Anda di halaman 1dari 150

IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR (EXPERT SYSTEM) DENGAN METODE

FORWARD CHAINING PADA PENENTUAN CARA ATAU BENDA UNTUK MEDIA


BERSUCI BERDASARKAN BUKU FIQH IMAM LIMA MAZHAB KARYA JAWAD
AL-MUGNIYAH BERBASIS ANDROID
Skripsi

Oleh :
Muhammad Saduddin
NIM: 11140910000022

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH
JAKARTA
2019
HALAMAN JUDUL
IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR (EXPERT SYSTEM) DENGAN METODE
FORWARD CHAINING PADA PENENTUAN CARA ATAU BENDA UNTUK MEDIA
BERSUCI BERDASARKAN BUKU FIQH IMAM LIMA MAZHAB KARYA JAWAD
AL-MUGNIYAH BERBASIS ANDROID
Skripsi
Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar S1

Sarjana Komputer (S.Kom)

Oleh :
Muhammad Saduddin
NIM: 11140910000022

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH
JAKARTA
2019

i
LEMBAR PERSETUJUAN

ii
HALAMAN PENGESAHAN

iii
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

iv
HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI

v
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, hidayah serta nikmat-
Nya sehingga penyusunan skripsi inidapat diselesaikan. Sholawat dan salam senantiasa
dihaturkan kepada junjungan kita baginda Nabi Muhammad SAW beserta keluarganya, para
sahabatnya serta umatnya hingga akhir zaman. Penyusunan skripsi ini adalah salah satu
syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Kompuer (S.Kom) pada program Studi Teknik
Informatika, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah
Jakarta.
Dalam proses penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari bimbingan, dukungan, saran dan
bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis ingin mengucapkan banyak terima kasih
kepada:
1. DekanFst Uin Jakarta Prof. Dr. Lily Surraya Eka Putri, M.Env.Stud
2. Ketua Prodi Imam Marzuki Shofi, M.T.
3. Bapak Viktor Amrizal, M.Kom dan Bapak Hendra, . Selaku Dosen Pembimbing I dan
II yang telah memberikan bimbingan, bantuan, semangat dan motivasi kepada penulis
dalam menyelesaikan skripsi ini
4. Orang tua tercinta yang selalu menyemangati dan memberikan dukungan penuh
kepada anaknya.
5. Poni, Rizki DP, dan kawan-kawan grup yang telah menemani, mendukung, memberi
semangat dalam penyelesaian skripsi
6. Juniko Dwi Putra yang terkhusus karena telah membantu sangat banyak dalam
pengerjaan Aplikasi
7. Teman-teman kelas TI A 2014 yang telah membantu memberikan banyak bantuan baik
moril maupun fisik
8. Seluruh Angkatan Himti 2014 yang juga mensupport dan memberikan berbagai
bantuan yang begitu banyak hingga tak dapat penulis tulis semuanya dalam kata
pengantar ini.

vi
ABSTRAK
Penulis : Muhammad Saduddin

Program Studi : Teknik Informatika

Judul : Implementasi Sistem Pakar (Expert System) Dengan Metode Forward


Chaining Pada Penentuan Cara Atau Benda Untuk Media Bersuci Berdasarkan Buku
Fiqh Imam Lima Mazhab Karya Jawad Al-Mugniyah Berbasis Android

ABSTRAK

Thaharah adalah bagian hukum fiqh tentang kegiatan untuk menghilangkan najis atau hadats
yang terdapat pada seorang muslim sebelum dapat beribadah yang mensyaratkan untuk bebas
dari najis dan hadats. Karena hukum fiqh berbeda-beda dalam memutuskan suatu perkara
berdasarkan mazhab, maka cara ber Thaharah pun berbeda-beda dalam setiap mazhabnya.
Mazhab yang terkenal dalam islam adalah empat mazhab sunni mazhab yaitu Hanafi, Maliki,
Syafi’i dan Hambali dan Mazhab syi’ah Imamiyah. Salah satu buku yang membahas
perbedaan ini adalah buku Fiqh Imam Lima Mazhab karya Jawad Al-Mughniyah. Sistem
pakar merupakan bagian dari kecerdasan buatan yang mengimplementasikan pengetahuan
dari seorang pakar kedalamnya. Pada penelitian ini akan dibuat sebuah sistem pakar untuk
penentuan cara atau benda untuk media bersuci dalam lima mazhab berdasarkan buku Fiqh
Lima Mazhab karya Jawad Al-mughniyah. Metode forward chaining dipilih sebagai metode
inferensi dalam sistem. Sistem dibangun dengan Android Studio dan Firebase database. Pada
penelitian ini dihasilkan akurasi 100% pada kecocokan sistem dengan buku. Penelitian masih
terbatas dalam 1 buku dengan tampilan yang kasar sehingga diharapkan penelitian-penelitian
selanjutnya dapat menambahkanya.

Kata Kunci : Sistem Pakar, forward chaining, Fiqh, Thaharah, Mazhab

Daftar Pustaka : 12 Jurnal, 14 Buku, 2 Website

Jumlah Halaman : 149 Halaman

vii
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ............................................................................................................................. i
LEMBAR PERSETUJUAN ................................................................................................................. ii
HALAMAN PENGESAHAN...............................................................................................................iii
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS ..................................................................................iv
HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI............................................................. v
KATA PENGANTAR ..........................................................................................................................vi
ABSTRAK .......................................................................................................................................... vii
DAFTAR ISI ...................................................................................................................................... viii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................................ xi
DAFTAR TABEL .............................................................................................................................. xiii
1 BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang ...................................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah ................................................................................................................. 4
1.3 Batasan Masalah ................................................................................................................... 5
1.4 Tujuan Penelitian .................................................................................................................. 5
1.5 Manfaat Penelitian ................................................................................................................ 5
1.5.1 Untuk Mahasiswa .......................................................................................................... 5
1.5.2 Untuk User .................................................................................................................... 6
1.5.3 Untuk Universitas.......................................................................................................... 6
1.6 Metode Penelitian ................................................................................................................. 6
1.6.1 Metode Pengumpulan Data ........................................................................................... 6
1.6.2 Metode Pengembangan Sistem ...................................................................................... 6
1.7 Sistematika Penulisan............................................................................................................ 6
2 BAB II LANDASAN TEORI ...................................................................................................... 8
2.1 Sistem Pakar ......................................................................................................................... 8
2.1.1 Pengertian ..................................................................................................................... 8
2.1.2 Tujuan ........................................................................................................................... 9
2.1.3 Ciri-ciri .......................................................................................................................... 9
2.1.4 Struktur ....................................................................................................................... 10
2.1.5 Kelebihan .................................................................................................................... 11
2.1.6 Kelemahan .................................................................................................................. 12
2.2 Forward Chaining ............................................................................................................... 12
2.3 Teknik Pencarian................................................................................................................. 14

viii
2.3.1 Depth-First Search ...................................................................................................... 14
2.3.2 Breadth-First Search .................................................................................................... 16
2.4 RAD (Rapid Application Development) ............................................................................. 18
2.4.1 Pengertian RAD .......................................................................................................... 18
2.4.2 Tahap-tahap RAD ....................................................................................................... 19
2.4.3 Kelebihan RAD ........................................................................................................... 19
2.4.4 Kekurangan RAD ........................................................................................................ 20
2.5 UML (Unified Modelling Languange) ................................................................................ 20
2.5.1 Pengertian UML .......................................................................................................... 20
2.5.2 Diagram dalam UML .................................................................................................. 21
2.6 Android ............................................................................................................................... 29
2.7 Android Studio .................................................................................................................... 29
2.8 Firebase ............................................................................................................................... 29
2.9 Json ..................................................................................................................................... 29
2.10 Hukum Fiqh ........................................................................................................................ 33
2.11 Mazhab ............................................................................................................................... 33
2.11.1 Pengertian Mazhab ...................................................................................................... 33
2.11.2 Jumlah Mazhab ........................................................................................................... 33
2.12 Thaharah............................................................................................................................. 34
2.13 Fiqh Lima Mazhab .............................................................................................................. 34
2.13.1 Pengertian ................................................................................................................... 34
2.13.2 Latar Belakang Fiqh Lima Mazhab ............................................................................. 34
2.13.3 Sejarah Lima Imam dalam Fiqh Lima Mazhab ........................................................... 35
2.13.4 Cara atau Benda untuk Bersuci dalam Fiqh Lima Mazhab .......................................... 40
2.13.5 Kondisi diperbolehkannya Tayamum dalam Fiqh Lima Mazhab ................................ 43
2.14 Investigasi ........................................................................................................................... 46
2.15 Kuisioner ............................................................................................................................. 46
2.16 Wawancara.......................................................................................................................... 46
2.17 Studi Literatur Sejenis ......................................................................................................... 46
3 BAB III METODOLOGI PENELITIAN ................................................................................... 50
3.1 Metode Pengumpulan Data ................................................................................................. 50
3.1.1 Investigasi ................................................................................................................... 50
3.1.2 Kuesioner .................................................................................................................... 50
3.1.3 Wawancara .................................................................................................................. 50

ix
3.2 Metode Pengembangan Sistem ........................................................................................... 50
3.2.1 Fase Perencanaan Syarat ............................................................................................. 51
3.2.2 Fase Desain Workshop ................................................................................................ 51
3.2.3 Fase Implementasi ....................................................................................................... 51
3.3 Kerangka Berfikir ............................................................................................................... 52
4 BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM ............................................................ 53
4.1 Fase Perencanaan Syarat ..................................................................................................... 53
4.1.1 Identifikasi Masalah .................................................................................................... 53
4.1.2 Analisa Solusi Masalah ............................................................................................... 53
4.1.3 Analisa Kebutuhan Sistem .......................................................................................... 53
4.2 Fase Desain Workshop ........................................................................................................ 54
4.2.1 Identifikasi Data .......................................................................................................... 54
4.2.2 Desain UML ................................................................................................................ 61
4.2.3 Desain Interface ........................................................................................................ 103
5 BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................................................... 108
5.1 Fase Implementasi dan Hasil Uji Coba ............................................................................. 108
5.1.1 Pembuatan dan Hasil Interface .................................................................................. 108
5.1.2 Pengujian Interface .................................................................................................... 115
5.1.3 Pengujian Kesesuaian Sistem .................................................................................... 126
6 BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................................. 131
6.1 Kesimpulan ....................................................................................................................... 131
6.2 Saran ................................................................................................................................. 131
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................................... 132
LAMPIRAN ..................................................................................................................................... 135

