Anda di halaman 1dari 18

A.

PERAN DAN TANGGUNG JAWAB PROFESI BIDAN


PERAN BIDAN
Dalam melaksanakan profesinya bidan memiliki peran sebagai pelaksana,
pengelola, pendidik dan peneliti.
1. Peran Sebagai Pelaksana
Sebagai pelaksana, bidan memiliki tiga kategori tugas yaitu tugas
mandiri, tugas kolaborasi dan tugas ketergantungan
a. Tugas Mandiri
Tugas-tugas mandiri bidan yaitu :
1) Menetapkan manajemen kebidanan pada setiap asuhan kebidanan
yang diberikan, mencakup :
a) Mengkaji status kesehatan untuk memenuhi kebutuhan
asuhan Klien
b) Menentukan diagnosis
c) Menyusun rencana tindakan sesuai dengan masalah yang
dihadapi
d) Melaksanakan tindakan sesuai dengan rencana yang telah
disusun
e) Mengevaluasi tindakan yang telah diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut kegiatan/tindakan
g) Membuat pencatatan dan pelaporan kegiatan/tindakan.
2) Memberi pelayanan dasar pranikah pada anak remaja dan wanita
dengan melibatkan mereka sebagai klien, mencakup :
a) Mengkaji status kesehatan dan kebutuhan anak remaja dan
wanita dalam masa pranikah
b) Menentukan diagnosis dan kebutuhan pelayanan dasar
c) Menyusun rencana tindakan/layanan sebagai prioritas
mendasar bersama klien
d) Melaksanakan tindakan/layanan sesuai dengan rencana
e) Mengevaluasi hasil tindakan/layanan yang telah diberikan
bersama klien
f) Membuat rencana tindak lanjut tindakan/layanan bersama
klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan asuhan kebidanan
3) Memberi asuhan kebidanan kepada klien selama kehamilan
normal, mencakup :
a) Mengkaji status kesehatan klien yang dalam keadaan hamil
b) Menentukan diagnosis kebidanan dan kebutuhan kesehatan
Klien
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan bersama klien sesuai
dengan prioritas masalah
d) Melaksanakan asuhan kebidanan sesuai dengan rencana
yang telah disusun
e) Mengevaluasi hasil asuhan yang telah diberikan bersama
klien
f) Membuat rencana tindak lanjut asuhan yang telah diberikan
bersama klien
g) Membuat rencana tindak lanjut asuhan kebidanan bersama
klien
h) Membuat pencatatan dan pelaporan asuhan kebidanan yang
telah diberikan
4) Memberi asuhan kebidanan kepada klien dalam masa persalinan
dengan melibatkan klien/keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan pada klien dalam
masa persalinan
b) Menentukan diagnosis dan kebutuhan asuhan kebidanan
dalam masa persalinan
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan bersama klien sesuai
dengan prioritas masalah
d) Melaksanakan asuhan kebidanan sesuai dengan rencana
yang telah disusun
e) Mengevaluasi asuhan yang telah diberikan bersama klien
f) Membuat rencana tindakan pada ibu selama masa
persalinan sesuai dengan prioritas
g) Membuat asuhan kebidanan
5) Memberi asuhan kebidanan pada bayi baru lahir, mencakup :
a) Mengkaji status kesehatan bayi baru lahir dengan
melibatkan keluarga
b) Menentukan diagnosis dan kebutuhan asuhan kebidanan
pada bayi baru lahir
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan sesuai prioritas
d) Melaksanakan asuhan kebidanan sesuai dengan rencana
yang telah dibuat
e) Mengevaluasi asuhan kebidanan yang telah diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut
g) Membuat rencana pencatatan dan pelaporan asuhan yang
telah diberikan.
