Anda di halaman 1dari 17

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA NEGERI 23 BATAM


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : XII / Genap
Materi Pokok : Isi dan kebahasaan novel
Pertemuan Ke- : 1
Alokasi Waktu : 45 Menit JP
===================================================================
Kompetensi Dasar
3.9 Menganalisis isi dan kebahasaan novel
4.9 Merancang novel atau novelet dengan memerhatikan isi dan kebahasaan.

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
 Mengidentifikasi unsur intrinsik dan ekstrinsik sebuah novel
 Mengidentifikasi unsur kebahasaan novel
 Menyusun novel berdasarkan rancangan

B. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
KEGIATAN PENDAHULUAN
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa.
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari.
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya,
 Menyampaikan tatacara sistem penilaian dalam belajar.
KEGIATAN INTI
Stimulus  Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian pada
topik materi : Unsur intrinsik dan ekstrinsik
 Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
Identifikasi
sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan materi : Unsur intrinsik
masalah
dan ekstrinsik
 Mengamati dengan seksama materi : Unsur intrinsik dan ekstrinsik, dalam
bentuk gambar/video/slide presentasi yang disajikan dan mencoba
menginterprestasikannya
Pengumpulan
 Mencari dan membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
data
pengetahuan dan pemahaman tentang materi : Unsur intrinsik dan ekstrinsik
 Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi : Unsur intrinsik dan
ekstrinsik
Pembuktian  Berdiskusi tentang data dari materi : Unsur intrinsik dan ekstrinsik.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi : Unsur intrinsik dan
ekstrinsik.
Menarik  Menyampaikan hasil diskusi tentang materi : Unsur intrinsik dan
kesimpulan ekstrinsikberupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara lisan, tertulis, atau
media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti, toleransi, kemampuan
berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan sopan
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang materi : Unsur
intrinsik dan ekstrinsik.
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentang materi : Unsur
intrinsik dan ekstrinsikdan ditanggapi oleh kelompok yang mempresentasikan
 Bertanya atas presentasi tentang materi : Unsur intrinsik dan ekstrinsikdan
peserta didik lain diberi kesempatan untuk menjawabnya.
KEGIATAN PENUTUP
 Guru menyimpulkan pelajaran yang sudah dibahas
 Guru melaksanakan penilaian pengetahuan melalui tes tertulis.
 Guru memberikan tugas untuk pertemuan selanjutnya.
 Siswa melakukan pembersihan peralatan, media dan ruangan.
 Guru mengarahkan siswa untuk berdo’a sebelum selesai pembelajaran.

C. PENILAIAN PEMBELAJARAN (ASESMEN)


Aspek yang
No Bentuk Penilaian Instrumen Penilaian Waktu Penilaian
dinilai
1 Sikap Observasi dan Pengamatan sikap (jurnal) Selama KBM
Jurnal
2 Pengetahuan Tes tertulis Soal tes Setelah KBM
3 Keterampilan - Unjuk kerja - Pengamatan unjuk kerja - Pada saat presentasi
- Laporan tertulis - Penilaian laporan tertulis - Pengumpulan tugas

Mengetahui, Batam, 16 juli 2022


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,

Sarimin Adang, S.Pd Putri L. Malik, S.Pd


NIP.19720522 200502 1004 NRPTK. 2019 08 01 0056
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA NEGERI 23 BATAM


Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/Semester : XII / Genap
Materi Pokok : Isi dan kebahasaan novel
Pertemuan Ke- : 2
Alokasi Waktu : 45 Menit JP
===================================================================
Kompetensi Dasar
3.9 Menganalisis isi dan kebahasaan novel
4.9 Merancang novel atau novelet dengan memerhatikan isi dan kebahasaan

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
 Mempresentasikan, mengomentari, dan merevisi unsur-unsur intrinsik dan kebahasaan novel, dan
hasil penyusunan novel

B. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
)
KEGIATAN PENDAHULUAN
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa.
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari.
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
 Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya,
 Menyampaikan tatacara sistem penilaian dalam belajar.
KEGIATAN INTI
Stimulus  Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian pada
topik materi : Unsur kebahasaan (ungkapan, majas, peribahasa) novel
 Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi
Identifikasi
sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan dengan materi : Unsur kebahasaan
masalah
(ungkapan, majas, peribahasa) novel
 Mengamati dengan seksama materi : Unsur kebahasaan (ungkapan, majas,
peribahasa) novel, dalam bentuk gambar/video/slide presentasi yang disajikan
dan mencoba menginterprestasikannya
Pengumpulan  Mencari dan membaca berbagai referensi dari berbagai sumber guna menambah
data pengetahuan dan pemahaman tentang materi : Unsur kebahasaan (ungkapan,
majas, peribahasa) novel
 Mengajukan pertanyaan berkaiatan dengan materi : Unsur kebahasaan
(ungkapan, majas, peribahasa) novel
Pembuktian  Berdiskusi tentang data dari materi : Unsur kebahasaan (ungkapan, majas,
peribahasa) novel.
 Peserta didik mengerjakan beberapa soal mengenai materi : Unsur kebahasaan
(ungkapan, majas, peribahasa) novel.
Menarik  Menyampaikan hasil diskusi tentang materi : Unsur kebahasaan (ungkapan,
kesimpulan majas, peribahasa) novelberupa kesimpulan berdasarkan hasil analisis secara
lisan, tertulis, atau media lainnya untuk mengembangkan sikap jujur, teliti,
toleransi, kemampuan berpikir sistematis, mengungkapkan pendapat dengan
sopan
 Mempresentasikan hasil diskusi kelompok secara klasikal tentang materi : Unsur
kebahasaan (ungkapan, majas, peribahasa) novel.
 Mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan tentang materi : Unsur
kebahasaan (ungkapan, majas, peribahasa) noveldan ditanggapi oleh kelompok
yang mempresentasikan
 Bertanya atas presentasi tentang materi : Unsur kebahasaan (ungkapan, majas,
peribahasa) noveldan peserta didik lain diberi kesempatan untuk menjawabnya.
KEGIATAN PENUTUP
 Guru menyimpulkan pelajaran yang sudah dibahas
 Guru melaksanakan penilaian pengetahuan melalui tes tertulis.
 Guru memberikan tugas untuk pertemuan selanjutnya.
 Siswa melakukan pembersihan peralatan, media dan ruangan.
 Guru mengarahkan siswa untuk berdo’a sebelum selesai pembelajaran.

