Anda di halaman 1dari 169

LAPORAN AKTUALISASI

NILAI-NILAI DASAR PROFESI PEGAWAI NEGERI SIPIL

SEBAGAI ASISTEN APOTEKER TERAMPIL DALAM OPTIMALISASI PENCATATAN


PENGGUNAAN OBAT NARKOTIKA DAN PSIKOTROPIKA PASIEN PADA SIM RS
(SISTEM INFORMASI DAN MANAJEMEN RUMAH SAKIT) DI RSUD PRAMBANAN

PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN SLEMAN

Disusun Oleh:
NAMA: ELIZABETH RONNA MAHARANI, A.Md.Farm.
Nomor Presensi: 12/ LATSAR/ Golongan II/ Angkatan IV/ 2019
NIP: 19940614 201903 2 008

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA


BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
GOLONGAN II ANGKATAN IV
YOGYAKARTA
2019
i
ii
iii
ABSTRAK

Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yang digunakan pasien


atau yang disebut dengan register penggunaan obat harus memuat informasi yang jelas
dan lengkap sebagai monitoring untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan obat.
Informasi yang harus terdapat di dalam register penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika antara lain adalah nomor rekam medis pasien, nama pasien, alamat pasien,
dokter yang meresepkan obat, dan jumlah obat yang pasien terima. Pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien merupakan salah satu pekerjaan
administrasi kefarmasian yang selama ini masih dilakukan dengan cara penulisan manual
di buku register sehingga ada kemungkinan data laporan yang dikerjakan tidak valid dan
aktual. Oleh karena itu penulis berinovasi memanfaatkan SIM RS sehingga diharapkan
dengan menggunakan SIM RS akan terjadi efisiensi tenaga dan waktu serta menjamin
pelaporan yang valid dan aktual.
Dalam proses pelaksanaan kegiatan aktualisasi ini, penulis mengimplementasikan
nilai-nilai dasar profesi PNS atau yang disebut ANEKA yang diperoleh selama menjalani
Pelatihan Dasar. Pada saat pelaksanaan aktualisasi penulis menemukan beberapa
hambatan, namnun semuanya dapat teratasi dan kegiatan-kegiatan tersebut dapat
diselesaikan dengan baik.
Hasil kegiatan aktualisasi dalam rangka upaya meningkatkan kompetensi Asisten
Apoteker sebagai tenaga teknis kefarmasian, meliputi beberapa kegiatan yaitu: 1)
Koordinasi pemanfaatan SIM RS 2) Penambahan fitur pada master obat SIM RS 3) Uji
coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS 4)
Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS.

Kata kunci: Pencatatan, Narkotika dan Psikotropika, Aktualisasi, Asisten Apoteker

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan limpahan
rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Aktualisasi yang
berjudul “Laporan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar Profesi Pegawai Negeri Sipil Sebagai
Asisten Apoteker Terampil Dalam Optimalisasi Pencatatan Peggunaan Obat Narkotika
dan Psikotropika Pasien pada SIM RS (Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit) di
RSUD Prambanan”
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan Laporan Aktualisasi ini tidak lepas
daru bantuan dan partisipasi pihak lain. Oleh karena itu, penulis ingin mengucapkan
terima kasih kepada:
1. Bapak Dr. Ir. Kuncoro Cahyo Aji, M.Si. selaku Kepala Badan Diklat DIY.
2. Bapak drg. Isa Dharmawijaya, M.Kes. selaku Direktur RSUD Prambanan.
3. Ibu Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt. selaku mentor dan Kepala Instalasi Farmasi
RSUD Prambanan yang telah memberi arahan, bimbingan dan dukungan dalam
penulisan Laporan Aktualisasi ini.
4. Ibu Yulia Rustiyaningsih, S.I.P.,M.P.A. selaku Coach dari Badan Pendidikan dan
Pelatihan DIY yang telah memberi arahan dan bimbingan dalam penulisan Laporan
Aktualisasi ini.
5. Bapak Drihardono, S.Sos. selaku Peguji dari Badan Pendidikan dan Pelatihan DIY
yang telah memberi saran dan arahan pada saat seminar Rancangan Aktualisasi.
6. Seluruh Widyaiswara dan staf pada Badan Pendidikan dan Pelatihan DIY yang
senantiasa memberikan ilmu kepada penulis.
7. Ibu Nurhana Tri Utami, A.Md. selaku tim Intormasi dan Teknologi RSUD Prambanan.
8. Teman-teman Pelatihan Dasar Golongan II Angkatan IV yang telah bersama-sama
berjuang dan bekerja sama selama mengikuti Pelatihan Dasar di Badan Pendidikan
dan Pelatihan DIY.
9. Segenap keluarga yang selalu memberikan doa, dukungan serta semangat setiap
waktu.
10. Pihak lain yang tidak dapat disebutkan satu persatu yang telah membantu demi
terselesaikannya Laporan Aktualisasi ini.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan Laporan Aktualisasi ini masih
terdapat banyak sekali kekurangan dan jauh dari sempurna. Oleh karena itu penulis
v
berjarap saran dan masukan yang membangun dari semua pihak demi menyempurnakan
Laporan Aktualisasi ini.
Akhirnya besar harapan penulis semoga Laporan Aktualisasi ini dapat berguna
dan bermanfaat bagi semua pihak serta dapat memberikan contoh tentag Implementasi
Nilai-nilai Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Pubik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi
(ANEKA) dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkugan kerja maupun di masyarakat.

Yogyakarta, 22 November 2019

Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm.

vi
DAFTAR ISI

Contents
HALAMAN JUDUL .............................................................................................................. i

BERITA ACARA ................................................................................................................ ii

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................................... iii

ABSTRAK ......................................................................................................................... iv

KATA PENGANTAR .......................................................................................................... v

DAFTAR ISI ..................................................................................................................... vii

DAFTAR TABEL ................................................................................................................ x

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................... xi

BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................... 1

A. POSISI ORGANISASI DALAM LINGKUP NKRI ..................................................... 1

B. VISI, MISI, TUJUAN DAN NILAI ORGANISASI ...................................................... 2

1. Visi Organisasi.................................................................................................... 2

2. Misi Organisasi ................................................................................................... 4

3. Tujuan Organisasi............................................................................................... 7

4. Nilai Organisasi .................................................................................................. 8

C. STRUKTUR ORGANISASI ................................................................................10

D. TUGAS DAN FUNGSI .......................................................................................13

1. Organisasi .........................................................................................................13

2. Unit Kerja...........................................................................................................13

3. Peserta Sebagai Asisten Apoteker ....................................................................15

vii
E. KONDISI ORGANISASI ........................................................................................17

1. Letak Organisasi ................................................................................................17

2. Sarana Prasarana..............................................................................................18

3. Sumber Daya Manusia ......................................................................................19

BAB II AGENDA AKTUALISASI .......................................................................................25

A. Identifikasi Isu Kontemporer ..............................................................................25

B. Penetapan Isu Kontemporer ..............................................................................27

C. Isu yang diangkat ..............................................................................................28

D. Penetapan Judul................................................................................................31

E. Gagasan Pemecahan Isu ...................................................................................32

F. Proses Aktualisasi .............................................................................................33

1. Tempat dan Waktu Pelaksanaan ..........................................................................33

2. Jadwal Kegiatan ...................................................................................................34

3. Uraian Kegiatan ....................................................................................................35

a. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 1 .................................................35

b. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 2 .................................................48

c. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 3 .................................................67

d. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 4 .................................................82

BAB III PENUTUP ...........................................................................................................98

A. KESIMPULAN .......................................................................................................98

B. SARAN..................................................................................................................99

C. RENCANA AKSI PENYEMPURNAAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR ........100

viii
BAB IV ...........................................................................................................................103

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................103

ix
DAFTAR TABEL

Contents
Tabel 1. Distribusi PNS dan Non PNS RSUD Prambanan Tahun 2018 ...........................24

Tabel 2.Pengelompokan Isu ............................................................................................27

Tabel 3. Penilaian USG ...................................................................................................28

Tabel 4. Rencana Aksi Nilai-nilai Dasar .........................................................................100

Tabel 5. Rencana Aksi Kegiatan Aktualisasi ..................................................................101

x
DAFTAR GAMBAR

Contents
Gambar 1. Bagan Struktur RSUD Prambanan .................................................................10

Gambar 2. Bagan Struktur Instalasi Farmasi RSUD Prambanan .....................................15

Gambar 3. RSUD Prambanan tampak dari depan ...........................................................17

Gambar 4. RSUD Prambanan tampak dari atas ..............................................................17

Gambar 5. Pohon Masalah ..............................................................................................31

Gambar 6. Jadwal kegiatan Aktualisasi ...........................................................................34

Gambar 7. Koordinasi dengan tim IT ...............................................................................45

Gambar 8. Tampilan SIM RS ...........................................................................................46

Gambar 9. Fitur Apotek pada SIM RS ..............................................................................46

Gambar 10. Rangkaian langkah/tahapan pengambilan data pencatatan obat Narkotika


dan Psikotropika melalui SIM RS .....................................................................................46

Gambar 11. Merancang alur kerja dengan tim IT untuk menampilkan fitur data pencatatan
penggunaan obat. ............................................................................................................47

Gambar 12. Alur kerja penampilan fitur data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika. ....................................................................................................................47

Gambar 13. Penulis mendata obat-obatan golongan Narkotika dan Psikotropika yang
tersedia di Instalasi RSUD Prambanan. ...........................................................................63

Gambar 14. Daftar golongan obat Narkotika dan Psikotropika yang telah didata dan
ditempelkan pada masing-masing almari penyimpanan. ..................................................63

Gambar 15. Fitur master obat untuk input golongan obat pada SIM RS ..........................64

Gambar 16. Penulis menginput Golongan Obat pada Master Obat SIM RS ....................64

Gambar 17. Format Pencatatan Penggunaan Obat Narkotika dan Psikotropika pada Fitur
yang dibuat ......................................................................................................................65
xi
Gambar 18. Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
dengan tim IT ...................................................................................................................65

Gambar 19. Penulis uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropik
pada SIM RS bersama dengan tim IT ..............................................................................66

Gambar 20. Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien 3 bulan terakhir ................................................................................79

Gambar 21. Cetakan hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika SIM RS ........................................................................................................80

Gambar 22. Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan


Psikotropika secara rapi...................................................................................................81

Gambar 23. Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada petugas farmasi mengenai
fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS .......................95

Gambar 24. Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS .................................................96

Gambar 25. Mencocokan hasil dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotikda dan
Psikotropika SIM RS dengan kartu stok obat ...................................................................96

Gambar 26. Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika setiap bulannya dengan cara memberi paraf pada setiap kolom akhir
pencatatan penggunaan obat ..........................................................................................97

xii
BAB I

PENDAHULUAN

A. POSISI ORGANISASI DALAM LINGKUP NKRI

Menurut Undang Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit, yang
disebut Rumah Sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan
pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan
rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Rumah Sakit mempunyai tugas
memberikan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna, dan menjalankan
fungsi: 1) penyelenggaraan pelayanan pengobatan dan pemulihan kesehatan dengan
standar rumah sakit, 2) pemeliharaan dan peningkatan kesehatan perorangan melalui
pelayanan kesehatan paripurna tingkat kedua dan sesuai kebutuhan medis, 3)
penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan sumber daya manusia dalam rangka
peningkatan kemampuan dalam memberikan pelayanan kesehatan, dan 4)
penyelenggaraan penelitian dan pengembangan teknologi bidang kesehatan dalam
rangka peningkatan pelayanan kesehatan dengan memperhatikan etika ilmu
pengetahuan.

Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan merupakan Rumah Sakit Umum Kelas C
dan sangat komitmen pada pengembangan standar pelayanan kesehatan dalam
rangka peningkatan mutu pelayanan kesehatan. RSUD Prambanan telah tersertifikasi
ISO 9001 : 2015 dan menerapkan standar akreditasi 16 Bab ( SNARS Edisi 1) serta
memenuhi standar akreditasi lulus tingkat paripurna. Sejak tahun 2012 RSUD
Prambanan menerapkan pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum Daerah
sebagai upaya dalam peningkatan mutu pelayanan kesehatan. Rumah Sakit Umum
Daerah Prambanan merupakan rumah sakit kedua di kabupaten Sleman yang mulai
operasional tahun 2010 yang terletak di Jl.Prambanan-Piyungan Km.7 Dusun
Delegan, Desa Sumberharjo, Kecamatan Prambanan Kabupaten Sleman. Rumah
Sakit Umum Daerah Prambanan berdiri pada akhir tahun 2009 berdasarkan Surat Ijin
Bupati Sleman Nomor : 503/2316/DKS/2009 tentang Izin Penyelenggaraan
Sementara Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan. Kemudian diperkuat dengan
terbitnya Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 9 Tahun 2009 tentang

1
Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah Kabupaten Sleman. Pelaksanaan tugas,
fungsi, dan tata kerja diatur dalam Peraturan Bupati Sleman Nomor 49 Tahun 2009
tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah
Prambanan. Sebagai pengakuan legal terhadap berdirinya RSUD Prambanan
dilakukan pengurusan ijin operasional yang kemudian terbit Surat Keterangan Kode
RSUD Prambanan 3404168 dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia,
Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Pelayanan Medik, Direktorat Jenderal Pelayanan
Medik Nomor:IR.02.01/I.1/2456/2010 tertanggal 30 April 2010.

Pada tanggal 29 Desember 2011 sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Sleman
Nomor 362/Kep.KDH/A/2011 RSUD Prambanan menerapkan pola pengelolaan
keuangan BLUD dengan status bertahap dan pada tanggal 22 Desember 2014
menjadi BLUD penuh dengan Surat Keputusan Bupati Sleman Nomor
88.1/Kep.KDH/A/2014.

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor :


HK.02.03/I/0503/2015 tertanggal 2 Maret 2015, RSUD Prambanan ditetapkan
sebagai Rumah Sakit Umum Kelas C. Penetapan tipe kelas ini dilakukan melalui
audit dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman dan berdasarkan rekomendasi dari
Dinas Kesehatan Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta. RSUD Prambanan
ditetapkan sebagai Rumah Sakit Umum Kelas C tanpa melalui penetapan Kelas D
sebelumnya.

RSUD Prambanan berkomitmen untuk senantiasa berupaya meningkatkan


kualitas pelayanan kesehatan. Selain peningkatan mutu dari standar ISO 9001:2008
menjadi ISO 9001:2015, peningkatan kualitas pelayanan kesehatan dilanjutkan
dengan Re- Akreditasi Rumah Sakit oleh KARS versi SNARS Edisi 1. Dari survey
verifikasi akreditasi selama 4(empat) hari pada tanggal 5 s.d 8 desember 2018
meliputi 16 bab dan ditetapkan lulus dengan predikat PARIPURNA (*****) pada
tanggal 31 Desember 2018.

B. VISI, MISI, TUJUAN DAN NILAI ORGANISASI

1. Visi Organisasi
Visi Pemerintah Kabupaten Sleman:adalah:

2
“Terwujudnya Masyarakat Sleman Yang Lebih Sejahtera, Mandiri,
Berbudaya Dan Terintegrasikannya Sistem E-Government Menuju Smart
Regency Pada Tahun 2021”

Penjabaran dari visi tersebut adalah:

Sejahtera : Suatu keadaan di mana masyarakat terpenuhi kebutuhan


dasarnya, baik kebutuhan lahir maupun batin, secara merata.
Beberapa indikator untuk mengukur pencapaian sejahtera adalah
Indeks Pembangunan Manusia, menurunnya ketimpangan
ekonomi, menurunnya angka kemiskinan, meningkatnya kualitas
lingkungan hidup, meningkatnya kesempatan kerja, dan
pertumbuhan ekonomi.
Mandiri : Suatu keadaan di mana Pemerintah Kabupaten Sleman memiliki
kemampuan mendayagunakan potensi lokal dan sumber daya
yang ada, memiliki ketahanan terhadap dinamika yang
berlangsung serta kemampuan untuk mengidentifikasi kebutuhan
dan masalah yang ada di sekitarnya sehingga mampu mencari
solusi dan mengoptimalkan sumber daya dan potensi yang
dimilikinya. Beberapa indikator untuk mengukur pencapaian
kemandirian adalah meningkatnya daya saing daerah, dan
meningkatnya prasarana dan sarana perekonomian.
Meningkatnya prasarana dan sarana perekonomian dapat dilihat
dari kondisi infrastruktur dan peluang investasi. Daya saing sektor
lokal dicapai dengan meningkatkan jumlah desa wisata mandiri,
nilai tukar petani, persentase peningkatan produksi pertanian dan
perikanan, peningkatan nilai produksi industri, nilai eksport, dan
kontribusi pendapatan asli daerah terhadap pendapatan.
Berbudaya : Suatu keadaan di mana di dalam masyarakat tertanam dan
terbina nilai-nilai tatanan dan norma yang luhur tanpa
meninggalkan warisan budaya dan seni. Beberapa indikator yang
dapat mencerminkan sikap berbudaya masyarakat adalah
meningkatnya kenyamanan dan ketertiban, kemampuan mitigasi
masyarakat terhadap bencana, penanaman nilai-nilai karakter,
3
meningkatnya kerukunan masyarakat, meningkatnya apresiasi
masyarakat terhadap budaya, serta perempuan dan anak yang
semakin terlindungi.
Terintegrasikannya Sistem e-government : Terintegrasinya sistem e-Govt, bahwa
dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat diperlukan
sistem pelayanan yang lebih baik yang merupakan paduan sistem
regulasi, kebijakan, sikap dan perilaku, yang didukung dengan
teknologi informasi yang modern yang mampu memberikan respon
dan efektivitas yang tinggi dalam penyelenggaraan pemerintahan
untuk mewujudkan tata kelola Pemerintahan yang baik dalam
rangka menuju Smart Regency, yaitu suatu kabupaten yang dapat
memberikan layanan publik secara tepat, cepat, mudah, murah
dan terintegrasi antar unit pemerintah dengan dukungan
penggunaan teknologi informasi, untuk meningkatkan partisipasi
publik dan transparasi penyelenggaraan pemerintahan.
Visi RSUD Prambanan Kabupaten Sleman Tahun 2016 – 2021 adalah:
“Menjadi Rumah Sakit Pilihan Masyarakat”
Penjabaran dari visi menjadi pilihan masyarakat adalah suatu keadaan dan
harapan Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan menjadi tujuan masyarakat
dalam memilih pelayanan kesehatan lanjutan untuk wilayah Sleman timur dan
sekitarnya.
Indikator untuk mengukur pencapaian visi tersebut adalah peningkatan
kunjungan rumah sakit, peningkatan hasil Penilaian Indeks Kepuasan Masyarakat,
dan penyelesaian tindak lanjut komplain pelayanan tepat waktu.

