Anda di halaman 1dari 17

RENCANA OPERASIONAL

UNIVERSITAS TANGERANG RAYA

Kampus 1 :
Komp. Perumahan Sudirman Indah, Jl. Ki Mas Laeng Jl. Syeh Mubarok No.25, Tigaraksa,Tigaraksa Kec., Tangerang, Banten
15720 (yang tigaraksa)

Kampus 2:
Mahkota Mas, Blok E 28-30, Jalan MH Thamrin, Kebon Nanas, Cikokol, Tangerang, Cikokol Kecamatan Tangerang Cikokol
Kecamatan Tangerang, RT.003/RW.006, Cikokol, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten 15117 (yang Cikokol)

Email : sekretariat@untara.ac.id, Website : http://www.untara.ac.id


Telp : 021 2969 8126 (Tigaraksa)
PENGANTAR

Puji Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas tersusunnya Rencana Operasional (Renop)
Universitas Tangerang Raya periode 2020-2025. Penyusunan Renop ini didasarkan atas hasil
Rapat Kerja Universitas Tangerang Raya pada tanggal 29-30 Juni 2020.

Rencana Operasional (Renop) ini merupakan penjabaran dari Rencana Strategis (Renstra)
Universitas Tangerang Raya yang telah disyahkan oleh Senat Universitas Tangerang Raya
pada tanggal 1 Juni 2020. Renop ini memuat kegiatan-kegiatan riil dan logis untuk
menanggulangi masalah-masalah yang terlihat di dalam analisis strenght (kekuatan), weakness
(kelemahan), opportunity (kesempatan), threats (tantangan) dan juga kegiatan-kegiatan untuk
peningkatan/pengembangan yang menyangkut kualitas dan kuantitas yang mampu
dilaksanakan dengan sumberdaya (resources) yang ada dalam mencapai target sasaran 2025.
Renop ini disusun sampai pada 2025 dengan dilengkapi strategi pencapaian pada setiap setiap
tahunnya.

Renop Universitas Tangerang Raya ini merupakan bagian dari pedoman kerja pada setiap unit
kerja yang ada di lingkungan Universitas Tangerang Raya, maka sebagian dari program di
disusun sebagai acuan (baseline) dalam penetapan program untuk tahun berikutnya sampai
2025. Penyusunan program di dalam Renop ini mengacu kepada isu-isu strategis yang
diberikan pada Renstra Universitas Tangerang Raya dimana secara garis besar menyangkut
tujuh komponen yaitu: (1) Visi, misi, tujuan dan sasaran, serta strategi pencapaian (2) Tata
pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan, dan penjaminan mutu, (3) Mahasiswa dan
lulusan, (4) Sumber daya manusia, (5) Kurikulum, pembelajaran dan suasana akademik, (6)
Pembiayaan, sarana dan prasarana, serta sistem informasi, dan (7) Penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat, dan kerja sama. Komponen-komponen ini selaras dengan Standar Badan
Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).

Dengan tersusunnya Renop Universitas Tangerang Raya ini, maka arah pengembangan
semua jurusan/program studi yang bernaung dibawahnya menjadi terintegrasi. Mudah-
mudahan Renop Universitas Tangerang Raya ini menjadi komitmen bersama bagi segenap
civitas akademika sehingga dapat mengangkat derajat dan peran Universitas Tangerang Raya
dalam pembangunan Bangsa dan Negara yang kita cintai ini.

Tangerang, 15 Juni 2020


Rektor Universitas Tangerang Raya

Ir, Mardiana., MM., PhD.


RENCANA OPERASIONAL

UNIVERSITAS TANGERANG RAYA TAHUN 2020 - 2025

DAFTAR ISI

Kata Pengantar

Daftar isi

Bab I Pendahuluan ……………………………………………………………… 4

Bab II Pendidikan Berkualitas dan Professional .…………………………… 5

Bab III Tri Dharma Perguruan Tinggi…………………………………………… 10

Bab IV Pengembangan Kelembagaan……………………………………………. 13

Bab V Kemitraan……………………………………………………………….. 15

Penutup ……………………………………………………………………………. 17
BAB I
PENDAHULUAN

Dokumen Rencana Operasional (RENOP) ini adalah penjabaran lebih lanjut dari Rencana
Strategis (RENSTRA) Universitas Tangerang Raya Tahun 2020 – 2025.