6) Memberi asuhan kebidanan pada klien dalam masa nifas dengan
melibatkan klien/keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan pada ibu dalam
masa nifas
b) Menentukan diagnosis dan kebutuhan asuhan kebidanan
pada masa nifas
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan berdasarkan
prioritas masalah
d) Melaksanakan asuhan kebidanan sesuai dengan rencana
e) Mengevaluasi bersama klien asuhan kebidanan yang telah
diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut asuhan kebidanan
bersama klien
7) Memberi asuhan kebidanan pada wanita usia subur yang
membutuhkan pelayanan keluarga berencana, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan pelayanan keluarga berencana pada
PUS (pasangan usia subur)
b) Menentukan diagnosis dan kebutuhan pelayanan
c) Menyusun rencana pelayanan KB sesuai prioritas masalah
bersama klien
d) Melaksanakan asuhan sesuai dengan rencana yang telah
dibuat
e) Mengevaluasi asuhan kebidanan yang telah diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut pelayanan bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
8) Memberi asuhan kebidanan pada wanita dengan gangguan sistem
reproduksi dan wanita dalam masa klimakterium serta menopause,
mencakup :
a) Mengkaji status kesehatan dan kebutuhan asuhan klien
b) Menentukan diagnosis, prognosis, prioritas, dan kebutuhan
asuhan
c) Menyusun rencana asuhan sesuai prioritas masalah bersama
klien
d) Melaksanakan asuhan kebidanan sesuai dengan rencana
e) Mengevaluasi bersama klien hasil asuhan kebidanan yang
telah diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan asuhan kebidanan.
9) Memberi asuhan kebidanan pada bayi dan balita dengan
melibatkan keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan sesuai dengan
tumbuh kembang bayi/balita
b) Menentukan diagnosis dan prioritas masalah
c) Menyusun rencana asuhan sesuai dengan rencana
d) Melaksanakan asuhan sesuai dengan prioritas masalah
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan yang telah diberikan
f) Membuat rencana tindak lanjut
g) Membuat pencatatan dan pelaporan asuhan.
b. Tugas Kolaborasi
Tugas-tugas kolaborasi (kerja sama) bidan, yaitu :
1) Menerapkan manajemen kebidanan pada setiap asuhan
kebidanan sesuai fungsi kolaborasi dengan melibatkan klien
dan keluarga, mencakup :
a) Mengkaji masalah yang berkaitan dengan komplikasi dan
kondisi kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan
kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan kolaborasi
c) Merencanakan tindakan sesuai dengan prioritas
kegawatdaruratan dan hasil kolaborasi serta bekerja sama
dengan klien
d) Melaksanakan tindakan sesuai dengan rencana dan dengan
melibatkan klien
e) Mengevaluasi hasil tindakan yang telah diberikan
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
2) Memberi asuhan kebidanan pada ibu hamil dengan resiko
tinggi dan pertolongan pertama pada kegawatdaruratan yang
memerlukan tindakan kolaborasi, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan pada kasus resiko tinggi dan
keadaan kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan
kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas sesuai
dengan factor resiko serta keadaan kegawatdaruratan pada
kasus resiko tinggi
c) Menyusun rencana asuhan dan tindakan pertolongan
pertama sesuai dengan prioritas.
d) Melaksanakan asuhan kebidanan pada kasus ibu hamil
dengan resiko tinggi dan memberi pertolongan pertama
sesuai dengan prioritas.
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan dan pertolongan
pertama
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
3) Memberi asuhan kebidanan pada ibu dalam masa persalinan
dengan resiko tinggi serta keadaan kegawatdaruratan yang
memerlukan pertolongan pertama dengan tindakan kolaborasi
dengan melibatkan klien dan keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan pada ibu dalam
masa persalinan dengan resiko tinggi dan keadaan
kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas sesuai
dengan factor resiko dan keadaan kegawatdaruratan
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan pada ibu dalam masa
persalinan dengan resiko tinggi dan pertolongan pertama
sesuai dengan prioritas.
d) Melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu dalam masa
persalinan dengan resiko tinggi dan memberi pertolongan
pertama sesuai dengan prioritas.
