Anda di halaman 1dari 8

ANYAMAN PERKABUPATEN DI RIAU

1. INDRAGIRI HILIR

Kerajinan tangan selalu menjadi nilai keunikan tersendiri, berbagai jenis bahan baku yang
selalu dijadikan bahan kerajinan tangan. Namun keunikan kerajinan tangan warga inhil
mengambil dari bahan yang sangat luar biasa yaitu Resam, Berasal dari tumbuhan perdu yaitu
pakis yang tumbuh hampir di seluruh hutan.

Resam yang biasanya dibentuk menjadi kopiah/peci, tetapi seiring dengan permintaan pasar,
resam juga dapat dibentuk lebih kaya variasinya seperti taplak meja, tatakan gelas, tas, hiasan
dinding dan lainnya. Hal ini juga membuka pasar kerajinan tangan tersendiri, menjadi nilai
okenomis dan mengangkat standar hidup manusia serta memiliki penghasilan yang cukup
besar.  Saat ini, kerajinan anyaman resam yang dikembangkan oleh Kelurahan Selensen
Kecamatan Kemuning, anyaman resam telah di diperkenalkan di stan bazar Kabupaten
Indragiri Hilir pada MTQ Provinsi Riau yang dilaksanakan di Rokan Hilir lalu.

2. KUANTAN SINGINGI

Manganyam merupakan hasil Karya kerajinan masyarakat Kuantan Singingi yang tidak
luntur ditelan zaman. Karya anak bangsa yang patut diapresiasi, Selain bisa meningkatkan
perekonomian lokal dikalangan masyarakat kuantan singingi khususnya kaum perempuan.
Adapun Hasil karya seni ini terbuat dari hasil tumbuhan hutan yang hidup dihutan ataupun
dirawa-rawa, yang digunakan oleh masyarakat sebagai alat untuk aktivitas sehari-hari,
misalnya keladang, kesawah, kekebun, menangkap ikan, untuk penutup makanan, untuk
penutup kepala yang digunakan untuk kesawah, untuk alas duduk, untuk menyimpan
makanan disaat bepergian kesawah, tempat isi makanan, tempat menyimpan air, untuk
mengayak tepung, untuk menyimpan beras disaat melayat, yang bahan dasar nya terbuat dari
tumbuhan pandan bingkuang,bambu buluah, daun kumbuah. Alat yang dihasilkan seperti,
Kombuik, Lapiak Bingkuang, tempatn galamai, katidiang, tudung saji, salayan, luka,
tangguak, sakok, parikek, kumbuah, nyiru, kisayan, losuang dan antan, tuai padi, labu air,
katang-katang, sumpik beras, Bahan yang digunakan sangat ramah lingkungan. Sekarang ini
ketrampilan manganyam rata-rata hanya dilakukan oleh perempuan yang berusia lanjut usia.
Jarang perempuan berusia muda yang mahir menganyam. Diperlukan proses pembelajaran
seni ketrampilan khusus sebagai proses pewarisan budaya lintas generasi . Sehingga budaya
menganyam bisa dipertahankan dari generasi ke generasi. Berikut contoh anyaman khas
kuantan singingi :

3. ROKAN HULU
Sejumlah ibu-ibu rumah tangga di Desa Sialang Jaya Kabupaten Rokan Hulu (Rohul),
Provinsi Riau, kini sedang mengembangkan kerajinan tanjak atau topi tradisional Melayu
dengan bahan dasar dari anyaman bambu untuk menggantikan kain tenun.

"Untuk persediaan bambu tali ini masih banyak ditemukan di Desa Silang Jaya. Proses
pembuatannya tiga jam biasanya dapat satu tanjak, kalau satu hari bisa dapat sembilan
tanjak," kata Ria Ningsih, seorang ibu rumah tangga yang kini jadi perajin tanjak, di
Pekanbaru, Senin.

Kerajinan Tanjak kini sedang naik daun di Riau, yang kerap digunakan oleh kaum pria.
Tanjak biasanya dibuat menggunakan bahan kain tenun, namun di Desa Sialang Jaya dibuat
menggunakan anyaman bambu.

