Anda di halaman 1dari 47

LAPORAN KEGIATAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN

BMKG STASIUN GEOFISIKA MALANG

Di Susun Oleh:

1. Naufal Hadianto ( 08201133037)

Pembimbing Lapangan 1 :
Dana Ristanto, S.Si.

PROGRAM STUDI S1 – FISIKA


DEPARTEMEN FISIKA
FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS AIRLANGGA
2023
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Nama Instansi : BMKG Stasiun Geofisika Malang, Jawa Timur


Yang dilakukan oleh mahasiswa S1-Fisika Universitas Airlangga
Identitas Mahasiswa :
1. Nama : Naufal Hadianto
NIM : 082011333037
Laporan Praktik Kerja Lapangan ini telah diterima dan disetujui oleh,

Pembimbing Lapangan Kepala BMKG


Stasiun Geofisika Malang

Dana Ristanto, S.Si. Ma’Muri, S.Si., M.Ti.


NIP. 198502172007011004 NIP. 198102072003121001

Dosen Pembimbing Kepala Depaetemen Fisika


Universitas Airlangga

Supadi, S.Si., M.Si. Herri Trilaksana, M.Si., Ph.D.

NIP. 196802011993031004 NIP. 197712282003121003

i
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

KATA PENGANTAR

Segala puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa telah melimpahkan
berkatnya penulis dapat menyusun serta menyelesaikan laporan kerja lapangan
ini. Laporan ini disusun oleh penulis untuk memenuhi salah satu syarat
menyelesaikan Mata Kuliah Kerja Nyata pada mata kuliah S1 Fisika Fakultas
Sains dan Teknologi Universitas Airlangga. Latihan lapangan dilakukan di
stasiun geofisika Kelas III Karangkates Malang dari instansi Badan Meteorologi,
Klimatologi dan Geofisika.

Sejauh laporan ini disusun, tidak sedikit kendala yang dialami, namun
dengan berbagai sumber, penulis dapat menyelesaikan laporan ini. Sehubungan
dengan itu, pada kesempatan ini kami ingin mengucapkan terima kasih kepada
pihak-pihak yang telah membantu penyusunan laporan ini, antara lain

1. Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan rahmat dan hidayah- Nya
sehingga penulis dapat meneyelsaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan.

2. Bapak Prof. Dr. Moh. Nasih, SE., MT., Ak., CMA. selaku Rektor
Universitas Airlangga Surabaya.
3. Bapak Prof. Dr. Moh. Yasin, Drs., M.Si. selaku Dekan Fakultas dan
Teknologi Universitas Airlangga Surabaya.
4. Bapak Herri Trilaksana, M.Si., Ph.D. selaku Kepala Departemen Fisika
Universitas Airlangga.
5. Supadi, S.Si., M.Si selaku Dosen Pembimbing Praktik Kerja Lapangan
Universitas Airlangga Surabaya yang selalu memberikan arahan dan
masukan kepada penulis.
6. Bapak Ma’muri, S.Si., M.Ti. selaku kepala Stasiun Geofisika Kelas III
Malang yang telah mengizinkan Penulis untuk melaksanakan Praktik
Kerja Lapangan di Stasiun Geofisika Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika Kelas III Malang.

ii
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

7. Bapak Dana Ristanto, S.Si, selaku pembimbing lapangan yang senantiasa


membimbing dan mengarahkan penulis selama kegiatan Praktik Kerja
Lapangan di Stasiun Geofisika Malang.
8. Seluruh staff dan karyawan BMKG Kelas III Malang atas bantuan dan
bimbingannya selama pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ini.
9. Kedua orangtua serta keluarga yang senantiasa mendukung dan
mendoakan atas kelancaran dan kesuksesan dalam penyusunan Laporan
Praktik Kerja Lapangan.
10. Segala pihak yang telah membantu Penulis dalam menyelesaikan laporan
Kuliah Kerja Lapang ini dan tidak bisa Penulis sebutkan satu per satu di
sini.

Akhir kata, penulis mengharapkan adanya kritik dan saran yang


membangun dari pembaca, mengingat laporan ini masih jauh dari sempurna.
Penulis berharap semoga laporan ini dapat memberikan manfaat sebagai referensi
bagi yang membutuhkan serta menjadi sarana pengembangan kemampuan ilmiah
bagi semua pihak yang bergerak dalam bidang yang berhubungan dengan fisika.

Surabaya, 18 Januari 2023

penulis

iii
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN........................1


KATA PENGANTAR...........................................................................................................2
DAFTAR ISI..........................................................................................................................4
BAB I PENDAHULUAN......................................................................................................2
1.1 Latar Belakang.................................................................................................................2
1.2 Gempa bumi)...................................................................................................................2
1.3 Rumusan Masalah............................................................................................................5
1.4 Tujuan PKL......................................................................................................................5
1.5 Batasan Masalah..............................................................................................................5
1.6 Manfaat PKL....................................................................................................................6
2.2.1 Sejarah BMKG Secara Umum......................................................................................7
2.2.2 Sejarah BMKG Stasiun Geofisika Malang...................................................................8
Visi BMKG..........................................................................................................................10
Misi BMKG.........................................................................................................................10
2.3 Kegiatan dan Struktur Organisasi Stasiun Geofisika Malang........................................11
2.3.1 Kegiatan......................................................................................................................11
2.3.2 Struktur Organisasi.....................................................................................................12

BAB III TINJAUAN PUSTAKA........................................................................................14


3.1 Meteorologi....................................................................................................................14
3.1.1 Pengertian Meteorologi...............................................................................................14
3.1.2 Unsur – Unsur Meteorologi........................................................................................14
3.2 Geofisika........................................................................................................................19
3.2.1 Pengertian Gempa Bumi.............................................................................................19
3.2.2 Jenis Jenis gempabumi................................................................................................20
3.2.3 INATEWS ........................................................................................20
3.2.4 Seiscomp ................................................21

1
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

3.2.5 Parameter Gempa pf...................................................................................................21


Skala gempa bumi ...............................................................................................................21
BAB IV METODOLOGI....................................................................................................23
4.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan....................................................................................23
4.2 Alat dan Bahan...............................................................................................................23
4.2.1 Alat dan Bahan Pengamatan Gempa...........................................................................23
4.2.2 Alat dan Bahan Pengamatan Synoptik........................................................................23
4.3 Metode Pengamatan.......................................................................................................24
4.3.1 Pengamatan Gempa...................................................................................................24
4.3.2 Pengamtan Synop......................................................................................................24
4.3.3 Diagram Alir...............................................................................................................24
Diagram Alir Pengamatan Gempa.......................................................................................24
4.3.4 Diagram Alir Meteorologi..........................................................................................25
4.3.5 Flowchart Seismitas....................................................................................................26
BAB V.................................................................................................................................27
ANALISIS DAN PEMBAHASAN.....................................................................................27
5.1 Hasil Pengamatan Meteorologi......................................................................................27
BAB VI PENUTUP.............................................................................................................34
6.1 Kesimpulan....................................................................................................................34
6.2 Saran..............................................................................................................................34
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................................35
DOKUMENTASI KEGIATAN...........................................................................................37
Dana Ristanto, S.SiUmi Eka Sabrina, S.Si..........................................................................41

