Anda di halaman 1dari 2

STERILISASI PERALATAN YANG PERLU

DISTERILKAN
No. Dokumen : 440/ /PKM-SBW/I/2021

SOP No. Revisi : 00


Tgl Terbit : 02 Januari 2021
Halaman : 1/2
UPTD PUSKESMAS Drg Laila Ahza
SEMBAWA NIP. 19751010200604022
1. Pengertian Sterilisasi adalah suatu tindakan untuk membunuh kuman pathogen dan
apatogen beserta sporanya pada peralatan perawatan dan kedokteran
dengan cara merebus, stoom, panas tinggi atau menggunakan bahan
kimia.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah – langkah dalam melakukan sterilisasi
peralatan medis.
3. Kebijakan SK Kepala UPTD Puskesmas Sembawa nomor 440/ /PKM-SBW/I/2020
tentang Tentang Penyelenggaraan Pelayanan Klinis di UPTD Puskesmas
Sembawa
4. Referensi Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun
2014 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.
5. Prosedur / 1. Petugas unit pelayanan menggunakan sarung tangan
Langkah-
2. Petugas unit pelayanan membereskan alat – alat medis setelah
langkah
digunakan
3. Dilakukan proses dekontaminasi :
- Petugas unit pelayanan memisahkan peralatan medis sesuai
dengan bahan dan perlu tidaknya di sterilkan
- Petugas unit pelayanan meletakan peralatan medis ke dalam bak
perendaman yang sudah diisi dengan larutan clorin 0,5% selama
10 menit
4. Pencucian dan Pembilasan
- Petugas unit pelayanan membuka kran air dengan tangan kanan
- Mengambil peralatan medis bekas pakai yang sudah di
dekontaminasi ( hati-hati memegang peralatan yang tajam seperti
gunting dan jarum jahit) Agar tidak merusak benda-benda yang
tebuat dari karet, jangan dicuci secara bersamaan dengan
peralatan yang terbuat dari logam dan kaca
- Mencuci dengan hati-hati semua benda tajam atau yang terbuat
dari kaca dengan cara menggunakan sikat dengan air dan sabun
untuk menghilangkan sisa darah dan kotoran dengan cara
menyikat dengan perlahan, searah dan berulang-ulang dibawah
air mengalir sampai sisa dara dan kotoran bersih di semua
permukaan
- Kemudian semua peralatan medis dibilas kembali dengan
menggunakan air mengalir sampai tidak tampak noda darah atau
kotoran
5. Petugas unit pelayanan mengeringkan peralatan medis yang sudah
dicuci sehingga benar-benar kering ( peralatan medis diletakan diatas
kain/handuk)
6. Petugas unit pelayanan membawa peralatan medis yang sudah
kering ke ruang sterilisasi
7. Petugas unit pelayanan mensterilkan peralatan yang perlu disteril ke
dalam sterilisator
8. Pelaksanaan sterilisasi :
a. Sterilisasi dengan cara Rebus :
Mensterilkan peralatan medis dengan cara merebus di dalam air
mendidih dengan suhu 100 ‘c dengan waktu :
- Alat dari logam : 30 menit
- Alat dari gelas / kaca : 15 menit
- Alat dari karet : 10 menit
b. Sterilisasi dengan cara Sinar UV :
Dilakukan sterilisasi peralatan medis ke dalam oven dengan Suhu
Panas dalam waktu 15 menit.
c. Sterilisasi dengan bahan kimia (alkohol, sublimat, uap formalin),
yang digunakan untuk peralatan yang cepat rusak bila terkena
panas seperti sarung tangan karet , kateter
9. Petugas unit pelayanan menyimpn peralatan medis yang tidak perlu
disterilkan ke dalam tempatnya masing-masing
10. Petugas unit pelayanan mengambil peralatan medis yang sudah
disterilkan
11. Petuga pelayanan membukus peralatan medis dengan kain
12. Petugas unit pelayanan memberikan stiker diluar kain tangal
dilakukannya sterilisasi
13. Petugas unit pelayanan meletakan peralatan yang sudah di sterilkan
ke dalam lemari penyimpanan peralatan yang telah disediakan
14. Peralatan medis yang sudah disterilkan, apabila tidak digunakan
selama 7 hari, dapat dilakukan sterilisasi kembali
6. Bagan Alir -
7. Unit terkait Ruang sterilisasi,Poli Umum,Poli gigi,Poli KIA/KB, UGD dan Persalinan.

Anda mungkin juga menyukai