x
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1-1 tabel pemahaman Thaharah dalam penelitian Khairunnisa (2010) .................................. 1
Gambar 1-2 Grafik piring tingkat pemahaman Thaharah berdasarkan google form ............................ 2
Gambar 2-1 Konsep Dasar Sistem Pakar ............................................................................................... 8
Gambar 2-2 Forward Chaining ............................................................................................................ 13
Gambar 2-3 Pohon Biner .................................................................................................................... 15
Gambar 2-4 Stack ................................................................................................................................ 16
Gambar 2-5 Breadth First Search ........................................................................................................ 17
Gambar 2-6 Rapid Application Development...................................................................................... 18
Gambar 2-7 Object Json ...................................................................................................................... 30
Gambar 2-8 Larik Json......................................................................................................................... 31
Gambar 2-9 Nilai Json ......................................................................................................................... 31
Gambar 2-10 String Json ..................................................................................................................... 32
Gambar 2-11 Angka Json .................................................................................................................... 32
Gambar 3-1 Kerangka Berpikir ............................................................................................................ 52
Gambar 4-1 Metode Inferensi ............................................................................................................ 57
Gambar 4-25 Use case Masyarakat..................................................................................................... 87
Gambar 4-3 Class Diagram .................................................................................................................. 89
Gambar 4-4 Sequence Login ............................................................................................................... 90
Gambar 4-5 Sequence Logout ............................................................................................................. 90
Gambar 4-6 Sequence Cara atau Benda ............................................................................................. 91
Gambar 4-7 Sequence Tambah Cara atau Benda................................................................................ 91
Gambar 4-8 Sequence Edit Cara atau Benda ...................................................................................... 92
Gambar 4-9 Sequence Hapus Cara atau Benda................................................................................... 92
Gambar 4-10Sequence Cari Cara atau Benda ..................................................................................... 93
Gambar 4-11 Sequence Kondisi .......................................................................................................... 93
Gambar 4-12 Sequence Tambah Kondisi ........................................................................................... 94
Gambar 4-13 Sequence Edit Kondisi .................................................................................................. 94
Gambar 4-14 Sequence Hapus Kondisi ............................................................................................... 95
Gambar 4-15 Sequence Cari Kondisi .................................................................................................. 95
Gambar 4-16 Sequence Aturan ........................................................................................................... 96
Gambar 4-17 Sequence Tambah Aturan ............................................................................................ 96
Gambar 4-18 Sequence Edit Aturan .................................................................................................... 97
Gambar 4-19 Sequence Hapus Aturan ............................................................................................... 97
Gambar 4-20 Sequence Cari Aturan ................................................................................................... 98
Gambar 4-21 Sequence Data User ..................................................................................................... 98
Gambar 4-22 Sequence Sign Up.......................................................................................................... 99
Gambar 4-23 Sequence Approve Data User ....................................................................................... 99
Gambar 4-24 Sequence Hapus Data User ........................................................................................ 100
Gambar 4-25 Sequence Cari Data User ............................................................................................. 100
Gambar 4-26 Sequence Konsultasi ................................................................................................... 101
Gambar 4-27 Mockup Login .............................................................................................................. 103
Gambar 4-28 Mockup Home Admin ................................................................................................. 103
Gambar 4-29 Mockup Home Pakar ................................................................................................... 103
Gambar 4-30 Mockup Kondisi .......................................................................................................... 103

xi
Gambar 4-31 Mockup Kondisi........................................................................................................... 104
Gambar 4-32 Mockup Detail Kondisi ................................................................................................ 104
Gambar 4-33 Mockup Cara atau Benda ............................................................................................ 104
Gambar 4-34 Mockup Tambah Cara atau Benda .............................................................................. 104
Gambar 4-35 Mockup Detail Cara atau Benda .................................................................................. 105
Gambar 4-36 Mockup Aturan ........................................................................................................... 105
Gambar 4-37Mockup Tambah Aturan .............................................................................................. 105
Gambar 4-38Mockup Detail Aturan .................................................................................................. 105
Gambar 4-39 Mockup User .............................................................................................................. 106
Gambar 4-40 Mockup Sign Up .......................................................................................................... 106
Gambar 4-41 Mockup Konsultasi ...................................................................................................... 106
Gambar 4-42 Mockup Isi Nama Konsultasi ....................................................................................... 106
Gambar 4-43 Mockup Kondisi Konsultasi ......................................................................................... 107
Gambar 4-44 Mockup Konsultasi Cetak ............................................................................................ 107
Gambar 4-45 Mockup Konsultasi Hasil ............................................................................................. 107
Gambar 5-1 Interface Login .............................................................................................................. 108
Gambar 5-2 Interface Home Admin .................................................................................................. 108
Gambar 5-3 Interface Home Pakar ................................................................................................... 109
Gambar 5-4 Interface Kondisi ........................................................................................................... 109
Gambar 5-5 Interface Tambah Kondisi ............................................................................................. 110
Gambar 5-6 Interface Detail Kondisi ................................................................................................. 110
Gambar 5-7 Interface Cara atau Benda Bersuci ................................................................................ 110
Gambar 5-8 Interface Tambah Cara atau Benda Bersuci .................................................................. 111
Gambar 5-9Interface Detail Cara atau Benda Bersuci ....................................................................... 111
Gambar 5-10 Interface Aturan .......................................................................................................... 111
Gambar 5-11 Interface Tambah Aturan ............................................................................................ 112
Gambar 5-12 Interface Detail Aturan................................................................................................ 112
Gambar 5-13 Interface User ............................................................................................................. 112
Gambar 5-14 Interface Sign Up ......................................................................................................... 113
Gambar 5-15 Interface Konsultasi .................................................................................................... 113
Gambar 5-16 Interface isi nama user Konsultasi............................................................................... 114
Gambar 5-17 Interface Kondisi Konsultasi ........................................................................................ 114
Gambar 5-18 Interface Konsultasi Cetak........................................................................................... 115
Gambar 5-19 Interface Hasil Konsultasi ............................................................................................ 115

xii
DAFTAR TABEL

Tabel 2-1 Class Diagram ...................................................................................................................... 25


Tabel 2-2 Diagram Sequence .............................................................................................................. 27
Tabel 2-3 Studi literatur Sejenis .......................................................................................................... 47
Tabel 4-1 Identifikasi Cara atau Benda ............................................................................................... 54
Tabel 4-2 Identifikasi Kondisi .............................................................................................................. 55
Tabel 4-3 Identifikasi Aturan ............................................................................................................... 58
Tabel 4-4 Identifikasi use case ............................................................................................................ 84
Tabel 5-1 Testing Interface Login ...................................................................................................... 115
Tabel 5-2 Testing Interface Home Admin ......................................................................................... 116
Tabel 5-3 Testing Interface Home Pakar ........................................................................................... 117
Tabel 5-4 Testing Interface Kondisi ................................................................................................... 118
Tabel 5-5 Testing Interface Tambah Kondisi ..................................................................................... 118
Tabel 5-6 Testing Interface Detail Kondisi......................................................................................... 119
Tabel 5-7 Testing Interface Cara atau Benda Bersuci ........................................................................ 120
Tabel 5-8 Testing Interface Tambah Cara atau Benda Bersuci .......................................................... 120
Tabel 5-9 Testing Interface Detail Cara atau Benda Bersuci ............................................................. 121
Tabel 5-10 Testing Interface Aturan ................................................................................................. 121
Tabel 5-11Testing Interface Tambah Aturan..................................................................................... 122
Tabel 5-12 Testing Interface Detail Aturan ....................................................................................... 122
Tabel 5-13Testing Interface User ...................................................................................................... 123
Tabel 5-14Testing Interface Sign Up ................................................................................................. 123
Tabel 5-15Testing Interface Konsultasi ............................................................................................. 124
Tabel 5-16 Testing Interface Isi Nama User Konsultasi ..................................................................... 124
Tabel 5-17Testing Interface Kondisi Konsultasi................................................................................. 125
Tabel 5-18 Testing Interface Konsultasi Cetak .................................................................................. 125
Tabel 5-19 Testing Interface Hasil Konsultasi.................................................................................... 125
Tabel 5-20 Testing Kesesuaian Sistem .............................................................................................. 126

xiii
1

1 BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kebersihan adalah salah satu hal yang paling harus diperhatikan dalam kehidupan umat
manusia. Dengan menjaga kebersihan, manusia dapat menghindari penyakit-penyakit yang
tidak diinginkan (Soemirat, 2014). Hanya dengan kebersihan pula manusia baru dapat
beribadah kepada tuhannya. Karena itulah, Islam sangat memperhatikan tata cara dalam
menjaga kebersihan atau bersuci (Thaharah).
Berdasarkan penelitian oleh Khairunnisa (2010), dalam survey tingkat pemahaman
masyarakat di desa Bukit Kemuning Lampung terdapat 52% penduduk dari 25 penduduk
yang mengaku kurang atau tidak paham akan ilmu Thaharah. Lalu berdasarkan survey
menggunakan google form secara umum, masih terdapat 31,1% yang masih menjawab
kurang atau tidak paham dengan ilmu Thaharah.

Gambar 1-1 tabel pemahaman Thaharah dalam penelitian Khairunnisa (2010)

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


2

Gambar 1-2 Grafik piring tingkat pemahaman Thaharah berdasarkan google form

Berdasarkan data diatas, dapat kita ambil kesimpulan bahwa terdapat urgensi yang sangat
penting dalam pembelajaran Thaharah karena masih lebih dari seperempat jumlah
masyarakat yang tidak atau kurang memahami Thaharah padahal syarat dari ibadah-ibadah
utama dalam agama islam terutama sholat adalah Thaharah.

Ilmu Thaharah dalam islam dimasukkan di dalam hukum fiqh. Ilmu fiqh dalam agama
islam dalam perkembangannya mengalami percabangan-percabangan. Hal ini terjadi
diakibatkan oleh perdebatan-perdebatan para ulama setelah Nabi Muhammad SAW
meninggal. Percabangan tersebut antara lain adalah sunni, syi’ah, ibadi, ahmadiyyah, dan
sufisme dengan sunni merupakan cabang dengan jumlah penganut terbanyak
(worldatalas.com). Penetapan hukum-hukum islam dari setiap cabang-cabang ini juga
kemudian terbagi lagi. Cabang-cabang dalam penetapan hukum ini kemudian disebut dengan
mazhab.

Terdapat empat mazhab yang terkenal di kalangan islam sunni, Empat mazhab tersebut
adalah Mazhab Hanafi, Mazhab Maliki, Mazhab Syafi’i, dan Mazhab Hanbali. Menurut
Haidir (2004), empat mazhab ini terkenal karena faktor-faktor berupa murid-murid yang terus
mengajarkan dan menyebarkan mazhab tersebut, pemerintahan yang kala itu mendukung, dan
tempat-tempat awal penyebaran mazhab yang berupa kota-kota pusat dalam pendidikan.
Sementara di kalangan Syi’ah mazhab yang terbesar adalah mazhab Ja’fari atau disebut juga
Imamiyah.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


3

Dalam perbedaan mazhab, terjadi pertentangan-pertentangan dan perpecahan antar umat


islam, terutama pada islam Sunni dan islam Syi’ah. Bahkan dalam islam sunni terdapat
pernyataan bahwa orang islam untuk melaksanakan ibadat dan mu’amalatnya secara yang sah
harus bertaklid kepada empat mazhab yang mahsyur, tidak termasuk mazhab Ja’fari.
Pernyataan tersebut lalu dibantah oleh syeikh Mahmud Syaltut dengan fatwanya yang
memperbolehkan setiap muslim memakai mazhab apapun dalam pengesahan ibadahnya.
Dikarenakan inilah maka setiap muslim seharusnya mempelajari setiap mazhab untuk
memperdalam ilmu agama. (Aceh, 1977)
Salah satu sumber yang dapat digunakan untuk menjadi pedoman untuk memahami fiqh
dalam lima mazhab adalah buku karya Jawad Al-Mughniyah yang berjudul Fiqh Imam Lima
Mazhab. Buku ini dipilih oleh penulis karena buku Fiqh Imam Lima Mazhab ini membagi
permasalahan fiqh Thaharah dengan penjelasan yang singkat dan dapat mudah dipahami,
serta terdapat perbandingan dengan mazhab-mazhab yang lain.
Dalam bersuci atau Thaharah, salah satu hal yang penting untuk diperhatikan adalah
bagaimana cara menentukan keharusan dalam pemakaian air saat bersuci. Permasalahan yang
ada adalah dalam kelima mazhab yang telah disebutkan berbeda-beda dalam menentukan
kondisi kapan seorang muslim harus memakai air dalam bersuci dan kapan boleh
menggantinya dengan tayamum atau dengan cara yang lain. Berdasarkan hal tersebut, maka
diperlukanlah suatu sistem yang berguna untuk membantu umat muslim dalam penyelesaian
masalah penentuan keharusan pemakaian air untuk bersuci menurut kelima mazhab yang ada.

