Anda di halaman 1dari 8

LKPD

(LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK)


ADMINISTRASI INFRASTRUKTUR
JARINGAN

KELAS XI SEMESTER GANJIL

VIRTUAL LOCAL AREA NETWORK (VLAN)


LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK (LKPD)
“ Konsep dan Konfigurasi VLAN”
Nama Kelompok : ………………………………

Nama Anggota : 1.

2.

3.

Mata Pelajaran : Administrasi Infrastruktur Jaringan 1

Kelas / Semester : XI TKJ /1

A. KI/KD
3.1 Mengevaluasi VLAN
B. MATERI
Pengertian VLAN

Virtual Local Area Network (VLAN) adalah metode pada jaringan komputer untuk membuat
jaringan yang diatur secara logis satu per satu. VLAN sendiri terletak di jaringan area lokal (LAN).
Dengan demikian, memungkinkan ada satu atau lebih jaringan VLAN dalam jaringan LAN.
Dengan cara ini, kita dapat menyimpulkan bahwa kita dapat membuat satu atau lebih jaringan di
jaringan dalam jaringan LAN.
Manfaat VLAN
Beberapa manfaat VLAN :
1. Performance. VLAN mampu mengurangi jumlah data yang dikirim ke tujuan yang tidak perlu.
Sehingga lalu lintas data yang terjadi di jaringan tersebut dengan sendirinya akan berkurang.
2. Mempermudah Administrator Jaringan. Setiap kali komputer berpindah tempat, maka
komputer tersebut harus di konfigurasi ulang agar mampu berkomunikasi dengan jaringan
dimana komputer itu berada. Hal ini membuat komputer tersebut tidak dapat dioperasikan
langsung setelah di pindahkan. Jaringan dengan Prinsip VLAN bisa meminimalkan atau
bahkan menghapus langkah ini karena pada dasarnya ia tetap berada pada jaringan yang sama.
3. Mengurangi biaya. Dengan berpindahnya lokasi, maka seperti hal nya diatas, akan
menyebabkan biaya instalasi ulang. Dalam jaringan yang menggunakan VLAN, hal ini dapat
diminimalisasi atau dihapuskan.
4. Keamanan VLAN bisa membatasi Pengguna yang bisa mengakses suatu data., sehingga
mengurangi kemungkinan terjadinya penyalahgunaan hak akses.

2
Jenis VLAN

Berdasarkan perbedaan pemberian membership, maka VLAN bisa dibagi menjadi empat :
1. Port based Dengan melakukan konfigurasi pada port dan memasukkannya pada
kelompok VLAN sendiri. Apabila port tersebut akan dihubungkan dengan beberapa
VLAN maka port tersebut harus berubah fungsi menjadi port trunk (VTP).
2. MAC based Membership atau pengelompokan pada jenis ini didasarkan pada MAC
Address . Tiap switch memiliki tabel MAC Address tiap komputer beserta kelompok
VLAN tempat komputer itu berada.
3. Protocol based Karena VLAN bekerja pada layer 2 (OSI) maka penggunaan protokol
(IP dan IP Extended) sebagai dasar VLAN dapat dilakukan.
4. IP Subnet Address based Selaij bekerja pada layer 2, VLAN dapat bekerja pada layer
3, sehingga alamat subnet dapat digunakan sebagai dasar VLAN.
5. Authentication based Device atau komputer bisa diletakkan secara otomatis di dalam
jaringan VLAN yang didasarkan pada autentifikasi user atau komputer menggunakan
protokol 802.1x
Mode VLAN

VLAN selalu berhubungan dengan perangkat komputer bernama SWITCH, karena kita akan
mengatur VLAN pada port-port yang ada di dalam switch, atau yang biasa kita sebut dengan switch
mode, mode switch pada vlan di dalam perangkat cisco ada 3 jenis, yaitu access, trunk, dynamic.

