Anda di halaman 1dari 1

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media powtoon terhadap hasil

belajar siswa pada pembelajaran sejarah di kelas X MAN 2 Pontianak. Metode penelitian yang
digunakan adalah Quasi eksperimental design dengan bentuk kuantitatif. Sampel dalam penelitian
ini adalah siswa kelas X, Mipa 4 dan Mipa 3. Teknik pengambilan sampel menggunakan random
sampling (undian). Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain 2 kelas, kelas kontrol dan
kelas eksperimen. Kelas kontrol diberi perlakuan menggunakan media Powerpoint, sedangkan kelas
eksperimen menggunakan media powtoon. Hasil penelitian ini memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap penggunaan media. Powtoon Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil pengujian hipotesis
atau uji-t diperoleh nilai sig (2-tailed) sebesar 0,023 sehingga pengujian hipotesis Ho ditolak dan Ha
diterima karena 0,023 < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penggunaan media
powtoon terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran sejarah di kelas X MAN 2 Pontianak.
Sedangkan untuk seberapa besar pengaruh penggunaan media powtoon 58,4% pada Kategori
Sedang, sisanya 41,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

: Dalam dunia pendidikan, peran media pembelajaran sangat penting yang berguna untuk
membangkitkan semangat siswa dalam proses pembelajaran. Namun keterbatasan media di sekolah
menjadi salah satu kendala, oleh karena itu menuntut guru untuk menciptakan media pembelajaran
yang inovatif dan kreatif. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh media powtoon
terhadap hasil belajar siswa pada subkonsep vertebrata kelas X. MIPA SMA Negeri 1 Ciawi
Kabupaten Tasikmalaya, siswa tahun ajaran 2018/2019. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan
September 2018 sampai dengan Juli 2019 di SMA Negeri 1 Ciawi Kabupaten Tasikmalaya. Metode
penelitian menggunakan true eksperimen dengan desain Pretest-Posttest control group design.
Populasi berjumlah 148 siswa, teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling,
diperoleh hasil kelas X MIPA 5 sebagai kelas eksperimen dan X MIPA 7 sebagai kelas kontrol.
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini telah divalidasi oleh ahli yang selanjutnya dianalisis,
item pertanyaan yang valid adalah 32 butir soal pilihan ganda. Berdasarkan analisis uji t pada
signifikansi (α) = 0,05. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh media powtoon terhadap hasil
belajar siswa pada subkonsep vertebrata kelas X MIPA SMA Negeri 1 Ciawi Kabupaten Tasikmalaya
tahun ajaran 2018/2019.

Kata kunci:

Anda mungkin juga menyukai