Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA UTARA

DINAS KESEHATAN
UPT. RUMAH SAKIT UMUM KUSTA LAU SIMOMO
Desa Lau Simomo Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo. Kode Pos 22111

KEPUTUSAN KEPALA UPT RS KUSTA LAU SIMOMO


NOMOR :
TENTANG

PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN BERACUN


 UPT RUMAH SAKIT UMUM KUSTA LAU SIMOMO PROVINSI SUMATERA
UTARA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,


KEPALA UPT. RUMAH SAKIT UMUM KHUSUS KUSTA
SUMATERA UTARA

Menimbang : a. Bahwa lingkungan hidup perlu dijaga kelestariannya sehingga


tetap mampu menunjang pelaksanaan pembangunan yang
berkelanjutan di lingkungan UPT. Rumah sakit Umum Kusta
Sumatera Utara

b. Bahwa dengan meningkatnya pembangunan di segala bidang,


khususnya pembangunan di bidang industri, semakin meningkat
pula jumlah limbah yang dihasilkan termasuk yang berbahaya
dan beracun yang dapat membahayakan lingkungan hidup dan
kesehatan manusia di UPT Rumah Sakit Kusta Sumatera Utara

c. Bahwa sehubungan dengan hal tersebut diatas, dipandang


menetapkan Peraturan Pemerintah tentang Pengelolaan Limbah
Bahan Berbahaya dan Beracun di UPT Rumah Sakit umum
Kusta Provinsi Sumatera Utara

Mengingat : 1. Undang-Undang RI No. 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit ;


2. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 tentang kesehatan;
3. Undang-Undang No. 29 Tahun 2004 tentang praktik Kedokteran;
4. Undang – Undang RI Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 29
Tahun 2016 Tentang Penyelenggara Kesehatan di fasilitas
pelayanan kesehatan
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia no 11 tahun
2017 Tentang Keselamatan Pasien
7. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia no 1087 tahun
2010 tentang Standar Kesehatan Dan Keselamatan kerja di
Rumah sakit
8. Peraturan Gubernur Sumatera Utara no 44 Tahun 2018 tentang
Tugas, Fungsi, Uraian Tugas dan Tata Kerja Dinas Kesehatan
Provinsi Sumatera Utara
9. Pasal 5 ayat (2) Undang-Undang Dasar 1945;
10. Undang-undang Nomor 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan
Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Tahun 1997 Nomor 68,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 3699);
PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA UTARA
DINAS KESEHATAN
UPT. RUMAH SAKIT UMUM KUSTA LAU SIMOMO
Desa Lau Simomo Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo. Kode Pos 22111

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : PENGELOLAAN LIMBAH BAHAN BERBAHAYA DAN


BERACUN UPT RUMAH SAKIT UMUM KUSTA LAU
SIMOMO PROVINSI SUMATERA UTARA

Kesatu : Program Keselamatan dan Keamanan di UPT Rumah Sakit Umum


Kusta Sumatera Utara sebagaimana di maksud dalam keputusan ini
adalah sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan in

Kedua : Peraturan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya akan diubah dan diperbaiki
sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Lau Simomo


Pada Tanggal :
Kepala UPT Rumah Sakit Kusta Lau Simomo

drg. Emmi Suriani Simbolon, MARS


Pembina Tk I
NIP. 196607201993022001

Anda mungkin juga menyukai