Anda di halaman 1dari 5

SENIN

30 JANUARI 2022
Kopi Pagi
Cityloft Sudirman,
Sumber: 5th Floor Suite 1521
Bloomberg, Investing, CNBC Indonesia, InvestorID, Jl. KH Mas Mansyur,
Kontan, Bisnis Indonesia, EmitenNews, Tradingview Kav. 121 Jakarta 10220
Ph: +62 21 2555 8622
E: info@id.originadvisroy.com

ULASAN PASAR
• WALL STREET menguat pada perdagangan Jumat dipicu data ekonomi Amerika Serikat
yang terbaru.

Indeks Dow Jones Industrial Average naik 28,67 poin, atau sekitar 0,08%, menjadi
33.978,08. Indeks S&P 500 meningkat 10,13 poin, atau sekitar 0,25%, menjadi 4.070,56.
Indeks komposit Nasdaq menguat 109,30 poin, atau sekitar 0,95%, menjadi 11.621,71.

Dalam sepekan terakhir, indeks Dow Jones, S&P 500, dan komposit Nasdaq masing-masing
naik 2,5%, 6%, dan 11%.

Menurut laporan yang dirilis Departemen Perdagangan AS pada Jumat, angka pengeluaran
konsumsi pribadi menunjukkan pelemahan permintaan dan melambatnya laju inflasi. Kondisi
tersebut meredakan kekhawatiran peningkatan suku bunga Federal Reserve secara agresif
tahun ini.

• BURSA EROPA ditutup menguat pada perdagangan Jumat setelah pertumbuhan ekonomi
atau produk domestik bruto AS lebih kuat dari yang diharapkan. Sementara investor akan
mencermati keputusan kenaikan suku bunga yang akan dirilis minggu depan.

Indeks FTSE ditutup naik 0,21%. Indeks DAX berakhir naik 0,34%. Indeks CAC ditutup
meningkat 0,74%.

Pasar telah didukung oleh data minggu ini yang menunjukkan peningkatan sentimen bisnis di
Jerman dan peningkatan aktivitas jasa dan manufaktur zona euro, mendorong optimisme
bahwa resesi di wilayah tersebut dapat dihindari.

• BURSA ASIA PASIFIK ditutup bergairah pada perdagangan akhir pekan, mengikuti
pergerakan bursa AS setelah dirilisnya data pertumbuhan ekonomi AS pada kuartal IV-2022.

Indeks Nikkei 225 naik tipis 0,07% ke posisi 27.382,6, Hang Seng menguat 0,54% ke 22.688,9,
dan ASX 200 bertambah 0,34%.

Berikutnya Straits Times menguat 0,5% ke 3.394,21, KOSPI menanjak 0,62% ke 2.484,02, dan
IHSG berakhir terapresiasi 0,5% menjadi 6.898,98.

KOMODITAS
• MINYAK MENTAH Harga minyak mentah global mengalami pelemahan di sepanjang pekan
ini merespons outlook supply yang kuat.

Harga minyak mentah Brent turun 1,11% dibandingkan pekan lalu dan ditutup di $86,66/barel,
sedangkan di saat yang sama harga minyak WTI turun lebih dalam 2% ke $79,68/barel.

Penurunan harga minyak yang terjadi menyusul adanya indikasi pasokan minyak Rusia yang
kuat mengimbangi pertumbuhan ekonomi AS yang lebih baik dari perkiraan dan pemulihan
ekonomi China.

• EMAS Harga emas turun pada awal jam perdagangan sesi AS hari Jumat minggu lalu,
setelah keluarnya laporan indeks inflasi AS, Personal Consumption Expenditures (PCE) pada
hari Jumat. Core PCE index AS bulan Desember turun 0.3%. Indeks inflasi yang dipilih oleh
Federal Reserve sebagai alat ukur inflasi AS, PCE, pada bulan November berada pada 4.7%
YoY dan turun menjadi 4.4% YoY pada bulan Desember.