C. PENILAIAN PEMBELAJARAN (ASESMEN)


Aspek yang
No Bentuk Penilaian Instrumen Penilaian Waktu Penilaian
dinilai
1 Sikap Observasi dan Pengamatan sikap (jurnal) Selama KBM
Jurnal
2 Pengetahuan Tes tertulis Soal tes Setelah KBM
3 Keterampilan - Unjuk kerja - Pengamatan unjuk kerja - Pada saat presentasi
- Laporan tertulis - Penilaian laporan tertulis - Pengumpulan tugas

Mengetahui, Batam, 16 juli 2022


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,

Sarimin Adang, S.Pd Putri L. Malik, S.Pd


NIP.19720522 200502 1004 NRPTK. 2019 08 01 0056
Lampiran 1 Materi

BAHAN AJAR BAHASA INDONESIA


MATERI I SURAT
KD.3.9 MATERI NOVEL
KD. 3.1 LAMARAN
PEKERJAAN

MATERI NOVEL

Definisi novel

KBBI NOVEL MERUPAKAN KARANGAN PROSA YNG PANJANG


MENGANDUNG RANGKAIAN CERITA KEHIDUPAN SESEORANG
DENGAN ORANG-ORANG DISEKELILINGNYA DENGAN
MENONJOLKAN WATAK DAN SIFAT SETIAP PELAKU
STRUKTUR NOVEL

Orientasai bagian awal yang berfungsi


sebagai pengenalan tokoh

komplikasi menceritakan masalah atau


peristiwa yang tidak diharapkan terjadi
oleh tokoh utama
evaluasi berisi komentar pengarang atau mungkin
juga diwakilkan pada tokoh tertentu akan masalah
ataupun peristiwa yang dialami tokoh
resolusi bagian novel yang
menggambarkan penyelesaian masalah
utama
koda bagian akhir novel yang berisikan
komentar terhadap kehidupan selanjutnya
dari tokoh utama

UNSUR INTRINSIK DAN UNSUR EKSTRINSIK NOVEL

N UNSUR INTRINSIK EKSTRINSIK


O
1 Tema adalah gagasan utama yang Sejarah / Biografi pengarang biasanya berupa
menjiwai keseluruhan cerita. latar belakang pengarang
2 Latar Situasi dan kondisi secara langsung maupun
 Latar tempat / geografis adalah tidak langsung, situasi dan kondisi akan
lokasi terjadinya peristiwa yang berpengaruh kepada hasil karyanya
diceritakan dalam sebuah novel.
 Latar waktu adalah latar yang
berhubungan dengan masalah
“kapan” peristiwa yang
diceritakan dalam novel terjadi.
 Latar suasana
3 Alur atau plot Nilai-nilai dalam novel
 Progresif  Nilai moral adalah nilai yang
 Flashback berkaitan dengan akhlak atau budi
 Campuran pekerti baik buruk.
4 Tokoh dan Penokohan  Nilai sosial adalah aspek-aspek yang
Tokoh adalah pelaku yang mengemban berkaitan dengan norma-norma dalam
peristiwa dalam novel sehingga kehidupan masyarakat, misalnya
peristiwa itu mampu menjalin cerita. saling memberi, menolong, dan
Penokohan adalah cara pengarang tenggang rasa.
menggambarkan atau melukiskan tokoh
dalam cerita yang ditulisnya.

 Nilai budaya adalah konsep masalah


5 Sudut pandang (point of view) adalah dasar yang sangat penting dan
cara atau pandangan yang digunakan bernilai dalam kehidupan manusia,
pengarang sebagai sarana untuk misalnya aadat istiadat, kesenian,
menyajikan tokoh, tindakan, latar, dan kepercayaan, dan upacara adat.
berbagai peristiwa yang membentuk  Nilai estetika adalah nilai yang
cerita dalam sebuah karya fiksi kepada berkaitan dengan seni, keindahan
pembaca. dalam karya sastra (tentang bahasa,
6 Amanat adalah pesan yang ingin alur, dan tema)
disampaikan penulis kepada pembaca.
7 Gaya bahasa adalah cara pengarang
menggunakan pilihan bahasa untuk
menimbulkan kesan-kesan tertentu.