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan dan pertolongan
pertama pada ibu hamil dengan resiko tinggi
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
4) Memberi asuhan kebidanan pada ibu dalam masa nifas dengan
resiko tinggi serta pertolongan pertama dalam keadaan
kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan kolaborasi
bersama klien dan keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan pada ibu dalam masa nifas
dengan resiko tinggi dan keadaan kegawatdaruratan yang
memerlukan tindakan kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas sesuai
dengan factor resiko serta keadaan kegawatdaruratan
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan pada ibu dalam masa
nifas dengan resiko tinggi dan pertolongan pertama sesuai
dengan prioritas.
d) Melaksanakan asuhan kebidanan dengan resiko tinggi dan
memberi pertolongan pertama sesuai dengan rencana.
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan dan pertolongan
pertama
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
5) Memberi asuhan kebidanan pada bayi baru lahir dengan resiko
tinggi dan pertolongan pertama dalam keadaan
kegawatdaruratan yang memerlukan tindakan kolaborasi
bersama klien dan keluarga, mencakup:
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan pada bayi baru lahir
dengan resiko tinggi dan keadaan kegawatdaruratan yang
memerlukan tindakan kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas sesuai
dengan factor resiko serta keadaan kegawatdaruratan
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan pada bayi baru lahir
dengan resiko tinggi dan memerlukan pertolongan pertama
sesuai dengan prioritas.
d) Melaksanakan asuhan kebidanan pada bayi baru lahir
dengan resiko tinggi dan pertolongan pertama sesuai dengan
prioritas.
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan dan pertolongan
pertama
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
6) Memberi asuhan kebidanan pada balita dengan resiko tinggi
serta pertolongan pertama dalam keadaan kegawatdaruratan
yang memerlukan tindakan kolaborasi bersama klien dan
keluarga, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan pada balita dengan resiko
tinggi dan keadaan kegawatdaruratan yang memerlukan
tindakan kolaborasi
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas sesuai
dengan factor resiko serta keadaan kegawatdaruratan
c) Menyusun rencana asuhan kebidanan pada balita dengan
resiko tinggi dan memerlukan pertolongan pertama sesuai
dengan prioritas.
d) Melaksanakan asuhan kebidanan pada balita dengan resiko
tinggi dan pertolongan pertama sesuai dengan prioritas.
e) Mengevaluasi hasil asuhan kebidanan dan pertolongan
pertama
f) Menyusun rencana tindak lanjut bersama klien
g) Membuat pencatatan dan pelaporan
c. Tugas Rujukan
Tugas-tugas ketergantungan (merujuk) bidan, yaitu :
1) Menerapkan manajemen kebidanan pada setiap asuhan
kebidanan sesuai dengan fungsi keterlibatan klien dan keluarga,
mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan yang memerlukan
tindakan diluar lingkup kewenangan bidan dan memerlukan
rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas serta
sumber-sumber dan fasilitas untuk kebutuhan intervensi
lebih lanjut bersama klien/keluarga
c) Merujuk klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut
kepada petugas/institusi pelayanan kesehatan yang
berwenang dengan dokumentasi yang lengkap
d) Membuat pencatatan dan pelaporan serta
mendokumentasikan seluruh kejadian dan intervensi
2) Memberi asuhan kebidanan melalui konsultasi dan rujukan
pada kasus kehamilan dengan resiko tinggi serta
kegawatdaruratan, mencakup :
a) Mengkaji kebutuhan asuhan kebidanan melalui konsultasi