2. Misi Organisasi
Misi Pemerintah Kabupaten Sleman adalah:

 Misi 1: Meningkatkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui


peningkatan kualitas birokrasi yang responsif dan penerapan e-govt yang
terintegrasi dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat.
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang
efektif, dengan cara peningkatan kualitas birokrasi menjadi birokrasi yang
profesional sehingga bisa menjadi pelayanan masayarakat. Disamping
4
kemampuan aparat, pelayanan masyarakat juga didukung oleh
pemanfaatan teknologi informasi yang terintegrasi yang dilakukan secara
bertahap dan berkelanjutan. Peningkatan kualitas birokrasi harus sejalan
dengan keberhasilan pelaksanaan reformasi birokrasi dan kepuasan
terhadap layanan aparat birokrasi dalam rangka menuju good governance.
 Misi 2: Meningkatkan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang
berkualitas dan menjangkau bagi semua lapisan masyarakat.
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan peningkatan pelayanan
pendidikan baik dari sisi tenaga pendidik maupun prasarana, sarana
penunjang pendidikan dan peningkatan manajeman pendidikan sesuai
standar. Di bidang kesehatan, dengan layanan kesehatan yang sudah
terakreditasi diharapkan kualitas layanan kesehatan masyarakat dapat
lebih baik. Peningkatan pelayanan pendidikan dan kesehatan diharapkan
dapat memenuhi standar pelayanan minimal yang ditetapkan dan tentu
saja terjangkau bagi seluruh masyarakat Kabupaten Sleman.
 Misi 3: Meningkatkan penguatan sistem ekonomi kerakyatan, aksesibilitas
dan kemampuan ekonomi rakyat, serta penanggulangan kemiskinan.
Misi ini dimaksudkan untuk memberikan dukungan dan pendampingan
yang terus menerus kepada masyarakat dalam penguatan sistem ekonomi
kerakyatan yang berbasis kekuatan lokal, peningkatan infrastruktur dan
prasarana perekonomian dan peningkatan akses bagi masyarakat agar
lebih mudah berusaha, sehingga kemampuan ekonomi rakyat lebih
berkembang dan semakin kuat. Disisi lainnya penanggulangan kemiskinan
dilanjutkan secara konsisten dengan berbagai program yang bersinergi.
 Misi 4: Memantapkan dan meningkatkan kualitas pengelolaan sumberdaya
alam, penataan ruang, lingkungan hidup dan kenyamanan.
Misi ini dimaksudkan untuk mengelola infrastruktur khususnya untuk
mewujudkan penguatan sistem ekonomi kerakyatan dan meningkatkan
kenyamanan masyarakat dengan tidak meninggalkan pengelolaan sumber
daya alam dan lingkungan hidup, sehingga perlu adanya formulasi
penataan ruang yang baik dan penguatan mitigasi bencana agar sinergi
antara berbagai aspek dengan daya dukung sumberdaya alam dan

5
lingkungan yang terbatas, sehingga memungkinkan masyarakat untuk
hidup lebih sehat, produktif, dan nyaman.
 Misi 5: Meningkatkan kualitas budaya masyarakat dan kesetaraan gender
yang proporsional.
Misi ini dimaksudkan bahwa walaupun masyarakat Sleman berkembang
dinamis, tetapi tetap tidak meninggalkan dan kehilangan budaya lokal yang
luhur dan baik. Disamping itu terhadap pemberdayaan perempuan tidak
terbatas pada peningkatan jumlah perempuan dalam berbagai peran, tetapi
juga memperhatikan kesetaraan dengan tetap mengedepankan
perlindungan terhadap perempuan dan anak.
Misi yang dirumuskan dalam pengembagan RSUD Prambanan Kabupaten Sleman
untuk 5 tahun ke depan adalah:
 Memberikan Pelayanan Kesehatan secara paripurna sesuai standar
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang
terstandar dalam rangka peningkatan kualitas dan akuntabilitas pelayanan.
Tujuan:
Terwujudnya pelayanan prima sebagai Rumah Sakit rujukan secara
menyeluruh dan komprehensif.
Sasaran :
a. Meningkatnya kepuasan pelanggan;
b. Meningkatnya peran strategis sebagai rumah sakit rujukan di Sleman
bagian timur dan sekitarnya;
c. Meningakatnya program pelayanan kesehatan pada penduduk usia
lanjut;
d. Meningkatnya kegiatan pengendalian dan pemberantasan penyakit.
 Meningkatkan profesionalisme petugas.
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan sumber daya pelayanan yang
memiliki kompetensi sesuai bidangnya melalui standarisasi/kredensialing
tenaga kesehatan dan pendidikan pelatihan secara terus menerus.
Tujuan:
Terwujudnya SDM kesehatan dengan kompetensi sesuai standar

6
Sasaran:
a. Meningkatnya tingkat kepatuhan petugas terhadap program mutu dan
keselamatan;
b. Meningkatnya kompetensi sumber daya pelayanan.
 Mewujudkan manajemen kinerja yang akuntabel
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan peningkatan kinerja administrasi
dan pelayanan dalam rangka pelaksanaan pelayanan sesuai standar yang
telah ditetapkan.
Tujuan:
Terwujudnya pengelolaan manajemen yang bersih dan bertanggung jawab
Sasaran:
a. Mewujudkan tata kelola orgnisasi yang baik sampai ke semua unit
b. Melaksanakan efisinsi anggara berbasis kebutuhan
 Menyediakan sarana dan prasarana yang memadai
Misi ini dimaksudkan untuk mewujudkan peningkatan penyediaan sarana
dan prasarana pelayanan meliputi sarana gedung, sarana administrasi,
sarana pelayanan, obat-obatan dan perbekalan kesehatan.
Tujuan:
Terwujudnya pelaksanaan pelayanan secara optimal
Sasaran :
a. Meningkatnya ketersediaan sarana dan prasarana Rumah Sakit;
b. Meningkatnya pemeliharaan sarana dan prasarana Rumah Sakit
c. Meningkatnya ketersediaan alat, obat, dan perbekalan kesehatan sesuai
kebutuhan;
d. Meningkatnya penerapan sistem informasi rumah sakit terintegrasi.

3. Tujuan Organisasi
Konsep pengembangan RSUD Prambanan secara keseluruhan disusun
sebagai arah pengembangan yang terencana sekaligus sebagai strategi yang
terpadu dan komprehensif. Konsep yang dikembangkan berorientasi pada kualitas
dan kuantitas pelayanan menuju pada keselamatan pasien (patients safety) yang
bermuara pada kepuasan pelanggan (customer satisfaction).

Bertujuan :
7
1. Mewujudkan pelayanan prima sebagai Rumah Sakit rujukan secara menyeluruh
dan komprehensif,
2. Mewujudkan SDM kesehatan dengan kompetensi sesuai standar,
3. Terwujudnya pengelolaan manajemen yang bersih dan bertanggung jawab,
4. Terwujudnya pelaksanaan pelayanan secara optimal.
Sasaran adalah suatu pencapaian menyeluruh yang dipertimbangkan penting
untuk kesuksesan organisasi di masa mendatang. Sasaran-sasaran strategis RSUD
Prambanan meliputi:

1. Meningkatnya kepuasan pelanggan;


2. Meningkatnya peran strategis sebagai rumah sakit rujukan di Sleman bagian timur
dan sekitarnya;
3. Meningakatnya program pelayanan kesehatan pada penduduk usia lanjut;
4. Meningkatnya kegiatan pengendalian dan pemberantasan penyakit.
5. Meningkatnya tingkat kepatuhan petugas terhadap program mutu dan
keselamatan;
6. Meningkatnya kompetensi sumber daya pelayanan.
7. Meningkatnya sistem pelaporan kinerja sesuai kebutuhan dan tepat waktu.
8. Meningkatnya pelayanan administrasi yang efektif dan efisien.
9. Meningkatnya ketersediaan sarana dan prasarana Rumah Sakit;
10. Meningkatnya pemeliharaan sarana dan prasarana Rumah Sakit
11. Meningkatnya ketersediaan alat, obat, dan perbekalan kesehatan sesuai
kebutuhan;
12. Meningkatnya penerapan sistem informasi rumah sakit terintegrasi.

4. Nilai Organisasi
Nilai Organisasi Pemerintah Kabupaten Sleman adalah::

1. Profesional dimaksudkan bahwa dalam setiap pengambilan keputusan dituntut


persyaratan kerja kompetensi, integritas dan responsibilitas.

2. Kehati-hatian (due care) dimaksudkan bahwa dalam pengambilan keputusan


selalu didasarkan pada pertimbangan kehati-hatian (risk taking).

8
3. Transparansi dimaksudkan bahwa dalam pengambilan keputusan (penetapan visi
dan misi ) selalu mendasarkan diri pada kebebasan dan keterbukaan informasi
dan kemanfaatannya.

4. Demokrasi: Menjunjung tinggi kebebasan mengeluarkan pendapat dalam


kehidupan masyarakat.

5. Partisipasi: Setiap warga memiliki suara yang sama dalam pembuatan keputusan,
baik secara langsung maupun melalui intermediasi institusi legitimasi yang
mewakili kepentingannya.

6. Akuntabilitas: Para pembuat keputusan dalam pemerintahan, sector swasta dan


masyarakat (civil society) bertanggung jawab kepada public dan lembaga-
lembaga pemangku kepentingan (stakeholders).

7. Desentralisasi: Penyerahan sebagian wewenang kabupaten kepada pemerintah


di bawahnya.

8. Keadilan: Sikap dan tindakan seorang aparatur yang memperlakukan orang lain
sesuai dengan fungsi, peran dan tanggung jawabnya dan memperhatikan hak
dan kewajiban masyarakat.

9. Integritas: Kepribadian yang dilandasi unsure kejujuran, keberanian,


kebijaksanaan, dan pertanggung jawaban sehingga menimbulkan kepercayaan
dan rasa hormat.

10. Tanggung jawab: Kesediaan menanggung sesuatu, yaitu bila salah wajib
memperbaikinya atau berani dituntut atau diperkarakan.

11. Kemandirian: Sifat, watak, dan tindakan yang jelas dan tidak bergantung pada
pihak lain.

12. Disiplin: Sikap yang selalu taat kepada aturan, norma dan prinsip-prinsip tertentu.

13. Kerjasama: Komitmen diantara anggota organisasi untuk saling mendukung satu
sama lain, menghindari ego sektoral yang mementingkan bagian organisasinya

9
sendiri.

14. Kesetaraan: Semua bagian organisasi akan bekerja sesuai dengan fungsi
masing-masing dengan tetap memperhatikan pencapaian hasil akhir bagi
organisasi secara keseluruhan.

15. Kebersamaan dalam keragaman: Sikap dan perilaku yang secarabersama-sama


pada suatu ruang atau waktu yang sama menunjukkan tingkah laku secara
spontan demi kepentingan dan tujuan yang sama.

C. STRUKTUR ORGANISASI

Struktur Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan sesuai Peraturan Bupati


Sleman Nomor 49 Tahun 2009 tentang Uraian Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja
Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan adalah :

DIREKTUR DEWAN PENGAWAS

JABATAN FUNGSIONAL

KEPALA KEPALA KEPALA SUBBAG. TATA


USAHA
SEKSI YANMEDKEP SEKSI P2SPK

Gambar 1. Bagan Struktur RSUD Prambanan


Susunan organisasi Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan terdiri dari :

1. Direktur;
2. Seksi Pelayanan Medis dan Keperawatan;
3. Seksi Pelayanan Penunjang dan Sarana Pelayanan Kesehatan
4. Subbagian Tata Usaha;
5. Kelompok Jabatan Fungsional.
Susunan organisasi Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan terdiri dari :

10
1. Direktur
2. Seksi Pelayanan Medis dan Keperawatan
Seksi Pelayanan Medis dan Keperawatan mempunyai tugas menyelenggarakan
dan mengkoordinasi pelayanan medis dan keperawatan. Seksi Pelayanan Medis
dan Keperawatan dalam melaksanakan tugas mempunyai fungsi:

a) Penyusunan rencana kerja Seksi Pelayanan Medis dan Keperawatan;


b) Perumusan kebijakan teknis pelayanan medis dan keperawatan;
c) Pengkoordinasian pelayanan medis dan keperawatan;
d) Penyelenggaraan analisis kebutuhan tenaga medis dan keperawatan;
e) Penyelenggaraan pembinaan dan pengembangan tenaga medis dan
keperawatan;
f) Penyelenggaraan pelayanan asuhan keperawatan;
g) Penyelenggaraan pelayanan medis dan keperawatan pada instalasi rawat
jalan dan rawat darurat;
h) Penyelenggaraan pelayanan medis dan keperawatan pada instalasi rawat
inap; perawatan intensif, dan rehabilitasi medis;
i) Penyelenggaraan pelayanan medis dan keperawatan pada instansi bedah;
j) Penyelenggaraan pelayanan medis dan keperawatan pada instalasi rekam
medis dan teknologi informasi;
k) Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi
Pelayanan Medis dan Keperawatan.
3. Seksi Pelayanan Penunjang dan Sarana Pelayanan Kesehatan
Seksi Pelayanan Penunjang dan Sarana Pelayanan Kesehatan mempunyai
tugas menyelenggaraan dan mengoordinasi kan pelayanan penunjang dan
pengelolaan sarana pelayanan kesehatan. Seksi Pelayanan Penunjang dan
Sarana Pelayanan Kesehatan dalam melaksanakn tugas mempunyai fungsi:

a) Penyusunan rencana kerja Seksi Pelayanan Penunjang dan Sarana


Pelayanan Kesehatan;
b) Perumusan kebijakan teknis pelayanan penunjang dan pengnelolaan sarana
pelayanan kesehatan;
c) Pengoordinasian pelayanan penunjang;
d) Pengoordinasian pengelolaan sarana pelayanan kesehatan;
11
e) Penyelenggaraan analisis kebutuhan sarana pelayanan penunjang dan
pelayanan kesehatan;
f) Penyelanggaraan pelayanan penunjang pada instalasi penunjang medis;
g) Penyelenggaraan pelayanan penunjang pada instalasi farmasi;
h) Penyelenggaraan pelayanan penunjang pada instalasi gizi;
i) Penyelenggaraan pelayanan penunjang pada instalasi kamar jenazah;
j) Penyelenggaraan pelayanan penunjang pada instalasi pemeliharaan sarana
rumah sakit;
k) Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Seksi
Pelayanan Penunjang dan Sarana Pelayanan Kesehatan.
4. Subbagian Tata Usaha
Subbagian Tata Usaha mempunyai tugas menyelenggarakan urusan umum,
kepegawaian, keuangan, perencanaa, evaluasi, dan mengoordinasikan
pelaksanaan tugas satuan organisasi. Subbagian Tata Usaha untuk
melaksanakan tugas mempunyai fungsi:

a) Penyusunan Perumusan kebijakan teknis ketatausahaan;


b) Penyelenggaraan urusan surat-menyurat, kearsipan, kepustakaan,
dokumentasi, informasi, perlengkapan dan rumah tangga;
c) Penyelenggaraan pelayanan informasi dan pengaduan;
d) Penyelenggaraan kehumasan;
e) Penyusunan bahan rencana kebutuhan pegawai, pengembangan pegawai,
kepangkatan, hak dan kewajiban pegawai, pembinaan pegawai serta tata
usaha kepegawaian;
f) Pelaksanaan anggaran, perbendaharaan, pembukuan, dan penyusunan
laporan keuangan;
g) Pengoordinasian penyusunan rencana kerja;
h) Penyelenggaraan evaluasi dan pelaporan;
i) Pengoordinasian penyelenggaraan tugas satuan organiasasi; dan
j) Evaluasi dan penyusunan laporan pelaksanaan rencana kerja Subbagian Tata
Usaha.

12
D. TUGAS DAN FUNGSI

1. Organisasi
Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan merupakan unsur pendukung
pemerintah daerah yang dipimpin oleh direktur yang berkedudukan di bawah dan
bertanggung jawab kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah, dan bertugas
melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan daerah di bidang pelayanan
kesehatan masyarakat. RSUD Prambanan dalam melaksanakan tugas
menyelenggarakan fungsi :

1. Perumusan kebijakan teknis bidang pelayanan kesehatan masyarakat,


2. Pelaksanaan tugas bidang pelayanan kesehatan masyarakat,
3. Penyelenggraan tugas bidang kesehatan masyarakat, dan
4. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan
fungsinya.

2. Unit Kerja

Instalasi Farmasi adalah unit pelaksana fungsional yang


menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit.
Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit meliputi 2 (dua) kegiatan, yaitu kegiatan
yang bersifat manajerial berupa pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan,
dan Bahan Medis Habis Pakai dan kegiatan pelayanan farmasi klinik. Kegiatan
tersebut harus didukung oleh sumber daya manusia, sarana, dan peralatan.