KAIDAH KEBAHASAAN NOVEL

Segera, kemudian, membasahi


sekarang mematikan
membantu

Kata keterangan
Kata tindakan
waktu
(pembentuk alur)
(pembentuk latar)

Kata
Adanya dialog, penggambaran
berseling dengan pikiran, perasaan
monolog (pembentuk
"Tenaga sudah melebihi berpikir
unsur penokohan)
batas, pak" membatin
berharap

Kaidah Kebahasaan yang dipelajari:

1. Ungkapan adalah ekspresi kata atau frasa dengan makna kiasan yang dipahami dalam
kaitannya dengan penggunaan umum bahwa ekspresi yang terpisah dari arti harfiah atau
definisi.
Menurut Gory Keraf ungkapan atau idiom adalah pola struktural yang menyimpang dari
kaidah bahasa umum dan biasanya berbentuk frasa.
Contoh idiom :
a. Senyum getir : senyum yang lahir dari rasa hati yang kecewa
b. Anak emas : orang yang paling disayang
c. Angkat bicara : mulai bicara
2. Majas/ Gaya Bahasa adalah pemanfaatan kekayaan bahasa, pemakaian ragam tertentu
untuk memperoleh efek-efek tertentu yang membuat sebuah karya sastra semakin hidup,
keseluruhan ciri bahasa sekelompok penulis sastra dan cara khas dalam menyampaikan
pikiran dan perasaan baik secara lisan maupun tertuluis.
Contoh Majas:
a. Metafora: merupakan majas perumpamaan yang membandingkan benda dengan
melukiskan secara langsung atas dasar sifat yang sama. Contohnya Ibu Muslimah
yang beberapa menit lalu sembab, gelisah, dan coreng, moreng, kini menjelma
menjadi sekuntum crinum gigantium. (LP, 2007:9)
b. Metonimia: merupakan gaya bahasa yang menggunakan kata tertentu sebagai
pengganti kata sebenarnya karena memiliki pertalian yang begitu dekat.
Contohnya Kulihat lagi pria cemara angin itu (LP, 2007:13)
c. Simile/persamaan: merupakan majas perbandingan yang bersifat eksplisit degan
maksud menyatakan sesuatu sama dengan hal yang lain, ditandai dengan kata
pembanding seperti, seumpama, laksana, selayaknya dan sebagainya. Contohnya
Ketika aku menyusul Lintang ke dalam kelas, ia menyalamiku dengan kuat seperti
pegangan calon mertua yang menerima pinangan. ({P, 2007:12)