Dokumen RENOP memuat rumusan rencana dan target pencapaian yang bersifat kuantitatif
dan operasional dari masing-masing indikator kinerja pencapaian tujuan dan sasaran yang
hendak dicapai baik untuk jangka menengah (tahun 2020) maupun jangka pendek (target
tahunan) dari masing-masing sasaran yang ditetapkan dalam RENSTRA Universitas Tangerang
Raya.

Dokumen RENOP Universitas Tangerang Raya disusun secara berjenjang dan merupakan
hasil penyusunan yang bersifat partisipatif dan kontributif. Target-target yang ditetapkan dalam
dokumen RENOP adalah hasil kesepakatan bersama seluruh pengelola perguruan tinggi.

Dokumen RENOP ini berisi misi, tujuan, sasaran, indikator kinerja untuk mengetahui
pencapaian tujuan, sasaran termasuk target-target kuantitatifnya dan program-program payung
untuk kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan visi dan misi 2019 – 2024.
Termasuk di dalamnya penetapan indikator kinerja kunci (key performance indicator) yang
digunakan untuk mengukur keberhasilan pencapaian tujuan dan sasaran dalam mewujudkan
Universitas Tangerang Raya Tangerang sebagai “Menjadi Universitas yang Mandiri dalam
mengembangkan IPTEK dan Unggul berdaya saing Nasional”

Indikator Kinerja Utama merupakan indikator kinerja yang digunakan untuk mengukur
pencapaian tujuan dan sasaran strategis. Indikator Kinerja merupakan indikator kinerja secara
keseluruhan yang melengkapi Indikator Kinerja Utama. Dengan penetapan indikator kinerja dan
target kinerja diharapkan perencanaan program dan kegiatan di unit-unit pelaksana kegiatan
lebih terarah dan terkendali secara optimal untuk mencapai tujuan dan sasaran Perguruan
Tinggi.
BAB II
PENDIDIKAN BERKUALITAS DAN PROFESIONAL

Misi -1

Menyelenggarakan pendidikan yang Mandiri dalam pengembangan IPTEK dan bermutu

Tujuan Strategis Menghasilkan tenaga kerja yang cakap serta trampil (akademik dan
profesional) dan bermutu dalam berbagai kebutuhan tenaga pembangunan nasional khususnya
dalam bidang pendidikan.

Sasaran Strategis Untuk mewujudkan tujuan strategis menjadi Universitas yang mandiri IPTEK
yang berkualitas dalam penguasaan materi dan pengembangan pembelajaran luring dan daring
Untara ditetapkan sasaran strategis:
1. Melakukan pembenahan internal yang intensif, dengan membentuk Badan Penjaminan
Mutu Internal (BPMI) Universitas Tangerang Raya untuk mengukur dan menilai pencapaian
standar nasional pendidikan oleh peserta didik, program dan/atau satuan pendidikan serta
melalui program Panca tertib Universitas Tangerang Raya dalam kegiatan akademik,
kemahasiswaan, keuangan, personalia dan pembinaan sarana dan prasarana.
2. Meningkatkan kinerja sejumlah civitas akademika Universitas Tangerang Raya agar
pelayanan akademik dapat senantiasa ditingkatkan dari waktu ke waktu.
3. Mengembangkan pembangunan sarana dan prasarana untuk menunjang proses kegiatan
akademik dan kemahasiswaan.

Target dan Indikator Kinerja Utama (Key Performance Indikator).