Apoteker bertanggung jawab terhadap pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat


Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai di Rumah Sakit yang menjamin
seluruh rangkaian kegiatan perbekalan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan
Bahan Medis Habis Pakai sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta
memastikan kualitas, manfaat, dan keamanannya. Pengelolaan Sediaan Farmasi,
Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai merupakan suatu siklus kegiatan,
dimulai dari pemilihan, perencanaan kebutuhan, pengadaan, penerimaan,
penyimpanan, pendistribusian, pemusnahan dan penarikan, pengendalian, dan
administrasi yang diperlukan bagi kegiatan Pelayanan Kefarmasian. Pengelolaan
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai harus

13
dilaksanakan secara multidisiplin, terkoordinir dan menggunakan proses yang
efektif untuk menjamin kendali mutu dan kendali biaya. Sehingga diperlukan
sumber daya manusia yang kompeten, kapabel dan terampil untuk melaksanakan
seluruh kewajiban pelayanan kefarmasian di rumah sakit.

Pengorganisasian Instalasi Farmasi harus mencakup penyelenggaraan


pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai,
pelayanan farmasi klinik dan manajemen mutu, dan bersifat dinamis dapat direvisi
sesuai kebutuhan dengan tetap menjaga mutu terutama dalam menjalankan
fungsinya sebagai : 1. menyelenggarakan, mengkoordinasikan, mengatur dan
mengawasi seluruh kegiatan Pelayanan Kefarmasian yang optimal dan
profesional serta sesuai prosedur dan etik profesi; 2. melaksanakan pengelolaan
Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai yang efektif,
aman, bermutu dan efisien; 3. melaksanakan pengkajian dan pemantauan
penggunaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
guna memaksimalkan efek terapi dan keamanan serta meminimalkan risiko; 4.
melaksanakan Komunikasi, Edukasi dan Informasi (KIE) serta memberikan
rekomendasi kepada dokter, perawat dan pasien; 5. berperan aktif dalam
Komite/Tim Farmasi dan Terapi; 6. melaksanakan pendidikan dan pelatihan serta
pengembangan Pelayanan Kefarmasian; 7. memfasilitasi dan mendorong
tersusunnya standar pengobatan dan formularium Rumah Sakit.

14
DIREKTUR
RSUD PRAMBANAN

Kepala Seksi
P2SPK

Kepala Instalasi
Farmasi Rumah Sakit

Koordinator
Administrasi IFRS

Koordinator Pengelolaan Kordinator Pelayanan Koordinator


Perbekalan Farmasi Farmasi Klinik Manajemen Mutu

Penanggung jawab Penanggung jawab Penanggung jawab


Pelayanan Farmasi Floorstock Distribusi

Gambar 2. Bagan Struktur Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

3. Peserta Sebagai Asisten Apoteker

RUMUSAN Memberikan pelayanan kefarmasian dan perbekalan


TUGAS farmasi kepada pasien sesuai pedoman dan ketentuan
yang berlaku untuk menunjang kelancaran kegiatan

TUGAS POKOK a. Menyiapkan fasilitas & lingkungan Instalasi Farmasi


untuk kelancaran pelayanan
b. Melaksanakan prosedur pencatatan dan dokumentasi
perencanaan pengadaan sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan
c. Melaksanakan prosedur pengadaan sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan
d. Melaksanakan prosedur pencatatan pengadaan sediaan
farmasi dan perbekalan kesehatan yang bersifat droping,
hibah dan produksi
e. Melaksanakan prosedur penerimaan sediaan farmasi
dan perbekalan kesehatan sesuai protap
f. Melaksanakan penyimpanan sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan sesuai protap
15
g. Melaksanakan prosedur distribusi sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan dari gudang RS sesuai protap
h. Melaksanakan prosedur kalkulasi biaya resep obat
i. Melaksanakan prosedur penyiapan sediaan farmasi di
RS sesuai protap
j. Melaksanakan prosedur penyerahan obat unit
dose/resep individu di bawah pengawasan Apoteker
/Pimpinan Unit
k. Melaksanakan prosedur distribusi sediaan farmasi dan
perbekalan kesehatan untuk keperluan floor stock sesuai
protap dibawah supervisi Apoteker/Pimpinan Unit
l. Melaksanakan prosedur dispensing obat berdasarkan
permintaan dokter sesuai protap dibawah supervisi
Apoteker/Pimpinan Unit
m. Melakukan pencatatan semua data yang berhubungan
dengan proses dispensing dibawah supevisi
Apoteker/Pimpinan Unit
n. Pendidikan dan Pelatihan Fungsional
TUGAS Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan untuk
TAMBAHAN menunjang kelancaran pencapaian kinerja organisasi
dengan tidak meninggalkan ketugasan pokok

WEWENANG a. Melaksanakan pelayanan Kefarmasian


b. Melaksanakan petunjuk dan bimbingan yang diberikan
atasan untuk meningkatkan pengetahuan, disiplin dan
prestasi kerja
TANGGUNG Kebenaran dan ketepatan peracikan dan pemberian obat
JAWAB

16
E. KONDISI ORGANISASI

1. Letak Organisasi

Rumah Sakit Umum Daerah Prambanan merupakan rumah sakit kedua di


kabupaten Sleman yang mulai operasional tahun 2010 yang terletak di
Jl.Prambanan-Piyungan Km.7 Dusun Delegan, Desa Sumberharjo, Kecamatan
Prambanan Kabupaten Sleman. Berikut letak RSUD Prambanan jika dilihat dari
Google Maps.

Gambar 3. RSUD Prambanan tampak dari depan

Gambar 4. RSUD Prambanan tampak dari atas


17
2. Sarana Prasarana

RSUD Prambanan memiliki jenis-jenis layanan utama maupun


pendukung/penunjang yang telah tersedia dapat diklasifikasikan menurut instalasi
atau unit pelayanan, sebagai berikut :

1. Instalasi Medik :
a. Instalasi Rawat Jalan, terdiri dari Klinik Spesialis : Penyakit Dalam, Bedah,
Anak, Obstetry-Gynecology, Syaraf, Gigi dan Mulut, Hemodialisa,
Orthopedhi, Telinga Hidung dan Tenggorokan, serta Jantung dan Pembuluh.
b. Instalasi Gawat Darurat, terdiri dari IGD untuk pelayanan kasus
kedaruratan medis umum dan PONEK
c. Intensive Care Unit (ICU), merupakan ruang rawat inap khusus untuk
kasus-kasus yang perlu mendapatkan penanganan intensive.
d. Instalasi Rawat Inap, terdiri dari 4 Ruang Perawatan yaitu Candi Gebang,
Candi Sambisari, Candi Barong, dan Candi Ijo, sejumlah 107 tempat tidur
dan pada bulan septemer 2018 telah di lakukan evaluasi dan penyesuaian
jumlah tempat tidur menjadi 101.
e. Ruang operasi, yang dimanfaatkan untuk tindakan medik operatif spesialis
bedah, Orthopedi, Mata dan Obsgyn.
2. Pelayanan Penunjang Medik :
a. Instalasi Laboratorium, meliputi pemeriksaan laboratorium rutin dan kimia
dengan Dokter Spesialis Patologi Klinis.
b. Instalasi Radiologi, meliputi pelayanan pemeriksaan/foto rontgent kontras,
nonkontras, USG dan CT Scan oleh dokter spesialis radiologi.
c. Instalasi Rehabilitasi Medik, yaitu pelayanan fisioterapi.
d. Instalasi Gizi, meliputi pelayanan konsultasi, asuhan gizi, pelayanan diet,
dan penyajian diet pasien rawat inap.
e. Instalasi Farmasi, meliputi pelayanan obat, alat kesehatan habis pakai,
bahan medis habis pakai dan bahan farmasi lainnya. Instalasi Farmasi
melayani pasien yang berasal dari rawat jalan, rawat inap dan IGD.
f. Instalasi Pemulasaraan/Kamar Jenazah, meliputi pelayanan penitipan
jenazah dan perawatan jenazah.

18
g. Instalasi Rekam Medik, meliputi pelayanan registrasi rawat jalan, Tempat
Pendaftaran Pasien Rawat Inap (TP2RI), penyimpanan berkas rekam medik,
pelayanan permintaan visum, data dan informasi, serta surat keterangan
medis.
h. Instalasi Sanitasi, meliputi penyehatan ruang bangunan dan halaman
rumah sakit, persyaratan higiene dan sanitasi makanan minuman,
penyehatan air, pengelolaan limbah, pengelolaan tempat pencucian linen /
laundry, pengendalian serangga, tikus, dan binatang pengganggu lainnya,
dekontaminasi melalui Disinfeksi dan Sterilisasi, Persyaratan Pengamanan
radiasi serta upaya promosi kesehatan lingkungan/penyuluhan kesehatan
lingkungan RS
i. Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit, meliputi pelayanan kalibrasi,
pemeliharaan peralatan medis/non medis, pemeliharaan gedung, kendaraan
dan sarana penunjang.
j. Ruang Sterilisasi alat, atau disebut juga denganCentral Sterile Supply
Department ( CSSD) yaitu unit yang bertanggung jawab atas pencucian,
pensterilan dan distribusi alat yang telah disterilkan di rumah sakit.
k. Unit Teknologi Informasi, merupakan unit penunjang untuk implementasi
serta pemeliharaan sistem informasi dan jaringan informasi yang terintegrasi
guna mendukung kegiatan pelayanan kesehatan di rumah sakit.

3. Sumber Daya Manusia


KEADAAN PEGAWAI TAHUN 2018
NO UNIT PELAYANAN JABATAN NON JUMLAH
PNS PHL
PNS PEGAWAI

1 Direktur Direktur 1 1

Aspri 1 1

2 Sub Bag Tata Usaha Ka Sub Bag TU 1 1

Staf tata Usaha 6 3 2 11

3 Seksi P2SPK Ka Seksi P2SPK 1 1

Staf P2SPK 1 1 2

4 Ka Seksi
Seksi Yanmedkep 1 1
Yanmedkep

19
Staf Yanmedkep 2 1 3

5 Instalasi Pendaftaran Rekam Medik 0 4 4

Pendaftaran 0 3 5 8

Kasir 6 6

6 Koding dan
Verifikasi Jaminan 2 1 3
Verifikasi Jaminan

Verifikator Medis 0 0 0

Admnisitrasi 1 1
7 IGD Perawat 1 11 1 13

Dokter Umum 2 7 9

8 Instalasi Farmasi Apoteker 2 3 5


Asisten Apoteker 3 3 6

Administrasi Obat 3 3

Admnistrasi
2 2
Apotek

9 Instalasi Gizi Nutrisionis 3 1 4

Tenaga Masak 6 6

Tenaga Penyaji
1 1
Makanan

10 Instalasi Sanitasi Sanitarian 1 1 2

Tenaga
14 14
Kebersihan

Tukang Cuci 3 1 4

Tukang Kebun 1 1
11 Dokter Gigi
Klinik Gigi dan Mulut 1 1
Spesialis

Dokter Gigi 1 1 2

Perawat Gigi 3 3

12 Dokter Spesialis
Klinik Spesialis Anak 2 2
Anak

Bidan 0
Perawat 1 1

13 Dokter
Klinik Sp. Peny Dalam 1 1 2
Sp.Peny.Dalam

20
Perawat 1 1 2

Administrasi Klinik 1 1

KEADAAN PEGAWAI TAHUN 2018


NO UNIT PELAYANAN JABATAN
NON PH JUMLAH
PNS
PNS L PEGAWAI

14 Klinik Spesialis Saraf Dokter Sp. Saraf 1 1

Perawat 1 1

15 Klinik Spesialis Bedah Dokter Sp. Bedah 1 1 2


Perawat 2 2

16 Klinik Spesialis Mata Dokter Sp. Mata 1 1

Perawat 1 1

17 Klinik Spesialis
Telinga Hidung
Dokter Sp. THT 1 1
Tenggorok – Bedah
Kepala dan Leher

Perawat 1 1

18 klinik Spesialis
Orthopaedi dan Dokter Sp.OT 1 1
Traumatologi

Perawat 1 1

19 Klinik Obstetri dan


Dokter Sp. OG 1 1 2
Ginekologi

Bidan 1 1 2

20 Dokter Sp.
Pelayanan Fisioterapi 0
Rehabilitasi Medik

Fisioterapis 1 1

21 Bangsal C. Gebang Kepala Ruang 1 1

Bidan 2 6 1 9

Perawat Perina 1 3 4

Adm Rawat Inap 1 1

21
22 Bangsal C. Sambisari Kepala Ruang 1 1

Perawat 1 9 10

Adm Rawat Inap 0

23 Bangsal C. Barong Kepala Ruang 1 1

Perawat 1 10 11

Adm Rawat Inap 1 1

24 Bangsal C. Ijo Kepala Ruang 1 1

Perawat 1 9 1 11

Adm Rawat Inap 0

25 ICU Kepala Ruang 1 1


Perawat 1 7 8

Adm ICU 0

26 Kamar Bersalin (VK) Kepala Ruang 1 1

Bidan 3 7 10

27 Kamar Operasi Dokter Anestesi 0

Kepala Ruang 1 1

Perawat Bedah 1 4 5

Perawat Anestesi 1 1

Penata Anastesi 2
Adm OK 1 1

KEADAAN PEGAWAI TAHUN 2018


NO UNIT PELAYANAN JABATAN
NON JUMLAH
PNS PHL
PNS PEGAWAI

28 Pengemudi Ambulance 5 5

29 IPSRS Elektromedis 1 1 2

Tenaga Teknis
7 7
IPSRS

Pengelola Gudang 1 1

22
Persediaan

30 Pengelola Informasi
Koordinator IT 1 1
dan Teknologi

Pengelola IT 2 2

31 Instalasi Radiologi Dokter Sp. Radiologi 1 1


Radiografer 2 5 7

Adm Radiologi 1 1

32 Pemulasaraan
Koordinator 1 1
Jenazah

Pemulasara Jenazah 0

33 Instalasi Dokter Sp. Patologi


1 1
Laboratorium Klinik

Pranata Lab Kes 2 8 10

Admnistrasi 1 1

34 Dokter Sp. Penyakit


Instalasi Dalam (Minimal) /
0
Haemodialisa Sp. Kardio, Ginjal
dan Hipertensi

Dokter Umum 1 1

Kepala Ruang 1 1

Perawat HD 1 7 8

Admnistrasi HD 1 1
35 Dokter Sp. Patologi
Bank Darah 0
Klinik

Tenaga Transfusi
1 1
Darah
36 IPCN IPCN 1 1

37 Tenaga Teknis
CSSD 3 0 3
CSSD

38 Pelayanan Informasi 1 1

39 Pelayanan Psikolog Psikologi Klinis 1 1

40 Pelayanan Sp. Dokter Sp. Patologi


0
Patologi Anatomi Anatomi

41 Pelayanan Sp. Kulit Dokter Sp. Kulit


0
Kelamin Kelamin

23
42 Pelayanan Sp. Jiwa Dokter Sp. Jiwa 1 1

43 Pelayanan Sp.
Dokter Sp. Jantung 1 1
Jantung

45 Pegawai sedang
Sp. Konservasi Gigi 1 1
tubel

Sp. Penyakit Dalam 1 1

S1 Ners 3 3

JUMLAH 80 172 38 288

Tabel 1. Distribusi PNS dan Non PNS RSUD Prambanan Tahun 2018

24
BAB II

AGENDA AKTUALISASI
A. Identifikasi Isu Kontemporer
Rumah sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang
menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang
menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Pelayanan
Kefarmasian adalah suatu pelayanan langsung dan bertanggung jawab kepada
pasien yang berkaitan dengan sediaan farmasi dengan maksud mencapai hasil
yang pasti untuk meningkatkan mutu kehidupan pasien. Pelaksana fungsional
yang menyelenggarakan seluruh kegiatan pelayanan kefarmasian di Rumah
Sakit berada dalam suatu kesatuan di Instalasi Farmasi. Sebagai tenaga teknis
kefarmasian peran aktif asisten apoteker sangat diperlukan sesuai dengan
standar pelayanan kefarmasian di Rumah Sakit. Sedangkan standar pelayanan
kefarmasian meliputi pelayanan farmasi klinik dan pengelolaan sediaan farmasi,
alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai.
Penyelenggaraan Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit harus menjamin
ketersediaan sediaan farmasi, alat kesehatan, dan bahan medis habis pakai
yang aman, bermutu, bermanfaat, dan terjangkau. Alat Kesehatan adalah
instrumen, aparatus, mesin dan/atau implan yang tidak mengandung obat yang
digunakan untuk mencegah, mendiagnosis, menyembuhkan dan meringankan
penyakit, merawat orang sakit, memulihkan kesehatan pada manusia, dan/atau
membentuk struktur dan memperbaiki fungsi tubuh. Implan adalah suatu
peralatan medis yang dibuat untuk menggantikan struktur dan fungsi suatu
bagian biologis. Permukaan implan yang kontak dengan tubuh bisa terbuat dari
bahan biomedis seperti titanium, silikon, atau apatit ataupun bahan lain
tergantung pada fungsinya. Dapat diketahui penggolongan obat meliputi obat
bebas, obat bebas terbatas, obat keras, obat psikotropika, obat narkotika dan
prekursor.
Strategi optimalisasi harus ditegakkan dengan cara memanfaatkan Sistem
Informasi Rumah Sakit secara maksimal pada fungsi manajemen kefarmasian,
sehingga diharapkan dengan menggunakan SIM RS akan terjadi efisiensi
tenaga dan waktu. Efisiensi yang diperoleh kemudian dimanfaatkan untuk