3. Peribahasa adalah kelompok kata atau kalimat yang menyatakan suatu maksud, keadaan
seseorang atau hal yang mengungkapkan kelakuan, perbuatan, atau hal mengenai diri
seseorang. Peribahasa mencakup ungkapan, pepatah, perumpamaan, ibarat, tamsil.
Ciri-ciri pribahasa:
a. Kata-kata yang ada dalam peribahasa memiliki struktur yang tetap artinya, kata-
kata dalam peribahasa sudah pasti dan tidak dapat diubah
b. Digunakan dengan tujuan untuk menyindir atau memperindah bahasa
c. Kata-kata yang digunakan teratur, enak didengar, serta memiliki makna.
d. Diciptakan berdasarkan pandangan atau perbandingan yang sangat teliti terhadap
alam, dan peristiwa yang terjadi dan berlaku dalam masyarakat.
e. Dibentuk dengan ikatan bahasa yang padat dan indah sehingga peribahasa akan
melekat dimulut masyarakat hingga turun temurun.
Jenis-jenis peribahasa:
a. Bidal atau pameo adalah jenis peribahasa yang mengandung ungkapan baik itu
sindiran, ejekan, dan juga peringatnya. Contoh hidup segan mati tak mau, malu
bertanya sesat di jalan.
b. Pepatah adalah kelompok kata yang mempunyai susunan yang tetap dan
mengandung aturan dasar dalam berperilaku.
c. Perumpamaan adalah perbandingan laku/keadaan manusia dengan sesuatu yang
ada di alam sekitarnya. Contoh bagai air di atas daun talas
d. Ungkapan adalah ekspresi kata atau frasa dengan makna kiasan yang dipahami
dalam kaitannya dengan penggunaan umum bahwa ekspresi yang terpisah dari arti
harfiah atau definisi. Menurut Gory Keraf ungkapan atau idiom adalah pola
struktural yang menyimpang dari kaidah bahasa umum dan biasanya berbentuk
frasa.
e. Tamsil adalah adalah sebuah homonim karena arti-artinya memiliki ejaan dan
pelafalan yang sama tetapi maknanya berbeda. Tamsil juga bisa berarti persamaan
dengan umpama. Tamsil juga bisa berarti ajaran yang terkandung dalam cerita,
ibarat, lukisan.
f. Semboyan adalah perkataan atau kalimat pendek yang dipakai sebagai dasar
tuntunan, inti sari suatu usaha.
Contoh peribahasa:
a. Besar pasak dari pada tiang
b. Air beriak tanda tak dalam
c. Bagai makan buah simalakama
Laskar Pelangi (Novel)
1. N.A. Muslimah Hafsari Hamid binti K.A. Abdul Hamid, atau kami memanggilnya Bu
Mus, hanya memiliki selembar ijazah SKP (Sekolah Kepandaian Putri). Namun, beliau
bertekad melanjutkan cita-cita ayahnya—K.A. Abdul Hamid pelopor sekolah
Muhammadiyah di Belitong—untuk terus mengobarkan pendidikan Islam. Tekad itu
memberinya kesulitan hidup tak terkira, karena kami kekurangan guru—lagi pula siapa
yang rela diupah beras 15 kilo setiap bulan? Maka, selama enam tahun di SD
Muhammadiyah, beliau sendiri yang mengajar semua mata pelajaran—mulai dari Menulis
Indah, Bahasa Indonesia, Kewarganegaraan, Ilmu Bumi, sampai Matematika, Geografi,
Prakarya, dan Praktik Olahraga. Setelah seharian mengajar, beliau melanjutkan bekerja
menerima jahitan sampai jauh malam untuk mencari nafkah, menopang hidup dirinya dan
adik-adiknya. (Laskar Pelangi, 2007:29-30)
2. Tak susah melukiskan sekolah kami, karena sekolah kami adalah salah satu dari ratusan
atau mungkin ribuan sekolah miskin di seantero negeri ini yang jika disenggol sedikit saja
oleh kambing yang senewen, bisa rubuh berantakan. Kami memiliki enam kelas kecil-
kecil, pagi untuk SD Muhammadiyah dan sore untuk SMP Muhammadiah. Maka kami,
sepuluh siswa baru ini bercokol selama sembilan tahun di sekolah yang sama dan kelas-
kelas yang sama, bahkan susunan kawan sebangku pun tak berubah selama sembilan
tahun SD dan SMP itu. Kami kekurangan guru dan sebagian besar siswa SD
Muhammadiyah ke sekolah memakai sandal. Kami bahkan tak punya seragam. Kami juga
tak punya kotak P3K. Jika kami sakit, sakit apa pun: diare, bengkak, batuk, flu, atau gatal-
gatal maka guru kami akan memberikan sebuah pil berwarna putih, berukuran besar bulat
seperti kancing jas hujan, yang rasanya sangat pahit. Jika diminum kita bisa merasa
kenyang. Pada pil itu ada tulisan besar APC. Itulah pil APC yang legendaris di kalangan
rakyat pinggiran Belitong. Obat ajaib yang bisa menyembuhkan segala rupa penyakit.
(Laskar Pelangi, 2007:17—18)
3. Sekolah Muhammadiyah tak pernah dikunjungi pejabat, penjual kaligrafi, pengawas
sekolah, apalagi anggota dewan. Yang rutin berkunjung hanyalah seorang pria yang
berpakaian seperti ninja. Di punggungnya tergantung sebuah tabung alumunium besar
dengan slang yang menjalar ke sana ke mari. Ia akan berangkat ke bulan. Pria ini adalah
utusan dari dinas kesehatan yang menyemprot sarang nyamuk dengan DDT. Ketika asap
putih tebal mengepul seperti kebakaran hebat, kami pun bersorak-sorak kegirangan.
Sekolah kami tidak dijaga karena tidak ada benda berharga yang layak dicuri. Satu-
satunya benda yang menandakan bangunan itu sekolah adalah sebatang tiang bendera dari
bambu kuning dan sebuah papan tulis hijau yang tergantung miring di dekat lonceng.
Lonceng kami adalah besi bulat berlubang-lubang bekas tungku. Di papan tulis itu
terpampang gambar matahari dengan garis-garis sinar berwarna putih. Di tengahnya
tertulis SD MD (Sekolah Dasar Muhammadiyah). (Laskar Pelangi, 2007:17-18)
4. Pulau Belitong yang makmur seperti mengasingkan diri dari tanah Sumatra yang
membujur dan di sana mengalir kebudayaan Melayu yang tua. Pada abad ke-19, ketika
korporasi secara sistematis mengeksploitasi timah, kebudayaan bersahaja itu mulai hidup
dalam karakteristik sosiologi tertentu yang atribut-atributnya mencerminkan perbedaan
sangat mencolok seolah berdasarkan status berkasta-kasta. Kasta majemuk itu tersusun
rapi mulai dari para petinggi PN Timah yang disebut “orang staf” atau urang setap dalam
dialek lokal sampai pada para tukang pikul pipa di instalasi penambangan serta warga
Sepadan dengan kebun gantung yang memesona di pelataran menara Babylonia, sebuah
taman kesayangan Tiran Nebuchadnezzar III untuk memuja Dewa Marduk, Gedong
adalah land mark Belitong. Ia terisolasi tembok tinggi berkeliling dengan satu akses
keluar masuk seperti konsep cul de sac dalam konsep pemukiman modern. Arsitektur dan
desain lanskapnya bergaya sangat kolonial. Orang-orang yang tinggal di dalamnya
memiliki nama-nama yang aneh, misalnya Susilo, Cokro, Ivonne, Setiawan, atau Kuntoro,
tak ada Muas, Jamali, Sa’indun, Ramli, atau Mahader seperti nama orangorang Melayu,
dan mereka tidak pernah menggunakan bin atau binti. Kawasan warisan Belanda ini
menjunjung tinggi kesan menjaga jarak, dan kesan itu diperkuat oleh jajaran pohonpohon
saga tua yang menjatuhkan butir-butir buah semerah darah di atas kap mobil-mobil mahal
yang berjejal-jejal sampai keluar garasi. Di sana, rumah-rumah mewah besar bergaya
Victoria memiliki jendela-jendela kaca lebar dan tinggi dengan tirai yang berlapis-lapis
laksana layar bioskop. Rumah-rumah itu ditempatkan pada kontur yang agak tinggi
sehingga keliahatan seperti kastil-kastil kaum bangsawan dengan halaman terpelihara rapi
dan danau-danau buatan. Di dalamnya hidup tenteram sebuah keluarga kecil dengan dua
atau tiga anak yang selalu tampak damai, temaram, dan sejuk. (Laskar Pelangi, 2007:41-
43)
5. Tak disangsikan, jika di-zoom out, kampung kami adalah kampung terkaya di Indonesia.
Inilah kampung tambang yang menghasilkan timah dengan harga segenggam lebih mahal
puluhan kali lipat dibanding segantang padi. Triliunan rupiah aset tertanam di sana,
miliaran rupiah uang berputar sangat cepat seperti putaran mesin parut, dan miliaran dolar
devisa mengalir deras seperti kawanan tikus terpanggil pemain seruling ajaib Der
Rattenfanger von Hameln. Namun, jika di-zoom in, kekayaan itu terperangkap di satu
tempat, ia tertimbung di dalam batas tembok-tembok tinggi Gedong. Hanya beberapa
jengkal di luar lingkaran tembok tersaji pemandangan kontras seperti langit dan bumi.
Berlebihan jika disebut daerah kumuh tapi tak keliru jika diumpamakan kota yang dilanda
gerhana berkepanjangan sejak era pencerahan revolusi industri. Di sana, di luar lingkar
tembok Gedong hidup komunitas Melayu Belitong yang jika belum punya enam anak
belum berhenti beranak pinak. Mereka menyalahkan pemerintah karena tidak
menyediakan hiburan yang memadai sehingga jika malam tiba mereka tak punya kegiatan
lain selain membuat anak-anak itu.
Di luar tembok feodal itu berdirlah rumah-rumah kami, beberapa sekolah negeri, dan satu
sekolah kampung Muhammadiyah. Tak ada orang kaya di sana, yang ada hanya
kerumunan toko miskin di pasar tradisional dan rumah-rumah panggung yang renta dalam
berbagai ukuran. Rumah-rumah asli Malayu ini sudah ditinggalkan zaman keemasannya.
Pemiliknya tak ingin merubuhkannya karena tak ingin berpisah dengan kenangan masa
jaya, atau karena tak punya uang. (Laskar Pelangi, 2007:49-50)
6. Kekuatan ekonomi Belitung dipimpin oleh orang staf PN dan para cukong swasta yang
mengerjakan setiap konsesi eksploitasi timah. Mereka menempati strata tertinggi dalam
lapisan yang sangat tipis. Kelas menengah tak ada, oh atau mungkin juga ada, yaitu para
camat, para kepala dinas dan pejabat-pejabat publik yang korupsi kecil-kecilan, dan aparat
penegak hukum yang mendapat uang dari menggertaki cukong-cukong itu. Sisanya
berada di lapisan terendah, jumlahnya banyak dan perbedaannya amat mencolok
dibanding kelas di atasnya. Mereka adalah para pegawai kantor desa, karyawan rendahan
PN, pencari madu dan nira, para pemain organ tunggal, semua orang Sawang, semua
orang Tionghoa kebun, semua orang Melayu yang hidup di pesisir, para tenaga honorer
Pemda, dan semua guru dan kepala sekolah kampung—kecuali guru dan kepala sekolah
PN. (Laskar Pelangi, 2007:55)

