. Proses pencetakan ke bentuk
mika akan diserahkan pada percetakan yang kompeten, sedangkan untuk
petunjuk perakitan bisa dicetak sendiri. Proses pencetakan petunjuk
perakitan dan pengemasan produk dilakukan di Colo, DOnotirto, Kretek,
Bantul

3.3. Metode Produksi


Fokus kepada desain produk dan pemasaran cukup menyita waktu dan
tenaga sehingga proses produksi akan diserahkan pada tempat percetakan
yang berkompeten.
Di dalam paket produk, nantinya akan berisi produk yang belum dirangkai,
stiker untuk ditempel sebagai pemanis (pewarna produk), dan petunjuk
cara merangkai serta beberapa bahan lain yang diperlukan untuk merangkai
seperti lem.
Untuk proses packaging sendiri akan menggunakan plastik yang cukup
tebal supaya produk bisa terlindungi dengan baik. Mengingat sasaran dari
konsumen adalah anak-anak hingga remaja, perlu juga diperhatikan
terhadap packaging. Diusahakan bentuk packaging dibuat semenarik
mungkin dengan diberi gambar desain bila sudah jadi dan gambar-gambar
berwarna-warni untuk kalangan konsumen anak-anak supaya tertarik untuk
membeli.

3.4. Metode penelitian dan pengembangan desain


Penelitian dan pengembangan desain (Research and Development atau R &
D) bertujuan untuk menentukan tema bulanan dan desain yang sesuai
untuk bulan tersebut. R & D dilakukan oleh seluruh anggota PKM beserta
desainer dalam rapat diskusi di divisi Desain dan Produksi

3.5. Metode Pemasaran


a. Grand Opening
Grand opening dimaksudkan untuk promosi besar-besaran sebagai
strategi pasar awal untuk memperkenalkan merek “PARIPARI”
b. Metode Promosi
i. Poster
Menggunakan poster ukuran A3 bertujuan untuk memancing
konsumen pada tempat-tempat yang strategis seperti di majalah
dinding atau dinding-dinding pengumuman di lingkungan
pendidikan prasekolah hingga menengah.
ii. Brosur
Brosur akan disebarkan langsung dari kelas ke kelas dalam
jumlah besar.
iii. Katalog
Katalog berisi gambar-gambar produk yang akan dijual.
iv. Promosi lewat website
Pemasangan iklan dilakukan pada website agar pengunjung
web yang bersangkutan dapat tertarik untuk mengetahui produk
yang dijual ini.
v. Kartu kepuasan
Kartu kepuasan adalah semacam kartu keanggotaan yang
akan dicap setiap kali konsumen pemilik kartu tersebut membeli
sproduk “PARIPARI” untuk mendapatkan promo menarik.
vi. Event
.Diadakan semacam kontes untuk konsumen dengan
melibatkan produk dan hadiah menarik. Kontes dapat berupa lomba
foto dengan produk, kreativitas dan kerapian dalam merangkai
produk ataupun penghargaan untuk konsumen setia yang memiliki
banyak koleksi dari seri produk.
BAB IV
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Biaya
No Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)
1 Peralatan Penunjang 1.300.000
2 Bahan habis pakai 7.800.000
3 Lain-lain : Promosi 1.400.000
Jumlah 10.500.000

4.2 Jadwal Kegiatan


No Jenis Kegiatan Bulan
1 2 3 4 5
1 Pengajuan ijin membuka usaha
2 Pengadaan alat-alat penunjang
3 Pengadaan bahan habis pakai
4 Orientasi pembuatan
5 Desain produk
6 Produksi
7 Promosi
8 Event special konsumen
9 Analisis usaha
10 Rekapitulasi data hasil pelaksanaan program
11 Pembuatan laporan kegiatan
Lampiran 1 : Biodata Ketua, Anggota Pelaksana, dan Pembimbing
Ketua
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIM
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Riwayat Organisasi
No Organisasi Jabatan Tahun

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pengusul

(________________________)
Anggota 1
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIM
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Riwayat Organisasi
No Organisasi Jabatan Tahun

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pengusul

(________________________)
Anggota 2
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIM
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Riwayat Organisasi
No Organisasi Jabatan Tahun

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pengusul

(________________________)
Anggota 3
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIM
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Riwayat Organisasi
No Organisasi Jabatan Tahun

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pengusul

(________________________)
Anggota 4
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIM
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Riwayat Organisasi
No Organisasi Jabatan Tahun

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pengusul

(________________________)
Pembimbing
A. Identitas diri
1 Nama Lengkap
2 Jenis Kelamin
3 Program Studi
4 NIDN
5 Tempat dan Tanggal Lahir
6 Email
7 Nomor telepon.HP

B. Riwayat Pendidikan
SD SMP SMA
Nama Institusi
Jurusan
Tahun Masuk-lulus

C. Pemakalah Seminar Ilmiah (Oral Presentation)


No Nama Pertemuan Judul Artikel Ilmiah Waktu dan
Ilmiah/ Seminar Tempat

D. Penghargaan dalam 10 tahun terakhir


No Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Tahun
Penghargaan

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan
dapat dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata
dijumpai ketidak-sesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.
Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu
persyaratan dalam pengajuan Hibah PKM-Kewirausahaan “PARIPARI” Improve
Your Creativity.
Yogyakarta, 18 September 2014
Pembimbing

(________________________)
Lampiran 2 : Justifikasi Anggaran

1. Peralatan Penunjang

Material Justifikasi Kuantitas Harga Jumlah


Pemakaian Satuan (Rp)

Paper Cutter Memotong mika 1 500.000 500.000

Press Plastik Packaging 1 800.000 800.000

SUB TOTAL (Rp) 1.300.000

2. Bahan Habis Pakai

Material Justifikasi Kuantitas Harga Jumlah


Pemakaian Satuan (Rp)

Mika Bahan produksi 500 5.000 2.500.000

Stiker Bahan Produksi 500 10.000 5.000.000

Kertas Petunjuk 5 rim 40.000 200.000


perakitan

Plastik Packaging 1 rim 100.000 100.000

SUB TOTAL (Rp) 7.800.000

3. Lain-lain

Material Justifikasi Kuantitas Harga Jumlah


Pemakaian Satuan (Rp)

Poster Promosi 50 6.000 300.000

Brosur Promosi 500 1.000 500.000

Katalog Promosi 20 20.000 400.000

Web Promosi 1 200.000 200.000

SUB TOTAL (Rp) 1.400.000

Total (Keseluruhan) 10.500.000


Lampiran 3 : Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas
No Nama/NIM Program Bidang Alokasi Uraian Tugas
Studi Ilmu Waktu
(Jam/minggu)
Lampiran 4: Surat Pernyataan Ketua Pelaksana
Lampiran 5 : Daftar Gambar

Bagan Organisasi

“PARIPARI”

Manajer

Ardiyanti Yuli Setyaningsih

Keuangan

Laily Anna Diah


Ardhi Shinta

Bagian Desain dan Bagian Pemasaran Bagian Sumber Daya


Produksi Manusia
Primadhy Harris
Husni Muarif Syaifullah Ibnu Pradatama

Diagram 1. Bagan Organisasi “PARIPARI”


Bagan alur kerja

“PARIPARI”

Pengembangan
konsep dan desain

Manajer

Produksi
Sekretaris

Distribusi &
Penjualan

Konsumen
Konsumen

Konsumen

Diagram 2. Bagan alur kerja “PARIPARI”

Konsumen

Anda mungkin juga menyukai