Emas berjangka kontrak bulan Februari turun $2.60 ke $1,927.50 per ons.

www.originadvisory.com www.originadvisory.com
origin.advisory https://t.me/D_ORIGIN
D'Origin Advisory D'Origin Advisory
• BATU BARA Meski mengalami penguatan di hari terakhir perdagangan pekan ini, harga batu
bara masih tertekan jika dibandingkan dengan minggu lalu. Harga kontrak berjangka batu bara
termal ICE Newcastle tercatat melemah 12,3% dibanding minggu lalu. Namun pada Jumat,
tercatat naik 2,7% dan ditutup di $266,25/ton.

Kenaikan harga batu bara dalam jangka pendek memang berpotensi terjadi seiring dengan stok
India yang menipis meski produksinya meningkat.

• CPO Harapan akan pulihnya ekonomi China turut membawa angin segar bagi harga minyak
sawit mentah pekan ini.

Harga kontrak berjangka CPO di Bursa Malaysia Derivatif Exchange tercatat menguat tipis
0,26% secara mingguan dan ditutup di MYR 3.892/ton. Memasuki tahun 2023, ekonomi China
diprediksi tumbuh 5% seiring dengan pelonggaran Kebijakan Covid-19 dan upaya untuk
mendongkrak sektor properti yang lesu.

MAKRO
• GLOBAL Pekan ini disibukkan dengan pertemuan bank sentral di AS, Inggris, dan Wilayah
Euro serta laporan penggajian non-pertanian AS menjadi pusat perhatian. Investor juga akan
mencermati tingkat inflasi dan pertumbuhan PDB untuk ekonomi utama Eropa termasuk
Jerman, Prancis, dan Italia, begitu pula dengan pembacaan PMI baru untuk AS, China, Kanada,
India, Australia, dan Korea Selatan

• RUPIAH Pada perdagangan Jumat, rupiah Jisdor BI berada di level Rp14.978 per dolar AS.
Rupiah Jisdor melemah tipis 0,09% secara harian, tetapi masih menguat 0,94% secara
mingguan.

Sejalan, rupiah spot juga ditutup melemah 0,25% secara harian ke Rp14.986 per dolar AS.
Secara mingguan, nilai tukar rupiah di pasar spot sukses menguat 0,60%.

Dolar AS menguat terhadap mata uang lainnya setelah data menunjukkan ekonomi negri
Paman Sam tersebut melaju pada kuartal keempat 2022. Pertumbuhan ekonomi yang lebih
kokoh berpotensi mendukung langkah Federal Reserve untuk mempertahankan sikap hawkish
lebih lama.

• CAPITAL INFLOW Pasar keuangan dalam negeri kembali mendapat serbuan dari investor
asing di pekan terakhir bulan Januari 2023. Di mana, terdapat aliran modal asing yang masuk
(capital inflow) ke pasar keuangan dalam periode 24-26 Januari 2023 sebesar Rp4,42 triliun,
terdiri dari beli neto Rp3,63 triliun di pasar Surat Berharga Negara (SBN) dan Rp0,79 triliun di
pasar saham.

Seiring masuknya modal asing ke pasar keuangan domestik, risiko investasi di Indonesia
terpantau menurun. Ini terlihat dari premi credit default swap (CDS) Indonesia 5 tahun turun ke
level 83,46 basis poin (bps) per 26 Januari 2023, dari 85,83 bps per 20 Januari 2023.

• DHE Tekanan pada likuiditas valuta asing (valas) membuat perbankan lebih cepat merespon
kenaikan suku bunga The Fed dibandingkan Bank Indonesia (BI). Lembaga Penjaminan
Simpanan (LPS) melihat, bila inisiatif kewajiban penempatan devisa hasil ekspor (DHE) berhasil
akan mengurangi tekanan likuiditas valas perbankan.