Latihan :

1. Tentukan unsur intrinsik (tema, amanat, tokoh, penokohan, sudut pandang) dalam Novel
Laskar Pelangi
2. Tentukan unsur ekstrinsik (nilai moral, nilai sosial, nilai budaya, nilai estetika penggalan
cerita novel ?
3. Tentukan kaidah kebahasaan (ungkapan, majas, peribahasa) dalam novel Laskar Pelangi?
Lampiran 2 Instrumen Penilaian

1. Pertemuan Pertama
Penilaian Sikap

Butir Tindak
No Waktu Nama Kejadian/Perilaku Pos/Neg
Sikap Lanjut
1. -
2. +
dst … … … … … …

Penilaian Pengetahuan
Kisi-kisi

No. Kompetensi Materi Indikator Soal No. Bentuk Soal


Dasar Soal
1. Menganalisis Novel Disajikan sebuah 1 Uraian
isi dan novel, peserta didik singkat
kebahasaan dapat menemukan
novel. unsur instrinsik (tema)

Disajikan sebuah 2 Uraian


novel, peserta didik singkat
dapat menemukan
unsur instrinsik
(amanat)

Disajikan sebuah 3 Uraian


novel, peserta didik singkat
dapat menemukan
unsur instrinsik (tokoh)

Disajikan sebuah 4 Uraian


novel, peserta didik singkat
dapat menemukan
unsur instrinsik
(penokohan)
Disajikan sebuah 5 Uraian
novel, peserta didik singkat
dapat menemukan
unsur instrinsik (tokoh)
Disajikan sebuah
novel, peserta didik
dapat menemukan
unsur instrinsik (sudut
pandang)

2. Disajikan novel, 6 Uraian


peserta didik dapat singkat
menemukan unsur
ekstrinsik (Nilai moral)
Disajikan novel, 7 Uraian
peserta didik dapat Singkat
menemukan unsur
ekstrinsik (Nilai sosial)
Disajikan novel, 8 Uraian
peserta didik dapat Singkat
menemukan unsur
ekstrinsik (Nilai
budaya)
Disajikan novel, 9 Uraian
peserta didik dapat Singkat
menemukan unsur
ekstrinsik (Nilai
estetika)
Disajikan novel, 10 Uraian
peserta didik dapat singkat
menemukan unsur
kebahasaan
(Ungkapan)
Disajikan novel, 11 Uraian
peserta didik dapat singkat
menemukan unsur
kebahasaan (Majas)
Disajikan novel, 12 Uraian
peserta didik dapat Singkat
menemukan unsur
kebahasaan
(Peribahasa)