dan rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
c) Memberi pertologan pertama pada kasus yang memerlukan
rujukan
d) Memberi asuhan kebidanan melalui konsultasi dan rujukan
e) Mengirim klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut pada
petugas/institusi pelayanan kesehatan yang berwenang
f) Membuat pencatatan dan pelaporan serta
mendokumentasikan seluruh kejadian dan intervensi
3) Memberi asuhan kebidanan melalui konsultasi serta rujukan
pada masa persalinan dengan penyulit tertentu dengan
melibatkan klien dan keluarga, mencakup :
a) Mengkaji adanya penyulit dan kondisi kegawatdaruratan
pada ibu dalam persalinan yang memerlukan konsultasi dan
rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
c) Memberi pertologan pertama pada kasus yang memerlukan
rujukan
d) Merujuk klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut
kepada petugas/institusi pelayanan kesehatan yang
berwenang
e) Membuat pencatatan dan pelaporan serta
mendokumentasikan seluruh kejadian dan intervensi
4) Memberi asuhan kebidanan melalui konsultasi dan rujukan
pada ibu dalam masa nifas yang disertai penyulit tertentu dan
kegawatdaruratan dengan melibatkan klien dan keluarga,
mencakup :
a) Mengkaji adanya penyulit dan kondisi kegawatdaruratan
pada ibu dalam nifas yang memerlukan konsultasi dan
rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
c) Memberi pertologan pertama pada kasus yang memerlukan
rujukan
d) Mengirim klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut
kepada petugas/institusi pelayanan kesehatan yang
berwenang
e) Membuat pencatatan dan pelaporan serta
mendokumentasikan seluruh kejadian dan intervensi
5) Memberi asuhan kebidanan pada bayi baru lahir dengan
kelainan tertentu dan kegawatdaruratan yang memerlukan
konsultasi serta rujukan dengan melibatkan keluarga,
mencakup :
a) Mengkaji adanya penyulit dan kondisi kegawatdaruratan
pada bayi baru lahir yang memerlukan konsultasi serta
rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
c) Memberi pertologan pertama pada kasus yang memerlukan
rujukan
d) Merujuk klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut
kepada petugas/institusi pelayanan kesehatan yang
berwenang
e) Membuat pencatatan dan pelaporan serta dokumentasi
6) Memberi asuhan kebidanan kepada anak balita dengan kelainan
tertentu dan kegawatdaruratan yang memerlukan konsultasi
serta rujukan dengan melibatkan klien/keluarga, mencakup :
a) Mengkaji adanya penyulit dan kegawatdaruratan pada balita
yang memerlukan konsultasi serta rujukan
b) Menentukan diagnosis, prognosis, dan prioritas
c) Memberi pertologan pertama pada kasus yang memerlukan
rujukan
d) Merujuk klien untuk keperluan intervensi lebih lanjut
kepada petugas/institusi pelayanan kesehatan yang
berwenang
e) Membuat pencatatan dan pelaporan serta dokumentasi
2. Peran Sebagai Pengelola
Sebagai pengelola bidan memiliki 2 tugas, yaitu tugas pengembangan
pelayanan dasar kesehatan dan tugas partisipasi dalam tim.
a. Mengembangkan Pelayanan Dasar Kesehatan
Bidan bertugas mengembangkan pelayanan dasar kesehatan, terutama
pelayanan kebidanan untuk individu, keluarga, kelompok khusus, dan
masyarakat diwilayah kerja dengan melibatkan masyarakat/klien,
mencakup :
1) Mengkaji kebutuhan terutama yang berhubungan dengan kesehatan
ibu dan anak untuk meningkatkan serta mengembangkan program
pelayanan kesehatan diwilayah kerjanya bersama tim kesehatan
dan pemuka masyarakat.
2) Menyusun rencana kerja sesuai dengan hasil pengkajian bersama
masyarakat
3) Mengelola kegiatan-kegiatan pelayanan kesehatan masyarakat,
khususnya kesehatan ibu dan anak serta keluaga berencana (KB)
sesuai dengan rencana.