25
melaksanakan fungsi pelayanan farmasi klinik secara intensif. Sistem
komputerisasi harus diadakan dan difungsikan secara optimal untuk kegiatan
sekretariat, pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis
Habis Pakai dan pelayanan farmasi klinik. Sistem informasi farmasi ini harus
terintegrasi dengan sistem informasi Rumah Sakit untuk meningkatkan efisiensi
fungsi manajerial dan agar data klinik pasien mudah diperoleh untuk monitoring
terapi pengobatan dan fungsi klinik lainnya. Sistem komputerisasi meliputi
jaringan, perangkat keras dan perangkat lunak.
Berdasarkan pengamatan penulis selama bekerja di Instalasi Farmasi
RSUD Prambanan ada beberapa hal yang menurut penulis cukup krusial butuh
ditangani. Yaitu pada pekerjaan administrasi pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pasien masih dengan cara penulisan manual di
buku register sehingga ada kemungkinan data laporan yang dikerjakan tidak
valid. Maksud dari ketidakvalidan laporan adalah laporan yang seharusnya
telah siap dalam waktu perbulan ada kemungkinan mundur dan informasi
laporan yang kurang jelas. Kegiatan laporan administrasi yang masih manual
menuntut waktu yang lebih untuk dikerjakan sedangkan pelayanan resep
pasien harus tetap berjalan, pelayanan resep juga diawali dengan pemberian
nomor antrean resep obat dari petugas kepada pasien satu persatu yang
semakin membutuhkan waktu pelayanan yang lama. Implan adalah salah satu
alat kesehatan yang harus tersedia di Instalasi Farmasi. Khususnya apabila
dibutuhkan pada saat tindakan cito/gawat darurat kamar operasi. Tetapi
sayangnya ada beberapa kasus implan yang tidak lengkap tersedia di Instalasi
Farmasi RSUD Prambanan karena terkait stok yang habis atau karena
pengadaan implan yang belum datang dari distributor. Oleh karena itu penulis
memilih 3 isu yaitu:
No. Kondisi saat ini Kondisi yang Pengelompokan
diharapkan isu

1. Belum dimanfaatkannya Laporan penggunaan Whole of


TI (Teknologi Informasi) obat Narkotika dan Goverment
dalam pencatatan Psikotropika yang
penggunaan obat aktual dan valid dengan

26
Narkotika dan cara mengambil data
Psikotropika pasien di dari SIM RS
RSUD Prambanan

2. Terbatasnya pemenuhan Stok perbekalan implan Management


stok implan orthopedi di orthopedi yang tersedia ASN
Instalasi Farmasi di Instalasi Farmasi
selalu lengkap dan siap
digunakan

3. Lamanya pelayanan Pasien secara mandiri Pelayanan


antrean nomor resep obat dapat mengambil Pubilk
pasien nomor antrean resep
obat

Tabel 2.Pengelompokan Isu

B. Penetapan Isu Kontemporer

Berdasarkan Modul Isu Kontemporer Bandiklat DIY, metode Urgency,


Seriousness dan Growth (USG) merupakan salah satu cara menetapkan
urutan prioritas masalah dengan metode scoring. Proses untuk metode
USG dilaksanakan dengan memperhatikan urgensi dari masalah,
keseriusan masalah yang dihadapi, serta kemungkinan perkembang
masalah yang semakin besar dengan menentukan skala nilai 1 – 5 atau 1 –
10. Isu yang memiliki total skor tertinggi merupakan isu prioritas yang dapat
ditarik kesimpulan untuk dijadikan isu kontemporer. Penjelasan urgency,
seriousness dan growth adalah sebagai berikut :
 Urgency (U) atau urgensi, yaitu seberapa mendesak suatu isu harus
dibahas, dianalisis dan ditindaklanjuti.
 Seriousness (S) atau tingkat keseriusan dari masalah, yakni seberapa
serius suatu isu harus dibahas dikaitkan denagn akibat yang akan
ditimbulkan.
 Growth (G) atau tingkat perkembangan masalah yakni seberapa besar
kemungkinan memburuknya isu tersebut jika tidak ditangani segera.

27
Penilaian Kriteria Total
No Kondisi
U S G Nilai
1. Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi
Informasi) dalam pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika pasien di
5 4 4 13
RSUD Prambanan
2. Terbatasnya pemenuhan stok implan
4 4 3 11
orthopedi di Instalasi Farmasi
3. Lamanya pelayanan antrean nomor resep
obat pasien 3 2 3 8

Tabel 3 Penilaian USG

Keterangan :
Urgency = Mendesak Seriousness=Kegawatan Growth=Pertumbuhan
5 = Sangat Penting 5 = Sangat Gawat 5 = Sangat Cepat
4 = Penting 4 = Gawat 4 = Cepat
3 = Cukup Penting 3 = Cukup Gawat 3 = Cukup Cepat
2 = Kurang Penting 2 = Kurang Gawat 2 = Kurang Cepat
1 = Tidak Penting 1 = Tidak Gawat 1 = Tidak Cepat
Dari hasil analisis menggunakan metode USG (Urgency, Seriousness,
Growth) untuk beberapa isu kontemporer yang ada di Instalasi Farmasi RSUD
Prambanan tersebut dapat dilihat bahwa belum dimanfaatkannya TI (Teknologi
Informasi) dalam pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pasien di RSUD Prambanan mendapatkan skor tertinggi dengan total nilai 13.

C. Isu yang diangkat


Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan
tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis, yang dapat menyebabkan
penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa, mengurangi sampai
menghilangkan rasa nyeri, dan dapat menimbulkan ketergantungan, yang
dibedakan ke dalam golongan-golongan sebagaimana terlampir dalam Undang-
Undang tentang Narkotika. Sedangkan yang dimaksud dengan psikotropika
adalah zat/bahan baku atau obat, baik alamiah maupun sintetis bukan
28
narkotika, yang berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan
saraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktivitas mental dan
perilaku. Dalam Undang-undang No.3 tahun 2015 pasal 43 disebutkan bahwa
Instalasi Farmasi yang melakukan produksi, Penyaluran, atau Penyerahan
Narkotika, Psikotropika, dan Prekursor Farmasi wajib membuat pencatatan
mengenai pemasukan dan/atau pengeluaran Narkotika, Psikotropika, dan
Prekursor Farmasi. Pencatatan sebagaimana dimaksud pada peraturan
perundang-undangan tersebut paling sedikit terdiri atas:
a. nama, bentuk sediaan, dan kekuatan Narkotika, Psikotropika, dan
Prekursor Farmasi;
b. jumlah persediaan;
c. tanggal, nomor dokumen, dan sumber penerimaan
d. jumlah yang diterima;
e. tanggal, nomor dokumen, dan tujuan penyaluran/penyerahan;
f. jumlah yang disalurkan/diserahkan;
g. nomor batch dan kadaluarsa setiap penerimaan atau
penyaluran/penyerahan; dan
h. paraf atau identitas petugas yang ditunjuk.
Pencatatan tersebut selanjutnya dapat disebut dengan kartu stok.
Pencatatan yang dilakukan harus tertib dan akurat. Seluruh dokumen
pencatatan, dokumen penerimaan, dokumen penyaluran, dan/atau dokumen
penyerahan termasuk surat pesanan Narkotika, Psikotropika, dan Prekursor
Farmasi wajib disimpan secara terpisah paling singkat 3 (tiga) tahun.
Disebutkan pula pada Peraturan Badan Pengawas obat dan makanan No.4
tahun 2018 tentang Pengawasan, Pengelolaan Obat, Bahan Obat, Narkotika,
Psikotropika dan Prekursor Farmasi di Fasilitas Pelayaan Kesehatan Jika
pencatatan dilakukan secara elektronik, maka:
a. Harus tervalidasi, mampu telusur dan dapat ditunjukkan pada saat
diperlukan;
b. Harus mampu tertelusur informasi mutasi sekurang-kurangnya 5 (lima)
tahun terakhir;

29
c. Harus tersedia sistem pencatatan lain yang dapat dilihat setiap
dibutuhkan. Hal ini dilakukan bila pencatatan secara elektronik tidak
berfungsi sebagaimana seharusnya.
d. Harus dapat di salin/copy dan/atau diberikan cetak/print out
Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yang digunakan
pasien atau yang disebut dengan register penggunaan obat harus memuat
informasi yang jelas dan lengkap sebagai monitoring untuk mencegah
terjadinya penyalahgunaan obat. Informasi yang harus terdapat di dalam
register penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika antara lain adalah nomor
rekam medis pasien, nama pasien, alamat pasien, dokter yang meresepkan
obat, dan jumlah obat yang pasien terima.
Oleh karena itu penulis ingin membuat inovasi dengan menggunakan fitur
dari SIM (Sistem Informasi dan Manajemen) Rumah Sakit agar pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yang sebelumnya ditulis dalam
buku register penggunaan obat secara manual dapat lebih cepat, efektif dan
efisien. Dalam fitur tersebut selain dapat menampilkan laporan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika pasien dapat juga dicetak untuk dijadikan hard
copy lalu didokumentasikan.

30
Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika tidak aktual Akibat

Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi Informasi) dalam pencatatan Masalah

penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien di RSUD

Sebab
Prambanan
SIMRS belum bisa Pengelolaan Terbatasnya SDM
menampilkan data dokumen resep petugas
laporan dokter yang masih pencatatan dan
lemah pelaporan

Belum
dilaksanakan uji
coba fitur
Petugas farmasi pencatatan
Masih terbatas Keterbatasan belum mendapat penggunaan obat
fitur pada master Narkotika dan
pemanfaatan pelatihan tentang Psikotropika pada
SIM RS obat SIM RS SIM RS SIM RS

Koordinasi Penambahan fitur Pelatihan dan Uji coba fitur


pemanfaatan SIM pada master obat pendampingan pencatatan
petugas farmasi penggunaan
RS SIM RS obat Narkotika
tentang SIM RS dan Psikotropika
pada SIM RS

Gambar 5. Pohon Masalah

D. Penetapan Judul
Berdasarkan uraian tentang akibat yang dihadapi pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika tidak aktual dan valid maka penulis
mengangkat judul “ Optimalisasi Pencatatan Peggunaan Obat Narkotika dan
Psikotropika Pasien pada SIM RS (Sistem Informasi Manajemen Rumah
Sakit) di RSUD Prambanan“

31
E. Gagasan Pemecahan Isu
Berdasarkan isu yang paling utama diangkat oleh penulis, maka ditetapkan
rancangan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan penulis selama masa
aktulisasi di lingkungan kerja penulis dengan atas persetujuan mentor, yaitu :
1. Koordinasi pemanfaatan SIM RS
a) Melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT RSUD Prambanan
b) Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
2. Penambahan fitur pada master obat SIM RS
a) Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan Narkotika dan
Psikotropika
b) Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika dengan tim IT
c) Menginput identitas golongan obat yang termasuk dalam Narkotika
dan Psikotropika pada master obat SIM RS
d) Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pada SIM RS dengan tim IT
3. Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pada SIM RS
a) Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien 3 bulan terakhir
b) Mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika SIM RS
c) Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika secara rapi
4. Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS
a) Melakukan penjelasan kepada petugas farmasi mengenai fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
b) Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
c) Melakukan supervisi dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya

32
F. Proses Aktualisasi
1. Tempat dan Waktu Pelaksanaan
Kegiatan aktualisasi nilai-nilai profesi Pegawai Negeri Sipil ini dilaksanakan
di RSUD Prambana yang beralamatkan di Jl.Prambanan-Piyungan Km.7 Dusun
Delegan, Desa Sumberharjo, Kecamatan Prambanan Kabupaten Sleman.
Kegiatan ini dilaksanakan selama masa off class yaitu tanggal 18 Oktober sampai
dengan 21 November 2019. Berikut ini adalah jadwal kegiatan aktualisasi:

33
2. Jadwal Kegiatan

JADWAL KEGIATAN
Pelaksanaan
N Oktober November
Kegiatan
o 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 3 3 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21
0 1
1 Pemanfaatan
SIM RS
2 Penambahan
fitur pada
master obat
SIM RS
3 Uji coba fitur
pencatatan
penggunaan
obat
Narkotika dan
Psikotropika
pada SIM RS
4 Pelatihan dan
pendampinga
n petugas
farmasi
tentang SIM
RS

Keterangan= Kegiatan Hari Habituasi Gambar 6. Jadwal kegiatan Aktualisasi

34
3. Uraian Kegiatan

a. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 1


Kegiatan / Sub
 Kegiatan 1 :
Kegiatan /
Sub Kegiatan 1:
Output sub
kegiatan Koordinasi pemanfaatan SIM RS

 Output Kegiatan 1:

Dapat menghasilkan dan menampilkan 1 (satu)


perangkat informasi valid yang diperlukan untuk
pelayanan kefarmasian

 Output Sub Kegiatan 1:


1. Adanya 1 (satu) rangkaian langkah/tahapan
pengambilan data pencatatan obat Narkotika dan
Psikotropika melalui SIM RS

2. Ada 1 (satu) alur kerja untuk menampilkan fitur data


pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika.

Tanggal : 18 – 26 Oktober 2019


Tingkat Capaian : 100 % indikator pencapaian sebagai berikut :
Dapat menghasilkan dan menampilkan 1 (satu) perangkat
informasi valid yang diperlukan untuk pelayanan kefarmasian
dengan 1 (satu) rangkaian langkah tahapan pengambilan data
pencatatan obat Narkotika dan Psikotropika melalui SIM RS.
Deskripsi Proses Kegiatan membuatan fitur pencatatn penggunaan obat Narkotika
da Psikotropika melalui SIMRS meliputi tahap kegiatan sebagai
berikut :
1. Penulis berkoordinasi dengan Tim IT untuk mendiskusikan
bebrapa hal yang dibutuhkan dalam pembuatan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

35
melalui SIM RS.
2. Penulis merangkum hasil diskusi dengan Tim IT
3. Penulis berkoordinasi dengan PIC/koordinator yang
bertugas melakukan pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika
4. Pada tahap ini Penulis kembali berdiskusi dengan Tim IT
untuk mencoba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika yang telah dibuat, dan
mendiskusikan kembali, karena ada beberapa hal yang
harus di sesuaikan.
5. Fitur dapat tersedia dan dapat dioperasikan dengan baik.
Hambatan : Pada saat berkoordinasi dan berdiskusi dengan tim IT ada
beberapa pihak lain yang memang memerlukan bantuan dari tim
IT terkait urgensinya, oleh karena itu Penulis harus memahami
akan hal itu.
Solusi : Penulis mempersilahkan tim IT untuk sebentar menyelesaikan
tugas urgensinya lalu melanjutkan koordinasi kembali. Harus
melakukan komunikasi yang efektif dalam menyampaikan
apa yang menjadi harapan Penulis kepada tim IT, agar
pembuatan fitur sesuai dengan kebutuhan Instalasi Farmasi di
RSUD Prambanan. Menerapkan nilai – nilai musyawarah
untuk mencapai mufakat agar tujuan yang diharapkan
tercapai.
Daftar Lampiran  Berita Acara Koordinasi pemanfaatan SIM RS
 Foto Kegiatan
Penjelasan Keterkaitan Kegiatan / Sub Kegiatan dengan Nilai-Nilai Mata Pelatihan:
Kegiatan 1:
Koordinasi pemanfaatan SIM RS

 MANAJEMEN ASN
Implementasi dari Manajemen ASN sebagai Asisten Apoteker melakukan
pengorganisasian dengan tim IT RS mengkomunikasikan gagasan dan masalah dengan

36
jelas dan percaya bahwa tujuan pemanfaatan SIM RS untuk pelayanan kefarmasian
dapat berdaya guna.

 WHOLE OF GOVERMENT
Implementasi dari Whole Of Goverment sebagai Asisten Apoteker melakukan
pegorganisasian dengan tim IT RS dalam kegiatan pemanfaatan SIM RS dengan
merancang alur kerja dan mengungkapkan permasalahan yang terdapat dalam proses
administrasi pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika tiap bulannya.

 PELAYANAN PUBLIK
Implementasi dari Pelayanan Publik sebagai Asisten Apoteker melakukan
pengorganisasian dengan tim IT RS agar menghasilkan dan menampilkan 1 (satu)
perangkat informasi valid yang diperlukan untuk pelayanan kefarmasian.

Sub Kegiatan:
1.1. Melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT RSUD Prambanan.

AKUNTABILITAS

Transparan:

Sebagai Asisten Apoteker melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT


mengundang secara terbuka dan membahas materi yang bisa diketahui oleh pihak lain.

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
mengemukakan ide/gagasan pasti sesuai dengan kondisi permasalahan yang ada agar
tercapai target dan hasil yang diinginkan’

Kejelasan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
mengemukakan data apa saja yang harus tersedia dalam fitur agar data pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika lengkap dan informatif

NASIONALISME

Religius:

37
Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
sebelum memulai dan mengakhiri koordinasi bersama tim IT mengenai pemanfaatan
SIM RS guna pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika dengan berdoa

Musyawarah mufakat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
menyampaikan pendapat dengan rendah hati dan mau menerima masukan dengan tim
IT untuk mencapai kesatuan keputusan dalam pengambilan data pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Menghargai:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
menghargai ketersediaan tim IT dalam meluangkan waktu ditegah-tengah tugas
pekerjaan yang menjadi kewajibannya.

ETIKA PUBLIK

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
menyampaikan dengan tutur kata yang baik dan ramah sehingga tujuan kegiatan dapat
tercapai dengan baik

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
harus jelas dan tepat dalam mengemukakan data-data pendukung yang diperlukan

KOMITMEN MUTU

Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
mengidentifikasi masalah dan menentukan rancangan kegiatan yang akan dilakukan
dengan tim yang tepat karena pada hal ini pemanfaatan SIM RS untuk membuat fitur
pelaporan

Inovasi:

38
Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
memiliki terobosan cara dalam hal pekerjaan administrasi pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pasien koordinasi dengan tim IT agar pada SIM RS terdapat
fitur yang menampilkan data laporan tersebut

ANTI KORUPSI

Jujur:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
berdiskusi saling terbuka untuk menyampaikan permasalahan yang dihadapi dan
memberi solusi terbaik untuk mengatasi masalah tersebut

Berani:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT
percaya diri mengemukakan ide/gagasan pada saat berkoordinasi dan konsultasi
dengan tim IT.