Pertanyaan:
1. Bacalah dengan cermat novel Laskar Pelangi berikut ini!
1) N.A. Muslimah Hafsari Hamid binti K.A. Abdul Hamid, atau kami memanggilnya
Bu Mus, hanya memiliki selembar ijazah SKP (Sekolah Kepandaian Putri).
Namun, beliau bertekad melanjutkan cita-cita ayahnya—K.A. Abdul Hamid
pelopor sekolah Muhammadiyah di Belitong—untuk terus mengobarkan
pendidikan Islam. Tekad itu memberinya kesulitan hidup tak terkira, karena kami
kekurangan guru—lagi pula siapa yang rela diupah beras 15 kilo setiap bulan?
Maka, selama enam tahun di SD Muhammadiyah, beliau sendiri yang mengajar
semua mata pelajaran—mulai dari Menulis Indah, Bahasa Indonesia,
Kewarganegaraan, Ilmu Bumi, sampai Matematika, Geografi, Prakarya, dan
Praktik Olahraga.
Setelah seharian mengajar, beliau melanjutkan bekerja menerima jahitan sampai
jauh malam untuk mencari nafkah, menopang hidup dirinya dan adik-adiknya.
(Laskar Pelangi, 2007:29-30)
2) Tak susah melukiskan sekolah kami, karena sekolah kami adalah salah satu dari
ratusan atau mungkin ribuan sekolah miskin di seantero negeri ini yang jika
disenggol sedikit saja oleh kambing yang senewen, bisa rubuh berantakan. Kami
memiliki enam kelas kecil-kecil, pagi untuk SD Muhammadiyah dan sore untuk
SMP Muhammadiah. Maka kami, sepuluh siswa baru ini bercokol selama
sembilan tahun di sekolah yang sama dan kelas-kelas yang sama, bahkan susunan
kawan sebangku pun tak berubah selama sembilan tahun SD dan SMP itu. Kami
kekurangan guru dan sebagian besar siswa SD Muhammadiyah ke sekolah
memakai sandal. Kami bahkan tak punya seragam. Kami juga tak punya kotak
P3K. Jika kami sakit, sakit apa pun: diare, bengkak, batuk, flu, atau gatal-gatal
maka guru kami akan memberikan sebuah pil berwarna putih, berukuran besar
bulat seperti kancing jas hujan, yang rasanya sangat pahit. Jika diminum kita bisa
merasa kenyang. Pada pil itu ada tulisan besar APC. Itulah pil APC yang
legendaris di kalangan rakyat pinggiran Belitong. Obat ajaib yang bisa
menyembuhkan segala rupa penyakit. (Laskar Pelangi, 2007:17—18)
3) Sekolah Muhammadiyah tak pernah dikunjungi pejabat, penjual kaligrafi,
pengawas sekolah, apalagi anggota dewan. Yang rutin berkunjung hanyalah
seorang pria yang berpakaian seperti ninja. Di punggungnya tergantung sebuah
tabung alumunium besar dengan slang yang menjalar ke sana ke mari. Ia akan
berangkat ke bulan. Pria ini adalah utusan dari dinas kesehatan yang menyemprot
sarang nyamuk dengan DDT. Ketika asap putih tebal mengepul seperti kebakaran
hebat, kami pun bersorak-sorak kegirangan. Sekolah kami tidak dijaga karena
tidak ada benda berharga yang layak dicuri. Satu-satunya benda yang menandakan
bangunan itu sekolah adalah sebatang tiang bendera dari bambu kuning dan
sebuah papan tulis hijau yang tergantung miring di dekat lonceng. Lonceng kami
adalah besi bulat berlubang-lubang bekas tungku. Di papan tulis itu terpampang
gambar matahari dengan garis-garis sinar berwarna putih. Di tengahnya tertulis
SD MD (Sekolah Dasar Muhammadiyah). (Laskar Pelangi, 2007:17-18)
4) Pulau Belitong yang makmur seperti mengasingkan diri dari tanah Sumatra yang
membujur dan di sana mengalir kebudayaan Melayu yang tua. Pada abad ke-19,
ketika korporasi secara sistematis mengeksploitasi timah, kebudayaan bersahaja
itu mulai hidup dalam karakteristik sosiologi tertentu yang atribut-atributnya
mencerminkan perbedaan sangat mencolok seolah berdasarkan status berkasta-
kasta. Kasta majemuk itu tersusun rapi mulai dari para petinggi PN Timah yang
disebut “orang staf” atau urang setap dalam dialek lokal sampai pada para tukang
pikul pipa di instalasi penambangan serta warga Sepadan dengan kebun gantung
yang memesona di pelataran menara Babylonia, sebuah taman kesayangan Tiran
Nebuchadnezzar III untuk memuja Dewa Marduk, Gedong adalah land mark
Belitong.