4) Mengoordinir, mengawasi, dan membimbing kader, dukun atau
petugas kesehatan lain dalam melaksanakan program/kegiatan
pelayanan kesehatan ibu dan anak serta KB
5) Mengembangkan strategi untuk meningkatkan kesehatan
masyarakat khususnya kesehatan ibu dan anak serta KB, termasuk
pemanfaatan sumber-sumber yang ada pada program dan sektor
terkait
6) Menggerakkan dan mengembangkan kemampuan masyarakat serta
memelihara kesehatannya dengan memanfaatkan potensi-potensi
yang ada.
7) Mempertahankan, meningkatkan mutu dan keamanan praktik
professional melalui pendidikan, pelatihan, magang, serta kegiatan-
kegiatan dalam kelompok profesi
8) Mendokumentasikan seluruh kegiatan yang telah dilaksanakan
b. Berpartisipasi Dalam Tim
Bidan berpartisipasi dalam tim untuk melaksanakan program
kesehatan dan sektor lain diwilayah kerjanya melalui peningkatan
kemampuan dukun bayi, kader kesehatan, serta tenaga kesehatan lain
yang berada di bawah bimbingan dalam wilayah kerjanya,
mencakup: bekerja sama dengan puskesmas, institusi lain sebagai
anggota tim dalam memberi asuhan kepada klien dalam bentuk
konsultasi rujukan dan tindak lanjut
1) Membina hubungan baik dengan dukun bayi dan kader
kesehatan atau petugas lapangan keluarga berencana (PLKB)
dan masyarakat
2) Melaksanakan pelatihan serta membimbing dukun bayi, kader
dan petugas kesehatan lain
3) Memberi asuhan kepada klien rujukan dari dukun bayi
4) Membina kegiatan-kegiatan yang ada dimasyarakat, yang
berkaitan dengan kesehatan
c. Peran Sebagai Pendidik
Sebagai pendidik bidan memiliki 2 tugas yaitu sebagai pendidik dan
penyuluh kesehatan bagi klien serta pelatih dan pembimbing kader.
a. Memberi Pendidikan dan Penyuluhan Kesehatan Pada Klien
Bidan memberi pendidikan dan penyuluhan kesehatan kepada klien
(individu, keluarga, kelompok, serta masyarakat) tentang
penanggulangan masalah kesehatan khususnya yang berhubungan
dengan kesehatan ibu, anak dan keluarga berencana, mencakup :
1) Mengkaji kebutuhan pendidikan dan penyuluhan kesehatan
khususnya dalam bidang kesehatan ibu, anak, keluarga
berencana bersama klien
2) Menyusun rencana penyuluhan kesehatan sesuai dengan
kebutuhan yang telah dikaji baik untuk jangka pendek maupun
jangka panjang bersama klien
3) Menyiapkan alat serta materi pendidikan dan penyuluhan
sesuai dengan rencana yang telah disusun
4) Melaksanakan program/rencana pendidikan dan penyuluhan
kesehatan sesuai dengan rencana jangka pendek serta jangka
panjang dengan melibatkan unsur-unsur terkait termasuk klien
5) Mengevaluasi hasil pendidikan/penyuluhan kesehatan bersama
klien dan menggunakannya untuk memperbaiki serta
meningkatkan program dimasa yang akan dating
6) Mendokumentasikan semua kegiatan dan hasil
pendidikan/penyuluhan kesehatan secara lengkap secara
sistematis
b. Melatih dan Membimbing Kader
Bidan melatih dan membimbing kader, peserta didik kebidanan
dan keperawatan serta membina dukun diwilayah atau tempat
kerjanya, mencakup:
1) Mengkaji kebutuhan pelatihan dan bimbingan bagi kader,
dukun bayi serta peserta didik
2) Menyusun rencana pelatihan dan bimbingan sesuai dengan
hasil pengkajian
3) Menyiapkan alat bantu mengajar (audio visual aids, AVA) dan
bahan untuk keperluan pelatihan dan bimbingan sesuai dengan
rencana yang telah disusun
4) Melaksanakan pelatihan untuk dukun bayi dan kader sesuai
dengan rencana yang telah disusun dengan melibatkan unsur-
unsur terkait
5) Membimbing peserta didik kebidanan dan keperawatan dalam
lingkup kerjanya
6) Menilai hasil pelatihan dan bimbingan yang telah diberikan
7) Menggunakan hasil evaluasi untuk meningkatkan program
bimbingan
8) Mendokumentasikan semua kegiatan termasuk hasil evaluasi
pelatihan serta bimbingan secara sistematis dan lengkap.
