Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI SELATAN

DINAS PENDIDIKAN
Jalan Perintis Kemerdekaan Km. 10 Tamalanrea Telepon : 586083, Fax. 585257 Makassar 90254

Makassar, 9 Desember 2022


Kepada,
Yth; 1. Sekretaris,
2. Seluruh Kepala Bidang dan Kepala UPT PTIKP,
3. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I s/d XII
4. Kepala UPT Satuan Pendidikan SMA/SMK/SLB
Negeri dan Swasta,
5. Fungsional Pengawas Sekolah.
Di
TEMPAT

SURAT EDARAN
Nomor : 004.5/14923-Sekret.2/Disdik
TENTANG,

TATA KELOLA KOORDINASI DAN TERTIB ADMINISTRASI NASKAH DINAS


LINGKUP DINAS PENDIDIKAN PROVINSI SULAWESI SELATAN

Dalam rangka tata kelola jalur koordinasi dan tertib administrasi dokumen Naskah Dinas
lingkup Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, maka disampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Untuk admininstrasi persuratan keluar dari lingkup Dinas Pendidikan Provinsi maka pejabat
penandatangan adalah Kepala Dinas, dalam hal Kepala Dinas berhalangan karena penugasan
maka Sekretaris Dinas dapat bertanda tangan atas persetujuan Kepala Dinas.
2. Untuk keperluan administrasi internal Cabang Dinas Pendidikan maka dokumen yang sifatnya
rutin ditandatangani oleh Kepala Cabang Dinas dengan tembusan kepada Kepala Dinas sebagai
laporan. Dalam hal dokumen persuratan yang bersifat strategis maka penandatanganan terlebih
dahulu dilaporkan kepada Kepala Dinas untuk mendapatkan persetujuan.
3. Untuk penandatanganan dokumen Surat Tugas dan Surat Izin Kegiatan Sekolah, diatur sebagai
berikut :
• Penugasan dalam lingkup internal Cabang Dinas Pendidikan Wilayah ditandatangani oleh
Kepala Cabang Dinas Pendidikan, dengan tembusan Kepala Dinas sebagai laporan.
• Penugasan antar Cabang Dinas Pendidikan Wilayah keluar Kabupaten/Kota dalam Provinsi
ditandatangani oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dengan tembusan Kepala Dinas.
• Penugasan keluar Provinsi ditandatangani oleh Kepala Dinas dengan melampirkan Nota Dinas
penjelasan urgensi kunjungan, jumlah orang, tempat kunjungan dan laporan keperluan
rencana kunjungan secara umum.
• Surat Tugas dalam Provinsi lingkup Kantor Induk, ditandatangani oleh Kepala Dinas, dalam
hal Kepala Dinas berhalangan karena penugasan, maka dapat ditandangani Sekretaris Dinas
setelah mendapatkan persetujuan Kepala Dinas.
4. Surat Perintah Pelaksana Tugas (Plt) dan Pelaksana Harian (Plh) bagi Kepala UPT Satuan
Pendidikan dan Pejabat administrasi hanya dapat ditandatangani oleh Kepala Dinas.
5. Surat Persetujuan bagi ASN menjadi Kepala Sekolah Swasta ditandatangani oleh Kepala Dinas.
6. Untuk Penandatangan Nota Kesepahaman (MOU) dengan mitra maupun instansi lain
ditandatangani oleh Kepala Dinas. Selanjutnya Kepala Bidang, Kepala UPT PTIKP, Kepala Cabang
Dinas dan Kepala UPT Satuan Pendidikan dilarang bertanda tangan pada Dokumen MOU tanpa
pendelegasian kewenangan atau penugasan dari Kepala Dinas secara tertulis. Turunan MOU
berupa Perjanjian Kerjasama dapat ditandangani oleh Kepala Bidang, Kepala UPT PTIKP, Kepala
Cabang Dinas atau Kepala UPT Satuan Pendidikan setelah terlebih dahulu di review oleh Pokja
Hukum Dinas Pendidikan dan mendapat izin atau persetujuan Kepala Dinas.
7. Dalam rangka tertib koordinasi dan administrasi maka seluruh administrasi persuratan dan jalur
koordinasi UPT Satuan Pendidikan SMAN/SMKN/SLBN ke Kantor Induk Dinas Pendidikan
Provinsi dilaksanakan melalui Cabang Dinas Pendidikan wilayah masing-masing.
8. Sebagai bentuk pengendalian dan pengawasan pelaksanaan tugas, maka seluruh fungsional
Pengawas Sekolah dalam pelaksanaan tugasnya wajib berkoordinasi dan melaporkan hasil
tugasnya kepada Kepala Cabang Dinas Pendidikan dalam wilayah sekolah bina masing-masing.
9. Sekretaris diminta untuk melakukan monitoring dan pengawasan terhadap kepatuhan
pelaksanaan Surat Edaran ini. Ketidakpatuhan terhadap isi Surat Edaran ini dapat dikenakan
sanksi sesuai aturan yang berlaku.
Demikian disampaikan untuk dilaksanakan.
KEPALA DINAS,

Dr. SETIAWAN ASWAD, M.Dev. Plg


NIP. 19730825 199203 1 002
Pangkat : Pembina Tk. I
Tembusan Yth :
1. Gubernur Sulawesi Selatan di Makassar (sebagai laporan).

Anda mungkin juga menyukai