Ia terisolasi tembok tinggi berkeliling dengan satu akses keluar masuk seperti
konsep cul de sac dalam konsep pemukiman modern. Arsitektur dan desain
lanskapnya bergaya sangat kolonial. Orang-orang yang tinggal di dalamnya
memiliki nama-nama yang aneh, misalnya Susilo, Cokro, Ivonne, Setiawan, atau
Kuntoro, tak ada Muas, Jamali, Sa’indun, Ramli, atau Mahader seperti nama
orangorang Melayu, dan mereka tidak pernah menggunakan bin atau binti.
Kawasan warisan Belanda ini menjunjung tinggi kesan menjaga jarak, dan kesan
itu diperkuat oleh jajaran pohonpohon saga tua yang menjatuhkan butir-butir buah
semerah darah di atas kap mobil-mobil mahal yang berjejal-jejal sampai keluar
garasi. Di sana, rumah-rumah mewah besar bergaya Victoria memiliki jendela-
jendela kaca lebar dan tinggi dengan tirai yang berlapis-lapis laksana layar
bioskop. Rumah-rumah itu ditempatkan pada kontur yang agak tinggi sehingga
keliahatan seperti kastil-kastil kaum bangsawan dengan halaman terpelihara rapi
dan danau-danau buatan. Di dalamnya hidup tenteram sebuah keluarga kecil
dengan dua atau tiga anak yang selalu tampak damai, temaram, dan sejuk. (Laskar
Pelangi, 2007:41-43)
5) Tak disangsikan, jika di-zoom out, kampung kami adalah kampung terkaya di
Indonesia. Inilah kampung tambang yang menghasilkan timah dengan harga
segenggam lebih mahal puluhan kali lipat dibanding segantang padi. Triliunan
rupiah aset tertanam di sana, miliaran rupiah uang berputar sangat cepat seperti
putaran mesin parut, dan miliaran dolar devisa mengalir deras seperti kawanan
tikus terpanggil pemain seruling ajaib Der Rattenfanger von Hameln. Namun, jika
di-zoom in, kekayaan itu terperangkap di satu tempat, ia tertimbung di dalam batas
tembok-tembok tinggi Gedong. Hanya beberapa jengkal di luar lingkaran tembok
tersaji pemandangan kontras seperti langit dan bumi. Berlebihan jika disebut
daerah kumuh tapi tak keliru jika diumpamakan kota yang dilanda gerhana
berkepanjangan sejak era pencerahan revolusi industri. Di sana, di luar lingkar
tembok Gedong hidup komunitas Melayu Belitong yang jika belum punya enam
anak belum berhenti beranak pinak. Mereka menyalahkan pemerintah karena tidak
menyediakan hiburan yang memadai sehingga jika malam tiba mereka tak punya
kegiatan lain selain membuat anak-anak itu. Di luar tembok feodal itu berdirlah
rumah-rumah kami, beberapa sekolah negeri, dan satu sekolah kampung
Muhammadiyah. Tak ada orang kaya di sana, yang ada hanya kerumunan toko
miskin di pasar tradisional dan rumah-rumah panggung yang renta dalam berbagai
ukuran. Rumah-rumah asli Malayu ini sudah ditinggalkan zaman keemasannya.
Pemiliknya tak ingin merubuhkannya karena tak ingin berpisah dengan kenangan
masa jaya, atau karena tak punya uang. (Laskar Pelangi, 2007:49-50)

6) Kekuatan ekonomi Belitung dipimpin oleh orang staf PN dan para cukong swasta
yang mengerjakan setiap konsesi eksploitasi timah. Mereka menempati strata
tertinggi dalam lapisan yang sangat tipis. Kelas menengah tak ada, oh atau
mungkin juga ada, yaitu para camat, para kepala dinas dan pejabat-pejabat publik
yang korupsi kecil-kecilan, dan aparat penegak hukum yang mendapat uang dari
menggertaki cukong-cukong itu.
Sisanya berada di lapisan terendah, jumlahnya banyak dan perbedaannya amat
mencolok dibanding kelas di atasnya. Mereka adalah para pegawai kantor desa,
karyawan rendahan PN, pencari madu dan nira, para pemain organ tunggal, semua
orang Sawang, semua orang Tionghoa kebun, semua orang Melayu yang hidup di
pesisir, para tenaga honorer Pemda, dan semua guru dan kepala sekolah kampung
—kecuali guru dan kepala sekolah PN. (Laskar Pelangi, 2007:55)

1. Tentukan unsur intrinsik (tema, amanat, tokoh, penokohan , sudut pandang) penggalan
cerita novel Laskar Pelangi
2. Tentukan unsur ekstrinsik (Nilai moral, sosial, budaya, estetika) penggalan cerita novel
Laskar Pelangi ?
3. Tentukan kaidah kebahasaan (Ungkapan, Majas, Peribahasa) novel Laskar Pelangi?

Pedoman Penilaian

Jawaban Skor
Mengidentifikasi unsur instrinsik dan ekstrinsik novel
a. Menemukan 5 unsur instrinsik, dan ekstrinsik novel 5
b. Menemukan 4 unsur instrinsik, dan ekstrinsik novel 4
c. Menemukan 3 unsur instrinsik, dan ekstrinsik novel 3
d. Menemukan 2 unsur instrinsik, dan ekstrinsik novel 2
e. Menemukan 1 unsur instrinsik, dan ekstrinsik novel 1
f. Tidak menemukan unsur instrinsik dan ekstrinsik novel 0
Mengidentifikasi unsur kebahasaan yang telah diidentifikasi ke
dalam tabel-tabel
a. Mengidentifikasi 3 kategori unsur kebahasaan ke tabel yang 3
telah ditentukan dengan benar
b. Mengidentifikasi 2 kategori unsur kebahasaan ke tabel yang 2
telah ditentukan dengan benar
c. Mengidentifikasi 2 kategori unsur kebahasaan ke tabel yang 1
telah ditentukan dengan benar
d. Salah dalam mengklasifikasikan kategori kata dalam tabel 0
Menyusun novel berdasarkan unsur instrinsik, ekstrinsik, dan
unsur kebahasaan
a. Tepat dalam Menyusun novel berdasarkan unsur instrinsik, 2
ekstrinsik, dan unsur kebahasaan
b. Kurang tepat dalam menyusun novel berdasarkan unsur 1
instrinsik, ekstrinsik, dan unsur kebahasaan
c. Tidak tepat dalam menyusun novel berdasarkan unsur 0
Jawaban Skor
instrinsik, ekstrinsik, dan unsur kebahasaan
Jumlah Skor 10

