Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN BONDOWOSO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS TAMAN KROCOK
JL.RAYA TAMAN KROCOK
e-mail : admin@bondowosokab.go.id – Website : http//.www.bondowosokab.go.id
BONDOWOSO

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


MONITORING EVALUASI KEGIATAN BULAN TIMBANG DAN VITAMIN A

I. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Penimbangan merupakan langkah awal dalam memantau pertumbuhan dan
perkembangan anak. Penimbangan yang rutin dilakukan setiap bulan di posyandu, hal ini
bertujuan untuk mengetahui atau deteksi dini apakah bayi/balita sakit atau tidak,
kelengkapan imunisasi dan mendapat penyuluhan gizi.
Pemerintah menetapkan bulan Februari dan Agustus sebagai bulan timbang
bersamaan dengan pemberian Vitamin A pada balita, dengan harapan bahwa pada bulan-
bulan tersebut kedatangan balita di posyandu juga meningkat. Pada bulan tersebut selain
dilakukan penimbangan berat badan juga dilakukan pengukuran tinggi badan. Hasil
penimbangan dan pengukuran tersebut dapat mencerminkan status gizi balita yang
merupakan tolak ukur status gizi masyarakat. Manfaat pemberian kapsul vitamin A dosis
tinggi adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh (tidak mudah terkena penyakit
infeksi) dan untuk kesehatan mata (mencegah rabun senja), sehingga secara umum dapat
mendukung dalam penurunan risiko kesakitan dan kematian pada balita.
Keberhasilan bulan timbang ini tidak terlepas dari partisipasi  masyarakat.
Tingginya partisipasi masyarakat dapat terlihat pada perbandingan jumlah balita yang
ditimbang dengan jumlah balita yang ada. Jika partisipasi bayi atau balita yang
menimbang semakin tinggi, maka semakin banyak pula data yang menggambarkan status
gizi balita.
Hasil pengukuran berat badan dan Panjang/ tinggi badan balita selanjutnya
dilakukan input data untuk dimasukkan dalam aplikasi eletronik pencatatan pelaporan
gizi berbasis masyarakat (e-PPGBM) sehingga segera dapat diketahui bila ada balita yang
bermasalah dengan status gizinya.
Kategori status gizi yang bermasalah yang segera dapat diketahui setelah data di
input adalah status gizi balita gizi kurang (underweight), balita kurus (wasting)
dan balita pendek (stunting), bila sudah diketahui maka segera dapat dilakukan intervensi
sesuai dengan permasalahannya.
Monitoring evaluasi kegiatan bulan timbang dilakukan untuk menilai dan melihat
sejauh mana program berjalan sesuai dengan target dan outcome yang diharapkan.

2. Tujuan
a. Tujuan Umum :
Memonitoring dan mengevaluasi kegiatan bulan timbang & vitamin A
b. Tujuan Khusus :
a. Memonitoring kegiatan bulan timbang dan vitamin A
b. Mengevaluasi kegiatan bulan timbang dan vitamin A

II. RENCANA KEGIATAN


1. Kegiatan Pokok Dan Rincian Kegiatan
NO KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN

1 Monitoring dan evaluasi a. Petugas mengumpulkan data yang berhubungan


kegiatan bulan timbang dan dengan kegiatan bulan timbang dan vitamin A
vitamin A yang akan dievaluasi
b. Petugas melakukan pertemuan monitoring
evaluasi kegiatan bulan timbang dan vitamin A
c. Petugas memaparkan hasil kegiatan monev
d. Petugas memberikan kesempatan kepada kader
untuk bertukar pikiran atas kesulitan yang
dihadapi selama kegiatan bulan timbang dan
vitamin A dan memberikan solusi
e. Petugas membuat rencana tindak lanjut dari
masalah yang ditemukan