4. ROKAN HILIR

Berikut hasil anyaman/ kerajinan dari Rokan Hilir yang tebuat dari rotan. Seperti contoh
Hasil kerajinan tangan Sanggar Tekad Pucuk Rebung binaan Pemerintah Kabupaten Rokan
Hilir memiliki ciri khas yang berbeda dengan kerajinan lainnya.

Di atas kain baldu warna merah polos, anggota sanggar mencoba mengikuti garis motif
bunga, terlihat telaten memainkan jarum tangan kecil dengan tekhnik rajutan jarum yang
berbeda. Anggota sanggar tampak sangat teliti dan ekstra hati-hati, terlebih dalam menjahit
manik-manik.
5. KAMPAR

Anyaman ini terbuat dari bambu yang diolah sedemikian rupa sehingga bambu tersebut
menjadi lentur dan dibentuk sesuai yang diinginkan.

Konon, disalah satu daerah Riau yaitu di Desa Pertapahan, Kabupaten Kampar, anak gadis
yang sudah baligh tidak lagi diperbolehkan keluar rumah. Saat itu, mereka diajarkan berbagai
keterampilan salah satunya bagaimana cara membuat barang keperluan adat, seperti tudung
saji dan keperluan rumah tangga lainnya yang terbuat dari bambu dan daun pandan.

6. INDRAGIRI HULU

Warga Talang Jerinjing, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, membuat


kerajinan dari bambu seperti besek. Besek bambu adalah kerajinan tangan dan pembuatannya
juga masih manual dengan tangan bahan baku ini menggunakan bambu bahan yang sangat
alami dan ramah linkungan bahan ini bisa dijumpai di pekarangan rumah pada umumnya,
proses pembuatan besek pertama kita harus memotong bambu terlebih dahulu, lalu di suwir
terlebih dahulu kemudian dijemur agar kadar air yang terkandung di serat bambu itu
berkurang agar mudah di bentuk sesuai ukuran.

Besek juga bisa kita warnai dan bisa kita bentuk sekreatif mungkin atau besek juga di jadikan
souvenir kerajinan yang menguntungkan untuk di jadikan bisnis. jika kalian mau
menggunakan besek bambu berarti kalian masih mau mempertahankan tradisi leluhur kita
pada zaman dahulu, besek bambu memang sudah ada sejak jaman dahulu, pada mulanya
besek dipakai untuk membungkus nasi, oleh — oleh jangan takut makanan akan basi karena
besek ini mempunyai celah udara kecil diseluruh bagiannya.
7. PEKANBARU

Di  kota Pekanbaru, Propinsi Riau, banyak terdapat sentral pengrajin dan penjual kerajinan
rotan. Kita bisa lihat mereka di sepanjang Jalan Yos Sudarso Rumbai. Saat ini kerajinan rotan
juga sudah menjadi salah satu oleh-oleh khas Kota Pekanbaru.

Ada berbagai jenis kerajinan rotan dipasarkan, diantaranya piring, meja, kursi, vas bunga,
bingkai cermin, tudung saji, kuda-kudaan, kursi anak untuk motor, keranjang kain, keranjang
barang, bingkai lampu dan lain sebagainya.
8. SIAK

Anyaman khas siak dari lidi pelepah sawit yang dianyam menjadi berbagai macam
kerajinan tangan.

9. BENGKALIS

Salah satu anyaman yang berasal dari bengkalis yaitu dengan bahan baku rotan yang
dibuat dengan berbagai macam bentuk kerajinan seperti tas, dan wadah makanan.
10. PELALAWAN

Salah satu kerajinan anyaman yang berasal dari pelalawan ialah kursi yang terbuat dari
rotan.

11. DUMAI

Wadah tempat makanan ataupun barang harian yang terbuat dari resam.
12. KEPULAUAN MERANTI

Anyaman yang berasal dari Kepulauan Meranti ini berbahan dasar dari Rotan yang
dianyam sedemikian rupa menjadi berbagai macam kerajinan seperti keranjang, bingkai
cermin, tempat duduk dan lainnya.

Anda mungkin juga menyukai