Anda di halaman 1dari 4

DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM

UPTD PUSKESMAS BATUKAMBING


Jln Pasar Batukambing Kecamatan Ampek Nagari
Kode Pos 26161
Email:batukambingpuskesmas@gmail.com

PANDUAN
FASILITASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN
PEMBANGUNAN BERWAWASAN KESEHATAN

I. PENGERTIAN:
Pemberdayaan masyarakat adalah upaya untuk membangun
masyarakat agar mereka memiliki inisiatif melakukan aktivitas sosial agar
mereka bisa membenahi situasi dan kondisi mereka sendiri.
Menurut Fahrudin, pemberdayaan masyarakat adalah upaya untuk
memampukan dan memandirikan masyarakat melalui 3 cara,
diantaranya:
a. Enabling, menciptakan situasi yang memungkinkan lahirnya potensi
masyarakat untuk berkembang.
b. Empowering, memperkuat potensi atau daya yang dimiliki
masyarakat dengan meningkatkan kapasitas mereka.
c. Protecting, membangun sistem perlindungan untuk masyarakat yang
sedang dikembangkan.
Memberdayakan masyarakat adalah upaya untuk meningkatkan
harkat dan martabat lapisan masyarakat bawah (grass root) yang dengan
segala keterbatasannya belum mampu melepaskan diri dari perangkap
kemiskinan, kebodohan dan keterbelakangan, sehingga pemberdayaan
masyarakat tidak hanya penguatan individu tetapi juga pranata-pranata sosial
yang ada. Menanamkan nilai-nilai buaya modern seperti kerja keras, hemat,
keterbukaan, tanggung jawab adalah bagian penting dalam upaya
pemberdayaan
Pembangunan berwawasan kesehatan dilakukan dengan memberikan
prioritas pada upaya peningkatan kesehatan masyarakat dan keluarga serta
pencegahan penyakit dan pemulihan kesehatan, untuk itu diperlukan upaya
kesehatan terpadu dan bertahap yang mendorong partisipasi masyarakat
untuk hidup sehat.
Pembangunan kesehatan diselenggarakan guna menjamin tersedianya
upaya kesehatan, baik upaya kesehatan masyarakat maupun upaya kesehatan
per-orangan yang bermutu, merata, dan terjangkau oleh masyarakat. Upaya
kesehatan diselenggarakan dengan pengutamaan pada upaya pencegahan
(preventif), dan peningkatan kesehatan (promotif) bagi segenap warga negara
Indonesia, tanpa mengabaikan upaya penyembuhan penyakit (kuratif), dan
pemulihan kesehatan (rehabilitatif).
Fasilitasi pemberdayaan masyarakat dan pembangunan
berwawasan kesehatan adalah kegiatan fasilitasi yang dilakukan oleh Kepala
Puskesmas/Penanggung jawab/pelaksana untuk memfasilitasi kegiatan
pemberdayaan masyarakat dan pembangunan berwawasan kesehatan

II. RUANG LINGKUP:


Fasilitasi pemberdayaan dan pembangunan berwawasan kesehatan
meliputi:
a. memfasilitasi kegiatan SMD
b. memfasilitasi kegiatan MMD
c. memfasilitasi pembentukan Upaya Kesehatan Bersumber
Masyarakat (UKBM) mulai dari perencanaan, pelaksanaan,
monitoring, dan evaluasi
d. memberikan konsultasi ketika masyarakat membutuhkan konsultasi
kesehatan jika melakukan kegiatan pembangunan fisik.
e. Membantu pendanaan untuk transport kader

III. TATA LAKSANA:


a. Tata laksana memfasilitasi SMD
• Penanggung jawab program dan pelaksana upaya menyusun instrumen
survey, penentuan sampel, jadwal pelaksanaan dan teknis pelaksanaan.
• Penanggung jawab program memberikan arahan kepada bidan desa
teknis pelaksanaan kegiatan.
• Penanggung jawab program, pelaksana upaya dan bidan desa
mengadvokasi pemerintah desa untuk melaksanakan kegiatan SMD.
• Kepala desa menunjuk petugas SMD, yaitu kader kesehatan.
• Penanggungjawab program, pelaksana upaya dan bidan desa
melakukan pengenalan instrumen survey dan penjelasan teknis
pelaksanaan kegiatan kepada kader kesehatan.
• Pelaksanaan SMD.
• Pengolahan dan analisis data : dilakukan oleh penanggung jawab
program promkes dan pelaksana upaya. Penyajian data bisa
berbentuk tekstular, tabular, dan grafik.
b. Tata laksana memfasilitasi MMD
• Pembukaan acara
• Kepala desa menjelaskan maksud dan tujuan dari MMD.
• Penyajian hasil SMD
• Mencari akar masalah, perumusan dan penentuan prioritas masalah
kesehatan dengan fasilitator dari petugas puskesmas.
• Menyusun rencana penanggulangan masalah kesehatan dengan
dipimpin oleh kepala desa.
• Penutupan acara
c. Tata laksana memfasilitasi pembentukan UKBM
d. Tata laksana pembinaan FKD
e. Tata laksana pembinaan dalam pelaksanaan UKBM:
f. Tata laksana memfasilitasi pendataan keluarga sehat
g. Tata laksana memberikan konsultasi kesehatan

IV. DOKUMENTASI:
a. SOP-SOP fasilitasi pemberdayaan masyarakat dan pembangunan
berwawasan kesehatan
b. Bukti-bukti pelaksanaan fasilitasi pemberdayaan masyarakat dan
pembangunan berwawasan kesehatan

Batukambing, 10 Januari 2022


Kepala UPTD Puskesmas Batukambing

BENHURI, S.K.M
Nip. 19681102 198912 1 001

Anda mungkin juga menyukai