2. Cara Melaksanakan Kegiatan


NO KEGIATAN CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

1 Monitoring dan evaluasi Petugas memantau pelaksanaan kegiatan bulan


kegiatan bulan timbang dan timbang dan vitamin A, memaparkan hasil kegiatan
vitamin A dan menggali kesulitan yang dihadapi selama
kegiatan dan memberikan solusi

3. Pengorganisasian / Pelaksanaan Kegiatan


a. Pelaksanaan dilakukan oleh Pelaksana Gizi Puskesmas dan Bidan Induk Puskesmas
b. Peran Pihak-pihak terkait
Peran lintas sektor, antara lain :
NO LINTAS SEKTOR PERAN

1 Kecamatan Bertanggung jawab di wilayah kecamatan,


merencanakan, pengerak, pengawasan,
pengendalian dan peningkatan kegiatan upaya
perbaikan gizi masyarakat

2 Kelurahan Bertanggung jawab di wilayah kelurahan,


merencanakan, pengerak, pengawasan,
pengendalian dan peningkatan kegiatan upaya
perbaikan gizi masyarakat

3 TP PKK Memotivasi kader dalam pelaksanaan kegiatan


upaya perbaikan gizi masyarakat pada posyandu

4 Kader kesehatan/kader motivator Melaksanakan kegiatan bulan timbang dan vitamin


A

4. Sasaran
Sasaran kegiatan Monitoring Dan Evaluasi Kegiatan Bulan Timbang dan Vitamin A
adalah posyandu di wilayah kerja Puskesmas Kademangan.

5. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan


Bulan : Februari / Agustus 2022

6. Pembiayaan
Sumber Dana : BOK 2022
Kegiatan Investigasi Ibu Hamil KEK
III.
Uang Bantuan Transport 14 pos x 1 org x Rp 40.000 = Rp 560.000

Total Rp 560.000

PENUTUP
1. Pencatatan
Pencatatan kegiatan dilaporkan dalam bentuk laporan BOK, notulensi dan laporan
bulanan Puskesmas Kademangan Program Gizi

2. Evaluasi
Kegiatan – kegiatan yang telah dilakukan tersebut juga di evaluasi dalam analisa
kegiatan bulanan dan PKP setiap bulan disertai dengan rencana tindak lanjut dan
tindak lanjut dari evaluasi tersebut

3. Pelaporan
Format laporan kegiatan pertemuan berupa laporan hasil kegiatan dan dilaporkan
kepada Kepala Puskesmas dan Dinas Kesehatan pada pasca kegiatan.

4. Rencana Tindak Lanjut


RTL dilaksanakan setelah dianalisis dan dibahas pada pertemuan minilokakarya
bulanan puskesmas dan minilokakarya lintas sektor di Kecamatan

Mengetahui, Bondowoso, Januari 2022


Kepala Puskesmas Taman Krocok Koordinator Upaya Program Gizi

dr. Ita Afriyanti Dewi Reza Yudha Mareta, Amd.Gz


NIP. 19800111 201001 2 016 NIP. 19960327 201903 1 001
FORMULIR PERSETUJUAN
PELAKSANAAN KEGIATAN BOK TAHUN 2022

Nama Kegiatan : Monitoring Evaluasi Kegiatan Bulan Timbang dan Vitamin A


Nama Puskesmas : Puskesmas Kademangan
Nama Bulan : Februari/Agustus 2022

NO KEGIATAN SASARAN WAKTU TEMPAT KETERANGAN

1. Monitoring Posyandu Februari/ Posyandu di


Evaluasi Agustus
desa
Kegiatan 2022
Bulan Trebungan,
Timbang dan
Sumberkokap,
Vitamin A
Paguan,
Taman,
Gentong,
Kemuningan,
dan Kretek

Bondowoso, Januari 2022

Menyetujui,
Tim Teknis Program Kesehatan Keluarga dan Gizi Masyarakat
Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso

TRI YUNI KUSWANDARI SST, M. Kes


NIP. 19770430 200212 2 004

Anda mungkin juga menyukai