Indikator Kinerja Utama dalam rangka mewujudkan Misi Universitas Tangerang Raya
Tangerang adalah sebagai berikut:

NO KOMPONEN STANDAR CAPAIAN TARGET


MUTU 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026
UNIVERSITAS
TANGERANG
RAYA
Peningkatan Mutu Akademik
1 Pencapaian ≥B 2 - 3 5 7 9 11
program studi
akreditasi
Peningkatan Mutu Input Mahasiswa
1 Rasio Calon 1:1 1:2 1:3 1:3.5 1:4 1:4.1 1:4.2 1:4.3
Mahasiswa Baru
yang ikut seleksi
terhadap daya
tampung
2 Presentasi ≥ 75 % 75 % 80 % 90% 100% 100% 100% 100%
mahasiswa yang
melakukan
registrasi
3 Persentase ≤ 30% 25 % 23 % 21 % 19% 17% 16% 15%
perbandingan
mahasiswa
bukan transfer
terhadap
transfer
Peningkatan Mutu Proses Pembelajaran
1 Rata-rata beban ≤ 13 12.82 12.75 12.5 12.4 12.3 12.2 12.1
dosen mengajar
2 Persentasi rata- 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
rata kehadiran
dosen tetap
dalam mengajar
3 Persentasi ≥ 75 % 75% 80% 85% 90% 95% 100% 100%
kelengkapan
perangkat
pembelajaran
4 Persentase ≥ 85 % 90% 92.5% 95% 97.5% 100% 100% 100%
kesesuaian
keahlian dosen
dengan mata
kuliah yang
diampu
5 Persentase ≥ 75% 85% 95% 100% 100% 100% 100% 100%
dosen yang
menggunakan
TIK dalam
proses
pembelajaran
6 Rata-rata ≤8 7 6 5 4 4 4 4
mahasiswa yang
dibimbing
perdosen dalam
tugas akhir
7 Rata-rata dana ≥ 6.5 7 7.5 8 9 10 11 12
operasional
permahasiswa
pertahun
8 Presentase 60 % 70 % 72 % 74 % 76 % 78 % 80 % 82 %
mahasiswa yang
lulus tepat waktu
9 Rata-rata ≤ 6 bulan 6 6 6 6 6 6 6
penyelesaian
tugas akhir
mahasiswa
10 Rata-rata 4 tahun 4 4 4 4 4 4 4
penyelesaian
studi mahasiswa
11 Jumlah text 100 200 300 350 400 450 500 550
book yang
sesuai dengan
bidang ilmu
Peningkatan Mutu Lulusan
1 Peningkatan ≥ 50 % 55 % 60 % 65 % 70 % 75 % 78 % 80 %
mutu lulusan
dengan masa
tunggu kerja
pertama < 6
bulan
2 Presentasi Rata- ≥3 40 % 42 % 44 % 46 % 48 % 50 % 52 %
Rata IPK
Lulusan
Peningkatan Mutu Dosen
1 Persentase ≥ 50 % 20 % 30 % 40 % 50 % 60 % 70 % 80 %
Dosen S2 dan
S3 yang bidang
keahliannya
sesuai dengan
bidang
kompetensi
program studi
2 Persentase ≥ 25 % 30 % 35 % 40 % 45 % 50 % 55 % 60 %
dosen tetap
yang menjadi
anggota
masyarakat
bidang ilmu
(akademik dan
profesi) tingkat
nasional
3 Jumlah pakar ≥5 10 12 13 14 15 16 17
yang menjadi
pembicara
seminar /
pelatihan dari
luar STKIP
4 Jumlah dosen ≥ 25 % 30 % 35 % 40 % 45 % 50 % 55 % 60 %
yang menjadi
pemakalah
dalam seminar
Peningkatan Mutu Kurikulum
1 Sosialisasi ≥ 85% 70 % 85 % 100 % 100 % 100 % 100 % 100 %
Kurikulum
Berbasis KKNI
2 Pengembangan ≥ 85% 70 % 85 % 100 % 100 % 100 % 100 % 100 %
Kurikulum
berbasis KKNI
3 Implementasi ≥ 85% 70 % 85 % 100 % 100 % 100 % 100 % 100 %
Kurikulum
berbasis KKNI
Peningkatan Mutu Penelitian Dosen dan Pengabdian Pada Masyarakat
1 Rata-rata Dana ≥3 3 3.5 4 4.5 5 5.5 6
Penelitian
Dosen tetap per
tahun (juta-an
rupiah)
2 Rata-rata Dana ≥1 1.25 1.5 1.75 2 2.25 2.5 2.75
Pengabdian
pada
Masyarakat
3 Jumlah ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
penelitian dosen
yang sesuai
bidang ilmu
4 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
jurnal ilmiah
nasional
5 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
prosiding
nasional
6 Jumlah tulisan ≥2% 2% 3% 4% 6% 7% 8% 10 %
dosen dalam
jurnal ilmiah
internasional
7 Jumlah tulisan ≥5% 6% 7% 8% 9% 10 % 12 % 14 %
dosen dalam
prosiding
internasional
8 Jumlah tulisan ≥2% 2% 3% 4% 6% 7% 8% 10 %
dosen dalam
jurnal nasional
terakreditasi
9 Jumlah ≥ 20 % 25 % 30 % 35 % 40 % 45 % 46 % 47 %
mahasiswa yang
terlibat dalam
penelitian dosen
10 Jumlah ≥ 20 % 25 % 27 % 29 % 31 % 33 % 35 % 40 %
pengabdian
pada
masyarakat
yang dilakukan
dosen sesuai
dengan bidang
ilmu
11 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
jurnal
pengabdian
masyarakat
12 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
prosiding
pengabdian
masyarakat
Peningkatan Mutu Kerjasama
1 Banyaknya ≥ 20 % 40 % 50 % 60 % 65 % 70 % 75 % 78 %
kerjasama
dengan instansi
terkait di tingkat
nasional
2 Banyaknya ≥2% 2% 3% 4% 5% 6% 8% 10 %
kerjasama
dengan instansi
terkait di tingkat
internasional
Peningkatan Sistem Administrasi
1 Jumlah tenaga ≥ 60 % 60 % 62 % 60 % 60 % 60 % 60 % 60 %
kependidikan
dengan
pendidikan
terakhir sesuai
dengan bidang
administrasinya
2 Jumlah ≥ 50 % 52 % 50 % 50 % 50 % 50 % 50 % 50 %
pelatihan yang
diikuti oleh
tenaga
kependidikan
per-tahun
3 Persentase data ≥ 80 % 50 % 55 % 60 % 65 % 70 % 75 % 80 %
yang dikelola
dengan sistem
jaringan lokal
4 Persentase data ≥ 30 % 30 % 35 % 40 % 45 % 50 % 55 % 60 %
yang dikelola
dengan sistem
jaringan luas