d. Peran Sebagai Peneliti/Investigator
Bidan melakukan investigasi atau penelitian terapan dalam bidang
kesehatan baik secara mandiri maupun berkelompok, mencakup :
a) Mengidentifikasi kebutuhan investigasi yang akan dilakukan
b) Menyusun rencana kerja pelatihan
c) Melaksanakan investigasi sesuai dengan rencana
d) Mengolah dan menginterpretasikan data hasil investigasi
e) Menyusun laporan hasil investigasi dan tindak lanjut
f) Memanfaatkan hasil investigasi untuk meningkatkan dan
mengembangkan program kerja atau pelayanan kesehatan

TANGGUNG JAWAB BIDAN


Sebagai tenaga professional, bidan memikul tanggung jawab dalam
melaksanakan tugasnya. Seorang bidan harus dapat mempertahankan
tanggung jawabnya bila terjadi gugatan terhadap tindakan yang
dilakukannya.
1. Tanggung Jawab Terhadap Peraturan Perundang-Undangan
Bidan adalah salah satu tenaga kesehatan. Pengaturan tenaga kesehatan
ditetapkan di dalam undang-undang dan peraturan pemerintah. Tugas
dan kewenangan bidan serta ketentuan yang berkaitan dengan kegiatan
praktik bidan diatur didalam peraturan atau kepuasan menteri
kesehatan. Kegiatan praktik bidan dikontrak oleh peraturan tersebut.
Bidan harus dapat mempertanggungjawabkan tugas dan kegiatan yang
dilakukannya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.
2. Tanggung jawab terhadap pengembangan kompetensi
Setiap bidan memiliki tanggung jawab memelihara kemempuan
profesionalnya. Oleh karena itu bidan harus selalu meningkatkan
pengetahuan dan keterampilannya dengan mengikuti pelatihan,
pendidikan berkelanjutan, seminar, serta pertemuan ilmiah lainnya.
3. Tanggung jawab terhadap penyimpanan catatan kebidanan
Setiap bidan diharuskan mendokumentasikan kegiatan dalam bentuk
catatan tertulis. Catatan bidan mengenai pasien yang dilayaninya dapat
dipertanggungjawabkan bila terjadi gugatan.catatan yang dilakukan
bidan dapat digunakan sebagai bahan lporan untuk disampaikan
kepada atasannya.
4. Tanggung jawab terhadap keluarga yang dilayani
Bidan memiliki kewajiban memberi asuhan kepada ibu dan anak yang
meminta pertolongan kepadanya. Ibu dan anak merupakan bagian dari
keluarga. Oleh karena itu, kegiatan bidan sangat erat kegiatannya
dengan keluarga.tanggung jawab bidan tidak hanya pada kesehatan ibu
dan anak, tetapi juga menyangkut kesehatan keluarga.

B. PERAN DAN TANGGUNG JAWAB PROFESI KEPERAWATAN


PERAN PERAWAT
a) Mengumpulkan Data
b) Menganalisis dan mengintrepetasi data
c) Mengembangkan rencana tindakan keperawatan
d) Menggunakan dan menerapkan konsep-konsep dan prinsip-prinsip ilmu
perilaku, sosial budaya, ilmu biomedik dalam melaksanakan asuhan
keperawatan dalam rangka memenuhi KDM.
e) Menentukan kriteria yang dapat diukur dalam menilai rencana
keperawatan
f) Menilai tingkat pencapaian tujuan.
g) Mengidentifikasi perubahan-perubahan yang diperlukan
h) Mengevaluasi data permasalahan keperawatan.