2
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


1.2 Gempa bumi adalah peristiwa bergetarnya bumi akibat pelepasan energi di
dalam bumi secara tiba-tiba yang ditandai dengan patahnya lapisan batuan
pada kerak bumi. Akumulasi energi penyebab terjadinya gempa bumi
dihasilkan dari pergerakan lempeng-lempeng tektonik. Energi yang
dihasilkan dipancarkan kesegala arah berupa gelombang gempa bumi
sehingga efeknya dapat dirasakan sampai ke permukaan bumi. Indonesia
merupakan negara yang rawan mengalami gempa bumi. Penelitian
terdahulu meliputi analisa spasial kerusakan bangunan akibat gempa bumi
(Irwansyah, 2010) dan penilaian kerusakan bangunan akibat gempa bumi
menggunakan metode computational intelligence (Silva dan Garcia, 2001).
Silva dan Garcia, 2001 melakukan penelitian dengan metode gabungan
jaringan syaraf tiruan (JST) dan sistem fuzzy. Carreno el at, 2010
menggunakan model hybrid neuro-fuzzy system dengan tiga layer khusus
feedforward ANN dan fuzzy rule based guna pengambilan keputusan
mengenai keamanan bangunan setelah gempa. Model ini membatasi setiap
parameter input untuk tidak dipengaruhi oleh parameter lain dalam group
yang berbeda serta menggunakan proses training di output layer untuk
menentukan kontribusi tiap parameter pada indeks kerusakan bangunan
dan hierarchical fuzzy rule based dalam pengambilan keputusan. Metode
dan model diatas menggunakan berbagai parameter fisik seperti nilai
kegempaan untuk menghasilkan nilai akselerasi dibatuan dasar melalui
nilai PGA, data N-SPT untuk menghitung potensi likuifaksi, data deskripsi
dan karakterisktik batuan (litologi), data geologi keteknikan dan struktur
geologi serta penentuan kelas zona bahaya kerusakan bangunan akibat
gempa bumi. Data parameter fisik ini dapat digunakan untuk melakukan
klasterisasi dan zonasi wilayah berdasarkan tingkat bahaya kerusakan
bangunan akibat gempa bumi. Ketersediaan data yang ada memungkinkan
penulis mengimplementasikan algoritma hybrid untuk aplikasi

3
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

kebencanaan dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan kumpulan


data gempa bumi serta data geografis kota Banda Aceh untuk menjadi
parameter fisik dengan pendeketan algoritma Fuzzy Kohonen Clustering
Network (FKCN).

Dalam rangka penunjang kualitas sarjana Indonesia, pengalaman pada


dunia kerja merupakan aspek penting dalam program pendidikan maupun
peningkatan skill tiap mahasiswa. Adapun salah satu upaya untuk
memperkenalkan mahasiswa terhadap lingkungan kerja adalah dengan
melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL).

Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah bentuk kegiatan pembelajaran


akademik pada mahasiswa untuk meningkatkan dan mengembangkan
kemampuan tenaga kerja yang berkualitas. Dengan kegiatan pkl tersebut
diharapkan dapat meningatkan keterampilan, pengetahuan dan pengalaman
mahasiswa dalam memasuki dunia kerja yang sebenarnya. Maka dari itu
mahasiswa dapat mempersiapkan dirinya dengan baik sebelum masuk ke
dalam dunia kerja. Kegiatan PKL ini juga digunakan untuk mengembangkan
kemampuan mahasiswa terutama mahasiswa S1 – Fisika Universitas
Airlangga terkait materi yang dibahas sebelumnya. Para mahasiswa
diharapkan dapat memperoleh pengalaman dalam dunia kerja melalui
kegiatan ini. Selain itu, PKL juga berfungsi sebagai penghubung dunia
pendidikan dengan dunia kerja sehingga kewajiban akademiknya dapat
terpenuhi serta dapat mempersiapkan mahasiswa dalam menghadapi
persaingan dunia kerja dengan pengetahuan yang mereka peroleh
sebelumnya.

Praktik kerja lapangan juga merupakan salah satu mata kuliah wajib
Program Studi Fisika Universitas Airlangga yang bertujuan agar mahasiswa
memiliki gambaran dan wawasan nyata terhadap dunia industri. Wawasan
nyata dunia industri sangat dibutuhkan bagi mahasiswa. Dalam hal ini,
perlunya bantuan dan kerjasama instansi terkait, seperti BMKG (Badan
Meteorologi, dan Geofisika) yang dalam praktiknya melibatkan kedisiplinan,
dan penerapan ilmu fisika dalam kegiatannya.
4
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

1.3 Rumusan Masalah


Adapun rumusan masalah dalam PKL ini sebagai berikut:
1. Bagaimana tata cara pengamatan meteorologi dan cara pengoperasian
alat yang digunakan pada pengamatan meteorologi?
2. Bagaimana tata cara analisis dan pengolahan data parameter
gempa bumi dan cara pengoperasian alatnya?
3. Bagaimana pembuatan peta sebaran episenter gempa bumi di sebagian
pulau Jawa dan sebaran kerapatan petir di wilayah Kabupaten Malang?

1.4 Tujuan PKL


Adapun tujuan dari PKL ini ialah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui cara pengamatan dan pengoperasian alat yang


digunakan pada pengamatan meteorologi di Stasiun Geofisika Malang

2. Untuk mengetahui cara analisis dan pengoperasian alat yang digunkan


pada pengamatan gempa bumi di Stasiun Geofisika Malang

3. Untuk mengatahui dasar sistem pengoprasian alat yang digunaan untuk


pengamatan cuaca yang digunakan di Stasiun Geofisika Malang

1.5 Batasan Masalah


Adapun Batasan masalah dalam PKL tersebut ialah sebagai berikut:

1. PKL ini dilaksanakan di Stasiun Geofisika Karangkates Malang

2. Software yang digunakan dalam pengolahan data untuk meteorologi


adalah

- synoptik

- Microsoft Excel

dan untuk gempa bumi adalah

- JisView

- SeiscomP 4

- Akselerometer
5
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

- DVB

-WRS

- Intensitymwter
1.6 Manfaat PKL
Adapun manfaat dalam PKL ini yaitu:
1. Dapat menambah dan memperluas wawasan tentang meteorologi dan
kegempaan.

2. Dapat mengamati dan mengoperasikan alat meteorologi dan kegempaan


alalu data hasil pengamatannya bisa dijadikan sebagai bahan dan
masukan mahasiswa agar menjadi informasi pegangan mitigasi sebelum
terjadi bencana.