Perkembangan teknologi yang pesat saat ini dapat membantu manusia bahkan di dalam
bidang-bidang di luar disiplin ilmu-ilmu yang berhubungan dengan teknologi sendiri,
termasuk di dalam bidang ilmu agama. Menurut Anik (2017), Sistem pakar adalah sebuah
sistem yang kinerjanya mengadopsi keahlian yang dimiliki seorang pakar dalam bidang
tertentu ke dalam sistem atau program komputer yang disajikan dengan tampilan yang dapat
digunakan oleh pengguna yang bukan seorang pakar sehingga dengan sistem tersebut
pengguna dapat membuat sebuah keputusan atau menentukan kebijakan layaknya seorang
pakar.

Metode forward chaining digunakan untuk menguji faktor-faktor yang dimasukkan


dengan aturan yang disimpan dalam sistem hingga dapat diambil kesimpulan . Dalam
penelitian sebelumnya, sistem pakar dengan metode forward chaining telah berhasil

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


4

menyelesaikan permasalahan-permasalahan di dalam agama islam seperti dalam penelitian


yang berjudul Sistem Pakar Dengan Metode Forward Chaining Untuk Menentukan
Pembagian Warisan Menurut Hukum Islam Menggunakan Algoritma Best First Search
(Setiawan dkk, 2017) dengan kesimpulan bahwa sistem pakar ini dapat menyeleksi hutang
lebih besar dari harta warisan dan wasiat lebih besar dari sepertiga harta warisan, membantu
user untuk melakukan pembagian harta warisan yang biasanya rumit dilakukan dengan
manual, metode forward chaining dan algoritma best first search pada sistem pakar ini,
menghasilkan penelusuran bagian ahli waris dengan efisien.

Android merupakan salah satu sistem operasi yang marak digunakan saat ini. Android
merupakan sebuah nama dari sistem operasi pada suatu gadget seperti computer atau tablet,
smartphone, dan telpon seluler. Sistem operasi yang digunakan ialah berbasis linux. Sistem
Android ini dikembangkan oleh Google Inc. Android menyediakan platform terbuka bagi
para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri yang akan di gunakan oleh
bermacam perangkat seluler. Google mengatakan, 1,3 juta perangkat Android yang diaktifkan
setiap hari. Aplikasi yang tersedia di pasar Google Play Android sendiri berdasarkan situs
appbrain.com sudah mencapai sekitar 2.673.850 apps pada awal 2017. Android sudah sangat
jauh meninggalkan para pesaingnya, pada 2013 saja Android sudah menguasai 78% dari total
pasar smartphone. Menurut data International korporasi IDC, Android OS mendominasi
dengan 82,8% dari total pangsa pasar pada 2Q 2015 dari hal ini bisa dilihat bahwa android
menjadi salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan selama bertahun-tahun.
(Saputra dkk, 2018). Untuk itu, Android sangat tepat untuk menjadi tempat atau basis dalam
penerapan sistem pakar sebagai alat bantu umat muslim dalam penyelesaian masalah
penentuan keharusan pemakaian air untuk Thaharah.

Berdasarkan pemaparan yang telah diberikan sebelumnya, untuk membantu umat muslim
dalam penentuan keharusan pemakaian air untuk Thaharah maka penulis mengajukan skripsi
dengan judul IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR (EXPERT SYSTEM) DENGAN METODE
FORWARD CHAINING PADA PENENTUAN CARA ATAU BENDA UNTUK MEDIA
BERSUCI BERDASARKAN BUKU FIQH IMAM LIMA MAZHAB KARYA JAWAD AL-
MUGNIYAH BERBASIS ANDROID.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah dibuat, maka dapat diidentifikasikan masalah-
masalah sebagai berikut :

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


5

1. Pentingnya bersuci dalam agama islam.


2. Perbedaan-perbedaan mazhab dalam penentuan cara penentuan keharusan pengunaan
air untuk bersuci.
3. Kebutuhan untuk alat atau teknologi yang membantu umat muslim dalam menentukan
keharusan penggunaan air untuk bersuci berdasarkan lima mazhab.

Dari identifikasi masalah di atas, maka dapat dirumuskan sebuah rumusan masalah berupa
: Bagaimana implementasi sistem pakar (expert system) dengan metode forward chaining
pada penentuan cara atau benda untuk media bersuci berdasarkan buku fiqh imam lima
mazhab karya jawad al-mugniyah berbasis android?

1.3 Batasan Masalah


Dengan perumusan masalah sebelumnya, maka dapat dibuat batasan-batasan masalah
sebagai berikut :

1. Aplikasi sistem pakar ini dibuat berbasis Android

2. Output berupa cara atau benda untuk digunakan sebagai media bersuci berdasarkan
buku Fiqh Imam lima Mazhab karya Jawad Mughniyah.

3. Pembuatan aplikasi sistem pakar ini menggunakan metode Forward Chaining dan
untuk metode pengembangan sistem menggunakan metode Rapid Application
Development (RAD)

4. Pengguna sistem pakar ini adalah masyarakat dan Pakar


5. Tools yang digunakan adalah android studio dan firebase

1.4 Tujuan Penelitian


Tujuan dari penelitian adalah:

Mendapatkan identifikasi najis yang tepat berdasarkan hukum fiqh dengan mazhab Syafi’i
dengan menggunakan sistem pakar.

1.5 Manfaat Penelitian

1.5.1 Untuk Mahasiswa


1. Menjadi syarat kelulusan strata satu (S1) Teknik Informatika, Fakultas Sains dan
Teknologi, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


6

2. Memperdalam ilmu pengetahuan mengenai sistem pakar dan metode forward


chaining

1.5.2 Untuk User


Mendapatkan Infromasi Cara atau Benda untuk media Thaharah berdasarkan buku Fiqh
Imam Lima Mazhab karya Jawad Al-Mughniyah

1.5.3 Untuk Universitas


1. Mengukur tingkat kemampuan mahasiswa dalam pemahaman materi
2. Mendapatkan sumber referensi untuk diberikan kepada mahasiswa-mahasiswa lainnya

1.6 Metode Penelitian

1.6.1 Metode Pengumpulan Data


Dalam pengumpulan data, Penulis menggunakan 2 metode, yaitu:
1. Investigasi
Mengumpulkan data dan referensi melalui literatur, buku, e-jurnal, e-book, tentang
hukum keharusan penggunaan air untuk bersuci dalam setiap mazhab-mazhab
2. Kuesioner
Mengumpulkan data dari responden untuk memperkuat data untuk latar belakang
masalah pada penelitian
3. Wawancara
Mengumpulkan data dari wawancara terhadap pakar.

1.6.2 Metode Pengembangan Sistem


Dalam pengembangn sistem, penulis menggunakan metode Rapid Application Development
(RAD). Adapun tiga tahap dalam RAD adalah sebagai berikut: (Kendall, J.E. & Kendall,
K.E, 2012:238):
1. Fase Perencanaan Kebutuhan (Requirements Planning)

2. Fase Proses Desain (Workshop Design)

3. Fase Implementasi (Implementation System)

1.7 Sistematika Penulisan


Sistematika dalam penulisan ini memberikan gambaran umum tentang apa yang penulis
bahas dalam setiap bab dari laporan skripsi ini. Adapun sistematika penulisan skripsi ini
sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


7

Pada bab ini berisi latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian,
metodologi penelitian dan sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI


Pada bab ini berisi berbagai landasan teori yang digunakan dalam penelitian ini

BAB III METODOLOGI PENELITIAN


Pada bab ini membahas mengenai metode penelitian yang digunakan

BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM


Pada bab ini membahas mengenai hasil dari analisis, perancangan, implementsi sesuai
dengan metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi sistem pakar yang dibuat serta
dilakukan pengujian sistem

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN


Pada bab ini berisi hasil dan pembahasan yang didapat dari penelitian

BAB VI PENUTUP
Pada bab ini berisi kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan dan saran yang diusulkan
untuk pengembangan lebih lanjut dari penelitian ini agar mencapai hasil yang lebih baik.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


8

2 BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Sistem Pakar

2.1.1 Pengertian
Sistem pakar atau Expert System merupakan suatu aplikasi komputer yang bertujuan
untuk membantu pengambilan keputusan atau pencegahan persoalan dalam bidang yang
spesifik. Sistem bekerja menggunakan pengetahuan dan metode analisis yang telah
didefinisikan terlebih dahulu oleh pakar sesuai dengan bidang keahliannya. Sistem ini
disebut sistem pakar karena fungsi dan perannya sama seperti seorang ahli yang harus
memiliki pengetahuan, pengalaman dalam memecahkan suatu persoalan masalah (B.
Herawan Hayadi, 2016:1)

Menurut Erickson (2014), sistem pakar adalah sistem yang berusaha mengadopsi
pengetahuan manusia ke dalam komputer. Sistem pakar dikembangkan pada tahun 1960 dan
hanya berisi Knowledge, namun sekarang sistem pakar telah digunakan dalam berbagai
bidang yang memerlukan teknologi tersebut. Dengan menggunakan sistem pakar, orang
awam pun dapat menyelesaikan suatu masalah layaknya seorang pakar itu sendiri.

Sedangkan Menurut Andriani (2016:10) dalam konsep sistem pakar tersebut, user atau
pengguna menyampaikan fakta atau informasi ke dalam sistem pakar, yang selanjutnya
fakta dan informasi tersebut akan disimpan ke knowledge-base dan diolah oleh mesin
inferensi, sehingga sistem dapat memberikan timbal balik kepada user berupa keahlian atau
jawaban berdasarkan pengetahuan yang disampaikan sebelumnya.

Gambar 2-1 Konsep Dasar Sistem Pakar

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


9

2.1.2 Tujuan
Menurut Toelle (2008), Tujuan sistem pakar adalah untuk memindahkan pengetahuan
dari seorang ahli atau sumber keahlian lain ke dalam komputer dan kemudian memindahkan
dari komputer kepada pengguna yang tidak ahli. Dalam proses pemindahannya dilakukan
hal sebagai berikut :
1. Akuisisi pengetahuan, pencarian dan pengumpulan pengetahuan dari para ahli atau
sumber pengetahuan yang lain.
2. Representasi pengetahuan, penyimpanan dan pengaturan pengetahuan yang telah
diperoleh ke dalam komputer.
3. Inferensi pengetahuan, pemrosesan pengetahuan dengan mesin inferensi yang ada
dalam sistem pakar berdasarkan pengetahuan yang sudah disimpan.
4. Pemindahan pengetahuan, pemindahan pengetahuan yang telah diproses dari
komputer kepada pengguna yang tidak ahli.

2.1.3 Ciri-ciri
Ciri-ciri sistem pakar yang membedakan dengan sistem informasi biasa adalah sebagai
berikut: Anik (2017:11)
1. Memiliki dan memberikan informasi yang andal.
2. Mudah untuk dimodifikasi.
3. Terbatas pada domain keahlian tertentu.
4. Dapat memberikan penalaran untuk data-data yang sifatnya tidak pasti.
5. Sistem berdasarkan pada kaidah/rule tertentu.
6. Memiliki kemampuan untuk belajar beradaptasi.
7. Keluarannya bersifat anjuran.