Strategi (Program dan Kebijakan)

Program dan kebijakan yang mendukung terwujudnya misi Universitas Tangerang Raya tujuan
dan sasaran strategis dilaksanakan melalui:

Program peningkatan persentase jumlah mahasiswa tiap program studi dengan kebijakan
penataan prioritas(mencakup peningkatan penerimaan jumlah mahasiswa baru dan kualitas
mahasiswa melalui perekrutan mahasiswa bermutu secara proaktif dan peningkatan mutu serta
relevansi program studi).

Melanjutkan program peningkatan mutu dan relevansi pembelajaran berbasis sekolah pada
seluruh program studi pada semua jenjang pendidikan dengan kebijakan Universitas bersinergi
dalam sosialisasi, pengembangan, dukungan fasilitas, monitoring pelaksanaan dan kemajuan
sistem pembelajaran berbasis riset. Universitas fokus pada sosialisasi konsep dan pedoman
serta menjadi katalisator berkembangnya pembelajaran berbasis Universitas yang paling sesuai
pada tiap program studi.

Program peningkatan dan penjaminan mutu kurikulum dan silabi secara berkelanjutan untuk
memenuhi atau melampaui standar nasional dengan kebijakan pentahapan (semua program
studi harus memulai melakukan benchmarking sesuai kemampuan, melakukan evaluasi diri dan
merencanakannya secara sistematis serta memilih fokus pembidangan yang mempunyai daya
tarik nasional dengan upaya mengangkat keunggulan lokal ke tingkat nasional)

Program peningkatan mutu bidang SDM, sarana prasarana dan manajemen dengan kebijakan
perencanaan seksama, menyeluruh dan terpadu dengan perhatian pada relevansi terhadap
focus bidang pengembangan dan juga mempertimbangkan perimbangan antara kegiatan dan
ketersediaan sumberdaya (optimalisasi dilakukan dengan mengutamakan perolehan nilai
tambah pada aspek yang prospektif secara nasional)

Program pengembangan Kerjasama Program (Joint Programs) dengan Institusi lain baik
Perguruan Tinggi, Sekolah, Industri dan berbagai pasar tenaga kerja yang bermutu melalui
kebijakan penjajagan pada semua kemungkinan pendekatan dan direncanakan oleh semua
program studi, sedangkan Universitas memfasilitasi, memonitor, mengevaluasi dan
mengarahkan.

