Anda di halaman 1dari 4

AMANDEMEN PERJANJIAN KERJASAMA PENGANGKUTAN BARANG

Antara
PT ABC PRESIDENT INDONESIA
Dengan
PT IRON BIRD
No : 82/EKS-ABCPI/I/2022

Pada hari ini, tanggal 1 Januari 2022, telah ditanda tangani Amandemen Perjanjian
Kerjasama Pengangkutan Barang ini (untuk selanjutnya disebut sebagai ”Amandemen”) oleh
dan antara :

I. PT ABC PRESIDENT INDONESIA, suatu perseroan terbatas yang didirikan


berdasarkan hukum negara Republik Indonesia, berkedudukan di Jakarta, beralamat
kantor pusat di EightyEight@Kasablanka Office Tower A, Lantai 31, Unit A-H, Jl.
Casablanca Raya Kav. 88, Jakarta Selatan 12870, dalam hal ini diwakili oleh Dwi
Hatmadji selaku Direktur PT ABC PRESIDENT INDONESIA tersebut sehingga
berwenang untuk bertindak untuk dan atas nama PT ABC PRESIDENT INDONESIA
tersebut (untuk selanjutnya disebut sebagai “Pihak Pertama”);dan

II. PT IRON BIRD, suatu perseroan terbatas yang didirikan berdasarkan hukum negara
Republik Indonesia, berkedudukan di Jakarta, beralamat kantor pusat di Jl. Raya
Cakung Cilincing No.10, RT 006, RW 010, Kelurahan Semper Timur, Kecamatan
Cilincing, Jakarta Utara 14130, yang dalam hal ini diwakili oleh Hally Hanafiah dalam
kedudukannya sebagai Head of BTO PT IRON BIRD, berdasarkan surat kuasa
tertanggal 06 Juni 2019, dari dan oleh karenanya sah bertindak untuk dan atas nama
PT IRON BIRD (untuk selanjutnya disebut sebagai “Pihak Kedua”)

Pihak Pertama dan Pihak Kedua secara bersama-sama disebut sebagai Para Pihak dan secara
sendiri-sendiri disebut sebagai Pihak.

Para Pihak terlebih dahulu menerangkan hal-hal sebagai berikut:

a) Bahwa, Para Pihak sebelumnya telah mengikatkan dirinya dengan


menandatangani Perjanjian Kerjasama Pengangkutan Barang No.
22/EKS-ABCPI/VI/2019 tertanggal 6 Juni 2019 (untuk selanjutnya disebut sebagai
”Perjanjian”)

b) Bahwa, Para Pihak telah sepakat untuk melakukan perpanjangan jangka waktu
kerjasama pada Perjanjian yang akan berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 dan
mengubah Lampiran 1 mengenai Tarif Pengangkutan dengan membuat Amandemen
atas Perjanjian ini.

Sehubungan dengan hal-hal di atas, dengan ini Para Pihak sepakat untuk membuat
Amandemen atas Perjanjian dengan syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:

I. Para Pihak setuju untuk mengubah Pasal 6 ayat (1) Perjanjian terkait dengan
jangka waktu Perjanjian, sehingga Pasal 6 Perjanjian mengenai Jangka Waktu akan
berbunyi dan harus dibaca secara keseluruhan sebagai berikut :

Pihak Pertama___________ -1- Pihak Kedua ___________


PASAL 6
JANGKA WAKTU

1. Perjanjian ini berlaku selama 2 (dua) tahun sejak 01 Januari 2022 sampai dengan tanggal
31 Desember 2023.
2. Pihak Kedua wajib memberikan pemberitahuan secara tertulis melalui surat tercatat
kepada Pihak Pertama dalam jangka waktu 3 (tiga) bulan sebelum berakhirnya Perjanjian
ini. Atas pemberitahuan dari Pihak Kedua tersebut maka Pihak Pertama berhak untuk
memperpanjang atau tidak memperpanjang Perjanjian ini. Dalam hal Pihak Pertama
setuju untuk memperpanjang Perjanjian ini maka Para Pihak sepakat untuk menuangkan
hal tersebut dalam Perjanjian yang baru atau dalam bentuk amandemen terhadap
Perjanjian ini.
3. Dalam hal berakhirnya Perjanjian ini baik oleh salah satu Pihak atau berdasarkan
kesepakatan Para Pihak, maka segala bentuk tanggung jawab dalam hal pelaksanaan
pekerjaan serta pembayaran maupun hutang-piutang lainnya wajib diselesaikan oleh
Para Pihak paling lambat 1 (satu) minggu sebelum berakhirnya Perjanjian.

II. Para Pihak setuju untuk mengubah Lampiran 1 Perjanjian mengenai Tarif
Pengangkutan sebagaimana terlampir dalam Amandemen ini.

III. Ketentuan lain dalam Perjanjian tetap berlaku dan mengikat Para Pihak sepanjang
tidak diubah atau ditambah dengan Amandemen ini.

IV. Pengertian dan istilah yang digunakan dalam Amandemen ini mempunyai arti dan
maksud yang sama seperti pengertian dan istilah yang terdapat dan berlaku dalam
Perjanjian.

V. Amandemen ini merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari Perjanjian.

Demikian Amandemen ini dibuat rangkap 2 (dua) yang bermeterai secukupnya dan masing-
masing mempunyai kekuatan hukum yang sama.

Pihak Pertama Pihak Kedua


PT ABC PRESIDENT INDONESIA PT IRON BIRD

Dwi Hatmadji Hally Hanafiah


Direktur Head of BTO

Pihak Pertama___________ -2- Pihak Kedua ___________


LAMPIRAN AMANDEMEN PERJANJIAN KERJASAMA PENGANGKUTAN BARANG
ANTARA
PT ABC PRESIDENT INDONESIA
DENGAN
PT IRON BIRD
No.: 82/EKS-ABCPI/I/2022

LAMPIRAN 1 : TARIF PENGANGKUTAN

Pihak Pertama___________ -3- Pihak Kedua ___________


Pihak Pertama___________ -4- Pihak Kedua ___________

Anda mungkin juga menyukai