3. Mendapatkan pengalaman di dunia kerja.

4. Dapat menyebarkan wawasan dan informasi kepada masyarakat.

6
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB II
TINJAUAN UMUM

2.1 Profil Instansi


Nama Stasiun : Stasiun Geofisika MalangKlas Stasiun : III (Tiga)
Kepala Stasiun : Ma'muri, S,Si , M.Ti
Kode Stasiun :KRK
Koordinat Geografis: 08° 09’ 48.6” LS – 112° 26’ 46.2” BT
Ketinggian MSL : 325 Meter dpl
Batuan Dasar : Loamy Clay
Alamat : J1. Raya Bendungan Labor No. 40, Kelurahan Karangkates,
Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jawa
Timur,65165
Telepon : (0341) 385667
Email : geofkrk@yahoo.com
Web : bmkgkarangkates.blogspot.com

2.2 Sejarah Instansi


2.2.1 Sejarah BMKG Secara Umum
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau disingkat BMKG
merupakan lembaga Lembaga Pemerintah Non Departemen (LPNK).
BMKG salah satu lemabaga dengan sejarah yang cukup panjang.
Lembaga ini mulai dikenal sebelum kemerdekan Indonesi. Lembaga ini
dipimpin oleh seorang kepala badan. BMKG mempunyai tugas yaitu
melaksanakan tugas pemerintahan dibidang meteorologi, klimatologi,
kualitas udara dan geofisika sesuai dengan ketentuan perundang-undangan
yang berlaku. Dalam melaksanakan tugas, tentu memiliki logo lembaga
yang digunakan sebagai penanda identitas dengan salah satu tujuan adalah
agar masyarakat dapat mengenali perusahaan dengan mudah. Secara
umum semua kantor BMKG, baik itu pusat maupun cabang menggunakan
logo yang sama. Begitu juga dengan BMKG Stasiun Geofisika Klas I
Bandung yang menggunakan logo yang dapat dilihat pada gambar 1.

7
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

2.2.2 Sejarah BMKG Stasiun Geofisika Malang


Sejarah Stasiun Geofisika Malang, dimulai sejak tanggal 28 Juli
1972. Kegiatan pengamatan gempabumi di Karangkates merupakan
bagian dari jaringan pengamatan gempabumi di Asia Tenggara yang
diadakan atas kerja sama Pemerintah Indonesia dengan Unesco /
UNDP. Tujuan utama diadakannya kegiatan pengamatan gempabumi di
Karangkates adalah untuk mengetahui seismisitas di daerah Jawa Timur
serta untuk menunjang keselamatan Bendungan Karangkates sehingga
kegiatan pengamatan gempa di Karangkates tidak terlepas dari Proyek
Bendungan Karangkates.
Pada tahun 1983, Stasiun Geofisika di Karangkates diresmikan
sebagai stasiun pengamatan gempabumi di bawah Badan Meteorologi
dan Geofisika berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan No.
KM. 45/004/ PHB-83 tanggal 13 Januari 1983 tentang Peningkatan dan
Pembentukan Stasiun Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika di
lingkungan Balai Meteorologi dan Geofisika. Kemudian berdasarkan

8
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Surat Keputusan Kepala Pusat Bina Operasi Badan Meteorologi dan


Geofisika Nomor : ME.104 /A23/PO/BMG-93 tanggal 20 Juli 1993
perihal Pembuatan Berita Synop, Stasiun Geofisika Malang juga
melaksanakan tugas pengamatan sinoptik / meteorologi permukaan.
Kemudian berdasarkan Keputusan Kepala Badan Meteorolgi dan
GeofisikaNomor: KEP. 005 Tahun 2004 Tentang Organisasi dan Tata
Kerja Balai Besar Meteorologi dan Geofisika, Stasiun Meteorologi,
Stasiun Klimatologi, dan Stasiun Geofisika sesuai dengan kelasnya
ditetapkan oleh Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika dengan
keputusan tersendiri. Untuk menindak lanjuti keputusan Kepala Badan
tersebut diterbitkan Peraturan Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika
Nomor: KEP. 008 Tahun 2006 Tentang Uraian Tugas Stasiun
Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika. Peraturan Kepala BMG inilah
yang menjadi acuan para kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) BMG
dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya masing masing.
Sebagai tindak lanjut dari Peraturan Presiden Republik Indonesia
Nomor 61 Tahun 2008 tentang Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika, maka diperlukan penataan organisasi dan tata kerja Badan
Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika. Sesuai dengan Peraturan
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Nomor: KEP. 03
Tahun 2009, tanggal 17 April 2009, tentang organisasi dan Tata Kerja
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Badan Meteorologi dan
Geofisika (BMG) berubah menjadi Badan Meteorologi, Klimatologi,
dan Geofisika (BMKG).

9
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Visi BMKG
Mewujudkan BMKG yang handal, tanggap, dan mampu dalam
rangka mendukung keselamatan masyarakat serta keberhasilan
pembangunan nasional dan berperan aktif di tingkat internasional .
Terminology di dalam Visi tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut :
a. Pelayanan informasi meteorologi, Klimatologi, kualitas udara,
dan zgeofisika yang handal ialah pelayanan BMKG terhadap penyajian
data, informasi pelayanan jasa meteorologi, klimatologi, kualitas udara
dan geofisika yang akurat, tepat sasaran, tepat guna, cepat, lengkap, dan
dapat dipertanggungjawabkan.
b. Tanggap dan mampu dimaksudkan BMKG dapat menangkap
dan merumuskan kebutuhan stakeholder akan data, informasi dan jasa
meteorologi, klimatologi, kualitas udara dan geofisika serta mampu
memberikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan pengguna jasa.

Misi BMKG
Dalam rangka mewujudkan Visi BMKG, maka diperlukan visi
yang jelas yaitu berupa langkah-langkah BMKG untuk mewujudkan
Misi yang telah ditetapkan, yaitu
a. Mengamati dan memahami fenomena Meteorologi,
Klimatologi, Kualitas udara dan Geofisika.
b. Menyediakan data dan informasi Meteorologi, Klimatologi,
Kualitas udara dan Geofisika yang handal dan terpercaya.
c. Melaksanakan dan mematuhi kewajiban internasional dalam
bidang Meteorologi, Klimatologi, Kualitas udara dan Geofisika.
d. Mengkoordinasikan dan memfasilitasi kegiatan di bidang
Meteorologi, Klimatologi, Kualitas udara dan Geofisika.

10
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

2.3 Kegiatan dan Struktur Organisasi Stasiun Geofisika Malang


2.3.1 Kegiatan
melaksanakan survei gravitasi, dan melaksanakan tugas
SATKORLAK/SATLAK bencana alam di daerahnya., Sebagai tindak
lanjut dari peraturan presiden Republik Indonesia Nomor 61 Tahun
2008 tentiang Badan Metzorologi dan Geoisika, maka diperlukan
penataan organisasi dan tata kerja Badan Meteorologi, Klimatologi dan
Geofisika. Siesuai dengan peraturan Kepala Badan Meteorolog
Klimatologi dan Geofisika Nomor: KEP. 03 Tahun 2009, tanggal 17
April 2009, tentang organisasi dan tata kerja Badan Meteorologi,
Klimatologi dan Geofisika, Badan Meteorolog dan Geofisika (BMG)
berubah menjadi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
(BMKG).

11
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

2.3.2 Struktur Organisasi


Stasiun Geofisika Malang mempunyai 17 pegawai yang terdiri
dari kepala Stasiun Geofisika, Kelompok Jabatan Fungsional yang
berjumlah 10 orang, Petugas Tata Usaha atau bendahara berjumlah 3
orang, Security dan Petugas Kebersihan yang berjumlah 3 orang. Untuk
nama-nama struktur pegawan sebagai berikut:
Kepala Stasiun : Ma'muri, S.Si., M.Ti.
Jabatan Fungsional :
1. Ken Wirawan, MT.
2. Ahmad Zarkoni, S.Kom.
3. Dana Ristanto, S.Si.
4. Umi Eka Sabrina, S.Si.
5. Imerilda Parlina, S.T.
6. Yeni Kurniawati, S.T.
7. Anita Wulandari, S.Tr.
8. Riska Yulinda, S.Tr.
9. Iham, S.Tr.
10. Lulu’ Choerun Nisa, S.Tr.