LPS memantau pergerakan suku bunga simpanan perbankan nasional baik berdenominasi
rupiah maupun valas yang terdapat tren kenaikan. Untuk perkembangan suku bunga pasar
(SBP) rupiah terpantau naik 11 bps menjadi 2,95% pada periode 20 Desember 2022 hingga 16
Januari 2023.

Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan ini menunjukkan perbankan
telah merespon kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI).

• INVESTASI MIGAS Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak
dan Gas Bumi (SKK Migas), Dwi Soetjipto mengungkapkan nilai investasi di sepanjang 2023
ditargetkan mencapai $15,5 miliar atau meningkat 26% dari tahun 2022. Investasi ini lebih tinggi
dari pertumbuhan investasi global yang sekitar 6,5%. Target investasi 2023 sekaligus adalah
yang tertinggi sejak tahun 2016.

www.originadvisory.com www.originadvisory.com
origin.advisory https://t.me/D_ORIGIN
D'Origin Advisory D'Origin Advisory
Peningkatan investasi ini salah satunya ditunjang dari peningkatan investasi eksplorasi, setelah
lebih dari 7 tahun berada di bawah $1 miliar, pada tahun 2023 sebesar $1,7 miliar atau
meningkat 112% dari investasi tahun 2022.

BERITA KORPORASI
• ADRO & ADMR Grup ADRO tengah merancang pembangunan proyek smelter aluminium dan
pembangkit listrik di Kalimantan Utara. Proyek senilai miliaran dollar AS ini diklaim bakal jadi
proyek terbesar di Indonesia dalam satu dekade terakhir. Pembangunan smelter terserbut
dilakukan untuk mendukung transformasi ADRO dalam merambah bisnis mineral. Ekspansi ini
dilakukan melalui anak usahanta PT Adaro Mineral Indononesia Tbk. (ADMR).

• BUMI S&P Global Ratings pada hari Jumat menyatakan telah mencabut peringkat ‘CCC’
untuk long-term issuer credit PT Bumi Resources Tbk (BUMI) atas permintaan perusahaan.
Peringkat di CreditWatch dengan implikasi positif pada saat pencabutan.

Adapun stand-alone credit profile (SACP) BUMI telah membaik setelah pelunasan utang $1,7
miliar, yang menggunakan dana $1,6 miliar dari non-preemptive rights atau private placement
pada pertengahan Oktober 2022. Pelunasan warisan utang menghilangkan kontrol apapun oleh
pemberi pinjaman.

• TOBA & INDY Emiten besutan Pandu Sjahrir, PT TBS Energi Utama Tbk. (TOBA) bakal
bersaing ketat dengan PT Indika Energy Tbk. (INDY) yang digawangi Arsjad Rasjid bisnis motor
listrik. Kedua emiten itu bakal saling bersaing dalam urusan perebutan pangsa pasar motor
listrik di Indonesia. Pun keduanya, adalah emiten berbasis batu bara yang sedang merintis ke
industri energi terbarukan.

PT TBS Energi Utama Tbk. (TOBA) mengalokasikan 80% hingga 90% belanja modal atau
capital expenditure (capex) tahun 2023 untuk bisnis non batu bara.

Di sisi lain, PT Indika Energi Tbk. (INDY) memiliki motor listrik Alva One yang resmi diluncurkan
pada ajang GIIAS 2022. Dalam ekspansinya ke sektor kendaraan listrik, INDY juga
menargetkan pabrik sepeda motor listrik di bawah naungan PT Electra Mobilitas Indonesia
(EMI) dengan kapasitas produksi 100.000 unit per tahun rampung pada November 2022.

• BBTN PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mendapatkan suntikan dana segar senilai
total Rp4,13 triliun dari hasil penyelenggaraan rights issue dan Penyertaan Modal Negara
(PMN).

Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati berharap dari PMN yang diberikan
Pemerintah, Bank BTN dapat bersinergi dan memberi nilai tambah, namun tetap
memprioritaskan kesehatan neraca keuangannya dalam menjawab tantangan sektor
perumahan.