Program penelaahan dan penyusunan road-map pengajuan akreditasi nasional dan


peningkatan akreditasi nasional dengan kebijakan sesuai keadaan tiap program studi
(pentahapannya dapat mulai dari identifikasi kemampuan untuk akreditasi pada bidang
pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat; obyek akreditasi dapat dimulai dari
yang paling siap misalnya manajemen, laboratorium atau jurnal)
BAB III
TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI

Misi 2

Menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang Mandiri secara berkelanjutan


sesuai dengan kebutuhan daerah maupun nasional sesuai dengan norma kaidah
IPTEK.

Tujuan Strategis : Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara konsisten bagi
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Sasaran Strategis : Untuk mewujudkan tujuan tersebut ditetapkan sasaran strategis:


Meningkatkan mutu pendidikan dan kompetensi dosen, terciptanya research university guna
mendukung peningkatan kompetensi dosen, menciptakan Universitas yang mendukung dalam
menciptakan masyarakat madani (civil society)

Target dan Indikator Kinerja Utama (Key Performance Indicator).


Indikator Kinerja Utama yang merupakan indikator kinerja yang digunakan untuk mengukur
pencapaian tujuan dan sasaran strategis:

NO KOMPONEN STANDAR CAPAIAN TARGET


MUTU 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026
UNIVERSITAS
TANGERANG
RAYA
Pendidikan
1 Dosen memiliki ≥ 90 % 20 % 90 % 100 % 100 % 100 % 100 % 100 %
NIDN
2 Dosen memiliki ≥ 50 % 0% 25 % 50 % 100 % 100 % 100 % 100 %
Jafung
3 Dosen memiliki ≥ 30 % 0% 0% 30 % 70 % 100 % 100 % 100 %
SERDOS
4 Pelatihan ≥ 40 % 40 % 80 % 90 % 100 % 100 % 100 % 100 %
peningkatan
kompetensi
dosen
5 Jumlah dosen S3 ≥ 50 % 0% 10 % 15 % 40 % 60 % 70 % 80 %
Penelitian
1 Jumlah judul ≥ 10 0 14 14 14 20 20 24
publikasi jurnal
Jurnal Karya
Mandiri Untara
2 Jumlah judul ≥ 10 0 14 14 14 20 20 24
publikasi Jurnal
Pendidikan dan
Sains (JUPISI)
3 Jumlah judul ≥ 10 0 0 10 10 14 14 20
publikasi Jurnal
Pengembangan
dan
Pembelajaran
Intelektual (JPPI)
4 Jurnal Teknologi ≥ 10 0 0 10 10 14 14 20
Untara (JTU)
5 Rata-rata Dana ≥3 3 3.5 4 4.5 5 5.5 6
Penelitian Dosen
tetap per tahun
(juta-an rupiah)
6 Rata-rata Dana ≥1 1.25 1.5 1.75 2 2.25 2.5 2.75
Pengabdian pada
Masyarakat
7 Jumlah penelitian ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen yang
sesuai bidang
ilmu
8 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
jurnal ilmiah
nasional
9 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
prosiding
nasional
10 Jumlah tulisan ≥2% 2% 3% 4% 6% 7% 8% 10 %
dosen dalam
jurnal ilmiah
internasional
11 Jumlah tulisan ≥5% 6% 7% 8% 9% 10 % 12 % 14 %
dosen dalam
prosiding
internasional
12 Jumlah tulisan ≥2% 2% 3% 4% 6% 7% 8% 10 %
dosen dalam
jurnal nasional
terakreditasi
13 Jumlah ≥ 20 % 25 % 30 % 35 % 40 % 45 % 46 % 47 %
mahasiswa yang
terlibat dalam
penelitian dosen
Pengabdian Masyarakat
1 Jumlah ≥ 20 % 25 % 27 % 29 % 31 % 33 % 35 % 40 %
pengabdian pada
masyarakat yang
dilakukan dosen
sesuai dengan
bidang ilmu
2 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
jurnal pengabdian
masyarakat
3 Jumlah tulisan ≥ 20 % 20 % 25% 27 % 29 % 31 % 33 % 35 %
dosen dalam
prosiding
pengabdian
masyarakat
4 Peningkatan ≥ 50 % 0% 10 % 20 % 30% 40% 50% 100 %
kemampuan
membaca
masyarakat
Tangerang
5 Jumlah rumah ≥5 0 1 2 3 4 5 5
belajar di lingkup
desa binaan
6 Jumlah lomba ≥ 15 0 3 6 10 15 20 25
debat bahasa
Inggris di tingkat
SMU