Selain itu menurut Hayadi dan Rukun (2016: 4) ciri-ciri lain sistem pakar, yaitu:
1. Dapat mengemukakan rangkaian alasan yang diberikannya dengan cara yang dapat
dipahami.
2. Dirancang untuk dikembangkan secara bertahap.
3. Pengetahuan dan mekanisme inferensi jelas terpisah.
4. Sistem dapat mengaktifkan kaidah secara searah yang sesuai yang dituntun oleh dialog
dengan pemakai.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


10

2.1.4 Struktur
Menurut Herawan (2016), sebuah program sistem pakar terdiri dari beberapa komponen
yang mutlak harus ada. Komponen itu adalah sebagai berikut :

1. Knowledge Base
Basis pengetahuan merupakan inti program sistem pakar karena basis pengetahuan ini
merupakan representasi pengetahuan (Knowledge representation) dari seorang pakar.

2. Basis Data
Basis data adalah bagian yang mengandung semua fakta, baik fakta awal pada saat
sistem mulai beroperasi maupun fakta yang didapatkan pada saat pengambilan
kesimpulan yang sedang dilaksanakan.

3. Inference Engine
Mesin inferensi adalah bagian yang mengandung mekanisme fungsi berfikir dan pola
penalaran sistem yang digunakan oleh seorang pakar. Mekanisme ini akan menganalisa
susatu masalah tertentu dan selanjutnya akan mencari jawaban atau kesimpulan yang
terbaik. Mesin inferensi memulai pelacakannya dengan mencocokkan kaidah dalam
basis pengetahuan dengan fakta yang ada dalam basis data.

Lalu menurut Adriani (2016), komponen-komponen lain sistem pakar adalah :

4. Basis Data
Basis data merupakan kumpulan data yang terdiri dari semua fakta yang diperlukan,
di mana fakta-fakta tersebut digunakan untuk memenuhi kondisi dari kaidah-kaidah
dalam sistem. Basis data yang akan digunakan untuk memperoleh pengetahuan sebagai
dasar dalam membuat sistem pakar harus menyimpan semua fakta, baik fakta awal pada
saat sistem mulai beroperasi, maupun fakta-fakta yang diperoleh pada saat proses
penarikan kesimpulan sedang dilaksanakan. Basis data digunakan untuk menyimpan
data hasil observasi dan data lain yang dibutuhkan selama pemrosesan.

5. User Interface
Antarmuka pemakai merupakan fasilitas yang dapat digunakan sebagai perantara
komunikasi antara pemakai dengan komputer dalam menggunakan sistem pakar.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


11

Antarmuka ini memudahkan pengguna sistem pakar yang bukan merupakan seorang
pakar dapat bekerja dan bertindak atau membuat keputusan layaknya seorang pakar.

2.1.5 Kelebihan
Menurut Marimin, (2017), permasalahan-permasalahan yang ada pada waktu ini tidak
lagi sederhana yang bisa diselesaikan hanya dengan peralatan yang menyangkut satu
disiplin saja, tetapi memerlukan peralatan yang komprehensif, yang dapat mengidentifikasi
dan memahami berbagai aspek dari suatu permasalahan yang dapat mengarahkan
pencerahan dan dapat mengarahkan pemecahan secara menyeluruh.

Berdasarkan hal tersebut, maka kelebihan-kelebihan sistem pakar dapat menjadi solusi
sebagai alat penyelesaian masalah. Beberapa kelebihan dari sistem pakar adalah (B.
Herawan Hayadi, 2016:4):
1. Meningkakan produktivitas, karena sistem pakar bekerja lebih cepat dari manusia.
2. Membuat pekerjaan seorang awam menjadi seperti pakar.
3. Meningkatkan kualitas, dengan memberi nasehat yang konsisten dan mengurangi
kesalahan.
4. Mampu menangkap pengetahuan dan kepakaran seseorang.
5. Memudahkan akses pengetahuan seorang pakar.
6. Bisa digunakan sebagai media pelengkap dalam pelatihan. Pengguna pemula yang
bekerja dengan sistem pakar akan menjadi lebih berpengalaman karena adanya fasilitas
penyelaras yang berfungsi sebagai guru.
7. Meningkatkan kemampuan untuk menyelesaikan masalah karena sistem pakar
mengambil sumber pengetahuan dari banyak pakar.

Selain itu kelebihan-kelebihan lain sistem pakar menurut Andriani (2017) adalah :
1. Memungkinkan pengguna yang bukan seorang pakar pada bidang tertentu dapat
mengerjakan tugas dari seorang pakar.
2. Bisa melakukan proses yang sama secara berulang.
3. Sistem pakar dapat menyimpan pengetahuan dan keahlian dari pakar.
4. Dengan adanya sistem pakar produktivitas dan output sistem dapat ditingkatkan.
5. Meningkatkan kualitas.
6. Mampu mengambil dan melestarikan keahlian pakar.
7. Mampu beroperasi dalam lingkungan yang berbahaya.
8. Memiliki kemampuan untuk mengakses pengetahuan.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


12

9. Memiliki rebilitas.
10. Meningkatkan kapabilitas sistem komputer.
11. Memiliki kemampuan untuk bekerja dengan informasi yang tidak lengkap dan
mengandung ketidakpastian.
12. Sebagai media pelengkap dalam pelatihan.
13. Meningkatkan kapabilitas dalam penyelesaian masalah.
14. Menghemat waktu untuk mengambil keputusan

2.1.6 Kelemahan
Menurut Herawan (2016), walau memiliki kelebihan yang banyak, sistem pakar juga
memiliki kekurangan-kekurangan, diantaranya :
1. Biaya yang sangat mahal dalam pembuatan dan pemeliharaan.
2. Sulitnya proses pengembangan karena keterbatasan keahlian dan pakar yang ada.
3. Tidak selalu bernilai benar.

Kelemahan-kelemahan sistem pakar lainnya diantaranya (Andriani, 2016:12):


1. Biaya yang diperlukan untuk membuat, memelihara, dan mengembangkan sistem
pakar sangat mahal.
2. Sulit dikembangkan, karena ketersediaan pakar dibidangnya dan kepakaran sulit
diekstrak dari manusia karena terkadang sulit bagi seorang pakar untuk menjelaskan
langkah mereka dalam menangani masalah.
3. Sistem pakar tidak 100% benar karena seseorang yang terlibat dalam pembuatan
sistem pakar tidak selalu benar. Oleh karena itu, setelah pembuatan sistem pakar
harus dilakukan pengujian terlebih dahulu secara teliti sebelum digunakan.
4. Pendekatan oleh setiap pakar untuk suatu situasi atau problem bisa berbeda-beda,
meskipun sama-sama benar.
5. Transfer pengetahuan dapat bersifat subjektif dan bias.
6. Kurangnya rasa percaya pengguna dapat menghalangi pemakaian sistem pakar.

2.2 Forward Chaining


Merupakan cara penalaran dalam mesin inferensi sistem pakar dengan memulai dari
fakta terlebih dahulu untuk menguji kebenaran hipotesis atau mencocokkan fakta atau
pernyataan dimulai dari bagian sebelah kiri dulu (IF dulu). Forward Chaining merupakan
grup dari multiple inferensi yang melakukan pencarian dari suatu masalah kepada solusinya.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


13

Forward Chaining cocok digunakan untuk suatu aplikasi yang menghasilkan tree yang
lebar dan tidak dalam (Adriani, 2016).

Langkah-langkah dalam membuat sistem pakar dengan menggunakan metode Forward


Chaining yaitu (Yuwono, 2017) :
1. Pendefenisian masalah dimulai dengan pemilihan domain masalah dan akuisi
pengatahuan
2. Pendefenisian data input untuk memulai inferensi karena diperlukan oleh sistem
Forward Chaining.
3. Pendefenisian struktur pengendalian data untuk membantu mengendalikan
pengaktifan suatu aturan.
4. Penulisan kode awal dalam domain pengatahuan.
5. Pengujian sistem agar dapat mengatahui sejauh mana sistem berjalan.
6. Perancangan antarmuka dengan basis pengatahuan.
7. Pengembangan sistem.
8. Evaluasi sistem.

Gambar 2-2 Forward Chaining

Menurut Ashari (2016), Forward Chaining adalah teknik pencarian yang dimulai dengan
fakta yang diketahui, kemudian mencocokkan fakta tersebut dengan bagian IF dari rules IF-
THEN. Bila ada fakta yang cocok dengan bagian IF, maka rule tersebut dieksekusi. Bila
sebuah rule dieksekusi, maka sebuah fakta baru (bagian THEN) ditambahkan ke dalam
database. Setiap kali pencocokan, dimulai dari rule teratas. Setiap rule hanya boleh
dieksekusi sekali saja. Proses pencocokan berhenti bila tidak ada lagi rule yang bisa
dieksekusi. Metode pencarian yang digunakan adalah Depth-First Search (DFS), Breadth-
First Search (BFS) atau Best First Search.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


14

Bilamana klausa premis sesuai dengan situasi (bernilai true), maka proses akan
mengassert konklusi. Forward Chaining juga digunakan jika suatu aplikasi menghasilkan
tree yang lebar dan tidak dalam (Ashari, 2016).

Contoh sederhana dari forward dan backward chaining seperti berikut ini: misalkan anda
sedang mengemudi dan tiba-tiba anda melihat mobil polisi dengan cahaya kelap-kelip dan
bunyi sirine. Dengan forward chaining mungkin anda akan berkesimpulan bahwa polisi
ingin anda atau seseorang untuk berhenti. Itu adalah fakta awal yang mendukung dua
kemungkinan konklusi. Jika mobil polisi membuntuti dibelakang anda atau polisi
melambaikan tangan memberhentikan anda, maka kesimpulan lebih lanjut adalah polisi
ingin anda yang berhenti. (Putra, 2013)

Dalam implementasinya, forward chaining sangat membantu developer aplikasi dalam


membangun sebuah sistem. Karena dengan penggunaan metode ini jika developer ingin
menambah beberapa kondisi dan aturan, developer tidak perlu membongkar lagi kode
program dari awal. (Putra, 2013)

2.3 Teknik Pencarian

2.3.1 Depth-First Search


DFS (Depth-First-Search) adalah salah satu algoritma penelusuran struktur graf / pohon
berdasarkan kedalaman. Simpul ditelusuri dari root kemudian ke salah satu simpul anaknya
misalnya prioritas penelusuran berdasarkan anak pertama (simpul sebelah kiri).

Maka penelusuran dilakukan terus melalui simpul anak pertama dari simpul anak
pertama level sebelumnya hingga mencapai level terdalam.
Setelah sampai di level terdalam, penelusuran akan kembali ke 1 level sebelumnya untuk
menelusuri simpul anak kedua pada pohon biner simpul sebelah kanan. Lalu kembali ke
langkah sebelumnya dengan menelusuri simpul anak pertama lagi sampai level terdalam
dan seterusnya.
Jadi, jika ada pohon biner seperti gambar di bawah ini :

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


15

Gambar 2-3 Pohon Biner

Maka, urutan penelusurannya adalah :


A–B–D–H–E–I–C–F–G–J–K–L

Dalam implementasinya DFS dapat diselesaikan dengan cara rekursif atau dengan
bantuan struktur data stack. Di mana akan membahas dengan cara yang menggunakan stack.
Stack yang digunakan adalah stack yang isi elemennya adalah simpul pohon / tree.