• SRTG PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) tengah membidik saham bank digital
sebagai portofolio investasi. Beredar kabar, salah satunya adalah PT Bank Neo Commerce Tbk
(BBYB) atau BNC.

“Digital bank ini merupakan salah satu industri yang sedang dievaluasi. Kami melihat mana
yang baik,” kata Direktur Investasi Saratoga Investama Sedaya, Devin Wirawan di Jakarta,
baru-baru ini.

• INAF Perusahaan farmasi plat merah PT Indofarma Tbk (INAF) memproyeksikan kinerja akan
tumbuh signifikan di tahun 2023. Indofarma mengaku tren bisnis positif ini akan dipicu dari
pertumbuhan pasar untuk segmen Alat Kesehatan yang diproyeksikan dapat mencapai 12,3%
hingga tahun 2025.

• GOOD PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk. (GOOD) akan meluncurkan produk baru tahun
2023 dan mengoptimalkan pasar China. Direktur Garudafood Paulus Tedjosutikno
menyebutkan, peluncuran produk baru, salah satunya ditujukan untuk menghadapi persaingan
usaha yang kian ketat setelah pulihnya perekonomian nasional.

• INTA PT Intraco Penta Tbk (INTA) menyiapkan sejumlah strategi untuk memperkuat
pertumbuhan lini usaha pada tahun 2023. Salah satunya melalui program National Conference
INTA Group pada top level hingga supporting team seluruh cabang INTA.

Program tersebut digelar untuk menguatkan strategi pertumbuhan dam memantapkan posisi
INTA Grup sebagai pemain yang unggul dan kompeten di sektor alat berat. Langkah ini sebagai
upaya mencapai target kinerja yang telah ditetapkan sebesar Rp1,2 triliun di tahun 2023.

www.originadvisory.com www.originadvisory.com
origin.advisory https://t.me/D_ORIGIN
D'Origin Advisory D'Origin Advisory
• HAIS PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS) optimistis kinerja positif sepanjang tahun
lalu dapat berlanjut pada tahun 2023.

Corporate Secretary HAIS Rengga Temenggung bilang demi menjaga kinerja positif pada tahun
ini, perusahaan bakal menambah tiga set kapal untuk memenuh target pengangkutan sebesar
9,8 juta kargo. Kebutuhan investasi diproyeksikan sekitar Rp50 - 80 miliar.

• SMBR PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) membidik pertumbuhan bisnis yang positif di
sepanjang 2023 ini. Optimisme ini didorong oleh proyeksi peningkatan permintaan semen
sebesar 4% sesuai data yang dikeluarkan Asosiasi Semen Indonesia serta dengan adanya
integrasi bersama Semen Indonesia Group (SIG).

• INPP Indonesian Paradise Property Tbk (INPP) bersiap menghadapi tahun 2023 menjalankan
ekspansi bisnisnya dengan pembangunan 6 proyek terbarunya. Di antara keenam proyek
tersebut, INPP mengaku akan mengebut pembangunannya.

Presiden Direktur dan CEO Indonesian Paradise Property Anthony Prabowo Susilo
mengatakan, keenam proyek tersebut antara lain 23 Paskal Extension di Bandung, Antasari
Place di Jakarta, proyek mixed use development Semarang, dan proyek mixed use
development di Makassar, Hyatt Place Makassar, dan landed residential dan komersial di
Balikpapan.

• PPRE PT PP Presisi Tbk (PPRE) beserta entitas anak perusahaannya PT Lancarjaya Mandiri
Abadi (PT LMA) berhasil meraih sejumlah kontrak baru sepanjang tahun 2022 dengan nilai total
mencapai Rp5,24 triliun.

Nilai kontrak baru didominasi oleh PT PP Presisi Tbk yang berkontribusi menyumbangkan nilai
pemasaran sejumlah Rp3,66 triliun atau 70% dari total nilai kontrak baru dengan sisanya
diperoleh dari PT LMA.