Strategi (Program dan Kebijakan)


Program dan kebijakan yang mendukung tercapainya tujuan dan sasaran strategis
dilaksanakan melalui:
1. Program peningkatan SDM dosen dan tenaga kependidikan melalui penataan jenjang karir
dosen mulai dari pengurusan nidn, jabatan fungsional, pengembangan kompetensi
dilakukan secara terprogram dan disesuaikan kebutuhan dari setiap program studi,
2. Program peningkatan SDM melalui perencanaan pelatihan terprogram sesuai kompetensi,
trend dan kebutuhan program studi bekerja sama dengan pihak ke 3, sesuai dengan
saasaran yang akan dicapai,
3. Program peningkatan SDM studi lanjut S3 ke berbagai Perguruan Tinggi baik negeri
ataupun swasta melalui anggaran yang disediakan, kerjasama PT, ataupun beasiswa baik
dalam negeri seperti BUDI, ataupun beasiswa dari luar negeri.
4. Pengembangan Jurnal, sebagai wadah publikasi hasil karya penelitian dosen
5. Pengembangan kompetensi meneliti dosen yang dituangkan dalam jurnal penelitian
dimaksudkan untuk mengembangkan kemampuan menulis hasil karya penelitian ke dalam
jurnal,
6. Membangun kolaborasi penelitian dan grup penelitian guna meningkatkan karya-karya
penelitian,
7. Mengembangkan reward dan punishment penelitian guna menggugah keingingan penelitian
dosen,
8. Menyediakan anggaran publikasi penelitian agar tetap terjaga motivasi penelitian dosen.
9. Program sosialisasi pengabdian masyarakat di lingkup Universitas.
10. Program peningkatan publikasi pengabdian masyarakat melalui prosiding dan jurnal
pengabdian masyakat
11. Pelaksanaan pelatihan buta aksara terprogram dengan dinas kota Tangerang guna
menurunkan jumlah buta huruf di kota Tangerang,
12. Pengembangan rumah belajar di desa-desa binaan yang dilakukan melalui swadaya
masyarakat,
13. Menciptakan program-program kreatifitas masyarakat yang disesuaikan lingkungan sekitar
dalam mengembangkan usaha produksi rumahan dengan tujuan menciptakan pendapatan
baru untuk menopang keluarga yang bahagia,
14. Melaksanakan program debat bahasa Inggris-di sekolah-sekolah guna meningkatkan
kemampuan bahasa Inggris siswa-siswi di Tangerang.
BAB IV
PENGEMBANGAN KELEMBAGAAN

Misi 3

Mengembangkan kelembagaan dan kapasitas yang mandiri secara berkesinambungan

Tujuan Strategis : Mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan teknologi bagi peningkatan taraf
hidup masyarakat (civil society) secara regional maupun nasional;

Sasaran Strategis :
Untuk mewujudkan tujuan tersebut ditetapkan sasaran strategis: 1) Memulai kegiatan Sistem
Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Universitas Tangerang Raya melakukan evaluasi secara
berkala terhadap civitas akademika terutama dalam hal kinerja tenaga pendidik dan tenaga
kependidikan dalam rangka memberikan jaminan mutu kepada mahasiswa, 2) Membangun
kemitraan dengan stakeholder yang memiliki relevansi dengan calon lulusan mahasiswa
Universitas Tangerang Raya yang terntunya dapat berguna untuk menampung calon lulusan
dari masing-masing prodi di institusi ini., 3) Menyiapkan tenaga lulusan sesuai dengan
kebutuhan institusi sekolah ataupun industri yang akan digunakan, berdasarkan survei
masukan kebutuhan tenaga kerja pendidik.