1.2. Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data pencatatan penggunaan
obat

AKUNTABILITAS

Jelas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus spesifik agar dalam
melakukan langkah-langkah tidak terjadi kesalahan/kebingungan

Kepercayaan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yakin akan rancangan alur
kerja yang telah dibuat dapat melancarkan proses untuk menampilkan fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien pada SIM RS

Tanggung jawab:

39
Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus dengan penuh tanggung
jawab memastikan bahwa alur kerja yang dibuat nantinya kontinu selalu dilaksanakan

NASIONALISME

Musyawarah mufakat dan menghargai pendapat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika dapat menghargai pendapat
dalam berdiskusi untuk membuat rancangan kegiatan

Kerja sama:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika kolaborasi dengan tim IT
dalam merancang alur kerja untuk menampilan fitur data pada SIM RS agar dapat
menghasilkan alur kerja yang diinginkan

ETIKA PUBLIK

Tanggap:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus kritis dan paham dengan
hal-hal yang diperlukan dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data pada
SIM RS

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika bersikap santun dan hormat
saat meminta saran dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data pada SIM
RS

KOMITMEN MUTU

Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data

40
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika dapat berdiskusi dengan tim
yang tepat untuk identifikasi masalah dan menentukan rancangan kegiatan yang akan
dilakukan

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika secara teliti dan mengerti akan
tahapan dalam rancangan alur kerja untuk menampilkan fitur data pada SIM RS

Inovasi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus membuat terobosan
untuk memperbarui alur kerja yang sebelumnya yaitu dari mencatat secara manual ke
buku register menjadi hanya tinggal memilih fitur lalu download dari SIM RS

ANTI KORUPSI

Kerja Keras:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus berjuang untuk
memikirkan hal-hal yang berkaitan dengan tugas pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika agar dihasilkan laporan yang aktual

Sederhana:

Sebagai Asisten Apoteker dalam merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika membuat rancangan alur kerja
yang mudah bersama dengan tim IT untuk menampilkan fitur data pada SIM RS

41
Makna yang diperoleh secara pribadi oleh peserta dalam pelaksanaan kegiatan
ini:
Pada saat menjalanan kegiatan koordinasi pemanfaatan SIM RS melatih penulis untuk
berkomunikasi efektif dengan dibutuhkan kesabaran, kejelasan dan kesederhanaan
serta tuturkata dan sikap yang sopan dalam mengutarakan inovasi melalui gagasan/ide
agar tim IT dapat mengerti dan memahami maksud dari kebutuhan instalasi farmasi
dalam pembuatan fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika.
Yogyakarta, 26 Oktober 2019
Disetujui oleh:
Mentor

Rofi’atun Suyani, S.Farm, Apt

42
LAMPIRAN KEGIATAN 1

Koordinasi pemanfaatan SIM RS

 Berita Acara Kegiatan 1

 Bukti Kegiatan 1

43
BERITA ACARA PELAKSANAAN KEGIATAN 1

Pada hari ini Sabtu tanggal Sembilan Belas bulan Oktober tahun Dua Ribu
Sembilan Belas, penyusun program kegiatan Aktualisasi Dalam Rangka Pelatihan Dasar (
Latsar ) CPNS Golongan II Angkatan IV di RSUD Prambanan Sleman D.I.Yogyakarta

Koordinasi pemanfaatan SIM RS


Nama Kegiatan :

Rincian Kegiatan : a. Melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT


RSUD Prambanan.

b. Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data


pencatatan penggunaan obat

Hari / Tanggal : Jumat - Sabtu, 18 – 26 Oktober 2019

Tempat : Ruang IT RSUD Prambanan

Jumlah peserta : 3 orang

Jalanya Acara : Lancar


telah menyelesaikan kegiatan dengan hasil sebagai berikut :

Yogyakarta, 26 Oktober 2019

Diketahui Oleh, Dibuat Oleh,

Mentor Penulis

Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm


NIP. 19831224 200903 2 001 NIP. 19940614 201903 2 008

44
FOTO KEGIATAN 1

 Sub Kegiatan 1.1

Melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim IT RSUD Prambanan.

Hari / tanggal : Jumat / 18 Oktober 2019

Tempat : Ruang IT RSUD Prambanan

Kegiatan : Koordinasi dengan tim IT ( Informasi Tehnologi ) untuk


menyampaikan inovasi gagasan/ide fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika.

Gambar 7. Koordinasi dengan tim IT

45
Gambar 8. Tampilan SIM RS Gambar 9. Fitur Apotek pada SIM RS

SIM RS APOTEK PENGELUARAN


OBAT
RAJAL/RANAP

Gambar 10. Rangkaian langkah/tahapan pengambilan data pencatatan obat Narkotika


dan Psikotropika melalui SIM RS

 Sub Kegiatan 1.2

Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data pencatatan penggunaan obat.
Hari / tanggal : Sabtu / 26 Oktober 2019

Tempat : Ruang IT RSUD Prambanan

Kegiatan : Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur data


pencatatan penggunaan obat.

46
Gambar 11. Merancang alur kerja dengan tim IT untuk menampilkan fitur data pencatatan
penggunaan obat.

SIM RS APOTEK PENGELUA PILIH PILIH


RAN OBAT TANGGAL NAMA
RAJAL TAMPILAN
DATA OBAT
/RANAP

Gambar 12. Alur kerja penampilan fitur data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika.

47
b. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 2
Kegiatan / Sub
 Kegiatan 2 :
Kegiatan /
Sub Kegiatan 2:
Output sub
kegiatan Penambahan fitur pada master obat SIM RS

 Output Kegiatan 2:

Dapat menghasilkan dan menampilkan 1 (satu) fitur


untuk menampilkan informasi data penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pasien.

 Output Sub Kegiatan 2:


a. Adanya masing-masing 1 (satu) daftar obat golongan
Narkotika dan Psikotropika yang terdapat di Instalasi
Farmasi

b. Dalam master obat SIM RS telah lengkap tertera


identitas mana saja obat yang termasuk dalam
golongan obat Narkotika dan Psikotropika

c. Adanya format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika yang sesuai dengan
peraturan

d. Penulis sebagai petugas farmasi dan tim IT bisa


mengoperasikan fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS

Tanggal : 27 Oktober – 4 November 2019


Tingkat Capaian : 100 % indikator pencapaian sebagai berikut :
Dapat menghasilkan dan menampilkan 1 (satu) fitur untuk
menampilkan informasi data penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien.
Deskripsi Proses Kegiatan penambahan fitur pada master obat SIM RS meliputi tahap
kegiatan sebagai berikut :

48
1. Penulis mengamati obat-obatan golongan Narkotika dan
Psikotropika yang tersedia di Instalasi Farmasi RSUD
Prambanan.

2. Penulis membuat daftar obat yang masuk dalam golongan


Narkotika dan Psikotropika.

3. Penulis menempelkan daftar obat tersebut golongan


Narkotika dan Psikotropika masing-masing pada pintu
almari penyimpanan.

4. Setelah mengetahui obat apa saja yang termasuk dalam


golongan Narkotika dan Psikotropika, penulis input
identitas golongan obat pada master SIM RS.

5. Langkah dalam input identitas golongan obat adalah masuk


dalam aplikasi SIM RS→masuk dalam fitur GF (Gudang
Farmasi)→klik gambar/fitur obat→ketikkan nama obat yang
dikehendaki, lalu klik pencarian→klik pilihan
aksi→masukkan golongan obat Narkotika dan Psikotropika
(Daftar O)→lalu yang terakhir klik pilihan simpan.

6. Setelah selesai input golongan obat Narkotika dan


Psikotropika pada master obat SIM RS penulis beserta tim
IT menyusun format pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika yang nantinya ditampilkan pada
fitur penctatan penggunaan obat pada SIM RS. Sesuai
dengan peraturan perundang-undangan informasi yang
tertera pada laporan meliputi tanggal resep, klinik, dokter
penulis resep, nomor RM (Rekam Medis), nama pasien,
tanggal lahir pasien, alamat pasien, nama obat dan jumlah
obat yang dikonsumsi pasien.

7. Penulis dan tim IT sudah sepakat akan format laporan yang


akan ditampilkan pada fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikoropika. Lalu selanjutnya penulis dan

49
tim IT melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika yang telah selesai dibuat
oleh tim IT.

Hambatan : Pada saat penyusunan format ada beberapa revisi yang perlu
dilakukan. Diantaranya sebelum finalisasi format filter pada
pencatatan pelaporan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika masih sesuai klinik bukan berdasarkan urutan
tanggal penulisan resep dokter dan identitas pasien masih
belum lengkap yaitu belum adanya informasi tanggal lahir.
Sedangkan menurut Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit
SNARS informasi tanggal lahir pasien sangatlah perlu.
Solusi : Penulis tetap menghargai hasil dari jerih payah tim IT
dalam membuat fitur pencatatan obat dan dengan hormat
dan penuh kepercayaan tetap mengkomunikasikan
beberapa hal yang perlu dibenahi dalam penyusunan
format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika agar tercapai tujuan bisa menampilkan hasil
laporan yang lengkap dan valid.
Daftar Lampiran  Berita Acara Penambahan fitur pada master obat SIM
RS
 Foto kegiatan
Penjelasan Keterkaitan Kegiatan / Sub Kegiatan dengan Nilai-Nilai Mata Pelatihan:
Kegiatan 2:
Penambahan fitur pada master obat SIM RS

 MANAJEMEN ASN
Implementasi dari Manajemen ASN sebagai Asisten Apoteker dalam penambahan fitur
pada master SIM RS dengan cermat membuat daftar obat dan bertnggung jawab input
identitas golongan obat Narkotika dan Psikotropika yang tersedia di Instalasi Farmasi
RSUD Prambanan.

50
 WHOLE OF GOVERMENT
Implementasi dari Whole Of Goverment sebagai Asisten Apoteker dalam. penambahan
fitur pada master SIM RS dapat melakukan kerja sama dengan tim IT RS dalam
menyusun format pencatatan sesuai dengan peraturan yang berlaku agar nantinya
dapat ditampilkan pada fitur pencatatan obat pada SIM RS.

 PELAYANAN PUBLIK
Implementasi dari Pelayanan Publik sebagai Asisten Apoteker dalam penambahan fitur
pada master SIM RS untuk memudahkan pekerjaan administrasi farmasi hal tersebut
bukan hanya untuk penulis saja, tetapi rekan kerja lain dapat melakukan pelaporan
menggunakan SIM RS juga.

Sub Kegiatan:
2.1. Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan Narkotika dan Psikotropika

AKUNTABILITAS

Kepemimpinan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika harus percaya diri dengan kemampuan sendiri

Konsistensi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika menentukan obat golongan Narkotika yang terdapat di
Instalasi Farmasi sesuai dengan peraturan perundang-undangan

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika berkomitmen dalam pembuatan daftar sesuai dengan obat
yang tersedia di Instalasi Farmasi RSUD Prambanan agar tidak ada satupun data obat
yang terlewat.

51
NASIONALISME

Rela berkorban:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika bersedia mengerjakan pembuatan daftar golongan obat
Narkotika dan Psikotropika diluar jam pelayanan pasien

Cinta tanah air:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika dengan menggunakan Bahasa Indonesia, sebagai bahasa
persatuan dan bahasa identitas Negara tentunya bahasa Indonesia dapat dimengerti
betul oleh setiap petugas farmasi.

ETIKA PUBLIK

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika kompeten membuat daftar golongan Narkotika dan
Psikotropika tidak ketika jam pelayanan pasien karena sebagai Asisten Apoteker harus
mementingkan pelayanan pasien terlebih dahulu

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika harus yang cermat sesuai dengan apa yang tersedia di
Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

KOMITMEN MUTU

Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika dengan memanfaatkan aplikasi Microsoft Excel dengan hal
itu dapat menghemat waktu dan lebih mudah

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
52
Narkotika dan Psikotropika dengan seksama mendata lalu membuat daftar obat
golongan Narkotika dan Psikotropika yang tersedia di Instalasi Farmasi RSUD
Prambanan

ANTI KORUPSI

Mandiri:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika dengan kemampuan sendiri karena obat yang termasuk
golongan narkotika dan psikotropika di RSUD Prambanan masih terbilang sedikit

Jujur:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika harus valid dan akual sesuai dengan yang ada di Instalasi
Farmasi

Bekerja keras:

Sebagai Asisten Apoteker dalam membuat daftar obat yang masuk dalam golongan
Narkotika dan Psikotropika sekuat tenaga bekerja keras menyelesaikan daftar obat
sesuai dengan persediaan obat yang ada di Instalasi Farmasi RSUD Prambanan.

3.2. Menginput identitas golongan obat yang termasuk dalam Narkotika dan
Psikotropika pada master obat SIM RS

AKUNTABILITAS

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
obat harus hati-hati karena sangat mempengaruhi dengan hasil laporan yang akan
dihasilkan nantinya

Konsistensi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus melalui alur kerja tahap demi tahap

53
Kepercayaan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
berkeyakinan akan menyelesaikan semua inputan satu persatu sediaan obat yang
masuk golongan Narkotika dan Psikotropika

NASIONALISME

Kerja sama:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
dapat berkoordinasi dengan petugas farmasis yang lain untuk menumbuhkan rasa
kebersamaan dan persatuan

Non diskriminatif:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS jika
memang ada petugas farmasi lain ingin mengetahui bagaimana cara input identitas
pada master obat SIM RS tidak membedakan dalam memberikan penjelasan

ETIKA PUBLIK

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus akurat sesuai dengan daftar obat Narkotika dan Psikotropika yang telah dibuat
sebelumnya

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus kompeten pada setiap pekerjaan salah satunya adalah pekerjaan administrasi
farmasi yaitu input golongan obat pada master obat SIM RS

Tanggap:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
responsif harus tanggap apabila terdapat kesalahan atau kesulitan dapat
mengkonsultasikan dengan tim IT

54
KOMITMEN MUTU

Mutu:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus sesuai dengan ketentuan golongan obat Narkotika dan Psikotropika pada
peratuan perundang-undangan yang berlaku agar nantinya mendapat hasil data/laporan
pada fitur pencatatan obat yang berkualitas.

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus seksama agar tidak ada yang terlewat

ANTI KORUPSI

Disiplin:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus patuh pada alur kerja karena dalam proses input memerlukan konsentrasi dan
alur pemilihan fitur SIM RS yang runtut.

Kerja keras:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus berjuang dalam mengerjakan satu per satu melengkapi identitas golongan di
setiap master obat golongan Narkotika dan Psikotropika yang ada di Instalasi Farmasi
RSUD Prambanan

Jujur:

Sebagai Asisten Apoteker dalam input identitas golongan obat pada master SIM RS
harus benar sesuai dengan tahapan/langkah kerja agar nantinya dapat menghasilkan
data yang valid.

3.3. Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika


dengan tim IT

55
AKUNTABILITAS

Kepemimpinan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT dapat memberikan arahan bagaimana cara
menyusun format pencatatan penggunaan obat sesuai dengan peraturan perundang-
undangan

Konsisten:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT disiplin dengan aturan perundang-undangan
yang berlaku

Kejelasan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT dalam pencapaian hal-hal apa saja yang
harus tertera dalam data pencatatan harus jelas nantinya fitur yang dibuat dapat
menghasilkan data yang informatif

NASIONALISME

Religius:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT memberikan waktu untuk beribadah jika
memang saat proses penyusunan format bertepatan dengan waktu sholat

Musyawarah:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT melakukan koordinasi dengan tim IT
menghargai saran dan masukan dari tim IT

ETIKA PUBLIK

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


56
Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT bersikap santun mengetuk pintu dan
memberikan salam dahulu sebelum masuk ke dalam ruangan tim IT RS

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT berkompeten menentukan format sesuai
dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku

KOMITMEN MUTU

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT harus akurat akan hal-hal apa saja yang harus
diinformasikan dalam pencatatan penggunaan obat dan selanjutnya agar dapat
ditampilkan pada format laporan

Inovatif:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT kreatif mengambil dari beberapa elemen data
yang telah ada dalam SIM RS

Efektif:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT harus praktif mencangkup informasi yang
lengkap dalam pencatatan penggunaan obat sesuai dengan peratuan perundang-
undangan

ANTI KORUPSI

Peduli:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT menghiraukan saran/ masukan

Berani:

Sebagai Asisten Apoteker dalam menyusun format pencatatan penggunaan obat


57
Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT harus percaya diri menyanggah apabila pada
saat penyusunan format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika ada
hal yang tidak sesuai karena format sudah ditentukan oleh peraturan perundang-
undangan

3.4. Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT

AKUNTABILITAS

Integritas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT merupakan kepaduan
seturut alur kerja yang sebelumnya telah dibuat

Kejelasan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT merupakan langkah
pasti setelah penyusunan format fitur pencatatan penggunaan obat

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT harus berkomitmen
agar pemanfaatan fitur dapat mudah dilakukan

NASIONALISME

Kerjasama:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT sebagai bentuk
kolaborasi antar gugus tugas rumah sakit agar fitur pencatatan penggunaan obat
bermanfaat untuk pelayanan kefarmasian

Toleransi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat

58
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT menerima masukan
atau sanggahan dari pihak terkait apabila menjumpai kesulitan

ETIKA PUBLIK

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT harus santun
mengutarakan hambatan apabila penggunaan fitur dirasa sulit

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS mampu menoperasikan sesuai dengan arahan
dari tim IT

KOMITMEN MUTU

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT harus teliti dalam
setiap langkah pengoperasian fitur SIM RS

Inovatif:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT mengapilikasikan fitur-
fitur yang ada pada SIM RS agar dapat mengambil informasi yang valid guna data
pencatatan