Berikut ini adalah urutan algoritmanya :


1. Masukkan simpul root ke dalam tumpukan dengan push .
2. Ambil dan simpan isi elemen (berupa simpul pohon) dari tumpukan teratas.
3. Hapus isi stack teratas dengan prosedur pop.
4. Periksa apakah simpul pohon yang disimpan tadi memiliki anak simpul.
5. Jika ya, push semua anak simpul yang dibangkitkan ke dalam stack.
6. Jika tumpukan kosong berhenti, tapi jika tidak kembali ke langkah dua.

Jadi, untuk gambar pohon biner di atas urutan langkah dan kondisi stack-nya setiap iterasi
adalah:

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


16

Gambar 2-4 Stack

Contoh diatas menggunakan prioritas untuk memasukkan anak simpul dari sebelah kanan
terlebih dahulu ke dalam stack.

Sehingga, pada iterasi 2 elemen A dihapus lalu memasukkan anak simpulnya yaitu C
dulu, baru B ke dalam stack. Selain itu bisa dilihat stack teratas (yang berwarna biru) pada
tiap iterasi memiliki urutan A – B – D –H – E – I – C – F – G – J – K – L. Pada iterasi ke 13
itu kondisi stack sudah kosong karena ketika simpul J dibangkitkan tidak ada anak simpul
yang dimasukkan ke stack.

2.3.2 Breadth-First Search

Metode Breadth First Search adalah suatu metode pencarian yang mencari pada setiap
pohon menuju akarnya sampai akar-akar pada setiap pohon itu habis, dengan kata lain tidak
memiliki akar lagi. Breadth First Search menggunakan teknik di mana langkah pertamanya
adalah root node diekspansi. Setelah itu dilanjutkan semua successor dari root node juga
diperluas. Hal ini terus dilakukan berulang-ulang hingga node pada level paling bawah yang
sudah tidak mempunyai successor lagi (Budiharto, 2014). Keuntungan dari metode ini yaitu
tidak menemui jalan buntu dalam pencarian, jika ada satu solusi maka Breadth First Search
akan menemukannya, dan jika ada lebih dari satu solusi, metode Breadth First Search akan
menemukan solusi minimum (Budiharto, 2014). Kekurangan metode ini memerlukan
memori yang cukup banyak dan membutuhkan waktu yang cukup lama karena metode ini
mencari dari node ke node atau dari pohon ke pohon (Budiharto, 2014).
Algoritma BFS menggunakan algoritma tunggal yang memanggil setiap node pada
pohon pencarian. Algoritma BFS melakukan looping dari setiap node ke node yang lain
sampai tidak menemukan titik yang belum di kunjungi (C.E. Leiserson and T.B. Schardl,
2010).

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


17

Berikut ini adalah contoh pencarian kesimpulan pada sistem pakar hardware komputer
dengan metode breadth first search. Proses pencarian dilakukan pada satu jenis masalah
“komputer mati total” dan user memilih gejala yang ditampilkan bedasarkan masalah
tersebut dengan penjelasan sebagai berikut:

Gambar 2-5 Breadth First Search

Dilihat dari Gambar Pohon Masalah diambil contoh kasus, user memilih “M1” sebagai
masalah utama yang menjadi masalah pertama pada pohon masalah.
1. Ketika “M1” dipilih akan keluar “G1A” sebagai kepala pohon gejala, di sini user dapat
memilih “ya” atau “tidak”.
2. User memilih “ya” maka akan muncul “G2A”, di sini user dapat memilih lagi antara
“ya atau “tidak”.
3. User memilih “tidak” dan akan muncul “G1B” sebagai kepala pohon gejala yang
kedua.
4. Kemudian user memilih “ya” dan akan muncul “K2” yaitu kesimpulan dari “G1B”.
5. Karena user mendapat “K2” maka akan muncul juga “S1B”, “S2B”, dan “S3C” sebagai
solusi dari K2.

Penjelasan sebagai berikut:


1. M1, M2, M3, M4, dan M... adalah kepala masalah yang akan menampilkan kepala
pohon gejala.
2. G1A, G1B, G1C, dan G1... adalah kepala pohon gejala yang akan menampilkan akar
gejala dari kepala pohon gejala.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


18

3. G2A, G3A, G2B, G3B, dan G... adalah akar dari kepala pohon gejala masing-masing.
4. K1, K2, K3, dan K... adalah kesimpulan yang diambil berdasarkan kepala gejala, dan
akar gejala yang dipilih.
5. S1A, S2A, S3A, S1B, S2B, dan S... adalah solusi dari setiap kesimpulan yang didapat.

2.4 RAD (Rapid Application Development)

2.4.1 Pengertian RAD


Rapid Application Development (RAD) adalah model pengembangan perangkat lunak
yang bersifat inkremental terutama untuk waktu pengerjaan yang pendek (A.S, Rosa dan
Shalahuddin, 2014). Proses RAD terdiri dari 3 tahap, yaitu: Fase Perencanaan Syarat-
Syarat, Fase Desain Sistem (Workshop Design) dan Fase Implementasi (K. E. Kendall,
2011).

Gambar 2-6 Rapid Application Development

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


19

2.4.2 Tahap-tahap RAD


Berikut ini adalah tahap-tahap pengembangan aplikasi dari tiap-tiap fase pengembangan
aplikasi:

1. Tahap Perencanaan Syarat-Syarat (Requirements Planning)


Dalam fase ini, pengguna dan penganalisis bertemu untuk mengidentifikasikan
tujuan-tujuan aplikasi atau sistem serta untuk megidentifikasikan syarat-syarat
informasi yang ditimbulkan dari tujuan-tujuan tersebut. Orientasi dalam fase ini adalah
menyelesaikan masalah-masalah perusahaan. Meskipun teknologi informasi dan sistem
bisa mengarahkan sebagian dari sistem yang diajukan, fokusnya akan selalu tetap pada
upaya pencapaian tujuan-tujuan perusahaan.

2. Tahap Desain Workshop (Workshop Design)


Fase ini adalah fase untuk merancang dan memperbaiki yang bisa digambarkan
sebagai workshop. Penganalisis dan dan pemrogram dapat bekerja membangun dan
menunjukkan representasi visual desain dan pola kerja kepada pengguna. Desain
workshop ini dapat dilakukan selama beberapa hari tergantung dari ukuran aplikasi
yang akan dikembangkan. Selama workshop desain RAD, pengguna merespon
prototype yang ada dan penganalisis memperbaiki modul-modul yang dirancang
berdasarkan respon pengguna.

3. Tahap Implementasi (Implementation)


Pada fase implementasi ini, penganalisis bekerja dengan para pengguna secara intens
selama workshop dan merancang aspek-aspek bisnis dan nonteknis perusahaan. Segera
setelah aspek-aspek ini disetujui dan sistem-sistem dibangun dan disaring, sistem-
sistem baru atau bagian dari sistem diuji coba dan kemudian diperkenalkan kepada
organisasi.

2.4.3 Kelebihan RAD


Menurut Rosa dan Shalahuddin, (2014:34) kelebihan model RAD sebagai berikut:
1. Dimungkinkan dalam proses pembuatan membutuhkan waktu yang sangat singkat (60-
90 hari).
2. Menghemat biaya, karena penekanannya adalah penggunaan komponen-komponen
yang sudah ada.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


20

3. RAD menggunakan kembali komponen-komponen yang sudah ada, maka beberapa


komponen program sudah diuji sehingga kita dapat melakukan penghematan waktu
dalam uji coba.

2.4.4 Kekurangan RAD


Menurut Rosa dan Shalahuddin, (2018:36) model RAD memiliki kelemahan sebagai
berikut:
1. Untuk pembuatan sistem perangkat lunak dengan skala besar maka model RAD akan
memerlukan sumber daya manusia yang cukup besar untuk membentuk tim-tim yang
mengembangkan komponen-komponen.
2. Jika tidak ada persetujuan untuk mengembangkan perangkat lunak secara dengan cepat
(rapid) maka proyek model ini akan gagal karena hanya akan bingung mendefinisikan
kebutuhan pelanggan (customer) atau user.
3. Jika sistem perangkat lunak yang akan dibuat tidak bisa dimodulkan (dibagi-bagi
menjadi beberapa komponen) maka model RAD tidak dapat digunakan untuk membuat
sistem perangkat lunak karena terlalu banyak campur tangan antar tim.
4. Model RAD tidak cocok digunakan untuk sistem perangkat lunak yang memiliki resiko
teknis sangat tinggi, misalnya penggunaan teknologi baru yang belum banyak dikenal
dan dikuasai pengembang.

2.5 UML (Unified Modelling Languange)

2.5.1 Pengertian UML


Unified Modelling languange (UML) merupakan salah satu alat bantu pemodelan sistem
berorientasi objek untuk menggambarkan atau memodelkan sebuah sistem software
(Sugiarti, 2013). UML juga merupakan salah satu standar bahas yang digunakan di dunia
industri untuk mendefinisikan requirement, membuat analisis dan desain, serta
menggambaran arsitektur dalam pemrograman berorientasi objek. UML merupakan bahasa
visual untuk pemodelan dan komunikasi mengenai sebuah sistem dengan menggunakan
diagram dan teks-teks pendukung. Sedangkan menurut Suprapto (2018), UML adalah
bahasa pemodelan standar yang terdiri atas sekumpulan diagram.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


21

2.5.2 Diagram dalam UML

2.5.2.1 Activity Diagram


Menurut Rosa dan Shalahudin (2014:161), diagram aktivitas atau activity diagram
menggambarkan workflow (aliran kerja) atau aktivitas dari sebuah sebuah sistem atau proses
bisnis atau menu yang ada pada perangkat lunak. Yang perlu di perhatikan disini adalah
bahwa diagram aktivitas menggambarkan aktivitas sistem bukan apa yang dilakukan aktor,
jadi aktivitas yang dapat dilakukan oleh sistem. Sedangkan menurut Suprapto (2018),
Activity Diagram atau Diagram aktivitas adalah diagram yang menggambarkan urut-urutan
tiindakan, aktivitas, atau kejadian di suatu sistem sama halnya seperti flowchart atau
diagram aliran data.

Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram aktivitas :

Tabel 2-1 Activity Diagram

Simbol Deskripsi
Status awal aktivitas sistem, sebuah diagram
aktivitas memiliki sebuah status awal.

Aktivitas yang dilakukan sistem, aktivitas


biasanya diawali dengan kata
Kerja
Asosiasi percabangan dimana jika ada
pilihan aktivitas lebih dari satu.

Asosiasi penggabungan dimana lebih dari satu


aktivitas digabungkan menjadi satu.

Status akhir yang dilakukan oleh sistem, sebuah


diagram aktivitas memiliki sebuah status akhir.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


22

Memisahkan organisasi bisnis yang


bertanggung jawab terhadap aktivitas
yang terjadi.

2.5.2.2 Use Case Diagram


Rosa dan Shalahudin (2014:155), use case atau diagram use case merupakan
pemodelan untuk kelakuan (behavior) sistem informasi yang akan dibuat. Use case
mendeskripsikan sebuah interaksi antara satu atau lebih aktor dengan sistem informasi yang
akan dibuat. Secara kasar, use case digunakan untuk mengetahui fungsi apa saja yang ada di
dalam sebuah sistem informasi dan siapa saja yang berhak menggunakan fungsi-fungsi itu.
Sedangkan menurut Suprapto (2018), Diagram use case adalah alat bantu yang dapat
diguakan untuk memodelkan interaksi antar pihak luar dengan sistem.

Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram use case:


Tabel 2-2 Use case

Simbol Deskripsi
Fungsionalitas yang disediakan sistem sebagai
unit-unit yang saling bertukar pesan antar unit
atau aktor, biasanya
dinyatakan dengan menggunakan kata kerja
diawal frase nama use case.
Orang, proses, atau sistem lain yang
berinteraksi dengan sistem informasi
yang akan dibuat di luar sistem informasi yang
akan dibuat itu sendiri, jadi walaupun simbol
dari aktor adalah gambar orang, tapi aktor belum
tentu merupakan orang, biasanya dinyatakan
menggunakan kata benda di awal frase nama
aktor.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


23

Komunikasi antara aktor dan use case


yang berpartisilpasi pada use case atau
use case memiliki interaksi dengan aktor.
Relasi use case tambahan kesebuah use case
dimana use case yang ditambahkan dapat berdiri
sendiri walau tanpa use case tambahan itu, mirip
dengan prinsip inheritance pada pemrograman
berorientasi objek, biasanya use case tambahan
memiliki nama depan yang sama dengan use
case yang ditambahkan, misal

Arah panah mengarah pada use case yang


ditambahkan, biasanya use case yang menjadi
extend-nya merupakan jenis yang sama dengan
use case yang menjadi induknya

Hubungan generalisasi dan spesialisasi


(umum-khusus) antara dua buah use case dimana
fungsi yang satu adalah fungsi yang lebih umum
dari lainnya, misalnya :

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


24

arah panah mengarah pada use case yang


menjadi generalisasinya (umum)

Relasi use case tambahan ke sebuah


use case dimana use case yang ditambahkan
memerlukan use case ini untuk menjalankan
fungsinya atau sebagai syarat dijalankan use
case ini Ada dua sudut pandang yang cukup
besar mengenai include di use case:
-Include berarti use case yang ditambahkan akan
selalu di panggil saat use case tambahan
dijalankan, misal pada kasus berikut :

-Include berarti use case yang tambahan akan


selalu melakukan pengecekan apakah use case
yang
di tambahkan telah dijalankan sebelum use case
tambahan di jalankan, misal pada kasus berikut :

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


25

Kedua interpretasi di atas dapat dianut


salah satu atau keduanya tergantung pada
pertimbangan dan interpretasi yang dibutuhkan.

2.5.2.3 Class Diagram


Menurut Rosa dan Shalahudin (2014:141), diagram kelas atau class diagram
menggambarkan struktur sistem dari segi pendefinisian kelas-kelas yang akan dibuat untuk
membangun sistem. Kelas memiliki apa yang disebut atribut dan method atau operasi.
Atribut merupakan variabel-variabel yang dimiliki oleh suatu kelas. Operasi atau method
adalah fungsi-fungsi yang dimiliki oleh suatu kelas. Sedangkan menurut Suprapto (2018),
class adalah suatu hal yang mewakili konsep yang membungkus (encapsulate) status
(attribute) dan perilaku (operasi//behaviour). Setiap atribut mengandung tipe, setiap operaasi
memiliki tanda tanda tertentu .

Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram kelas :

Tabel 2-1 Class Diagram

Simbol Deskripsi
Kelas pada struktur system

Sama dengan konsep interface dalam


pemrograman berorientasi objek
Relasi antar kelas dengan makna umum,
asosiasi biasanya juga disertai dengan
multiplicity
Relasi antar kelas dengan makna kelas yang
satu digunakan oleh kelas yang lain,
asosiasi biasanya juga disertai dengan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


26

multiplicity
Relasi antar kelas dengan makna
generalisasi-spesialisasi (umum-khusus)

Relasi antar kelas dengan makna


kebergantungan antar kelas

Relasi antar kelas dengan makna semua-


bagian (whole-part)

2.5.2.4 Sequence Diagram


Rosa dan Shalahudin (2014:165), diagram sekuen menggambarkan kelakuan objek pada
use case dengan mendeskripsikan waktu hidup objek dengan massage yang dikirimkan dan
diterima antar objek. Oleh karena itu untuk menggambarkan diagram sekuen maka harus
diketahui objek-objek yang terlibat dalam sebuah use case beserta metode-metode yang
dimiliki kelas yang di instansiasi menjadi objek itu. Membuat diagram sekuen juga
dibutuhkan untuk melihat skenario yang ada pada use case. Banyaknya diagram sekuen
yang harus digambar adalah minimal sebanyak pendefinisian use case yang memiliki proses
sendiri atau yang penting semua use case yang telah didefinisikan interaksi jalannya pesan
sudah dicakup dalam diagram sekuen sehingga semakin banyak use case yang didefinisikan
maka diagram sekuen yang harus dibuat juga semakin banyak. Sedangkan Menurut
Suprapto (2018), Diagram Sequence memodelkan aliran logika di dalam sistem secara
visual sehingga membantu kita mendokumentasikan dan melakukan validasi atas logika
yang sudah dibuat..
Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram sekuen :

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


27

Tabel 2-2 Diagram Sequence

Simbol Deskripsi
Orang, proses, atau sistem lain yang
berinteraksi dengan sistem informasi
yang akan dibuat di luar sistem informasi
yang akan dibuat itu sendiri, jadi
walaupun simbol dari aktor adalah
gambar orang, tapi aktor belum tentu
merupakan orang; biasanya dinyatakan
menggunakan kata benda di awal frase
nama aktor.

Menyatakan kehidupan suatu objek.

Menyatakan objek yang berinteraksi


pesan.

Menyatakan objek dalam keadaan aktif


dan berinteraksi, semuanya yang
terhubung dengan waktu aktif ini adalah
sebuah tahapan yang dilakukan di
dalamnya, misalnya

Maka cek Status Login() dan open()


dilakukan di dalam metode login().
Aktor tidak memiliki waktu aktif

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


28

Menyatakan suatu objek membuat objek


yang lain, arah panah mengarah pada
objek yang dibuat.

Menyatakan suatu objek memanggil


operasi/metode yang ada pada objek lain
atau dirinya sendiri

Arah panah mengarah pada objek yang


memiliki operasi/metode, karena ini
memanggil operasi/metode maka
operasi/metode yang dipanggil harus ada
pada diagram kelas sesuai dengan kelas
objek yang berinteraksi
Menyatakan bahwa suatu objek
mengirimkan data/masukan/ informasi ke
objek lainnya, arah panah mengarah pada
objek yang dikirim.

Menyatakan bahwa suatu objek yang


telah menjalankan suatu operasi atau
metode menghasilkan suatu kembalian ke
objek tertentu, arah panah mengarah pada
objek yang menerima kembalian.

Menyatakan suatu objek mengakhiri


hidup objek yang lain, arah panah
mengarah pada objek yang diakhiri,
sebaiknya jika ada create maka ada
destroy.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


29

2.6 Android
Android adalah OS berpengalaman yang telah menjadi salah satu dari pelaku terbesar
dalam teknologi komputer di masa kini. Android menggunakan teknologi yang tersedia
secara terbuka dan gratis seperti Linux dan Java, serta standar terbuka seperti XML, CSS,
MPEG, JPEG, PNG, MP3, WebM, WebP, OpenGL dan HTML5. Android menyatukan
semua sumber daya open source tersebut agar mereka dapat mengajak para pengembang
Android mengembangkan konten dan aplikasi secara gratis (Jackson, 2014).

2.7 Android Studio


Android studio merupakan integrated development environtment (IDE) atau dalam artian
lain adalah sebuah lunkungan pengembangan terintegrasi resmi yang memang dirancang
khusus untuk pengembangan sistem operasi Google Android. Aplikasi yang stu ini dibanun
di atas sebuah perangkat lunak yang dinamakan IntelliJ IDEA milik JetBrains. Bisa juga
dibilang bahwa Android Studio merupakan pengganti dari Esclipse Android Development
Tools atay ADT sebagai IDE utama dalam pengembangan Android yang asli.

2.8 Firebase
Firebase Database merupakan penyimpanan basis data non-SQL yang memungkinan
untuk menyimpan beberapa tipe data. Tipe data itu antara lain String, Long, dan Boolean.
Data pada Firebase Database disimpan sebagai objek JSON tree. Tidak seperti basis data
SQL, tidak ada tabel dan baris pada basis data non-SQL. Ketika ada penambahan data, data
tersebut akan menjadi node pada struktur JSON. Node merupakaan simpul yang berisi data
dan bisa memiliki cabang-cabang berupa node lainnya yang berisi data pula. Proses
pengisian suatu data ke Firebase Database dikenal dengan istilah push.

Selain Firebase Database, Firebase menyediakan beberapa layanan lainnya yang juga
dimanfaatkan dalam pengembangan aplikasi ini. Layanan tersebut antara lain Firebase
Authentication, Storage, dan Cloud Messaging. Pada pengembangan aplikasi, layanan
lainnya yang digunakan pada pengembangan aplikasi adalah Firebase Storage. Layaknya
sebuah penyimpanan awan, Firebase Storage memungkin pengembang untuk mengunggah
atau mengunduh sebuah berkas.

2.9 Json
Menurut website resmi JSON, JSON adalah format pertukaran data yang ringan, mudah
dibaca dan ditulis oleh manusia, serta mudah diterjemahkan dan dibuat (generate) oleh

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


30

komputer. JSON merupakan format teks yang tidak bergantung pada bahasa pemprograman
apapun karena menggunakan gaya bahasa yang umum digunakan oleh programmer
keluarga C termasuk C, C++, C#, Java, JavaScript, Perl, Python dll. Oleh karena sifat-sifat
tersebut, menjadikan JSON ideal sebagai bahasa pertukaran-data.

Menurut website resmi JSON, JSON terdiri dari dua struktur :


1. Kumpulan pasangan nama/nilai. Pada beberapa bahasa, hal ini dinyatakan sebagai objek
(object), rekaman (record), struktur (struct), kamus (dictionary), tabel hash (hash table),
daftar berkunci (keyed list), atau associative array.
2. Daftar nilai terurutkan (an ordered list of values). Pada kebanyakan bahasa, hal ini
dinyatakan sebagai larik (array), vektor (vector), daftar (list), atau urutan (sequence).

Struktur-struktur data ini disebut sebagai struktur data universal. Pada dasarnya, semua
bahasa pemprograman modern mendukung struktur data ini dalam bentuk yang sama
maupun berlainan. Hal ini pantas disebut demikian karena format data mudah dipertukarkan
dengan bahasa-bahasa pemprograman yang juga berdasarkan pada struktur data ini.

Menurut website resmi JSON, JSON menggunakan bentuk sebagai berikut:


1. Objek
Objek adalah sepasang nama/nilai yang tidak terurutkan. Objek dimulai dengan { (kurung
kurawal buka) dan diakhiri dengan } (kurung kurawal tutup). Setiap nama diikuti dengan :
(titik dua) dan setiap pasangan nama/nilai dipisahkan oleh , (koma).

Gambar 2-7 Object Json

2. Larik
Larik adalah kumpulan nilai yang terurutkan. Larik dimulai dengan [ (kurung kotak
buka) dan diakhiri dengan ] (kurung kotak tutup). Setiap nilai dipisahkan oleh , (koma).

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


31

Gambar 2-8 Larik Json

3. Nilai
Nilai (value) dapat berupa sebuah string dalam tanda kutip ganda, atau angka, atau
true atau false atau null, atau sebuah objek atau sebuah larik. Struktur-struktur tersebut
dapat disusun bertingkat.