Target dan Indikator Kinerja Utama (Key Performance Indicator).


Indikator Kinerja Utama yang merupakan indikator kinerja yang digunakan untuk mengukur
pencapaian tujuan dan sasaran strategis:

NO KOMPONEN STANDAR CAPAIAN TARGET


MUTU 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026
UNIVERSITAS
TANGERANG
RAYA
1 Memulai BPMI ≥ 50 % 20 % 50 % 60 % 70 % 80 % 90 % 100 %
untuk kebutuhan
program studi
UNTARA
2 Banyaknya ≥ 50 % 10 % 20 % 30 % 40 % 50 % 60 % 70 %
kerjasama
dengan instansi
terkait di tingkat
nasional
3 Banyaknya ≥ 10 % 2% 3% 4% 5% 6% 8% 10 %
kerjasama
dengan instansi
terkait di tingkat
internasional
4 Pengembangan ≥ 50 % 0% 20 % 40 % 60 % 70 % 80 % 90 %
Pusat Karir PT
5 Survey ≥ 50 % 10 % 20 % 30 % 40 % 50 % 60 % 70 %
kebutuhan tenaga
kerja
6 Pengembangan ≥ 70 % 10 % 30 % 50 % 70 % 80 % 85 % 90 %
Kecakapan Antar
Personal
Mahasiswa
7 Pengembangan ≥ 50 % 10 % 20 % 30 % 40 % 50 % 60 % 70 %
tenaga kerja
sesuai dengan
kebutuhan
industri
Strategi (Program dan Kebijakan)
Program dan kebijakan yang mendukung tercapainya tujuan dan sasaran strategis
dilaksanakan melalui:
1. Proses penyusunan strategi mutu, manual mutu dan prosedur Pencanangan BPMI dalam
mendukung proses pembelajaran di Universitas Tangerang Raya
2. Program kerjasama antara PT dengan instasi sekolah, perguruan tinggi, pemda, institusi
dalam negeri baik nasional dan swasta.
3. Program kerjasama antara PT dengnan instasi sekolah, perguruan tinggi, pemerintah,
institusi luar negeri di tingkat internasional
4. Program pengembangan pusat karir dalam meningkatkan kompetensi mahasiswa sesuai
dengan kebutuhan karir mahasiswa di dunia kerja
5. Program survey kebutuhan tenaga kerja baik lingkup industry, pemerintahaan dan
kependidikan (guru) ditingkat nasional dan internasional
6. Program pengembangan kecakapan antar personal mahasiswa dalam mendukung karir
mahasiswa
7. Program pengembangan tenaga kerja kependidikan sesuai kebutuhan industri
BAB V
KEMITRAAN

Misi 4

Mengembangkan kemitraan dengan stakeholder dalam dan luar negeri sebagai bentuk
jaminan penyerapan lulusan.

Tujuan Strategis
Mengembangkan kemitraan dan jejaring kerjasama bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi serta bagi penyerapan lulusan

Sasaran Strategis
Sasaran strategis dengan melakukan tindakan : 1) komunikasi secara langsung dan tidak
langsung dengan asosiasi baik dalam ataupun luar negeri, 2) bekerjasama dengan lembaga
dalam mengakses karya keunggulan lokal, 3) meningkatkan pengakuan tridharma PT, 4)
meningkatkan kerjasama dengan alumni PT, 5) meningkatkan jumlah mitra PT nasional, 6)
meningkatkan keaktifan anggota PT pada asosiasi pendidikan dan riset nasional, 7) jumlah
kemitraan dengan sekolah baik nasional ataupun swasta, 8) jumlah peningkatan kerjasama
dengan stakeholder alumni.

