Anda di halaman 1dari 4

KLIPING ALAT MUSIK

TRADISIONAL
NAMA : REVAN JULIANSYAH
KELAS : 7.3
Alat Musik Tradisional
Berbagai macam variasi alat musik berikut bisa dimainkan dengan berbagai macam
cara seperti dipukul, ditiup, dipetik, maupun digesek.

1. Rebab

Rebab merupakan alat musik yang berasal dari Jawa Barat dan juga sangat terkenal
sampai sekarang. Alat musik senar ini disebarkan melalui jalur-jalur perdagangan
Islam. Alat musik gesek ini dibuat dari bahan kayu serta batok kelapa dengan dua
buah dawai.

Jika dilihat dari bentuknya, maka rebab dibagi menjadi dua yaitu watangan dan
bokongan. Watangan adalah bagian leher untuk pegangan sedangkan bokongan
adalah bagian bawah watangan yang tertutup selaput bahan kulit binatang.

2. Sasando

Sasando adalah alat musik yang bisa dijumpai dengan mudah di dataran Nusa
Tenggara Timur. Alat musik ini dimainkan dengan cara dipetik memakai kedua
tangan. Jika dilihat dari jumlah dawainya, maka sasando mempunyai senar yang
berbeda-beda.

Ada yang terdiri dari 28 senar dan ada yang terdiri dari 58 senar. Alat musik khas
NTT ini dibuat dari bambu dengan bagian wadah resonansi dikelilingi oleh
bantalan kayu guna menahan senar. Seiring dengan modernisasi zaman, kini alat
musik ini dikembangkan memakai listrik.

3. Gamelan

Jika berbicara tentang alat musik tradisional tentu perlu membicarakan gamelan.
Ini merupakan alat musik khas yang dimainkan secara bersama-sama. 

Gamelan terdiri atas beberapa alat musik seperti gong, saron, kenong, gambang,
celempung, dan sebagainya.

Gamelan di Indonesia pun sangat beragam. Ada yang berasal dari Jawa, Bali,
hingga Sumatera. Semuanya memiliki ciri khas masing-masing. Set alat musik ini
bahkan sudah diklaim oleh UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia sejak
tahun 2004.

4. Tifa
Dari dataran Timur Indonesia ada alat musik yang sangat fenomenal dan wajib
dikenali. Tifa merupakan alat musik khas yang berasal dari daerah Maluku dan
Papua. Alat musik ini mempunyai bentuk tabung serta dimainkan lewat cara
dipukul.

Tifa terdiri atas beberapa jenis yaitu jekir, dasar, potong hingga bas. Secara umum,
alat musik khas ini dimainkan dalam upacara adat, pertunjukan acara musik
tertentu hingga mengiringi tari-tarian tradisional.

Tifa dari Maluku berbentuk tabung serta tidak memiliki pegangan sedangkan yang
dari Papua mempunyai bentuk lebih melengkung dan memiliki pegangan.

5. Tatabuang

Selain gendang, ternyata masih ada alat musik khas lain dari Indonesia yang
dimainkan dengan cara dipukul. Alat musik ini bernama Tatabuang dan berasal
dari Lamanole, Flores Timur. Biasanya masyarakat setempat memainkan alat
musik ini untuk sejumlah acara.

Mereka memainkan Tatabuang dengan cara digantung maupun diletakkan pada


pangkuan pemain. Biasanya, alat musik ini dibuat dengan menggunakan kayu
sukun dengan bagian tengah dihilangkan untuk resonansi.

Anda mungkin juga menyukai