Anda di halaman 1dari 2

Kisi-kisi Suma f Akhir Semester

Kelas VII
1. Teks Deskripsi
a. Kalimat Definisi
Berangkat dari etimologinya, jenis kata ini memperoleh namanya dari sebuah kata dalam bahasa Inggris
(definition) yang memiliki makna ‘definisi’, alias rangkaian kalimat yang memberikan penjelasan dan
batasan dari arti sebuah istilah. Itu berarti, kalimat definisi adalah kalimat yang bersifat memberikan
keterangan atau penjelasan atas suatu objek secara umum. Maka dari itu, kalimat definisi seringkali
memuat kata ‘adalah dan yaitu’. Karakteristik lain dari kalimat ini adalah menjelaskan makna atau arti
daari objek dan penjelasan bersifat umum atau tidak mengarah kepada ciri khusus si objek

b. Teks dekskripsi adalah teks yang melukiskan sesuatu dengan keadaan sebenarnya sehingga pembaca
dapat seolah-olah melihat, mendengar, mencium, dan merasakan sendiri apa yang dialami penulis.
2. Puisi Rakyat
Ciri-ciri pantun
- Satu bait terdiri dari empat baris
- Setiap baris terdiri dari 8 sampai 12 suku kata
- Baris pertama dan kedua merupakan sampiran, baris ketiga dan keempat merupakan isi
- Rima akhirnya berpola a-b-a-b

Ciri-ciri Syair
- Setiap bait terdiri atas empat baris
- Jumlah suku kata dalam setiap baris antara 8-14 suku kata
- Semua barisnya adalah isi
- Rima (persamaan bunyi atau persajakannya) adalah a-a-a-a
- Syair tidak mempunyai sampiran, layaknya pantun. Jadi pada syair, semua barisnya mengandung
isi
dan makna

3. Cerita Fantasi
Cerita fantasi adalah cerita fiksi bergenre fantasi, dunia imajinatif yang diciptakan penulis. Pada cerita
fantasi hal yang tidak mungkin dapat dijadikan biasa. Tokoh dan latar diciptakan penulis biasanya tidak ada
di dunia nyata.

Ciri-Ciri Cerita Fantasi


Berikut ini terdapat beberapa ciri-ciri cerita fantasi:
1. Memiliki ide cerita yang tidak dibatasi oleh realita atau kenyataan dunia (bersifat fiksi).
2. Didalam cerita terdapat keanehan seperti sihir, makhluk ajaib, maupun sesuatu yang misterius.
3. Penggunaan latar dapat menembus ruang dan waktu.
4. Tokoh yang memiliki keunikan tersendiri seperti memiliki kekuatan super untuk menyelamatkan dunia.
5. Adanya kemustahilan, keanehan, dan keajaiban yang terjadi dalam cerita.

Unsur Intrinsik dalam cerita fantasi:


1. Tema 5. Alur
2. Tokoh 6. Sudut Pandang
3. Penokohan 7. Gaya Bahasa
4. Latar 8. Amanat

4. Teks Prosedur
Teks prosedur adalah teks yang memberikan petunjuk, panduan, atau instruksi untuk melakukan sesuatu.
Struktur teks prosedur terdiri dari tujuan, langkah-langkah (petunjuk), dan penegasan ulang (penutup).

ti

Anda mungkin juga menyukai