Contoh pengisian hasil penilaian penugasan

Identifikasi
unsur Mengidentifikasi
Menyusun Jumlah
No Nama instrinsik unsur Nilai
novel skor
dan kebahasaan
ekstrinsik
1. Panji 5 3 2 10 66
2. ….. …… ….. …… …… ……

Keterangan:
 Skor maksimal = banyaknya kriteria x skor tertinggi setiap kriteria.
Pada contoh di atas, skor maksimal = 5 x 3= 15

Jumlah soal perolehan


 Nilai tugas = x 100
Jumlah skor maksimal

10
 Pada contoh di atas nilai tugas Panji x 100 = 66
15

2. Pertemuan Kedua
Penilaian Sikap

Butir Tindak
No Waktu Nama Kejadian/Perilaku Pos/Neg
Sikap Lanjut
1. -
2. +
dst …… ….. …….. …… ….. ……

Contoh Penilaian Unjuk Kerja

Kompetensi Dasar : 3.9. Menganalisis isi dan kebahasaan novel

Indikator soal :

 Peserta didik dapat menemukan unsur intrinsik (tema, amanat, tokoh, penokohan, sudut
pandang)
 Menemukan unsur ekstrinsik (nilai moral, sosial, budaya, estetika)
 Menemukan unsur kebahasaan (ungkapan, majas, peribahasa dalam novel Laskar
Pelangi
 Menganalisis isi novel
 Menganalisis unsur kebahasaan novel

Rubrik Penilaian Unjuk Kerja

Kriteria Skor Indikator


Kelengkapan peta konsep 2 Kategori kata yang disajikan lengkap
1 Kategori kata yang disajikan kurang
0 lengkap
Tidak membuat peta konsep
Kreativitas 2 Sangat kreatif dalam membuat peta
1 konsep
0 Biasa-biasa saja dalam membuat peta
konsep
Tidak membuat peta konsep

Contoh pengisian format penilaian unjuk kerja

Jumlah
No. Nama Kelengkapan Kreativitas Nilai
Skor
1. Panji 2 1 3 75
2. …. …. …. …. ….

Keterangan :
 Skor maksimal = jumlah skor tertinggi setiap kriteria
Pada contoh di atas, skor maksimal = 2 + 2= 4

Jumlah soal perolehan


 Nilai unjuk kerja = x 100
Jumlah skor maksimal

3
 Pada contoh di atas nilai unjuk kerja Panji = x 100 = 75
4

Format observasi diskusi kelompok


Nama Kelompok: Chairil Anwar

Kebenaran Kejelasan bahasa


N Gagasan
Nama Konsep yang digunakan
o
Y T Y T Y T
1. Panji   
2. Risma A.   
3.

Keterangan :
Diisi tanda cek (); Y = ya/benar/tepat. T = tidak tepat
Hasil observasi ini dimaksudkan untuk melihat kelemahan maupun kekuatan penguasaan
kompetensi pengetahuan dan memperbaiki proses pembelajaran khususnya pada indikator-
indikator yang belum muncul.

3. Pertemuan Ketiga
Penilaian Sikap

Butir Tindak
No Waktu Nama Kejadian/Perilaku Pos/Neg
Sikap Lanjut
1.
2.
dst …… ….. …….. …… ….. ……
Kompetensi Dasar : 4.9 Merancang novel atau novelet dengan memerhatikan isi dan
kebahasaan.

Indikator soal : Peserta didik dapat mempresentasikan, mengomentari, dan merevisi


unsur-unsur intrinsik dan kebahasaan novel, dan hasil penyusunan novel

Rubrik penilaian menulis

Kriteria Skor Indikator


Diksi (pilihan kata) 2 a. Pilihan kata yang digunakan tepat
1 b. Pilihan kata yang digunakan kurang tepat
Keefektifan kalimat 2 a. Penggunaan kalimat dalam wacana efektif
1 b. Penggunaan kalimat dalam wacana kurang
efektif
Penggunaan PUEBI 3 a. Tidak ada kesalahan penggunaan PUEBI
(Pedoman Umum (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia)
Ejaan Bahasa 2 b. Terdapat 1 sd 5 kesalahan penggunaan PUEBI
Indonesia) (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia)
c. Terdapat lebih dari 5 kesalahan penggunaan
1 PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa
Indonesia)

Contoh pengisian format penilaian menulis

No. Nama Diksi Keefektifa Penggunaan Jumlah Nilai


n kalimat PUEBI Skor Akhir
1. Panji 1 2 2 5 71
… … … … … … …

Keterangan :
 Skor maksimal = jumlah skor tertinggi setiap kriteria
Pada contoh di atas, skor maksimal = 1 + 2 + 2 = 5

Jumlah soal perolehan


 Nilai unjuk kerja = x 100
Jumlah skor maksimal

5
 Pada contoh di atas nilai unjuk kerja Panji = x 100 = 71
7

Anda mungkin juga menyukai