• WSBP PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) segera merampungkan suplai produk untuk
proyek Jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 2 ruas Cigombong Cibadak Jembatan
Utama sepanjang 11,9 kilometer.

PASAR MODAL
• IHSG Pada perdagangan Jumat, 27
Januari 2023 IHSG di tutup menguat pada
level 6.898,98 (+34,16 pts ; +0,50%)
dengan volume lebih kecil dari hari
sebelumnya.

IHSG range : 6.850 - 6.950


Support : 6.870 ; 6.850
Resist : 6.930 ; 6.950

Asing kembali mencatat net buy jumbo sebesar Rp918,78 miliar di seluruh pasar, dengan
pembelian terbesar pada saham BBCA, BBNI dan TLKM. Sebagai perbandingan, pada Kamis
(26/1), asing juga mencatat net buy sebesar Rp853,39 miliar di seluruh pasar.

Penguatan IHSG berpotensi menguji resist 6.930, penembusan level ini membuka peluang
menuju 6.950.

• SBR012 Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian


Keuangan meningkatkan kuota penawaran SBN Ritel seri SBR012 menjadi Rp15 triliun.
Keputusan itu diambil dengan melihat antusiasme masyarakat yang tinggi serta periode masa
penawaran yang masih panjang.

Asal tahu saja, pemerintah secara resmi membuka masa penawaran SBN Ritel seri SBR012-
T2 dengan tenor 2 tahun dan SBR012-T4 dengan tenor 4 tahun pada Kamis (19/1). Masa
penawaran akan berlangsung sampai 9 Februari 2023.

www.originadvisory.com www.originadvisory.com
origin.advisory https://t.me/D_ORIGIN
D'Origin Advisory D'Origin Advisory
STOCK PICKS

BBRI closed 4.640 (+50pts ; +1,09%) TINS closed 1.310 (+35pts ; +2,75%)
Rekomendasi BOW target 5.000, SL 4.500 Rekomendasi BOW target 1.500, SL 1.220

Support : 4.620 ; 4.600 Support : 1.300 ; 1.290


Resist : 4.660 ; 4.680 Resist : 1.330 ; 1.350

Volume lebih besar dari hari sebelumnya. Volume lebih besar dari hari sebelumnya.
Penguatan BBRI berpotensi menguji resist Penguatan TINS berpotensi menguji resist
4.660, penembusan level ini membuka 1.330, penembusan level ini membuka
peluang menuju 4.680. peluang menuju 1.350

CTRA closed 970 (+35pts ; +3,74%) PWON closed 452 (+6pts ; +1,35%)
Rekomendasi Spek buy target 1.100, SL 900 Rekomendasi Spek buy target 500, SL 436

Support : 960 ; 950 Support : 450 ; 446


Resist : 980 ; 1.000 Resist : 456 ; 460

Volume lebih besar dari hari sebelumnya. Volume lebih besar dari hari sebelumnya.
Penguatan CTRA berpotensi menguji resist Penguatan PWON berpotensi menguji resist
980, penembusan level ini membuka peluang 456, penembusan level ini membuka peluang
menuju 1.000. menuju 460.

DISCLAIMER
Perdagangan Beli Jual Saham adalah instrument investasi yang memiliki risiko kerugian. Semua postingan di laman ini
bertujuan utama untuk berbagi informasi seputar market dengan analisa untuk meminimalisirkan risiko. Setiap keputusan
transaksi beli jual ada di tangan Anda masing-masing. Kami tidak bertanggung jawab atas keuntungan ataupun kerugian
yang ditimbulkan atas transaksi beli jual yang Anda lakukan.

www.originadvisory.com www.originadvisory.com
origin.advisory https://t.me/D_ORIGIN
D'Origin Advisory D'Origin Advisory

Anda mungkin juga menyukai