Sekuriti dan CS : 1. Hartono


2. Jarwanto
3. Andri Susil

12
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Lokasi kerja praktik lapangan

13
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB III
TINJAUAN PUSTAKA

3.1 Meteorologi
3.1.1 Pengertian Meteorologi
Meteorologi berasal dari kata meteoros yang artinya megah, tinggi
(angakasa), dan logi yang artinya ilmu, sehingga bisa disebut sebgai ilmu yang
memeplajari hal hal yang ada di angkasa. Namun arti sebenarnya bisa disebut
sebagai ilmu yang mempaljari aktivitas cuaca dalan waktu yang singkat
Meterologi sendiri merupakan cabang dari keilmuan atmosfir yang memiliki
focus untuk prakiraan cuaca.
Fenomena meterologi merupakan kejadian cuaca dapat diamati yang
kemudian dijelaskan dalan meteorlogi. Contoh contoh dari fenomena yang
bisa dijelaskan dan terhitung variable atmosfer contoh tempratur dan embun.

3.1.2 Unsur – Unsur Meteorologi


1. Suhu Udara
Suhu merupakan besaran ayng menyatak panas dan dingin
suatu benda atau area. Suhu udara adalah ujuran energi kinetik rata
rata pergeraan molekul - molekul. Alat yang digunakan untuk
memca suhu disebut termometer. Sangkar meteorologi merupakan
tempat yang digunakan untuk melakukan perhitungan suhu dengan
tinggi sekitar 1,2 - 1,5 meter dari permukaan tanah

2. Tekanan Udara
Tekanan udara merupakan suatu tenaga yang bekerja untuk
menggerakkan massa udara dalam setiap satuan luas tertentu,
tenaga yang menggerakkan massa udara tersebut menekan searah
gaya gravitasi bumi. Satuan tekanan udara adalah milibar (mb)
atau Hecto Pascal (hPa). Tekanan udara dipengaruhi oleh
temperature/suhu udara yang terjadi pada suatu tempat dan
waktu, apabila temperatur udara tinggi maka volume
molekul/partikel udara akan berkembang sehingga tekanan udara
14
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

menjadi rendah dan berbanding sebaliknya.


3. Radiasi Matahari

Matahari merupakan sumber utama energi yang ada di bumi.


Radiasi matahri sendiri dapat dijelaskan sebagai pancaran energi yang
berasal dari reakti termonuklir yang terjadi di matahari dengan bentuk
berpa sinar matahari dan gelonmbang elektromagnetik (Handoko,
2020). satuan radiasi yang digunalkan adalah watt/m2 yang memiliki
makna intensitas sinar matahari.

4. Penguapan
Evaporasi (penguapan) adalah perpindahan kalor ke dalam zat cair yang
dapat atau bisa mendidih. Panas tersebut dapat atau bisa disuplai
dengan segala amcam cara, baik secara alami serta juga penambahan
steam. (Warren L. Mc Cabe ,1999). Evaporasi terjadi karena ada
perubahan molekul yang spontan berubah
5. Awan

Pengamatan awan adalah proses pengembalian data awan


secara visual/ penglihatan langsung. Secara umum, awan terbentuk
ketika udara naik mencapai titik embun, suhu dimana udara menjadi
jenuh. Dengan adanya inti kondensasi seperti debu, es, dan garam,
uap air biasanya mulai mengembun untuk membentuk awan. Ada
beberapa mekanisme untuk pendinginan udara, yaitu pendinginan
adiabatik dan pendinginan karena dipaksa naik melalui penghalang
fisik seperti gunung (pengangkatan orografis). Di daerah tropis
umumnya proses kondensasi dan pembentukan awan dapat terjadi
0pada suhu tinggi (>0o C) melalui pengangkatan udara atau konveksi
yang diakibatkan oleh pemanasan yang kuat. Awan yang diamati
meliputi jumlah, jenis, tinggi, dasar dan arah awan seperti berikut
ini:
1) Jumlah Awan
Pengamatan jumlah awan adalah menghitung jumlah awan yang
15
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

menutupi langit di atas stasiun tanpa memandang jenis maupun


golongan awan. Pehitungan dengan membagi langit menjadi 8
bagian (8 oktas).
2) Tinggi dan Jenis Awan
Berdasarkan ketinggiannya awan dibagi menjadi 3, diantaranya:
a) Awan Tinggi
Awan yang berada pada ketinggian antara 6 – 12 kilometer di
atas permukaan laut (dpl). Terdiri dari kristal es dan memiliki
beberapa kategori yaitu:
a. Cirrus (Ci)
b. Cirrostratus (Cs)
c. Cirrocumulus (Cc)
b) Awan Menengah
Awan yang berada pada ketinggian antara 3 – 6 kilometer di
atas permukaan laut (dpl) diantaranya yaitu:
a. Altocumulus (Ac)
b. Altostratus (As)
c) Awan Rendah
Awan yang berada pada ketnggian dibawah 3 kilometer di atas
permukaan laut, diantaranya:
1. Nimbostratus (Ns)
2. Stratocumulus (Sc)
3. Stratus (St)
4. Cumulus (Cu)
5. Cumulonimbus (Cb)

3) Arah Gerakan awan dinyatakan dalam serajat (0 – 360) mengacu


pada titik udara sejati.
6. Angin
Angin adalah udara yang bergerak yang diakibatkan oleh rotasi bumi
dan juga karena adanya perbedaan tekanan udara disekitarnya. Angin
bergerak dari tempat bertekanan udara tinggi ke tempat bertekanan

16
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

udara rendah. Angin memiliki arah dan kecepatan. Arah angin


dinyatakan dalam derajat atau 0o – 360o searah jarum jam di titik mata
angin. Kecepatan angin dinyatakan dalam meter per detik, kilometer
per jam atau mil per jam. Satuan mil (nautical) per jam disebut knot.
Saat menyajikan data, perbedaan harus dibuat antara nilai rata-rata
periode pengukuran dan nilai pengamatan sesaat. Untuk meteorologi
pertanian, kecepatan angin rata-rata lebih dari 24 jam (nilai harian)

biasanya lebih disukai. Alat yang digunakan untuk membaca elemen


angin di stasiun geofisika adalah anemometer.
7. Hujan
Curah hujan adalah jumlah air hujan yang jatuh di permukaan bumi
dalam jangka waktu tertentu, diukur dalam satuan ketinggian di atas
horizontal, bila tidak dihilangkan melalui penguapan, limpasan dan
penyerapan. Dari data harian, mingguan, sepuluh hari, bulanan, data
curah hujan tahunan, dll. Hari hujan juga diharapkan.Menurut
pengertian Klimatologi, satu hari hujan adalah periode 24 jam dimana
terkumpul curah hujan setinggi 0,5 mm atau lebih. Alat pengukur curah
hujan ada beberapa tipe diantaranya: 1.Penakar hujan tipe
Observatorium 2.Penakar hujan tipe Hillman