ANTI KORUPSI

Berani:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS mampu untuk pertama kalinya
mengoperasikan fitur baru yang ada pada SIm RS guna pekerjaan administrasi farmasi

59
Kerja keras:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS dengan tim IT berjuang agar dalam
mengoperasikan fitur baru tersebut dapat memudahkan pekerjaan administrasi farmasi

Makna yang diperoleh secara pribadi oleh peserta dalam pelaksanaan kegiatan
ini:
Pada saat menjalanan kegiatan penambahan fitur pada master obat SIM RS penulis
menyadari perlunya integritas tinggi bahwa untuk menambahkan fitur pencatatan pada
SIM RS harus melakukan beberapa hal yaitu membuat daftar, menyusun format
pencatatan, menginput identitas golongan obat dan terakhir melakukan uji coba fitur
dengan tim IT. Untuk tercapainya tujuan pemanfaatan fitur pencatatan harus dilakukan
dengan patuh, runtut dan disipin melakukan setiap kegiatan sesuai dengan akur kerja
yang telah dibuat.
Yogyakarta, 4 November 2019
Disetujui oleh:
Mentor

Rofi’atun Suyani, S.Farm, Apt

60
LAMPIRAN KEGIATAN 2

Penambahan fitur pada master obat SIM RS

 Berita Acara Kegiatan 2

 Bukti Kegiatan 2

61
BERITA ACARA PELAKSANAAN KEGIATAN 2

Pada hari ini Senin tanggal Empat November tahun Dua Ribu Sembilan Belas,
penyusun program kegiatan Aktualisasi Dalam Rangka Pelatihan Dasar ( Latsar ) CPNS
Golongan II Angkatan IV di RSUD Prambanan Sleman D.I.Yogyakarta telah
menyelesaikan kegiatan dengan hasil sebagai berikut :

Nama Kegiatan :
Penambahan fitur pada master obat SIM RS

Rincian Kegiatan : a. Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan


Narkotika dan Psikotropika

b. Menginput identitas golongan obat yang termasuk


dalam Narkotika dan Psikotropika pada master obat SIM
RS

c. Menyusun format pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika dengan tim IT

d. Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama
dengan tim IT

Hari / Tanggal : Minggu sampai Senin, 27 Oktober – 4 November 2019

Tempat : Ruang Instalasi Farmasi dan ruang IT RSUD Prambanan

Jumlah peserta : 3 orang

Jalanya Acara : Lancar


Yogyakarta, 4 November 2019
Diketahui Oleh, Dibuat Oleh,
Mentor Penulis

Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm


NIP. 19831224 200903 2 001 NIP. 19940614 201903 2 008

62
FOTO KEGIATAN 2
 Sub Kegiatan 2.1

Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan Narkotika dan Psikotropika

Hari / tanggal : Minggu / 27 Oktober 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Kegiatan : Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan


Narkotika dan Psikotropika

Gambar 13. Penulis mendata obat- Gambar 14. Daftar golongan obat
obatan golongan Narkotika dan Narkotika dan Psikotropika yang telah
Psikotropika yang tersedia di Instalasi didata dan ditempelkan pada masing-
RSUD Prambanan. masing almari penyimpanan.

 Sub Kegiatan 2.2

Menginput identitas golongan obat yang termasuk dalam Narkotika dan Psikotropika
pada master obat SIM RS

Hari / tanggal : Senin / 28 Oktober 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

63
Kegiatan : Menginput identitas golongan obat yang termasuk dalam
Narkotika dan Psikotropika pada master obat SIM RS

Gambar 15. Fitur master obat untuk input golongan obat pada SIM RS

Gambar 16. Penulis menginput Golongan Obat pada Master Obat SIM RS

64
 Sub Kegiatan 2.3

Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika dengan


tim IT

Hari / tanggal : Jumat / 1 November 2019

Tempat : Ruang IT RSUD Prambanan

Kegiatan : Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika


dan Psikotropika dengan tim IT

Gambar 17. Format Pencatatan Penggunaan Obat Narkotika dan Psikotropika pada Fitur
yang dibuat

Gambar 18. Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan


Psikotropika dengan tim IT

65
 Sub Kegiatan 2.4

Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pada SIM RS bersama dengan tim IT

Hari / tanggal : Senin/ 4 November 2019

Tempat : Ruang IT RSUD Prambanan

Kegiatan : Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS bersama dengan tim IT

Gambar 19. Penulis uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropik pada SIM RS bersama dengan tim IT

66
c. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 3
Kegiatan / Sub
 Kegiatan 3 :
Kegiatan /
Sub Kegiatan 3:
Output sub
kegiatan Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika pada SIM RS

 Output Kegiatan 3:

Fitur pencatatan pengunaan obat Narkotika dan


Psikotropika pada SIM RS dapat dioperasikan

 Output Sub Kegiatan 3:


1. Adanya laporan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien yang ditampilkan pada SIM RS
sesuai dengan pengunaan obat tiap bulannya yaitu
pada bulan Agustus, September dan Oktober 2019

2. Adanya hasil cetak/ print out laporan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika

3. Adanya 1 (satu) dokumentasi data pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika tiap
bulannya ke dalam sebuah map yang telah diberi
label jelas

Tanggal : 5 – 11 November 2019


Tingkat Capaian : 100 % indikator pencapaian sebagai berikut :
Dapat menghasilkan dan menampilkan 1 (satu) fitur pencatatan
pengunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS dapat
dioperasikan.
Deskripsi Proses Kegiatan penambahan fitur pada master obat SIM RS meliputi tahap
kegiatan sebagai berikut :

1. Penulis melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir, yaitu

67
pada bulan Agustus, September dan Oktober 2019

2. Tahapan penarikan data pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika adalah pertama masuk dalam
apilikasi SIM RS→masuk ke dalam fitur Apotek→pilih fitur
pengeluaran obat Rawat Jalan atau Rawat Inap→pilih daftar
obat Narkotika dan Psikotropika (Daftar O)→selanjutnya pilih
tanggal penarikan data yaitu selama satu bulan dimulai
tanggal 1 (satu) sampai tanggal akhir bulan sesuai dengan
bulan yang dikehendaki→pilih nama obat yang
dikehendaki→tekan tombol search/OK→setelah muncul
tampilan data lalu dapat langsung dicetak atau diolah lagi
melalui Microsoft Excel

3. Setelah didapat data pelaporan lalu dicetak

4. Hasil cetakan data didokumentasikan dan dikompilasi sesuai


dengan nama obat dan golongannya, yaitu golongan
Narkotika atau Psikotropika. Hasil cetakan disusun rapi ke
suatu map dalam box file khusus.

Hambatan : Pada saat Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS tidak bisa langsung
dicetak dalam mendapatkan data / laporan pencatatan
penggunaan obat karena memanfaatkan dari fitur apotek
pengeluaran Rawat Jalan dan Rawat Inap.
Solusi : Penulis harus bisa menampilkan dan menghasilkan
data/laporan pencatatan obat yang akuntabel, yaitu data
yang akurat dan bermutu sesuai dengan peraturan
perundang-undangan yang berlaku. Oleh karena itu penulis
cermat mengolah satu persatu data export ke Microsoft Excel
terlebih dahulu, mengkompilasi dari pengeluaran obat Rawat
Jalan maupun Rawa Inap lalu baru dicetak.

68
Daftar Lampiran  Berita Acara uji coba fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS
 Foto Kegiatan
Penjelasan Keterkaitan Kegiatan / Sub Kegiatan dengan Nilai-Nilai Mata Pelatihan:
Kegiatan 3:
Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM
RS

 MANAJEMEN ASN
Implementasi dari Manajemen ASN sebagai Asisten Apoteker dalam uji coba
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus cermat, teliti dan
bertanggung jawab ketika melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika agar nantinya dapat menampilkan data yang valid.

 WHOLE OF GOVERMENT

Implementasi dari Whole Of Goverment sebagai Asisten Apoteker dalam. uji coba
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika harus bekerja bersama
dengan tim IT dan rekan kerja untuk meraih tujuan pencatatan pengunaan obat
Narkotika dan Psikotropika dengan SIM RS berjalan dengan optimal

 PELAYANAN PUBLIK

Implementasi dari Pelayanan Publik sebagai Asisten Apoteker dalam uji coba
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika responsif terhadap kebutuhan
pelayanan kefarmasian dalam tugas administrasi farmasi, dengan efektif dan efisien
dapat menampilkan laporan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika melalui SIM
RS

Sub Kegiatan:
3.1. Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien 3 bulan terakhir

69
AKUNTABILITAS

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir harus konsisten dalam
penarikan data pencatatan penggunaan obat agar dapat memberikan data laporan yang
valid

Kejelasan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir harus spesifik, yaitu laporan
penggunaan obat pada bulan Agustus, September dan Oktober 2019

NASIONALISME

Tenggang rasa:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir dapat toleransi bergantian
dengan rekan kerja yang lain untuk menyelesaikan penarikan data pencatatan
penggunaan obat, karena perangkat komputer di Instalasi farmasi terbatas.

Musyawarah mufakat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir dapat menghargai saran atau
pendapat orang lain.

Menjaga kerukunan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika harus selalu menjaga kerukunan antar karyawan agar
proses menarikan data berlangsung dengan nyaman.

ETIKA PUBLIK

Hormat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


70
obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir dalam bekerjasama dan
menyampaikan informasi saat berdiskusi sehingga tujuan kegiatan dapat tercapai
dengan baik.

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir harus teliti sesuai dengan
masing-masing bulan yang dilaporkan

KOMITMEN MUTU

Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan berdiskusi dengan tim yang tepat untuk
identifikasi masalah dan menentukan rancangan kegiatan yang akan dilakukan.

Inovasi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir merupakan salah satu hal yang
menunjukkan sebuah inovasi baru dalam pekerjaan administrasi pencatatan, karena
sebelumnya ditulis manual ke dalam buku register penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika

ANTI KORUPSI

Bekerja keras:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir harus berjuang agar
mendaparkan hasil laporan yang informatif dan valid

Disiplin:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir harus tertib karena batas waktu
pencatatan telah ditentukan di perundang-undangan yaitu maksimal pada tanggal 10
bulan yang akan datang
71
3.2 Mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika SIM RS

AKUNTABILITAS

Integritas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS harus mencetak sesuai dengan bulan
pencatatan penggunaan yang diperlukan

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS berkewajiban penuh dalam mencetak data
laporan penggunaan obat karena hasil cetakan/print out adalah dokumen penting dalam
hal pencatatan obat Narkotika dan Psikotropika

NASIONALISME

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS dapat kooperatif melipatkan petugas farmasi
lain

Cinta tanah air:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS mengolah data pelaporan dengan Bahasa
Indonesia

ETIKA PUBLIK

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS harus teliti dalam mencetak data laporan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika karena nantinya hasil print out tersebut
akan didokumentasikan

72
Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS cakap untuk mencetak hasil data fitur sesuai
dengan alur kerja yang telah ditentukan sebelumnya

Cemat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS harus teliti tidak ada satupun data yang
terlewat agar mendapatkan hasil pelaporan yang lengkap.

KOMITMEN MUTU

Efisien:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS tahu betul akan jumlah kebutuhan sarana
prasarana yang dibutuhkan untuk mencetak hasil pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika agar tidak banyak menghamburkan kertas cetak yang
diperlukan

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS dengan seksama mencetak laporan dalam 3
bulan terakhir

ANTI KORUPSI

Sederhana:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS mencetak laporan yang diperlukan saja sesuai
dengan kebutuhan pencatatan, sederhana dengan hemat penggunaan kertas cetak

Disiplin:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS harus dengan runtut sesuai dengan tahapan

73
alur kerja yang ditentukan agar setelah dilakukan pengolahan data segera tersedia print
out data

Amanah:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS mengemban kegiatan tersebut dengan penuh
amanah untuk mendapatkan hasil yang terbaik dan maksimal sesuai dengan tugas dan
profesinya.

3.3 Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan


Psikotropika secara rapi

AKUNTABILITAS

Kepemimpinan:

Sebagai Asisten Apoteker dapat mempimpin/jadi pelopor untuk mendokumentasikan


data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika agar selanjutnya petugas
farmasi yang lain tahu bagaimana cara mendokumentasikan data pencatatan

Transparan:

Sebagai Asisten Apoteker jelas dalam mendokumentasikan data pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika secara rapi hal tersebut dilakukan agar
petugas farmasi yang lain mengerti dan tahu dimana dokumen pencatatan

NASIONALISME

Non Diskriminatif:

Sebagai Asisten Apoteker saat melakukan dokumentasi pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika apabila meminta bantuan rekan kerja sebagai Asisten
Apoteker tidak membeda-bedakan rekan kerja yang dimintai bantuan

Cinta tanah air:

Sebagai Asisten Apoteker saat melakukan dokumentasi pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika membubuhan pelabelan pada map yang disediakan agar
74
apabila membutuhkan data catatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
dengan jelas segera didapatkan

ETIKA PUBLIK

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker harus cakap dalam mendokumentasikan hasil pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika sebagai bukti bahwa mampu melakukan
tugas administrasi

Tanggap:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika dengan kritis dapat segera mendokumentasikan data
pencatatan setelah melakukan penarikan data/ mengolah data dari fitur SIM RS

Menjaga Rahasia:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika harus bisa menjaga dokumen tersebut dari orang-orang
yang tidak berwenang, karena dokumen tersebut termasuk dokumen rahasia.

KOMITMEN MUTU

Mutu:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika dapat menghasilkan data pelaporan yang berkualitas
untuk dapat menginformasikan data penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Kreatif:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika selesai dicetak inovatif menaruh secara rapi runtut
perbulan di dalam sebuah map yang telah diberi labeling jelas agar apabila diperlukan
dapat segera

ANTI KORUPSI

Kedisiplinan:
75
Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika diperlukan ketaatan karena memang data harus berupa
fisik laporan agar apabila diperlukan informasi penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika dapat segera diserahkan

Berani:

Sebagai Asisten Apoteker dalam mendokumentasikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika harus percaya diri menolak apabila ada pihak yang
tidak berkepentingan meminta atau melihat hasil pencatatan penggunaan Narkotika dan
Psikotropika.

Makna yang diperoleh secara pribadi oleh peserta dalam pelaksanaan kegiatan
ini:
Pada saat pengoperasian fitur pelaporan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pada SIM RS menuntut penulis untuk bekerja keras dalam mengolah data dari fitur
pencatatan penggunaan obat. Tanggung jawab penulis untuk dapat menghasilkan
data/laporan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yang bermutu menuntut
penulis untuk mengerjakan setiap langkah/ alur kerja dengan cermat dan akurat.
Yogyakarta, 11 November 2019
Disetujui oleh:
Mentor

Rofi’atun Suyani, S.Farm, Apt

76
LAMPIRAN KEGIATAN 3

Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS

 Berita Acara Kegiatan 3

 Bukti Kegiatan 3

77
BERITA ACARA PELAKSANAAN KEGIATAN 3

Pada hari ini Senin tanggal Sebelas November tahun Dua Ribu Sembilan Belas,
penyusun program kegiatan Aktualisasi Dalam Rangka Pelatihan Dasar ( Latsar ) CPNS
Golongan II Angkatan IV di RSUD Prambanan Sleman D.I.Yogyakarta telah

Nama Kegiatan : Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pada SIM RS

a. Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat


Rincian Kegiatan : Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir

b. Mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS

c. Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika secara rapi

Hari / Tanggal : Senin sampai Senin 4 - 11 November 2019

Tempat : Ruang Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Jumlah peserta : 1 orang

Jalanya Acara : Lancar

menyelesaikan kegiatan dengan hasil sebagai berikut :

Yogyakarta, 11 November 2019

Diketahui Oleh, Dibuat Oleh,

Mentor Penulis

Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm


NIP. 19831224 200903 2 001 NIP. 19940614 201903 2 008

78
FOTO KEGIATAN 3

 Sub kegiatan 3.1

Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika


pasien 3 bulan terakhir

Hari / tanggal : Selasa - Rabu/ 5 - 6 November 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Kegiatan : Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan terakhir

Gambar 20. Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien 3 bulan terakhir

 Sub Kegiatan 3.2

Mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika SIM RS

Hari / tanggal : Kamis dan Sabtu/ 7 dan 9 November 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

79
Kegiatan : Mencetak hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika SIM RS

Gambar 21. Cetakan hasil data dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika SIM RS

 Sub Kegiatan 3.3

Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika


secara rapi

Hari / tanggal : Minggu/ 10 November 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Kegiatan : Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat


Narkotika dan Psikotropika secara rapi

80
Gambar 22. Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika secara rapi

81
d. Aktualisasi Nilai – Nilai Dasar Profesi PNS 4
Kegiatan / Sub
 Kegiatan 4 :
Kegiatan /
Sub Kegiatan 4:
Output sub
kegiatan Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM
RS

 Output Kegiatan 4:

Terlaksananya sosialisasi internal di Instalasi Farmasi


yang dihadiri oleh 10 orang petugas farmasi

 Output Sub Kegiatan 4:


1. Petugas farmasi tahu dan mengerti mengenai fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien pada SIM RS

2. Petugas farmasi bisa mengoperasikan fitur


pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika pasien pada SIM RS

3. Adanya paraf petugas pada hasil cetak laporan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap
bulannya

Tanggal : 12 – 20 November 2019


Tingkat Capaian : 100 % indikator pencapaian sebagai berikut :

Terlaksananya sosialisasi internal di Instalasi Farmasi yang


dihadiri oleh 10 orang petugas farmasi. Hasil dari sosialisasi
tersebut petugas farmasi tahu dan bisa mengoperasikan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pasien dari SIM RS.
Deskripsi Proses Kegiatan Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang
SIM RS meliputi tahap kegiatan sebagai berikut :

1. Sebelum melakukan sosialisasi Penulis membuat undangan

82
terlebih dahulu dan mempersiapkan sarana prasarana
seselum sosialisasi dilaksanakan.

