Anda di halaman 1dari 2

Kebutuhan adalah suatu keadaan perasaan yang memerlukan pemenuhan

Keinginan adalah kebutuhan yang dibentuk oleh budaya dan pribadi seseorang

Permintaan adalah kebutuhan dan keinginan yang sudah didukung daya beli

Produk adalah barang yang dibutuhkan

Pertukaran adalah untuk memperoleh barang atau jasa dengan menukar barang untuk mendapat
barang lainnya

Transaksi adalah proses terjadinya kesepakatan antara harga dengan barang

Pasar adalah tempat terjadinya kesepakatan antara penjual dengan pembeli

Keadaan permintaan dan Tugas pasar

1. Permintaan negatif (Negative demand)


Sebagian pasar tidak menyukai produk dan rela berkorban untuk menghindarinya

Tugas pemasar adalah menganalisis mengapa pasar tidak menyukai produk, dan mencari
cara dalam mengubah kepercayaan dan sikap pasar terhadap produk melalui
perancangan kembali produk, harga yg lebih rendah, dan promosi yg lebih positif
2. Tidak ada permintaan (No demand)
Pasar tidak tertarik terhadap produk karena merasa produk tersebut tidak memiliki
manfaat dari produk tersebut

Tugas pemasar menemukan cara untuk menghubungkan manfaat produk dgn kebutuhan
dan permintaan pasar
3. Permintaan terpendam (Laten demand)
Banyak konsumen yang memiliki hasrat yang kuat terhadap sesuatu yang tidak dapat
dipuaskan oleh produk atau jasa yang ada

Tugas pemasar adalah mengukur besarnya pasar potensial ini dan mengembangkan
barang dan jasa yang dapat memuaskan keinginan pasar
4. Permintaan yang menurun (Falling demand)
Menurunnya permintaan akan suatu produk

Tugas pemasar adalah mencari tahu penyebab menurunnya permintaan dan mencari
tahu apa produk tersebut dapat dirangsang kembali dengan mendapatkan sasaran pasar
baru dengan mengubah ciri produk, ataupun dengan mengembangkan komunikasi yang
lebih efektif
5. Permintaan yang tidak teratur (Irregular demand)
Banyak organisasi menghadapi permintaan yang berubah-ubah menurut musim, hari,
atau bahkan jam, sehingga menyebabkan penggunaan terhadap kapasitas yang ada
menjadi berkurang, menganggur atau bahkan lebih

Tugas pemasaran adalah menemukan cara untuk mengubah pola waktu permintaan
melalui cara penentuan harga yang lebih fleksibel, promosi dan rangsangan lainnya
6. Permintaan penuh (Full demand)
Suatu organisasi menghadapi permintaan penuh apabila organisasi itu puas terhadap
volume usahanya atau hasil yg telah dicapainya, terutama dalam artian jumlah
permintaan yg diharapkan

Tugas pemasaran adalah mempertahankan tingkat permintaan ini dalam menghadapi


perubahan selera konsumen serta meningkatnya persaingan
7. Permintaan yang berlebihan (Overfull demand)
Beberapa organisasi menghadapi tingkat permintaan yang lebih tinggi dari pada yang
dapat atau ingin dilayaninya

Tugas pemasaran adalah melakukan demarketing yaitu menemukan cara untuk


mengurangi permintaan secara sementara maupun permanen, seperti dengan cara
menaikkan harga, mengurangi promosi ataupun aktivitas pelayanan

Anda mungkin juga menyukai