i) Mencatat data dalam proses keperawatan
j) Menggunakan catatan klien untuk memonitor kualitas asuhan keperawatan
k) mengidentifikasi masalah-masalah penelitian dalam bidang keperawatan
l) membuat usulan rencana penelitian keperawatan
m) menerapkan hasil penelitian dalam praktek keperawatan.
n) Mengidentifikasi kebutuhan pendidikan kesehatan
o) Membuat rencana penyuluhan kesehatan
p) Melaksanakan penyuluhan kesehatan
q) Mengevaluasi penyuluhan kesehatan
r) Berperan serta dalam pelayanan kesehatan kepada individu, keluarga,
kelompok dan masyarakat.
s) Menciptakan komunikasi yang efektis baik dengan tim keperawatan
maupun tim kesehatan lain.

TANGGUNG JAWAB
Salah satu ciri perawat profesional adalah melaksanakan tanggung jawab dan
tanggung gugat, sesuai dengan kode etik serta berdasarkan standar praktek
keperawatan yang telah disepakati.
Tanggung jawab itu dapat dijabarkan sebagai berikut :
1) Tanggung jawab terhadap klien
upaya kesejahteraan umum, sebagai bagian tugas kewajibannya bagi
masyarakat
2) Tanggung jawab terhadap bangsa dan tanah air
a) Memenuhi kebutuhan pelayan keperawatan kepada klien dengan penuh
rasa tanggung jawab sesuai kebutuhannya
b) Menindungi klien terhadap hal-hal yang dapat membahayakan dan
merugikan dirinya dengan mengutamakan keselamatan klien
c) Membantu klien untuk dapat meolong dirinya sendiri dalam memenugi
kebutuhan hidup sehari-hari serta memelihara kesehatannya
d) Merahasiakan segala sesuatu yang diketahuinya sehubungan tugas
yang dipercayakan kepadanya
3) Tanggung jawab terhadap dirinya sendiri
a) Melindungi dirinya dari kemungkinan penularan penyakit
b) Melindungi dirinya dari gangguan yang datang dari lingkungan
pekerjaannya
c) Menghindari konflik dengan orang laindalam melaksanakan tugasnya
melalui metoda pemecahan masalah
4) Tanggung jawab terhadap profesi
a) Mengadakan kerjasama antara anggota tim kesehatan dalam
melaksanakan tugasnya
b) Mempertahankan dan meningkatkan mutu pelayanan keperawatan
c) Meningkatkan pengetahuan tentang ilmu keperawatan sesuai dengan
perkembangan ilmu dan tekhnologi
d) Melaksanakan kewajibannya secara tulus ikhlas sesuai martabat dan
tradisi leluhur perawatan
e) Tidak akan mempraktekkan pengetahuan dan keterampilan untuk
tujuan yang bertentangan dengan norma kemanusiaan
f) Matang dalam mempertimbangkan kemampuan sejawat jika menerima
atau mengalihtugaskan tanggung jawab yang ada hubungannya dengan
keperawatan
g) Menjunjung tinggi nama baik profesi dengan menunjukkan perilaku
dan kepribadian yang tinggi
h) Membina dan memelihara mutu organisasi profesi keperawatan
sebagai sarana pengabdiannya
5) Tanggung jawab terhadap masyarakat
Menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan masyarakat dalam
mengambil prakarsa dan mengadakan upaya kesehatan khususnya, serta
upaya :
a) Perawat senantiasa mematuhi peraturan yang berlaku serta berperan
aktif menyumbangkan pikiran kepada pemerintah dalam rangka
meningkatkan pelayanan kesehatan dan khususnya perawatan
b) Memelihara suasana lingkungan yang menghormati nilai-nilai budaya,
adat istiadat dan kelangsungan hidup hidup beragama dari klien,
individu, keluarga, kelompok dan masyarakat

Anda mungkin juga menyukai