2. Pada hari yang ditentukan Penulis melakukan sosialisasi


memberikan penjelasan tentang fitur pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika kepada petugas farmasi
dengan cara presentasi dengan mengunakan media Power
Point.

3. Setelah memberikan penjelasan Penulis sekaligus


memberikan pelatihan cara mengoperasionalkan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
kepada petugas farmasi.

4. Sosialisasi dan pelatihan selesai dilaksanakan lalu Penulis


membuat notula sosialisasi.

5. Penulis melakukan monitoring dari hasil pencatatan dan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika dengan cara
hasil yang sudah dicetak dicocokan dengan stok fisik dan
kartu stok obat dan diberikan paraf di setiap lembar yang
sudah diperiksa.

Hambatan : Pada saat pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang


SIM RS tidak semua petugas farmasi datang sosialisasi dan
pelatihan sesuai dengan undangan yang telah disepakati.
Monitoring untuk validasi hasil pencatatan ternyata cukup sulit dan
membutuhkan waktu yang panjang.

Solusi : Penulis menyadari bahwa karena banyaknya petugas farmasi dan


sistem kerja shift tidak semua petugas datang pada saat
sosialisasi dan pelatihan sesuai dengan undangan yang telah
dibuat. Penulis menghormati hak petugas farmasi lain yang tidak
mengikuti sosialisasi untuk mengerti dan bisa
mengoperasionalkan fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika, oleh karena itu penulis berusaha memberikan

83
sosialisasi dan pelatihan secara personal untuk petugas tersebut
pada saat Penulis bersamaan jaga pada satu shift. Dalam waktu
pelaksanaan monitoring dibutuhkan kecermatan dan konsistensi
dalam menganalisis data untuk mendapatkan hasil data yang
akurat.
Daftar Lampiran  Berita Acara pelatihan dan pendampingan petugas farmasi
tentang SIM RS

 Foto Kegiatan

Penjelasan Keterkaitan Kegiatan / Sub Kegiatan dengan Nilai-Nilai Mata Pelatihan:


Kegiatan 3:
Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS

 MANAJEMEN ASN
Implementasi dari Manajemen ASN sebagai Asisten Apoteker dalam melaksanakan
pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS sebagai bentuk
pertanggungjawaban tugas dasi sebagai ASN dalam memberikan informasi kepada
rekan kerja.

 WHOLE OF GOVERMENT

Implementasi dari Whole Of Goverment sebagai Asisten Apoteker dalam.


melaksanakan pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS
diperlukan koordinasi dengan rekan kerja dan atasan agar pelaksanaan dapat berjalan
dapat berjalan dengan lancar demi tercpainya tujuan yang diharapkan.

 PELAYANAN PUBLIK

Implementasi dari Pelayanan Publik sebagai Asisten Apoteker dalam melaksanakan


pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS merupakan wujud
pelayanan internal memberikan informasi dan pelatihan dalam menggunakan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS kepada rekan kerja
agar nantinya memberikan kemudahan dalam menlaksanakan tugas administrasi

Sub Kegiatan:

84
4.1. Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada petugas farmasi mengenai
fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

AKUNTABILITAS

Transparan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS memiliki keterbukaan untuk menyampaikan program yang sudah
dibuat kepada seluruh petugas farmasi di Instalasi Farmasi.

Kepemimpinan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS dapat memimpin dalam penjelasan dan pelatihan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Kejelasan target:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS memiliki kepastian target terkait tujuan dan hasil yang ingin
dicapai dari rencana kegiatan penjelasan dan pelatihan yang dilaksanakan, yaitu setiap
petugas farmasi RSUD Farmasi mengerti dan paham dengan fitur pencatatan
penggunaan obat yang nantinya dapatmenghasilkan laporan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika yang aktual dan valid tiap bulannya.

NASIONALISME

Religius:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS mempimpin doa pada saat sebelum dan sesudah melakukan
penjelasan dan pelatihan kepada petugas farmasi.
85
Musyawarah mufakat dan menghargai pendapat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RS menghargai pendapat/saran dari petugas farmasi

ETIKA PUBLIK

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS harus santun memberikan sosialisasi penjelasan dan pelatihan
kepada petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika di SIM RS

Menjaga rahasia:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RS melakukan sosialisasi hanya dengan rekan kerja Instalasi Farmasi saja
karena laporan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika bersifat rahasia maka
harus dijaga untuk menhindari adanya penyalahgunaan

KOMITMEN MUTU

Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM dilaksanakan efektif untuk meningkatkan pemahaman petugas farmasi mengenai
fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Efisiensi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RS menyampaian informasi dilakukan langsung kepada petugas farmasi secara
bersama-sama dan pada hari yang sama dengan sosialisasi aktualisasi teman sejawat
86
farmasis sehingga lebih efisien dalam hal waktu, tenaga sarana dan prasarana

ANTI KORUPSI

Sederhana:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RSdalam penyampaian informasi fitur baru dilakukan dengan sederhana agar
dapat mudah dipahami.

Jujur:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada


petugas farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RS harus terbuka penyampaian informasi mengenai program yang sudah dibuat
untuk membantu petugas farmasi lain dalam memahami dan mampu memanfaatkan
program tersebut dengan baik.

4.2. Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai fitur pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

AKUNTABILITAS

Transparan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
memiliki keterbukaan untuk menyampaikan program yang sudah dibuat kepada seluruh
petugas farmasi di Instalasi Farmasi.

Kepemimpinan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
dapat memimpin dalam penjelasan dan pelatihan fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika

87
NASIONALISME

Religius:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
mempimpin doa pada saat sebelum dan sesudah melakukan penjelasan dan pelatihan
kepada petugas farmasi.

Musyawarah mufakat dan menghargai pendapat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
menghargai pendapat/saran dari petugas farmasi lainnya

ETIKA PUBLIK

Sopan:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
harus santun memberikan sosialisasi penjelasan dan pelatihan kepada petugas farmasi
mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

Tanggap:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
harus tanggap dengan pertanyaan dan saran dari rekan-rekan farmasis untuk
optimalnya tujuan semua petugas farmasis sanggup mengoperasikan fitur tersebut

Menjaga rahasia:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
melakukan sosialisasi hanya dengan rekan kerja Instalasi Farmasi saja karena laporan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika bersifat rahasia maka harus dijaga untuk
menhindari adanya penyalahgunaan

KOMITMEN MUTU
88
Efektivitas:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM
dilaksanakan efektif untuk meningkatkan pemahaman petugas farmasi mengenai fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Efisiensi:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
menyampaian informasi dilakukan langsung kepada petugas farmasi secara bersama-
sama sehingga lebih efisien dalam hal waktu maupun tenaga

ANTI KORUPSI

Sederhana:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM
RSdalam penyampaian informasi fitur baru dilakukan dengan sederhana agar dapat
mudah dipahami.

Jujur:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan pelatihan kepada petugas farmasi


mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
harus terbuka penyampaian informasi mengenai program yang sudah dibuat untuk
membantu petugas farmasi lain dalam memahami dan mampu memanfaatkan program
tersebut dengan baik.

4.3. Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika setiap bulannya

AKUNTABILITAS

Konsistensi:

Sebagai Asisten Apoteker harus konsisten dapat melakukan monitoring dari hasil fitur

89
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika untuk memastikan bahwa
sudah dilakukannya pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika.

Tanggung jawab:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya merupakan untuk
mengerjakan tugas administrasi farmasi

NASIONALISME

Kerja sama:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya dapat bekerja sama
dengan rekan kerja farmasi yang lain dalam melakukan monitoring pencatatan obat
Narkotika dan Psikotropika sebagai rangkap periksa (double check)

Adil:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya mengingat hal tersebut
adalah tugas administrasi, tetapi juga harus sebanding dengan melakukan pelayanan
langsung kepada pasien

ETIKA PUBLIK

Akurat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya harus teliti melakukan
monitoing dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap
bulannya untuk dapat memastikan hasil pencatatan yang akurat

Profesional:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya memastikan bahwa
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika aktual dilaporkan dapat
membuktikan bahwa telah melakukan pekerjaan sesuai dengan kompetensinya
90
KOMITMEN MUTU

Cermat:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya dengan teliti melakukan
monitoing dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap
bulannya

Mutu:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya dapat membuktikan
bahwa fitur SIM RS dapat menghasilkan data laporan

ANTI KORUPSI

Disiplin:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya diperlukan kepatuhan
pada saat melakukan supervisi hasil fitur laporan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika karena untuk memastikan bahwa setiap bulannya sudah melakukan
pencatatan penggunaan pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika.

Berani:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya harus memastikan bahwa
laporan yang dihasilkan adalh valid, jika memang terdapat kesalahan segera melakukan
perbaikan data

Amanah:

Sebagai Asisten Apoteker dalam melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap bulannya menalsanakan dengan
penuh amanah untuk menjamin validasi dan aktualnya hasil pelaporan.

91
Makna yang diperoleh secara pribadi oleh peserta dalam pelaksanaan kegiatan
ini:
Pada saat pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS penulis
melakukan bersamaan dengan sosialisalisasi aktualisasi teman sejawat lainnya
sehingga tidak bertepatan dengan matriks jadwal kegiatan yang telah dibuat
sebelumnya. Hal tersebut dilakukan untuk efektifitas waktu sarana dan prasarana yang
dibutuhkan. Selain itu pada saat melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika penulis menyadari bahwa haruslah
bekerja keras karena melakukan recheck satu persatu antara penggunaan obat dengan
kartu stok membutuhkan ketelitian yang tinggi. Melakukan monitoring harus dilakukan
kontinu setiap bulannya konsisten dengan alur tahapan pengelolaan pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika agar mendapat hasil data laporan yang
bermutu. Penulis menyadari perbedaan dari yang sebelumnya pencatatan penggunaan
obat dilakukan dengan cara manual menulis pada buku register dengan memanfaatkan
fitur dari SIM RS sebagai inovasi yang kreatif untuk mempermudah dan memperlancar
pekerjaan kefarmasian. Oleh karena itu penulis berusaha untuk menjaga amanah dari
aktualisasi yang dilakukan sebagai bukti menjalankan tugas secara profesinal.
Yogyakarta, 20 November 2019
Disetujui oleh:
Mentor

Rofi’atun Suyani, S.Farm, Apt

92
LAMPIRAN KEGIATAN 4

Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS

 Berita Acara Kegiatan 4

 Bukti Kegiatan 4

93
BERITA ACARA PELAKSANAAN KEGIATAN 4
Pada hari ini Rabu tanggal Dua Puluh November tahun Dua Ribu Sembilan Belas,
penyusun program kegiatan Aktualisasi Dalam Rangka Pelatihan Dasar ( Latsar ) CPNS
Golongan II Angkatan IV di RSUD Prambanan Sleman D.I.Yogyakarta telah
menyelesaikan kegiatan dengan hasil sebagai berikut :

Nama Kegiatan : Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang


SIM RS
a. Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada
Rincian Kegiatan : petugas farmasi mengenai fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM
RS
b. Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi
mengenai fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
c. Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika setiap
bulannya

Hari / Tanggal : Selasa sampai Rabu 12 - 20 November 2019

Tempat : Ruang Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Jumlah peserta : 11 orang

Jalanya Acara : Lancar


Yogyakarta, 20 November 2019

Diketahui Oleh, Dibuat Oleh,

Mentor Penulis

Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm


NIP. 19831224 200903 2 001 NIP. 19940614 201903 2 008

94
FOTO KEGIATAN 4

 Sub Kegiatan 4.1 dan Sub Kegiatan 4.2

1. Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada petugas farmasi mengenai fitur


pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

Hari / tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Kegiatan : Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada petugas


farmasi mengenai fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
di SIM RS

Gambar 23. Melakukan sosialisasi yaitu penjelasan kepada petugas farmasi mengenai
fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

2. Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai fitur pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
Hari / tanggal : Kamis/ 24 Oktober 2019
Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan
Kegiatan : Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai
fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

95
Gambar 24. Melakukan pelatihan kepada petugas farmasi mengenai fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika di SIM RS

 Sub Kegiatan 4.3

Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika setiap bulannya

Hari / tanggal : Rabu - Jumat/ 13 – 15 November 2019

Tempat : Instalasi Farmasi RSUD Prambanan

Kegiatan : Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan


penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika

Gambar 25. Mencocokan hasil dari fitur pencatatan penggunaan obat Narkotikda
dan Psikotropika SIM RS dengan kartu stok obat
96
Gambar 26. Melakukan monitoring dari hasil fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika setiap bulannya dengan cara memberi paraf pada setiap kolom akhir
pencatatan penggunaan obat

97
BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN
Laporan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar Profesi Pegawai Negeri Sipil dalam
Optimalisasi Pencatatan Penggunaan Obat Narkotika dan Psikotropika Pasien pada
Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM RS) di Rumah Sakit Umum Daerah
Prambanan merupakan implementasi dari Rancangan Aktualisasi yang telah disusun
dan diseminarkan pada tanggal 15 Oktober 2019. Adapun kesimpulan yang dapat
diambil dari Laporan Aktualisasi ini antara lain:
1. Pelaksanaan aktualisasi ada empat kegiatan yang direncanakan sebagai upaya
Optimalisasi Pencatatan Penggunaan Obat Narkotika dan Psikotropika Pasien
pada Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM RS) di Rumah Sakit
Umum Daerah Prambanan telah berhasil dilaksanakan dengan tingkat capaian
100%
2. Kegiatan koordinasi pemanfaatan SIM RS telah dilaksanakan 100% yaitu
melakukan koordinasi dan konsultasi dengan Kepala Instalasi Farmasi selaku
mentor untuk mengetahui hal-hal yang perlu diperbaiki dalam pelayanan Instalasi
Farmasi dan dengan koordinator pengelolaan obat Narkotika dan Psikotropika
untuk mengetahui hal yang diperlukan dalam pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pasien. Selain itu tentunya melakukan koordinasi dan
konsultasi dengan tim IT RSUD Prambanan untuk pembuatan fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS.
3. Kegiatan penambahan fitur pada master obat SIM RS telah terlaksana 100%.
Fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika yang telah dibuat
pada SIM RS sangatlah berguna memperbarui kegiatan pencatatan penggunaan
obat yang sebelumnya ditulis manual pada buku register. Inovasi fitur tersebut
sangatlah informatif, mempercepat waktu pengerjaan, dan aktual.
4. Kegiatan uji coba pencatatan pengunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada
SIM RS telah terlaksana 100%. Dengan kegiatan tersebut membuktikan bahwa
fitur yang telah dibuat dapat dimanfaatkan dan berdaya guna untuk kinerja
administrasi farmasi.

98
5. Kegiatan pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS telah
terlaksana 100%. Hal tersebut dibuktikan dengan petugas farmasi lain mengerti
dan mudahnya penggunaan fitur pencatatan penggunana obat Narkotika dan
Psikotropika yang telah dibuat.

B. SARAN

Setelah melaksanakan kegiatan-kegiatan dalam proses aktualisasi penulis ingin


menyampaikan saran. Dengan harapan, dari saran ini dapat memberikan semangat
untuk terus mengubah menjadi lebih baik. Berikut ini adalah saran penulis
sampaikan, yaitu:
1. Dengan adanya fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika,
penulis berharap dapat juga dimanfaatkan dengan baik dan semaksimal mungkin
bagi petugas farmasi lain.
2. Dengan adanya fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
harus sesuai antara obat yang dipilih saat billing obat dengan obat yang
diserahkan pasien agar data/hasil yang dilaporkan pada fitur tetap valid.
3. Karena fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
memanfaatkan dari pengeluaran obat Rawat Jalan dan Rawat Inap, hendaknya
billing obat tidak melalui fitur apotek pasien luar agar data pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika lengkap.
4. Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien menggunakan
SIM RS untuk sediaan injeksi anastesi perlu dipertimbangkan lagi karena pada
SIM RS berlaku satuan pembulatan sedangan penggunaan 1 (satu) ampul injeksi
anastesi yang terjadi saat ini bisa untuk lebih dari 1 (satu) orang pasien. Oleh
karena itu selanjutnya harus berkoordinasi dengan tim Operasi dan dokter
anastesi penulis resep.
5. Pencatatan penggunaan obat menggunakan fitur pada SIM RS selanjutnya
diharapkan tidak hanya untuk obat Narkotika dan Psikotropika saja, tetapi juga
perlu untuk obat golongan Prekursor.

