Anda di halaman 1dari 1

Dilarang Main HP di SPBU Kini Beli BBM Harus Pakai Scan QR Code?

 
Medan - Adanya pemberlakuan menggunakan scan QR code melalui aplikasi my
pertamina di sejumlah kota besar sudah mulai diberlakukan tetapi hal ini
memunculkan keresahan pada masyarakat.
 
Karena adanya larangan penggunaan HP atau  ponsel saat berada di area SPBU
tetapi kini harus menggunakan ponsel saat membeli bensin.
 
Tentu hal ini menimbulkan pertanyaan dari masyarakat tentang adanya kebijakan
baru ini. Pasalnya apakah kebijakan ini tepat jika mengingat adanya larangan yang
ada.
 
Di sisi lain, PT Pertamina (Persero) telah mengumumkan aplikasi My Pertamina
sebagai syarat baru untuk membeli Bahan Bakar Minyak BBM bersubsidi jenis
Pertalite dan Solar.
 
"Memang sudah ada pemberlakuan menggunakan aplikasi My Pertamina tetapi
dimedan sendiri masih belum diberlakukannya sistem scan QR code untuk beli
BBM, tapi gak tau nanti apakah medan juga ikut menggunakan peraturan baru ini
atau seperti biasanya saja." Ujar Dimas Karyawan SPBU Merak Jingga Medan.
 
Aziz masyarakat sekitaran merak jingga mengatakan, kebijakan ini terdengar tidak
masuk akal karena pada dasarnya di SPBU tidak boleh menggunakan HP tapi
kenapa sekarang harus beli bbm menggunakan HP.
 
Dan Aplikasi My Pertamina telah mendapatkan rating rendah dari masyarakat yang
menggunakan aplikasi di app store dan play store.
 

Anda mungkin juga menyukai