Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

PENGARUH KEBIJAKAN DIVIDE, EARNING PER SHARE


DANLEVERAGE TERHADAPP VOLATILITAS HARGA SAHAM PADA
PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK
INDONESIA

Oleh
Sasti Ardhana
sastiardhana@gmail.com

Volatilitas harga saham merupakan harga saham yang tidak stabil dan disebabkan
oleh berita yang ada di pasar modal. Kebijakan dividen yang tinggi menunjukkan
bahwa pasar modal undervalued. leverage menimbulkan beban atau biaya tetap
yang harus di tanggung perusahaan. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk
menganalisis pengaruh kebijakan dividen terhadap volatilitas harga saham (2)
Untuk menganalisis pengaruh Earning Per Share terhadap volatilitas harga saham
(3) Untuk menganalisis pengaruh Leverage terhadap volatilitas harga saham.
pendekatan dalam penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik
pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling,
dengan jumlah sampel 18 perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI. Hasil dari
penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Kebijakan Dividen berpengaruh positif
terhadap volatilitas harga saham (2) Earning Per Share tidak berpengaruh
terhadap volatilitas harga saham (3) Leverage berpengaruh positif terhadap
volatilitas harga saham

Kata Kunci : Dividend Payout Ratio, Earning Per Share, Leverage, Volatilitas
Harga Saham

viii

Anda mungkin juga menyukai