99
C. RENCANA AKSI PENYEMPURNAAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR

Dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan aktualisasi ini, penulis menyadari masih


terdapat kekurangan sehingga nantinya masih dapat dikembangkan dan dioptimalkan
lagi. Proses untuk mengembangkan dan mengoptimalkan ini akan dilakukan secara
terus menerus dan berkelanjutan. Oleh karena itu, setelah selesainya Pelatihan
Dasar ini perlu adanya rencana aksi penyempurnaan aktualisasi nilai-nilai dasar
sebagai janji dan komitmen penulis dalam menerapkan nilai-nilai profesi PNS selama
menjalankan tugas, rencana aksi tersebut antara lain:

No. Nilai Dasar Teknik


1 Akuntabilitas Penulis akan berkomitmen dalam melaksanakan
tugas sesuai tupoksi yang telah ditentukan,
meningkatkan kemampuan diri dan memberikan
pelayanan yang terbaik, konsultasi dan
melaporkan kegiatan kepada atasan yang telah
dilaksanakan secara tranparan.
2 Nasionalisme Penulis akan selalu berusaha menghormati setiap
kritik dan saran yang didapat, tidak memaksakan
kehendak pada gagasan yang diutarakan dan
melaksanakan musyawarah dalam penyelesaian
masalah.
3 Etika Publik Penulis akan selalu berusaha menjalankan tugas
secara profesional, tanggap dalam setiap situasi
dalam pekerjaan dan sopan dalam menjalankan
tugas pelayanan maupun kepada teman sejawat.
4 Komitmen Mutu Penulis berusaha untuk melakukan kegiatan
kreatif yang bersifat inovasi untuk menunjang
pekerjaan yang efektif dan efisien. Bertanggung
jawab pada pekerjaan agar mendapatkan hasil
yang bermutu.
5 Anti Korupsi Penulis berusaha jujur dan amanah dalam

100
melakukan setiap pekerjaan, dan bekerja keras
untuk menyelesaikan setuap tugas yang
diberikan.
Tabel 4. Rencana Aksi Nilai-nilai Dasar

Selain nilai – nilai dasar, setelah selesainya Pelatihan Dasar ini perlu adanya
rencana aksi penyempurnaan kegiatan aktualisasi dalam rangka menyempurnakan
kegiatan aktualisasi selama menjalankan tugas, rencana aksi tersebut antara lain :
No. Kegiatan Aktualisasi Teknik
1 Koordinasi Penulis akan selalu melakukan koordinasi dan
pemanfaatan SIM RS konsultasi dengan tim IT untuk menyempurnakan
pemanfaatan SIM RS agar berhasil guna dan
berdaya guna untuk kepentingan RSUD
Prambanan.
2 Penambahan fitur pada Penulis dengan tim IT akan memperbaiki fitur
master obat SIM RS pencatatan penggunaan obat yaitu pada
penggunaan fitur apotek pasien luar agar tetap
bisa terdata pada hasil laporan fitur penggunaan
obat.
3 Uji coba fitur Penulis akan berusaha mencoba fitur pencatatan
pencatatan untuk penggunaan obat golongan Prekursor.
penggunaan obat Karena saat ini pencatatan obat golongan
Narkotika dan precursor masih dengan cara manual.
Psikotropika pada SIM
RS
4 Pelatihan dan Petugas akan berusaha mendampingi dan
pendampingan petugas mengajarkan kepada petugas farmasi lain yang
farmasi tentang SIM masih belum mengerti atau belum bisa
RS memanfaatkan fitur pencatatan penggunaan obat
dan melakukan supervisi dari hasil pencatatan
penggunaan setiap bulannya.
Tabel 5. Rencana Aksi Kegiatan Aktualisasi

101
Demikian laporan aktualisasi ini penulis susun dengan harapan dapat memberikan
manfaat kepada semua pihak. Melalui kegiatan aktualisasi ini diharapkan nilai – nilai
dasar profesi PNS (ANEKA) dapat teraktualisasi dalam kegiatan sehari – hari secara
berkelanjutan sehingga meningkatkan semangat serta etos kerja ASN untuk
mewujudkan ASN yang bermartabat, berintegritas dan mampu memberikan yang
terbaik bagi Bangsa dan Negara.

102
BAB IV

DAFTAR PUSTAKA
Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 4 Tahun 2018 tentang
Pengawasan Pengelolaan Obat, bahan Obat, Narkotika, Psikotropika dan
Prekursor Farmasi di fasilitas Pelayanan Kefarmasian
Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 9 Tahun 2016 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun 2016-2021
Peraturan Gubernur Nomor 72 Tahun 2008 tentang Budaya Pemerintahan di Daerah
Istimewa Yogyakarta
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian di Rumah Sakit
Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara No.
PER/08/M.PAN/4/2008 tentang Jabatan Fungsional Asisten Apoteker dan Angka
Kreditnya, dapat diketahui rincian kegiatan Asisten Apoteker Pelaksana
Undang-undang Nomor 3 Tahun 2015, tentang Peredaran, Penyimpanan,
Pemusnahan, dan Pelaporan Narkotika Psikotropika dan Prekursor Farmasi

103
LAMPIRAN

104
LAPORAN AKTUALISASI PENERAPAN NILAI-
NILAI DASAR PROFESI PEGAWAI NEGERI SIPIL
SEBAGAI ASISTEN APOTEKER TERAMPIL DALAM OPTIMALISASI PENCATATAN
PENGGUNAAN OBAT NARKOTIKA DAN PSIKOTROPIKA PASIEN PADA SIM RS
DI RSUD PRAMBANAN
Elizabeth Ronna Maharani, A.Md.Farm.
12/LATSAR/Golongan II/AngkatanIV/2019
19940614 201903 2 008

Mentor: Paulus Herrie Limawan, S.Si.,Apt Coach: Yulia Rustiyaningsih, S.IP.,MPA


Penguji: Sri Wahyuni, S.IP., M.Ec.Dev. Pengampu: Deni Suryanto
PROFIL RSUD PRAMBANAN

VISI
“Menjadi Rumah Sakit Pilihan Masyarakat”
MISI
• Memberikan Pelayanan Kesehatan Secara Paripurna Sesuai
Standar
• Meningkatkan Profesionalisme Petugas
• Mewujudkan Manajemen Kinerja yang Akuntabel
• Menyediakan Sarana dan Prasarana Pelayanan Secara Optimal
PROFIL RSUD PRAMBANAN

Jl.Prambanan-Piyungan Km.7 Dusun Delegan, Desa


Sumberharjo, Kecamatan Prambanan Kabupaten Sleman.
PENGELOMPOKAN ISU
• Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi Informasi) dalam pencatatan
Whole Of penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien di RSUD
Prambanan
Goverment

• Terbatasnya pemenuhan stok implan orthopedi di Instalasi Farmasi


Manajemen
ASN

Pelayanan • Lamanya pelayanan antrean nomor resep obat pasien


Publik
POHON MASALAH
Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika tidak aktual Akibat

Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi Informasi) dalam pencatatan penggunaan obat Narkotika Masalah
dan Psikotropika pasien di RSUD Prambanan

Sebab

SIMRS belum bisa Pengelolaan dokumen Terbatasnya SDM


menampilkan data laporan resep dokter yang masih petugas pencatatan dan
lemah pelaporan

Belum dilaksanakan uji


coba fitur pencatatan
penggunaan obat
Petugas farmasi belum Narkotika dan
Masih terbatas Keterbatasan fitur pada mendapat pelatihan Psikotropika pada SIM
pemanfaatan SIM RS master obat SIM RS tentang SIM RS RS

Koordinasi pemanfaatan Penambahan fitur pada Pelatihan dan Uji coba fitur
SIM RS master obat SIM RS pendampingan petugas pencatatan
farmasi tentang SIM RS penggunaan obat
Narkotika dan
Psikotropika pada SIM
RS
Sebelum adanya fitur pencatatan penggunaan obat.
GAGASAN PEMECAHAN ISU

1. Koordinasi pemanfaatan SIM RS


2. Penambahan fitur pada master obat SIM RS
3. Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS
4. Pelatihan dan pendampingan petugas
farmasi tentang SIM RS
Koordinasi pemanfaatan SIM RS

Hambatan Solusi
Penulis mempersilahkan
Petugas RS urgensi
timIT untuk menyelesaikan
membutuhkan bantuan
lalu melanjutkan kordinasi
tim IT
kembali

1. Melakukan koordinasi dan konsultasi dengan tim


IT RSUD Prambanan
2. Merancang alur kerja untuk menampilkan fitur
pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika
TERCAPAI
100 %
Koordinasi pemanfaatan SIM RS
Bukti Fisik:

Nilai ANEKA:
A Transparan, Tanggung jawab, Kejelasan
N Religius, Musyawarah, Menghargai
E Sopan dan Akurat
K Efektivitas da Inovasi SIM RS APOTEK PENGELUA PILIH PILIH
A Jujur dan Berani RAN OBAT TANGGAL
TAMPILAN
NAMA
RAJAL OBAT
DATA
/RANAP
Penambahan fitur pada master obat SIM RS
Hambatan Solusi
Format fitur yang belum Penulis mengkomunikasikan
berdasarkan urutan tanggal hambatan tersebut dan
penulisan resep dan belum berkoordinasi dengan tim IT
adanya data tanggal lahir pasien untuk merevisi format

1. Membuat daftar obat yang masuk dalam golongan Narkotika dan


Psikotropika
2. Menyusun format pencatatan penggunaan obat Narkotika dan
Psikotropika dengan tim IT
3. Menginput identitas golongan obat yang termasuk dalam
Narkotika dan Psikotropika pada master obat SIM RS
4. Melakukan uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika pada SIM RS dengan tim IT
TERCAPAI
100%
Penambahan fitur pada master obat SIM RS

Bukti Fisik:

Nilai Aneka:
A Kepemimpinan, Konsistensi
N Rela berkorban, Nasionalisme
E Profesional, Akurat
K Efektifitas, Cermat
A Mandiri, Jujur
Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS
Hambatan Solusi
Fitur Pencatatan Mengolah satu persatu data export ke
Penggunaan obat Narkotika Microsoft Excel terlebih dahulu,
dan Psikotropika tidak bisa mengkompilasi dari pengeluaran obat
langsung dicetak Rawat Jalan maupun Rawa Inap lalu baru
dicetak.

1. Melakukan penarikan data pencatatan penggunaan


obat Narkotika dan Psikotropika pasien 3 bulan
terakhir
2. Mencetak hasil data dari fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika SIM RS
3. Mendokumentasikan data pencatatan penggunaan
obat Narkotika dan Psikotropika secara rapi
TERCAPAI
100%
Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS
Bukti Fisik:

Nilai Aneka:
A Transparan, Kepemimpinan Kejelasan
N Religius Musyawarah
E Sopan Menjaga Rahasia
K Efektifitas Efisien
A, Jujur Sederhana
Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi
Hambatan
tentang SIM RS
Beberapa petugas farmasi Solusi
datang sosialisasi dan Sosialisasi dan pelatihan secara personal
pelatihan sesuai dengan pelaksanaan. Penulis berusaha dengan
undangan yang telah cermat dan konsistensi dalam menganalisis
disepakati. data
Monitoring untuk validasi
1. Melakukan penjelasan kepada
hasil pencatatan ternyata
petugas farmasi mengenai fitur
cukup sulit dan
pencatatan penggunaan obat
membutuhkan waktu yang
Narkotika dan Psikotropika di SIM RS
panjang.
2. Melakukan pelatihan kepada petugas
farmasi mengenai fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan
TERCAPAI Psikotropika di SIM RS
100% 3. Melakukan supervisi dari hasil fitur
pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika setiap
bulannya
Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi
tentang SIM RS
Bukti Fisik:

Nilai ANEKA:
A Tanggung jawab, konsisten
N Kerja sama, Non diskriminatif
E Akurat , Profesional, Tanggap
K Mutu, Cermat
A Disiplin, Bekerja keras
PENUTUP
• KESIMPULAN
 Koordinasi pemanfaatan SIMRS terlaksana 100%
 Penambahan fitur pada master obat SIM RS
terlaksana 100%
 Uji coba pencatatan penggunaan obat Narkotika
dan Psikotropika pada SIM RS terlaksana 100%
 Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi
tentang SIM RS terlaksana 100%
•SARAN
1. Fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
dimanfaatkan maksimal bagi petugas farmasi lain
2. Obat yang dibilling pada resep harus sama dengan yang diambil
dan diserahkan kepada pasien
3. Tidak billing obat melalui fitur apotek pasien luar
4. Perlu koordinasi dengan tim Operasi dan dokter anastesi untuk
pencatatan penggunaan obat injeksi anastesi
5. Untuk golongan prekursor perlu juga dibuat fitur pencatatan
penggunaan obat
RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI
DASAR PROFESI PEGAWAI NEGERI SIPIL
SEBAGAI ASISTEN APOTEKER TERAMPIL
DALAM OPTIMALISASI PENCATATAN
PENGGUNAAN OBAT NARKOTIKA DAN
PSIKOTROPIKA PASIEN PADA SIM RS
(SISTEM INFORMASI DAN MANAJEMEN RU
MAH SAKIT) DI RSUD PRAMBANAN
ELIZABETH RONNA MAHARANI, A.Md.Farm.
NIP: 199406142019032008
Angkatan IV/ No.Presensi 12

Penguji: Bapak Drihardono, S.Sos


Mentor: Ibu Rofi’atun Suryani, S.Farm., Apt.
Coach: Ibu Yulia Rustiyaningsih, S.IP.,MPA
Pengampu: Deni Suryanto, B.Sc
Identifikasi Isu Kontemporer

Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi Informasi) dalam


01 pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pasien di RSUD Prambanan

Terbatasnya pemenuhan stok implan orthopedi


02 di Instalasi Farmasi

Lamanya pelayanan antrean nomor resep obat pasien


03
Penetapan Isu Kontemporer
Penilaian Kinerja Total
No Kondisi
Urgency Seriousness Growth Nilai
Belum
dimanfaatkannya TI
(Teknologi
Informasi) dalam
pencatatan
1
penggunaan obat 5 4 4 13
Narkotika dan
Psikotropika
pasien di RSUD
Prambanan
Terbatasnya
pemenuhan stok
2
implan orthopedi di 4 4 3 11
Instalasi Farmasi
Lamanya pelayanan
3 antrean nomor resep 3 2 3 8
obat pasien
Pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika tidak aktual

Gambar Pohon Masalah


Belum dimanfaatkannya TI (Teknologi Informasi) dalam pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pasien di RSUD
Prambanan

SIMRS belum bisa Pengelolaan Terbatasnya SDM


menampilkan data dokumen resep petugas
laporan dokter yang masih pencatatan dan
lemah pelaporan

Uji coba fitur


pencatatan
Petugas farmasi penggunaan
Masih terbatas Keterbatasan obat Narkotika
belum mendapat
pemanfaatan fitur pada master dan
pelatihan tentang
SIM RS obat SIM RS Psikotropika
SIM RS
pada SIM RS

Pemanfaatan SIM Penambahan fitur Uji coba fitur Pelatihan dan


RS pada master obat pencatatan pendampingan
SIM RS penggunaan obat petugas
Narkotika dan farmasi tentang
Psikotropika pada SIM RS
SIM RS
Gagasan Pemecahan Isu

Penambahan fitur pada master obat


SIM RS

Pelatihan dan pendampingan


petugas farmasi tentang SIM RS

Uji coba fitur pencatatan penggunaan


Koordinasi emanfaatan SIM RS obat Narkotika dan Psikotropika pada
SIM RS
Kegiatan 1
Koordinasi Pemanfaatan SIM RS

Melakukan koordinasi dan Merancang alur kerja untuk


menampilkan fitur dat
01 konsultasi dengan tim IT
RSUD Prambanan
02 pencatatan penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika

Nilai ANEKA
Akuntabilitas: Transparan, Tanggung jawab Penguatan Nilai Organisasi
Nasionalisme: Religius, Musyawarah •Selaras
Etika Publik: Sopan, Akurat, Tanggap •Akal Budi Luhur
Komitmen Mutu: Efektivitas, Inovasi, Cermat •Yakin dan Percaya Diri
Anti Korupsi: Jujur, Berani, Kerja keras
Kegiatan 2
Penambahan fitur pada master obat SIM RS
Menginput identitas
Membuat daftar obat yang
02 Menyusun format golongan obat yang
pencatatan penggunaan termasuk dala
masuk dalam golongan obat Narkotika dan
Narkotika dan Psikotropika Narkotika dan
Psikotropika dengan tim Psikotropik pada
01
IT 03 master obat SIM RS

Nilai ANEKA
Akuntabilitas: Kepemimpinan, Konsistensi
Nasionalisme: Rela berkorban, Kerjasama Penguatan Nilai Organisasi
Etika Publik: Profesional, Akurat, •Teladan
Komitmen Mutu: Efektif, Cermat, •Inovatif
Anti Korupsi: Mandiri, Jujur, Disiplin •Rela Melayani
Kegiatan 3
Uji coba fitur pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika pada SIM RS

Mendokumentasikan
Melakukan penarikan data 02 data pencatatan
pencatatan penggunaan obat Mencetak hasil data dari fitur penggunaan obat
Narkotika dan Psikotropika pencatatan penggunaan obat Narkotika dan Psikotropika
pasien 3 bulan terakhir Narkotika dan secara rapi
Psikotropika SIM RS
01 03

Nilai ANEKA
Akuntabilitas: Tanggung jawab, Kejelasan
Nasionalisme: Tenggang rasa, Musyawarah Penguatan Nilai Organisasi
Etika Publik: Hormat, Akurat •Teladan
Komitmen Mutu: Efektif, Inovasi •Yakin dan Percaya Diri
Anti Korupsi: Disiplin, Kerja keras, sederhana •Ahli Profesional
Kegiatan 4
Pelatihan dan pendampingan petugas farmasi tentang SIM RS

Melakukan penjelasan dan Melakukan supervisi dari


pelatihan kepada petugas hasil fitur pencatatan
penggunaan obat
01 farmasi mengenai fitur pencatatan
penggunaan obat Narkotika dan
02 Narkotika dan Psikotropika
Psikotropika di SIM RS setiap bulannya

Nilai ANEKA
Akuntabilitas: Kepemimpinan, Transparan Penguatan Nilai Organisasi
Nasionalisme: Religius, Musyawarah •Akal Budi Luhur
Etika Publik: Sopan, Menjaga Rahasia, Akurat •Rela melayani
Komitmen Mutu: Bermutu, Cermat, •Yakin dan Percaya diri
Anti Korupsi:Disiplin •Ahli Profesional
Jadwal Kegiatan
JADWAL KEGIATAN

Pelaksanaan

No Kegiatan Oktober November


18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21

Pemanfaatan SIM RS

Penambahan fitur pada master


obat SIM RS

Uji coba fitur pencatatan penggu


naan obat Narkotika dan Psikotr
opika pada SIM RS

Pelatihan dan pendampingan pe


tugas farmasi tentang SIM RS
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai