Anda di halaman 1dari 1

Kelompok kami mengambil ide dengan judul koting syar'i dimana itu kolam

bertingkat dengan memanfaatkan air bekas wudhu. Berikut ini penjelasan cara
kerja koting syar'i:
Konsep ini adalah memanfaatkan limbah air wudhu yang di ditampung, lalu
dialirkan ketempat penampungan air pada bak atau tandon penampungan. Air
ini kemudian di naikkan ke atas dan difilter sebelum masuk kedalam kolam
budidaya pertama. Dari kolam budidaya pertama nantinya air akan dialirkan
kedalam kolam budidaya kedua, baru setelah itu air yang sudah tidak terpakai
dialirkan ke bak penampungan. Kemudian, air yang berada di bak
penampuangan ada sebagian yang dibuang dan ada yang di alirkan lagi di
naikkan ke atas, sementara air sisa yang terbuang ke lingkungan sekitar,
sebelum dibuang kelingkungan sekitar airnya akan difilter terlebih dahulu.
Tujuan perlakuan tersebut yaitu, untuk mengurangi pencemaran air pada
lingkungan sekitar. Selanjutnya proses ini akan mengalami pengulangan seperti
pada cara kerja sebelumnya. 

Dari rumusan konsep diatas, strategi yang bisa dilakukan adalah dengan
membuat bak penampungan yang dilengkapi dengan filter dan blower. Lalu,
memodifikasi saluran air dari tempat wudhu ke bak penampungan, mengisi bibit
ikan, menyediakan media tanaman yang dapat menjernihkan air kolam seperti,
teratai,eceng gondok, selada air, apu-apu, dan iris jepang. 

Anda mungkin juga menyukai