3.1.3 Automatic Weather System (AWS)


AWS merupaka sistem stasiun cuaca otomatis yang digunakan untuk
mencatat paramter - parameter meterologis. Sistem ini teridiri dari sensor,
data logger, batrai, displai batrai, sistem komunikasi, komputer, surya, dan
inverter surya. Sensor sensor yang digunaan dalam sistem ini teridiri dari
1. termometer menggunakan sensor HMP 155
2. barometer menggunakan sensor 61302v model young
3. pyranometer menggunakan sensor KIPP & ZONEN CMP3, CMP6,
SP lite 2
4. Rain gauge
5. Anemometer menggunam RM 05203v dan LUFT WS200
17
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

AWS sendiri merupakan sistem yang sudah mandiri yang artinya sudah
tanpa perlu batuan atau tambahan kabel unruk mengirimkan sinyal atau
wireless . sistem suplai listrik menggunkan panel surya yang kemudian
dihubungkan ke breaker, lalu dihungkan MPPT 75115 atau kontroller dan
lalu dimasukan kedalam batrai. Cara sistem AWS ini bererja adalah, sensor -
sensor akan menugukur parameternya masing masing yang kemudian
diproses kedalam data logger sehingga dapat dibaca kompter yang kemudian
akan dirimkan ke server pusat BMKG dan Stasiun secara simultan

3.1.4 Synoptic
merupakan analisa cuaca sehingga dapat menereangkan perkembngan cuaca
yang aaan datang. Data yang didapat merupakan data ydari pengamatan
langsung atau menggunaan AWS. Kemudan data dikirmkan dengan
menggunaan BMKGSOFT setiap jam nya dan COMMS setiap 3 jam sekali.

18
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

3.2 Geofisika

3.2.1 Pengertian Gempa Bumi

Gempabumi atau seisme merupaka getaran - getaran yang


terjadi di permukaan bumu aibat pelepasan energi dari dalam
secara tiba - tiba.. gempa bumi sendiri tidak hanya dihasilkan
oleh alam namun Juga dihasilka juga oleh aktivitas manusia.
Gempa bumi sendiri aan menghasilkan gelombang seismik,
atau gekombang elastik yang mejalar pada permukaan dan
bagian dalam bumi. Gelombang utama gempabumi sendiri
memiliki dua tipe bodywave dan surface wave. Bodywave
adalah gelombang yang menjlar pada bagian dalam bumi dan
dapat diklasifikasikan sebgai freewave karena menjalar
kesegala arah. Gelombang ini dapat dibedakan jadi dua yaitu,
gelombang primer dan gelombang sekunder. Gelombang
primer atau gelombang P merupkan gelombang awal yang
diraskan, gelombang ini merupakan gelobang dengan
kecepatan paling tinggi karena merupakan jenis gelombang
longitudinal. Kemudian gelombang sekundar, atau gelombang
yang kida datang, gelombang ini berbentu gelombang
transversal. Kemudan surfacewave , yaitu gelombang yang
berada pada permukaan. Gelombang ini memiliki sifat
gelombang yang knompleks dengan frekuensi rendag dan
amplitudo besar. Gelombang ini memiliki dua jenis yaitu

Rayligh dan Love.


gambar .- gambar gelombang rayleigh

19
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Gambar . gambar gelombang Love

3.2.2 Jenis Jenis gempabumi

Gempa bumi sendiri memiliki banyak jenis gempabumi.


Darijenis jenis tersebut dapat dikelomopokan berdasarkan
penyebanya.

1. Pergerseran lempeng tektonik atau patahan


gempa bumi terjai akibat adanya pergeseran lempeng tektonik
dan tmengakibatkan pelepasan energi sangat besar dalam
waktu singkat
2. Vulkanik
gempabumi yang terjadi akibat aktivitas vulkanik.
3. Gempa buatan
gempa yang dihasilkan dari aktivitas manusia
3.2.3 INATEWS
INATEWS atau Indonesia Tsunami Early Warning System
merupakan sistem pemberitahuan gempa dan tsunami
diseluruh indonesia, baik yang dirasakan maupun yng tidak
dirasakan. Sistem ini sendri mampu mengabarkan dengan
menggunkan sms. Sistem ini sendiri mampu memberitahu
epicenter, kekuatab dari gempabumi 3 menit setelah terjadi.

20
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

3.2.4 Seiscomp
Seiscomp merupakan paket perangkatlunak yang
digunakan untuk membaca, menghitung (memproses),
distribusi, dan analisis interaktif yang digunakan dalam
kejadian geofisika.Seiscomp ini berbasis Linux.
Seiscomp sendiri terdiri dari :
1. SCESV = ringkasan paramter peritiwa yang terjadi
yang berupa kedalaman, posisi, kekuatan
gempa,waktu gempa.
2. SCRTTV = visualisasi data gelombang real time
3. SCOLV = merevisi dan meninjau gempa

3.2.5 Parameter Gempa


parameter gempa berupa :
1. Hiposentrum,pusat titik gempa yang ada di dalam bumi.
2.epicentrum, proyeksi atau hasil proyeksidari hiposentrum
3.Magnitundo, besar keuatan gempa bumi. Magnitundo
menggunaan skala logaritmik
4.Waktu kejadian, atau bisa disebut pula sebagai origin
time bisa dalam UTC (Universal Time Constant)
5.Skala gempa,atau ukuran gempa yang diuur secara
kualitatif dan kuantatif

Skala Des
Skala MMI krip
gempa si
bumi Getaran gempa tidak terasa, hanya
I dapat
dideteksi oleh alat.
Dapat dirasakan oleh beberapa orang.
II Benda
– benda yang digantung dapat bergerak
Dirasakan lebih keras. Kendaraan
atau benda lain yang berhenti dapat
III
bergerak
21
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Dirasakan lebih keras baik


didalam bangunan atau
IV
diluar. Jendela dan pintu
mulai bergetar
Dirasakan hampir oleh semua orang.
V Pigura
di dinding mulai berjatuhan, jendela
kaca pecah.
Dirasakan oleh semua orang. Orang
VI mulai ketakutan. Kerusakan mulai
nampak
Setiap orang mulai lari ke luar.
VII Bisa dirasakan di dalam
kendaraan yang bergerak
Sudah membahayakan bagi setiap
VIII orang. Bangunan lunak mulai runtuh.

Mulai dengan kepanikan. Sudah


IX ada kerusakan yang berarti bagi semua
bangunan
Kepanikan lebih hebat, hanya Gedung
X – Gedung kuat yang bertahan. Terjadi
longsor
dan rekahan
Hampir semua bangunan runtuh,
XI jembatan rusak. Retakan yang lebar
ditanah.
Kerusakan total. Gelombang
XII terlihatdi tanah. Benda-
benda beterbangan

Tabel 3.1. Skala MMI

22
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB IV
METODOLOGI
4.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Waktu dan Tempat Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ini
dilalkukan dalam waktu 1 Bulan, yaitu tanggal 9 Januari – 3 Februari 2022.
Tabel 4.1 Tanggal Pelaksanaan Kegiatan PKL

Bulan/
senin selasa rabu kamis jum'at sabtu minggu
Hari
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
januari
23 24 25 26 27 28 29
30 31
februari 1 2 3 4 5
Keterangan :
: Hari Kerja
: Hari Libur

4.2 Alat dan Bahan


4.2.1 Alat dan Bahan Pengamatan Gempa
Alat dan bahan yang digunakan pada penelitian gempa bumi di
Stasiun Geofisika Malang meliputi:
1. Detektor gempa multistasiun
2. Sisterm operasi Linux Ubuntu
3. Software SeiscomP
4. Perangkat Keras (Komputer/ Laptop)
4.2.2 Alat dan Bahan Pengamatan Synoptik
Alat dan bahan yang digunakan pada penelitian synoptik di
Stasiun Geofisika Geofisika Malang meliputi:
1. Sangkar meteorologi (thermometer bola kering, thermometer bola
basah, thermometer maksimum dan thermometer minimum)
2. Evaporation Pan dilengkapi dengan thermometer apung

23
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

(thermometer six bellani) dan alat pengukur tinggi permukaan air


(hook gauge)
3. Penakar hujan hellman dan penakar hujan observatorium
4. Automatic Weather System (AWS)
5. Campbell Stokes dan kertas pias matahari
6. Barometer
7. Microsoft Excel
8. Website BMKG (untuk menginput data)
9. Perangkat keras (komputer/laptop)
4.3 Metode Pengamatan

4.3.1 Pengamatan Gempa


Pengamatan dilakukan dalam janga waktu 24 jam. Dimana
menggunkan Seiscomp4 dalam pengamatan. Salah satu indikasi terjadi
gempa adalah terlihat aktivitas gempa secara bersamaan dalam
monitur dan terjadu aktivitas dan adanya notifikasi dari handphone
khusus.
4.3.2 Pengamtan Synop
Pengambilan data synop dilakukan secara berlkala setiap 1 jam sekali
mulai dari jam 7 pagi smapai jam 7 malam. Pengamatan dilakukan
dengan pengamatan langsung atau denggan pengmatan dengan
menggunakan AWS. Yang kemudian data akan dimasukan kedalam
Excel dan di input pada BMKGsoft
4.3.3 Diagram Alir

24
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

4.3.4 Diagram Alir Meteorologi

25
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

4.3.5 Diagram alir Seismitas

5.

26
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB V
ANALISIS DAN PEMBAHASAN

5.1 Hasil Pengamatan Meteorologi

.Pengamatan meteorologi adalah pengamatan kondisi cuaca di


lingkungan.matahari, kondisi angin dan kondisi awan.Pengamatan ini adalah
pengamatanringkasan Waktu pengamatan adalah sekali per jam.Ada waktu
pengamatan normal dasar yaitu 00:00UTC, 06:00 UTC, 12:00 UTC, dan
18:00 UTC.Dan ada juga waktu observasi normalantara pukul 03:00 UTC,
09:00 UTC, 15:00 UTC, dan 21:00 UTC
Alat – alat ukur meteorologi selain Barometer dan termometer ruang
klimatologi terletak di taman alat. Alat ukur meteorologi di kumpulkan menjadi
satu dalam taman alat, karena alat tersebut saling berhubungan satu dengan yang
lainnya dan tentunya untuk efisiensi ruang. Terdapat berbagai alat yang tidak
digunakan lagi pada pengukuran meteorologi akibat sudah diganti dengan alat
yang lebih akurat, fungsional, dan beberapa, digital.Pengamatan meterologi
dilakukan di taman alat ialah sebagai berikut:

a) Pengamatan Suhu Udara


Pada pengamatan suhu udara ada beberapa hal yang diamati
diantaranya yaitu mengamati suhu udara dalam sangkar meterorologi, suhu
minimum dan suhu maksimum dalam satu hari. Dalam pengamatan suhu
udara menggunakan alat pengamat suhu udara yang terdiri dari empat buah
thermometer yaitu, termometer bola basah, termometer bola kering,
termometer maksimum, dan termometer minimum.Fungsi dari termometer
ini yaitu untuk mengukur suhu udara dan kelembaban udara dengan satuan
derajatnya Celsius.

Berikut ini merupakan penjelasan mengenai alat yang digunakan


saat pengamatan suhu udara:

A. Alat ini digunakan untuk mengukur suhu udara pada lingkungan

27
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

sangkar.Disebut thermometer bola kering karena temperatur udara yang


terbaca oleh termometer tidak dipengaruhi oleh kelembaban
udara.Termometer bola kering dapat diukur menggunakan termometer

normal tetapi terlindung dari paparan radiasi dan kelembapan udara.

b.Termometer bola basah (Tb) sama seperti termometer bola


kering, tetapi yang membedakan bola pada termometer in dilapisi dengan
kain muslin yang dijaga agar selalu basah oleh air.Temperatur bola basah
dapat diukur dengan menggunakan thermometer dengan bulb yangLaju
penguapan pada termometer yang dilapisi kain dan perbedaan temperatur
bola kering dan bola basah dipengaruhi oleh kelembapan udara relatif
(relative humidity).Temperatur bola basah selalu lebih rendah dari
temperatur bola kering tetapi akan identik dengan kelembaban relatif 100%
udara berada di garis saturasi.

Pembacaan thermometer bola kering dan basah ini dibaca setiap


jam mulai pukul 07.00 – 19.00 WIB.

c.Termometer maksimum digunakan untuk mencari suhu


maksimum pada lingkungan sangkar dalam satu hari atau 24
jam.Pembacaan ini dilakukan satu kali dalam satu hari, yaitu tiap pukul
19.00 WIB dan 12.00 UTC.Pembacaan suhu maksimum pada jam tersebut
dikarenakan suhu maksimum biasanya terjadi di saat siang hari dan pada
jam tersebut matahari sudah terbenam sehingga tidak akan ada lagi
kenaikan suhu.Setelah pembacaan suhu maksimu, alat disebut dikalibrasi
dengan cara menggoyangkan thermometer agar kembali pada suhu awal.

d.Termometer minimum digunakan untuk mengetahui suhu


minimum pada lingkungan sangkar dalam satu hari atau 24 jam.Sama
seperti thermometer maksimum, Pembacaan suhu minimum pada jam
tersebut dikarenakan suhu minimum biasanya terjadi di saat malam hari
dan pada jam tersebut matahari sudah mulai terbit sehingga tidak akan ada
lagi penurunan suhu.Pada thermometer minimum terdapat bennag hitam
yang membuat thermometer tersebut mencatat suhu minum dalam satu

28
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

hari, jadi pada saat pembacaan suhu minimum yang dibaca ialah benang
hitamnya karena suhu terendahnya sudah tercatat dan tidak akan berubah
lagi.Setelah pembacaan suhu maksimum, alat disebut dikalibrasi dengan
cara menggoyangkan thermometer agar benang hitam menempel pada air
raksa dan thermometer kembali pada suhu semula.

b) Pengamatan Hujan
dpengamatan hujan dilakukan dengan dua alat penakar hujan helman dan
OBS
1. Penakar hujan Helman
Penangkar hujan helman adalah alat pengukur curah hujan berdasarkan
intensitas curah hujan yang dapat mencatat sendiri. jika terjadi hujan air akan
tertampung masuk melalui corong, kemudian air akan mengalir ke tabung
pelambung melalui selang, apabila tabung terisi air maka pelampung
didalamnya akan terangkat, dan pena yang terhubung dengan pelampung
akan bergerak mengikuti banyaknya air dalam tabung dan akan mencatatnya
pada kertas pias hujan. Jika air dalam tabung hampir penuh (dapat dilihat
pada lengkungan selang gelas),pena akan mencapai tempat teratas pada pias.
puncak lengkungan selang gelas,maka berdasarkan sistem siphon otomatis
(sistem selang air),air dalam tabung akan keluar sampai ketinggian ujung
selang dalam tabung.Bersamaan dengan keluarnya air,tangki pelampung Jika
hujan masih terus-menerus turun,maka pelampung akan naik kembali
Dengan demikian jumlah curah hujan dapat dihitung atau dapat terlihat
dengan grafik
2. Penakar hujan OBS
Cara kerja penakar hujan OBS adalah saat terjadi hujan, air hujan yang
tercurah masuk dalam corong penakar. Air yang masuk dalam penakar Pada
jam-jam pengamatan air hujan yang tertampung diukur dengan menggunakan
gelas Satuan yang terdapat pada gelas ukur adalah ml.

c) Pengamatan Penguapan
Penguapan dapat diukur melalui panci penguapan. Yang mana didalam panci
penguapan terdapat Hook gauge yaitu berbentuk kail yang diletakan pada
29
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

stillwell, Stillwell yaitu tempat dari hook gauge, dan Termometer apung.
Caranya membaca penguapan adalah ujung kail hook gauge harus sendiri
adalah untuk mengetahui suhu.

d) Penyinaran matahari
Pengukuran selanjutnya Pengukuran penyinaran matahari menggunakan
alat yang bernama Campbell. Dibawahnya terdapat kertas pias yang
bewarna hitam. adalah sinar matahari yang tepat jatuh pada sekeliling
permukaan bola kaca pejal akan difokuskan ke atas permukaan kertas pias
yang telah dimasukkan dalam celah mangkuk dan meninggalkan jejak
bakar sesuai posisi matahari saat Kertas pias yang digunakan ada 3 bentuk
yaitu bentuk lengkung panjang untuk penyinaran matahari tanggal 15
Oktober – 28 Februari, bentuk lutus untuk penyinaran tanggal 1 Maret – 11
April dan 3 September – 14 Oktober, dan bentuk lengkung pendek untuk
penyinaran matahari tanggal 12 April – 2 Hal tersebut dikarenakan gerak
semu harian matahari yang mengakibatkan posisis matahari berbeda –
beda.

Gambar 5.5. Campbell Stokes

e) Pengamatan Awan

Pengamatan awan meliputi pengamatan jumlah awan yang

menutupi langit, jenis awan, tinggi dasar awan, arah gerakan awan. 18 km,
30
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

awan tinggi, yang terbentuk mulai pada ketinggian 8 Km sampai dengan


18 km. Jumlah awan yang menutup langit dinyatakan dalam okta
(seperdelapan bagian). Tinggi dasar awan dinyatakan dalam meter. Pada
saat pengamatan awan dilakukan dengan cara membayangkan langit
merupakan kubah dan membagi langit pengamat menjadi 8 bagian atau
okta. Langit diatas pengamat dibagi menjadi 8 bagian dan kondisi awan
dinyatakan secara kumulatif berdasar pandangan pengamat dalam skala
angka 1 hingga 8.

Gambar 5.7. Pengamatan Awan dan Jarak Pandang


f) Pengamatan Keadaan Tanah
Keadaan tanah diamati antara kering, lembab atau basah. Kode tanah
kering = 0, lembab = 1, dan basah = 2. Kondisi tanah lembab umumnya
dapat diakibatkan oleh embun pagi ketika kelembapan udara tinggi. Tanah
basah mengindikasikan hujan dan tanah kering mengindikasikan teriknya
penyinaran matahari.
g) Pengamatan Angin
Pengamatan angin dilakukan dengan menggunakan alat Bernama
anemometer. Tetapi untuk saat ini anemometer sudah tidak lagi digunakan
karena dalam pembacaan arah dan kecepatan angin menggunakan alat
Pembacan kecepatan angin pada AWS ini dibaca tiap jam. Anemometr
sendiri menggunkan satuan kecepatan Knot.

Gambar 5.8. Perangkat Lunak Automatic Weather Station (AWS)


31
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

h) Pengamatan Tekanan dan Suhu Ruangan

Gambar 5.9. Pengamatan Tekanan dan Suhu Ruangan

Setelah melakukan pengamatan di atas, data yang didapat dicatat


dalam lembar Worksheet Database pada Microsoft excel Stasiun
Geofisika Malang secara periodik dalam bentuk kode. Data yang diamati
meliputi data perawanan, curah hujan, suhu udara, tekanan udara, dan
kecepatan dan arah angin, dan gangguan cuaca lainnya. Pengisian database
pada Microsoft excel milik Stasiun Geofisika Selanjutnya, data unsur
meteorologi yang telah dimasukkan ke database Sinoptik milik Stasiun
Geofisika Malang diinput ke laman BMKGSoft kemudian dikirimkan setiap
jam mulai pukul 07.00 hingga 19.00 WIB dan dilakukan pelaporan CMSS ke
balai yang berkode (WRRX) dan pengiriman ke pusat yang berkode (WIIX)
setiap 3 jam sekali, yaitu pada 07.00, 10,00, 13,00, 16.00, dan 19,00 WIB.

32
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Gambar 5.10. Database Komputer Synop Stasiun Geofisika Malang

5.2 Pengamatan Gempa Bumi

Seiscomp adalah sebuah alat yang terdiri dari 4 buah monitor yang terdapat
1 buah monitor utama. Pada seiscomp terdapat 4 aplikasi yang telah
dihubungkan dari sensor seisme yang tersebar di pulau jawa. Aplikasinya
adalah SCESV (Komputer utama), SCRTTV, SCOLV, SCESV yang mana
adalah LINUX. Sensor yang terhubung di Seiscom ada banyak dan tersebar di
pulau jawa dan ada juga yang berada di luar pulau jawa. mengambil wilayah
yang ada di pulau jawa saja. Cara menganalisisnya adalah pilih sensor yang
terlihat ada gempa - klik kanan, create - picker - analisis gelombang p dan s -
relocate - sampai rms kurang dari 2 lebih baik kurang dari 1 - compute
magnitude - Memilih gelombang p dan s dikarenakan pada gelombang p
merupakan gelombang yang memiliki kecepatan rambat paling besar. tercatat
pertama kali daripada gelombang lainnya. Bentuk gelombang p adalah berupa
gelombang longitudinal dengan arah gelombang yang sejajar dengan arah
Sedangkan untuk gelombang s adalah gelombang seismik yang hanya Bentuk

33
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

penjalarannya berupa gelombang transversal yang memiliki arah tegak lurus


dengan penjalarannya. Waktu perambatannya lebih lama sehingga tercatat
setelah gelombang p.

34
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

BAB VI
PENUTUP

6.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil Praktik Kerja Lapangan yang dilakukan di Stasiun
Geofisika Malang, dapat disimpulkan bahwa:
1. Pada Stasiun Geofisika Karangkates Malang, pengamatan synoptik
menggunakan peralatan ukur, diantaranya yaitu Penakar hujan OBS,
Penakar Hujan Hellman, Campbell Stokes, Panci Penguapan
(Evaporation Pan), Automatic Weather System (AWS), Psychrometer
sangkar tetap, dan Barometer.
2. Pengamatan Gempabumi yang dilakukan di Stasiun Geofisika Malang
dilakukan menggunakan perangkat lunak SEISCOMP. Yang kemudian
disebarkan pula dengn INATEWS.
6.2 Saran
Dalam melakukan kegiatan Praktik Kerja Lapangan di Stasiun
Geofisika Malang, praktikan sebaiknya banyak berdiskusi dan berkonsultasi
dengan operator dinas yang sedang bertugas sehingga prosedur operasional
dapat dijalankan dengan baik dan praktikan dapat memanfaatkan waktu
Praktik Kerja Lapangan dengan efektif.

35
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

DAFTAR PUSTAKA

Afnimar. 2009. Seismologi. Bandung:ITB


Bayong Tjasyono H.K. 2006. Ilmu Kebumian dan Antariksa. Bandung: PT.
Remaja Rosdakarya – UPI.
Bayong Tjasyono HK, and Musa A. M. 2000. Seasonal rainfall variation over
monsoonal areas. JTM, 7, 215-221
BMKG.NOMOR 4 TAHUN 2016.Pengamatan dan Pengelolaan Data Iklim di
Lingkungan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Boen, T. 2000. Bencana Gempa Bumi: Fenomena dan Perbaikan/Perkuatan
Bangunan (Berdasarkan hasil pengamatan terhadap Bangunan-Bangunan
yang Rusak Akibat Gempa Bumi Bengkulu 4 Juni 2000. Laporan
Penelitian, BPPT. Jakarta.
Gunawan I dan Subarjo, 2005. Pengantar Seismologi. Badan Meteorologidan
Geofisika. Jakarta.
Kertasapoetra, A.G. 2008. Klimatologi : Pengaruh Iklim Terhadap Tanahdan
Tanaman. Bumi Aksara. Depok
Lakitan, Benyamin. 1994. Dasar-dasar klimatologi. Raja Grafindo Persada.
Mulyo, A. 2004. Pengantar Ilmu Kebumian (Pengetahuan Geologi Untuk
Pemula).Pustaka Setia
Oshawa T., H. Ueda, T. Hayasi, A. Watanabe, J. Matsumoto. 2001. Diurnal
Variation of Convective Active and Rainfall in Tropical Asia. J. Meteor.
Soc. Japan, 79, 333-352
Petterssen S., 1958, Introduction to Meteorology, New York, McGraw-Hill Book
Company
Prawirowardoyo S., 1996, Meteorologi, Bandung, Penerbit ITB
Rafi’i, S. 1995. Meteorologi dan Klimatologi. Bandung: Penerbit Angkasa
Bandung
Rosyidi, Ari Atmaja., Ariani, Indra., Djaha Siti Isnaini. Korelasi Empirik antara
Kecepatan Gelombang Permukaan terhadap Kepadatan dan Kekakuan
pada Campuran Laston – WC. Jurnal Ilmiah Semesta Teknika Vol. 17,
No.1, Mei 2014 Halaman 1 – 9.
Roemaf, Siti Rahmatul Azlamiah. Analisa Sesar Aktif Menggunakan Metode

36
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Focal Mechanism (Studi Kasus Data Gempa Sepanjang Cincin Api Zona
Selatan Wilayah Jawa Barat Pada Tahun 1999-2009). Jurnal Neutrino
Vol.5, No. 2, April 2013 Halaman 80 – 86.
Sarjani. 2004. Cuaca dan Iklim. (Online), (http//google./cuaca dan iklim.html,
diakses 25 Januari 2022).
Suryanto, W. and Luthfian, A.2019.Pengantar Meteorologi.UGM PRESS
Telford (1990) Applied Geophysics. Cambridge University Press, Cambridge
Tjasjono B., 1999, Klimatologi Umum, Bandung, Penerbit ITB
Tjasyono, Bayong HK. 2012. Mikrofisika Awan Dan Hujan. Badan Meteorologi
Klimatologi dan Geofisika. Jakarta

37
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Lampiran 1. Dokumentasi selama PKL

DOKUMENTASI KEGIATAN
1. Dokumentasi Pengamatan Synop

38
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

2. Dokumentasi Pengamatan Gempa Bumi

39
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Lampiran 2. Susunan dan Jadwal Kegiatan PKL

TTD
Hari, Tanggal Keterangan Pembimbing
Lapangan
Pengenalan alat gempa bumi
Senin,
seiscompy dan alat
17/01/2022
meteorologi
Pengamatan meteorologi dan
Selasa,
menginput data
18/01/2022
Pengamatan meteorologi dan
Rabu,
mempelajari alat gempa bumi
19/01/2022
Pengamatan meteorologi dan
Kamis,
mempelajari alat gempa bumi
20/01/2022
Pengamatan meteorologi dan
Jumat,
mempelajari arcview GIS 10.3
21/01/2022
Pengamatan meteorologi dan
Senin,
konsultasi kepada pembimbing
24/01/2022
lapangan mengenai laporan
Mempelajari pias matahari ,
Selasa,
pias hujan dan menginput data
25/01/2022 .
Mengambil data gempa bumi
Rabu,
bulan januari dan mempelajari
26/01/2022
pembuatan peta sebaran
Mengambil data petir dan
Kamis,
mempelajari pembuatan peta
27/01/2022
petir di wilayah Malang
Mempelajari cara menentukan
Jumat,
matahari terbit dan terbenam
28/01/2022
Konsultasi kepada
Senin,
pembimbing mengenai laporan
31/01/2022
Pengerjaan laporan
Selasa,
01/02/2022
Pengerjaan laporan
Rabu,
02/02/2022
Pengerjaan laporan
Kamis,
03/02/2022

40
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Jumat Pengerjaan laporan


04/02/2022
Senin, Pengerjaan laporan
07/02/2022
Selasa,
08/02/2022 Penyelesaian laporan
Rabu,
09/02/2022 Penyelesaian laporan
Kamis, Konsultasi seluruh laporan
10/02/2022 kepada pembimbing lapangan
Jumat,
11/02/2022 Presentasi

41
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Lampiran 3. Tabel Penilaian


NO ASPEK YANG DINILAI NILAI KETERANGAN
(ANGKA)
1. Etos kerja
2. Disiplin waktu
3. Kehadiran ditempat kerja
4. Kemauan kerja dan motivasi
5. inisiatif
6. Ketepatan waktu pelaksanaan
PKL
7. Tanggung jawab
8. Penggunaan prosudur kerja
9. Penguasaan penggunaan alat
10. Kemampuan berkomunikasi

Malang, 30 Januari 2022


Pembimbing Lapangan 1

Dana Ristanto, S.Si


NIP. 198502172007011004

42
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
BMKG Stasiun Geofisika Malang
jl. Raya Bendungan Lahor No. 40 KarangKates,Sumber
Pucung,Malang Jawa Timur

Anda mungkin juga menyukai