Target dan Indikator Kinerja Utama (Key Performance Indicator):


Indikator Kinerja Utama yang merupakan indikator kinerja yang digunakan untuk mengukur
pencapaian tujuan dan sasaran strategis:

NO KOMPONEN STANDAR CAPAIAN TARGET


MUTU 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026
UNIVERSITAS
TANGERANG
RAYA
1 Universitas ≥5 0 2 3 4 6 8 10
berperan aktif
dalam asosiasi
nasional bidang
manajemen dan
governance PT
2 Jumlah lembaga ≥5 0 2 3 4 6 8 10
nasional yang
mengakses dan
bekerjasama
dalam
memanfaatkan
karya
pemberdayaan
dan keunggulan
lokal
3 Jumlah ≥5 0 0 2 3 4 5 6
pengakuan
nasional di
bidang Tri
Dharma
4 jumlah kerjasama ≥5 0 0 0 2 4 6 8
dengan alumni
dan stakeholder
5 Jumlah mitra PT ≥5 0 1 2 3 4 5 6
nasional
6 Jumlah ≥5 0 1 2 3 4 5 6
keanggotaan aktif
institusi dalam
organisasi
profesi,
pendidikan dan
riset nasional
7 Jumlah kemitraan ≥5 0 1 2 3 4 5 6
dengan sekolah,
pemerintah dan
masyarakat yang
terpelihara
8 Peningkatan ≥ 30 0 5 10 15 20 25 30
jumlah kerjasama
dengan
stakeholders
termasuk alumni

Strategi (Program dan Kebijakan)


Program dan kebijakan yang mendukung tercapainya tujuan dan sasaran strategis
dilaksanakan melalui: 1) membangun sarana komunikasi baik tradisional dan digital guna
mendukung komunikasi, seperti : email, sosial media, 2) membangun peningkatan hasil karya
dosen sebagai keunggulan lokal, 3) membangun peningkatan kerjasama tridharma PT baik PT,
industri baik institusi nasional dan internasional, 4) menciptakan alumni yang memiliki
kompetensi sesuai dengan kompetensi, 5) membangun kemitraan dengan PT baik nasional dan
internasional, 6) mengikutsertakan dosen ke asosiasi pendidikan dan riset nasional, 7)
membangun kemitraan dengan sekolah baik nasional dan swasta, 8) meningkatkan kerjasama
stakeholder alumni.
PENUTUP

Rencana Operasional Universitas Tangerang Raya tahun 2020-2025 merupakan dasar


pengembangan Rencana Kegiatan dan Anggaran Tahunan seluruh unit kerja di lingkungan
sekolah tinggi. Rencana Strategis yang selanjutnya dijabarkan ke dalam Rencana Operasional
(Renop) sebagai rujukan dalam penyusunan kegiatan setiap unit kerja di lingkungan Sekolah
tinggi, dan dilengkapi dengan indikator kinerja sebagai dasar untuk mengevaluasi keberhasilan
dan/atau ketidakberhasilan pelaksanaan program dan kegiatan.

Dalam hal terjadi perubahan lingkungan strategis yang tidak terduga, sehingga kebijakan dan
program yang telah dirumuskan dalam rencana strategis menghadapi kendala untuk
dilaksanakan, maka pimpinan Universitas dapat melakukan perubahan dengan persetujuan
senat Universitas Tangerang Raya. Berhasilnya implementasi Rencana Operasional ini sangat
tergantung pada pemahaman, kesadaran, keterlibatan dan upaya sungguh-sungguh dari
segenap unsur dalam lingkungan perguruan tinggi Universitas Tanerang Raya, serta dukungan
pemerintah dan masyarakat. Keberhasilan pelaksanaan Rencana Operasional ini juga menjadi
harapan nyata bagi pembangunan pendidikan dan pembangunan masa depan generasi
bangsa. Bagi segenap sivitas akademika Universitas Tangerang Raya hanya tersedia satu jalan
lurus untuk mencapai cita-cita luhur yang digariskan dalam Renop ini, yaitu bekerja keras dan
sungguh-sungguh seraya berdoa kepada Allah SWT

Anda mungkin juga menyukai