1. Mode Access
Mode access digunakan apabila sebuah port vlan ingin mengakses atau menjadi member
di dalam sebuah vlan, biasanya mode access ini digunakan melalui port di dalam switch
dan menuju sebuah host (PC, HUB, Router).
2. Mode Trunk
Mode trunk berfungsi sebagai jalur antar vlan, sehingga apabila sebuah switch ingin
bergabung ke dalam sebuah vlan, maka port tersebut wajib diubah menjadi mode trunk
3. Mode Dynamic
Mode ini memiliki fungsi untuk merubah port di dalam sebuah switch dapat berfungsi
sebagai mode trunk ataupun mode access, tetapi mode ini sangat tidak disarankan untuk
digunakan karena memiliki tingkat keamanan yang kurang
C. TUJUAN PEMBELAJARAN
Seteah peserta didik mampu:
1. Setelah mengamati slide Power Point dan melakukan diskusi, peserta didik dapat
menyimpulkan konsep VLAN dengan benar.

3
2. Setelah mengamati slide Power Point dan melakukan diskusi, peserta didik dapat
menyusun cara konfigurasi VLAN dengan benar.

D. ALAT DAN BAHAN

1. Komputer/Laptop.
2. Internet, Google Classroom, Google Form.

E. LANGKAH KERJA
1. Bacalah LKPD dengan cermat.
2. Perhatikan topologi di bawah ini !
Berikut adalah contoh arsitektur vlan sederhana :

Terdapat 1 buah switch yang dihubungkan dengan 2 buah PC, di dalam switch akan
dipasang 2 buah vlan yaitu dengan ID 10 untuk vlan kantor dan ID 20 untuk vlan
tatausaha, fungsi ID di dalam vlan adalah untuk memberikan penanda atau identitas
terhadap vlan tersebut, sedangkan nama pada vlan adalah sebagai nama alias dari sebuah
ID vlan agar memudahkan administrator jaringan dalam mengkonfigurasi vlan tersebut.
Berikut cara konfigurasinya:

Untuk melihat konfigurasi tersebut, dapan menggunakan perintah di bawah ini :

4
Pada kotak berwarna merah, dapat kita lihat terdapat 2 buah vlan dengan id 10 dan 20
dengan nama kantor dan tatausaha, sesuai dengan vlan yang sudah kita buat tadi.
Setelah ID vlan dibuat, kemudian kita daftarkan port yang akan di jadikan sebuah member
dari sebuah vlan, di dalam contoh kasus, kita akan konfigurasi pada switch dengan port
pada Fa0/1 ke VLAN 10 (Kantor), kemudian Fa0/2 ke VLAN 20 (tatausaha), berikut
konfigurasinya :

Apabila kita perhatikan gambar di atas, pertama kita pilih terlebih dahulu interface yang
akan kita konfigurasi (dalam kasus ini fa0/1), kemudian kita ubah mode switch port nya
dengan menggunakan mode access, setelah mode diubah, kemudian kita daftarkan ke
access vlan dengan ID yang di tuju. Jika sudah, kita bisa lihat kembali konfigurasi vlan
seperti di bawah ini:

5
Jika kita perhatikan di dalam kotak merah, pada VLAN ID 10 dengan nama kantor
memiliki 1 buah port member yaitu fa0/1, dan VLAN ID 20 memiliki 1 buah port member
yaitu fa0/2, yang dapat kita asumsikan bahwa sekarang port fa0/1 sudah menjadi member
dari vlan 10 dan port fa0/2 sudah menjadi member dari vlan 20.

F. LAPORAN HASIL DISKUSI

NO. TOPIK PENJELASAN


1 Konsep VLAN

2 Mode VLAN

6
3 Pembuatan Topologi
pad Cisco Packet
Tracer

4 Konfigurasi switch ID
& nama VLAN

5 Konfigurasi switch
mode access pada
Cisco Packet Tracer

6 Konfigurasi switch
mode trunk pada Cisco
Packet Tracer

7
Permasalahan dan solusi :
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………

………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………

Kesimpulan :
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………

Anda mungkin juga menyukai