Gambar 2-9 Nilai Json

4. String
String adalah kumpulan dari nol atau lebih karakter Unicode, yang dibungkus dengan
tanda kutip ganda. Di dalam string dapat digunakan backslash escapes "\" untuk
membentuk karakter khusus. Sebuah karakter mewakili karakter tunggal pada string.
String sangat mirip dengan string C atau Java.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


32

Gambar 2-10 String Json

5. Angka
Angka adalah sangat mirip dengan angka di C atau Java, kecuali format oktal dan
heksadesimal tidak digunakan.

Gambar 2-11 Angka Json

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


33

2.10 Hukum Fiqh


Pengertian Ilmu fiqh menurut Ibnu Khaldun adalah ilmu yang dengannya diketahui
segala hukum Allah yang berhubungan dengan segala pekerjaan mukallaf baik yang wajib,
sunnah, makruh dan yang mubah yang diistinbathkan dari al-kitab dan as-sunah dan dalil-
dalil yang ditegaskan syara’. Apabila dikeluarkan hukum-hukum dengan jalan ijtihad dari
dalil-dalilnya, maka yang dikeluarkan itu dinamai fiqh. Hukum fiqh sendiri terbentuk karena
dalam penentuan aturan di dalam Qur’an atau Syar’i tidak terlalu spesifik dan hanya Nabi
Muhammad SAW lah yang dapat menjelaskannya secara terperinci. Ketika beliau
meninggal, ulama-ulama yang ada pada zaman itulah yang kemudian bertanggung jawab
dalam melanjutkan tugas Nabi untuk menerangkan hukum islam.

2.11 Mazhab

2.11.1 Pengertian Mazhab


Menurut Lubab (2015), Mazhab berasal dari sighot mashdar mimy (kata sifat) dan isim
makan (kata yang menunjukkan tempat) yang diambil dari fi‟il madhy “zahaba”, yazhabu,
zahaban, zuhuban, mazhaban, yang berarti pergi. Berarti juga al-ra‟yu (pendapat), view
(pandangan), kepercayaan, ideologi, doktrin, ajaran, paham, dan aliran. Sementara
pengertian mazhab menurut istilah adalah pokok pikiran atau dasar yang digunakan oleh
Imam Mujtahid dalam memecahkan masalah, atau mengistinbathkan hukum Islam.

2.11.2 Jumlah Mazhab


Berdasarkan konferensi yang dilakasanakan di Amman, yordania, terdapat 8 mazhab
yang diakui dalam islam (2005) :

Empat mazhab Ahlus Sunnah :


1. Mazhab Syafi’i
2. Mazhab Hanafi
3. Mazhab Maliki
4. Mazhab Hanbali

Dua mazhab dari Syiah :


1. Mazhab Ja’fari (sering disebut syiah 12 imam)
2. Mazhab Zaydi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


34

Dua dari mazhab lainnya:


1. Mazhab Ibadi
2. Mazhab Zhahiri

2.12 Thaharah
Thaharah menurut bahasa berarti nazhafah (kebersihan) atau bersih dari kotoran, baik
yang bersifat hissiyah (nyata), seperti najis maupun yang bersifat maknawiyah, seperti aib
atau perbuatan-perbuatan maksiat. Adapun secara syar‟i, Thaharah adalah menghilangkan
hal-hal yang dapat menghalangi kotoran berupa hadas atau najis dengan menggunakan air
atau sejenisnya.

2.13 Fiqh Lima Mazhab

2.13.1 Pengertian
Adalah buku karangan Mughniyah yang membahas hukum fiqh dalam pandangan lima
mazhab yang terdiri dari empat mazhab ahlussunnah dan satu mazhab Syiah. Empat mazhab
antara lain, Mazhab Syafi’i, Mazhab Hanafi, Mazhab Maliki, dan Mazhab Hambali.
Mazhab Syiah yaitu Mazhab Ja’fari atau disebut juga Imamiyah.
Buku Fiqh Lima Mazhab juga membahas tentang latar belakang pemilihan lima mazhab,
Sejarah imam lima mazhab, berikut fiqh Thaharah berdasarkan lima mazhab.

2.13.2 Latar Belakang Fiqh Lima Mazhab


Berdasarkan bukunya Fiqh 5 mazhab, Mughniyah (1960) berpendapat kita hidup dalam
kemerdekaan dan kebebasan dalam mengungkapkan pendapat-pendapat dan pemikiran-
pemikiran kita, sebagaimana kita harus menjadi merdeka dan bebas dalam negeri kita
sendiri, dan sudah saatnya pula kita meninggalkan taklid pada satu mazhab dan pendapat-
pendapat tertentu. Kita bebas memilih semua bentuk-bentuk atau hasil ijtihad dari semua
mazhab yang sesuai dengan perkembangan hidup dan cocok dengan syariat. Bila tidak ada
pilihan dari berbagai mazhab sebagai ijtihad yang mutlak, maka sesungguhnya ijtihad itu
merupakan salah satu bentuk ijtihad.

Berdasarkan kerangka pemikiran sceperti itulah, saya menghimpun pemikiran seimua


ulama mazhab, lalu saya tuangkan dalam buku ini, yang sebenarnya merupakan ringkasan
dari pendapat-pendapat lima mazhab, yaitu: Ja'far, Hanafi, Maliki, Syafi'i, dan Hambali,
yang diambil dari sumber-sumbernya.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


35

2.13.3 Sejarah Lima Imam dalam Fiqh Lima Mazhab

2.13.3.1 Imam Ja’fari


Ja'far Ash-Shadiq adalah Ja'far bin Muhammad Al-Baqir bin Ali Zainal Abidin bin
Husein bin Ali bin Abi Thalib suami Fatimah Az-Zahra binti Rasulullah Muhammad saw.
Beliau dilahirkan pada tahun 80 Hijriah (699 M). Ibunya bernama Ummu Farwah binti Al-
Qasin bin Muhammad bin Abu Bakar As-Siddiq. Pada beliaulah terdapat perpaduan darah
Nabi saw dengan Abu Bakar As-Siddiq ra.
Beliau berguru langsung dengan ayahnya - Muhammad Al-Baqir di sekolah ayahnya,
yang banyak melahirkan tokoh-tokoh ulama besar Islam. Ja'far Ash-Shadiq adalah seorang
ulama besar dalam banyak bidang ilmu, seperti ilmu filsafat, tasauf, fiqh, kimia dan ilmu
kedokteran. Beliau adalah Imam yang keenam dari dua belas Imam dalam mazhab Syi'ah
imamiyah. Dikalangan kaum sufi beliau adalah guru dan syaikh yang besar dan di kalangan
ahli kimia beliau dianggap sebagai pelopor ilmu kimia. Di antaranya beliau menjadi guru
Jabir bin Hayyam - ahli kimia dan kedokteran Islam. Dalam mazhab Syi'ah, fiqih Ja‟farilah
sebagai fiqih mereka, karena sebelum Ja'far Ash-Shadiq dan pada masanya tidak ada
perselisihan. Perselisihan dan perbedaan pendapat baru muncul setelah masa beliau.
Ahli Sunnah berpendapat bahwa Ja'far Ash-Shadiq adalah seorang mujtahid dalam ilmu
fiqh, yang mana beliau sudah mencapai ketingkat ladunni, beliau dianggap sebagai sufi ahli
Sunnah di kalangan syaikh-syaikh mereka yang besar, serta padanyalah tempat puncak
pengetahuan dan darah Nabi saw yang suci.
Syahrastani mengatakan bahwa Ja'far Ash-Shadiq adalah seorang yang berpengetahuan
luas dalam agama, mempunyai budi pekerti yang sempurna serta sangat bijaksana, zahid
dari keduniaan, jauh segala hawa nafsu.
Imam Abu Hanifah berkata: "Saya tidak dapati orang yang lebih faqih dari Ja'far bin
Muhammad".
George Zaidan berkata: "Diantara muridnya adalah Abu Hanifalh (Wafat 150 H/767 M),
Malik bin Anas (Wafat 179 H/795 M) dan Wasil bin Ata' (Wafat 181 H/797 M)". Abu
Nuaim mengatakan bahwa di antara murid beliau juga ialah Muslim bin Al-Hajjaj, perawi
hadis sahih yang masyhur. Bahkan riwayat lain mengatakan bahwa di Kufah, sedikitnya ada
900 orang Syaikh belajar kepada beliau di masjid Kufah.

Abu Zuhrah berkata: "Beliau (Ja’far Ash-Shadiq) berpandukan Kitab Allah (Al-Qur'an),
pengetahuan serta pandangan beliau sangat jelas, beliau mengeluarkan hukum-hukum fiqh

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


36

dari nash-nashnya, beliau berpandukan kepada sunnah, sesungguhnya beliau tidak


mengambil melainkan hadis riwayat Ahli Bait (Keluarga Nabi)".

2.13.3.2 Imam Abu Hanifah


Imam Abu Hanifah, pendiri mazhab Hanafi, adalah Abu Hanifah An-Nukman bin Tsabit
bin Zufi At-Tamimi. Beliau masih mempunyai pertalian hubungan kekeluargaan dèngan
Imam Ali bin Abi Thalib ra. Imam Ali bahkan pernah berdoa bagi Tsabit, yakni agar Allah
memberkahi keturunannya. Tak heran, jika kemudian dari keturunan Tsabit ini, muncul
seorang ulama besar seperti Abu Hanifah.
Dilahirkan di Kufah pada tahun 150 H/699 M, pada masa pemerintahan Al-Qalid bin
Abdul Malik, Abu Hanifah selanjutnya menghabiskan masa kecil dan tumbuh menjadi
dewasa di sana. Sejak masih kanak-kanak, beliau telah mengkaji dan menghafal Al-Qur'an.
Beliau dengan tekun senantiasa mengulang-ulang bacaannya, sehinga ayat-ayat suci
tersebut tetap terjaga dengan baik dalam ingatannya, sekaligus menjadikan beliau lebih
mendalami makna yang dikandung ayat-ayat tersebut. Dalam hal memperdalam
pengetahuannya tentang Al-Qur'an beliau sempat berguru kepada Imam Asin, seorang
ulama terkenal pada masa itu.
Selain memperdalam Al-Qur'an, beliau juga aktif mempelajari ilmu fiqh. Dalam hal ini
kalangan sahabat Rasul, diantaranya kepada Anas bin Malik, Abdullah bin Aufa dan Abu
Tufail Amir, dan lain sebagainya. Dari mereka, beliau juga mendalami ilmu hadis.
Keluarga Abu Hanifah sebenarnya adalah keluarga pedagang. Beliau sendiri sempat
terlibat dalam usaha perdagangan, namun hanya sebentar sebelum beliau memusatkan
perhatian pada soal-soal keilmuaan.
Beliau juga dikenal sebagai orang yang sangat tekun dalam mempelajari ilmu. Sebagai
gambaran, beliau pernah belajar fiqh kepada ulama yang paling terpandang pada masa itu,
yakni Humad bin Abu Sulaiman, tidak kurang dari 18 tahun lamanya. Setelah wafat
gurunya, Imam Hanifah kemudian mulai mengajar di banyak majlis ilmu di Kufah.
Sepuluh tahun sepeninggal gurunya, yakni pada tahun 130 H. Imam Abu Hanifah pergi
meninggalkan Kufah menuju Makkah. Beliau tinggal beberapa tahun lamanya di sana, dan
di tempat itu pula beliau bertemu dengan salah seorang murid Abdullalh bin Abbas ra.
Semasa hidupnya, Imam Abu Hanifah dikenal sebagai seorang yang sangat dalam
ilmunya, ahli zuhud, sangat tawadhu' dan sangat teguh memegang ajaran agama. Beliau
tidak tertarik kepada jabatan-jabatan resmi kenegaraan, sehingga beliau pernah menolak

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


37

tawaran sebagai hakim (Qadhi) yang ditawarkan oleh Al-Mansur. Konon, karena
penolakannya itu beliau kemudian dipenjarakan hingga akhir hayatnya.
Imam Abu Hanifah wafat pada tahun 150 H/767 M, pada usia 70 tahun. Beliau
dimakamkan di pekuburan Khizra. Pada tahun 450 H/1066 M, didirikanlah sebuah sekolah
yang diberi nama Jami' Abu Hanifah.
Sepeninggal beliau, ajaran dan ilmunya tetap tersebar melalui murid-muridnya yang
cukup banyak. Di antara murid-murid Abu Hanifah yang terkenal adalah Abu Yusuf,
Abdullah bin Mubarak, Waki' bin Jarah Ibn Hasan Al-Syaibani, dan lain-lain. Sedang
diantara kitab-kitab Imam Abu Hanifah adalah: Al-Musuan (kitab hadis, dikumpulkan oleh
muridnya), Al-Makharij (buku ini dinisbahkan kepada Imam Abu Hanifah, diriwayatkan
oleh Abu Yusuf), dan fiqh Akbar (kitab fiqh yang lengkap).

2.13.3.3 Imam Malik bin Anas


Imam Malik bin Anas, pendiri mazhab Maliki, dilahirkan di Madinah, pada tahun 93 H.
Beliau berasal dari Kablah Yamniah. Sejak kecil beliau telah rajin menghadiri majlis-majlis
ilmu pengetahuan, sehingga sejak kecil itu pula beliau telah hafal Al-Qur'an. Tak kurang
dari itu, ibundanya sendiri yang mendorong Imam Malik untuk senantiasa giat menuntut
ilmu.
Pada mulanya beliau belajar dari Ribiah, seorang ulama yang sangat terkenal pada waktu
itu. Selain itu, beliau juga memperdalam hadis kepada Ibn Syihab, disamping juga
mempelajari ilmu fiqh dari para sahabat.
Karena ketekunan dan kecerdasannya, Imam Malik tumbuh sebagai seorang ulama yang
terkemuka, terutama dalam bidang ilmu hadis dan fiqh. Bukti atas hal itu, adalah ucapan Al-
Dahlami ketika dia berkata: "Malik adalah orang yang paling ahli dalam bidang hadis di
Madinah, yang paling mengetahui tentàng keputusan-keputusan Umar, yang paling
mengerti tentang pendapat-pendapat Abdullah bin Umar, Aisyah ra, dan sahabat-sahabat
mereka, atas dasar itulah dia memberi fatwa. Apabila diajukan kepada suatu masalah, dia
menjelaskan dan memberi fatwa".
Setelah mencapai tingkat yang tinggi dalam bidang ilmu itulah, Imam Malik mulai
mengajar, karena beliau merasa memiliki kewajiban untuk membagi pengetahuannya
kepada orang lain yang membutuhkan.
Meski begitu, beliau dikenal sangat berhati-hati dalam memberi fatwa. Beliau tak lupa
untuk terlebih dahulu meneliti hadis-hadis Rasulullah saw, dan bermusyawarah dengan
ulama lain, sebelum kemudian memberikan fatwa atas suatu masalah. Diriwayatkan, bahwa

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


38

beliau mempunyai tujuh puluh orang yang biasa diajak bermusyawarah untuk mengeluarkan
suatu fatwa. Pernah, beliau mendengar tiga puluh satu hadis dari Ibn Syihab tanpa
menulisnya. Dan ketika kepadanya diminta mengulangi seluruh hadis tersebut, tak satu pun
dilupakannya. Imam Malik benar-benar mengasah ketajaman daya ingatannya, terlebih lagi
karena pada masa itu masih belum terdapat suatu kumpulan hadis secara tertulis. Karenanya
karunia tersebut sangat menunjang beliau dalam menuntut ilmu.
Selain itu, beliau dikenal sangat ikhlas di dalam melakukan sesuatu. Sifat inilah kiranya
yang memberi kemudahan kepada beliaudi dalam mengkaji ilmu pengetahuan. Beliau
sendiri pernah berkata: “Ilmu itu adalah cahaya; ia akan mudah dicapai dengan hati yang
takwa dan khusyu". Beliau juga menasehatkan untuk menghindari keraguan, ketika beliau
berkata: "Sebaik-baik pekerjaan adalah yang jelas. Jika engkau menghadapi dua hal, dan
salah satunya meragukan, maka kerjakanlah yang lebih meyakinkan menurutmu”.
Karena sifat ikhlasnya yang besar itulah, maka Imam Malik tampak enggan memberi
fatwa yang berhubungan dengan soal hukuman. Seorang muridnya, Ibnu Wahab, berkata:
"Saya Mendengar Imam Malik (jika ditanya mengenai hukuman), beliau berkata: “Ini
adalah urusan pemerintahan". Iman Syafi'i sendiri pernah berkata: "Ketika aku tiba di
Madinah, aku bertemu dengan Imam Malik. Ketika mendengar suaraku, beliau memandang
diriku beberapa saat, kemudian bertanya: Siapa namamu? Akupun menjawab: Muhammad!
Dia berkata lagi: Wahai Muhammad, bertaqwalah kepada Allah, jauhilah maksiat karena ia
akan membebanimu terus, hari demi hari”.
Tak pelak, Imam Malik adalah seorang ulama yang sangat terkemuka, terutama dalam
ilmu hadis dan fiqh. Beliau mencapai tingkat yang sangat tinggi dalam kedua cabang ilmu
tersebut. Imam Malik bahkan telah menulis kitab Al-Muwaththa' yang merupakan kitab
hadis dan fiqh.
Imam Malik meninggal dunia pada usia 86 tahun. Namun demikian, mazhab Maliki
tersebar luas dan dianut dibanyak bagian di seluruh penjuru dunia.

2.13.3.4 Imam Syafi’i


Imam Syafi'i, yang dikenal sebagai pendiri mazhab Syafi'i adalah: Muhammad bin Idris
Asy-Syafi'i Al-Quraisyi. Beliau dilahirkan di Ghazzah, pada tahun 150 H, bertepatan
dengan wafatnya Imam Abu Hanifah.
Meski dibesarkan dalam keadaan yatim dan dalam satu keluarga yang miskin, tidak
menjadikan beliau merasa rendah diri, apalagi malas. Sebaliknya, beliau bahkan giat

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


39

mempelajari hadis dari ulama-ulama hadis yang banyak terdapat di Makkah. Pada usianya
yang masih kecil, beliau juga telah hafal Al-Qur'an.
Pada usianya yang ke-20, beliau meninggalkan Makkah mempelajari ilmu fiqh dari
Imam Malik. Merasa masih harus memperdalam pengetahuannya, beliau kemudian pergi ke
Iraq, sekali lagi mempelajari fiqh, dari murid Imam Abu Hanifah yang masih ada. Dalam
perantauannya tersebut, beliau juga sempat mengunjungi Persia, dan beberapa tempat lain.
Setelah wafat Imam Malik (179 H), beliau kemudian pergi ke Yaman, menetap dan
mengajarkan ilmu di sana, bersama Harun Al Rasyid, yang telah mendengar tentang
kehebatan beliau, kemudian meminta beliau untuk datang ke Baghdad. Imam Syafi'i
memenuhi undangan tersebut. Sejak saat itu beliau dikenal secara lebih luas, dan banyak
orang belajar kepadanya. Pada waktu itulah mazhab beliau mulai dikenal.
Tak lama setelah itu, Imam Syafi'i kembali ke Makkah dan mengajar rombongan jamaah
haji yang datang dari berbagai penjuru. Melalui mereka inilah, mazhab Syafi'i menjadi
tersebar luas ke penjuru dunia.
Pada tahun 198 H, beliau pergi ke negeri Mesir. Beliau mengajar di masjid Amru bin As.
Beliau juga menulis kitab Al-Um, Amali Kubra, kitab Risalah, Ushul Al-Fiqh, dan
memperkenalkan Waul Jadid sebagai mazhab baru. Adapun dalam hal menyusun kitab
Ushul Fiqh, imam Syafi’i dikenal sebagai orang pertama yang mempelopori penulisan
dalam bidang tersebut.
Di Mesir inilah akhirnya Imam Syafi'i wafat, setelah menyebarkan ilmu dan manfaat
kepada banyak orang. Kitab-kitab beliau hingga kini masih dibaca orang, dan makam beliau
di Mesir sampai detik ini masih ramai di ziarahi orang. Sedang murid-murid beliau terkenal,
diantaranya adalah: Muhammad bin Abdullah bin Al Hakam, Abu Ibrahim bin Ismail bin
Yahya Al-Muzani, Abu Ya'qub Yusuf bin Yahya Al-Buwaiti dan lain sebagainya

2.13.3.5 Imam Ahmad Hambali


Imam Ahmad Hambali adalah Abu Abdullah Ahmad bin Muhammad bin Hambal bin
Hilal Al-Syaibani. Beliau dilahirkan di Baghdad pada bulan Rabiul Awal tahun 164 H (780
M).
Ahmad bin Hambal dibesarkan dalam keadaan yatim oleh ibunya, karena ayahnya
meninggal ketika beliau masih bayi. Sejak kecil beliau telah menunjukkan sifat dan pribadi
yang mulia, sehingga menarik simpati banyak orang. Dan sejak kecil itu pula beliau telah
menunjukkan minat yang besar kepada ilmu pengetahuan, kebetulan pada saat itu Baghdad
merupakan kota pusat ilmu pengetahuan. Beliau memulai dengan belajar menghafal Al-

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


40

Qur'an, kemudian belajar bahasa Arab, Hadis, sejarah Nabi dan sejarah sahabat serta para
tabi'in.
Untuk memperdalam ilmu, beliau pergi ke Basrah untuk beberapa kali, di sanalah beliau
bertemu dengan Imam Syafi'i. Beliau juga pergi menuntut ilmu ke Yaman dan Mesir. Di
antaranya guru beliau yang lain adalah Yusuf Al-Hasan bin Ziad, Husyaim, Umair, Ibn
Humam dan Ibn Abbas. Imam Ahmad bin Hambal banyak mempelajari dan meriwayatkan
hadis, dan beliau tidak mengambil hadis, kecuali hadis-hadis yang sudah jelas sahihnya.
Oleh karena itu, akhirnya beliau berhasil mengarang kitab hadis, yang terkenal dengan
nama Musnad Ahmad Hambali. Beliau mulai mengajar ketika berusia empat puluh tahun.
Pada masa pemerintahan Al-Muktasim - Khalifah Abbasiyah beliau sempat dipenjara,
karena sependapat dengan opini yang mengatakan bahwa Al-Qur'an adalah makhluk. Beliau
dibebaskan pada masa Khalifah Al-Mutawakkil.
Imam Ahmad Hambali wafat di Baghdad pada usia 77 tahun, atau tepatnya pada tahun
241 H (855 M) pada masa pemerintahan Khalifah Al-Wathiq. Sepeninggal beliau, mazhab
Hambali berkembang luas dan menjadi salah satu mazhab yang memiliki banyak penganut.

2.13.4 Cara atau Benda untuk Bersuci dalam Fiqh Lima Mazhab

2.13.4.1 Najis
1. Air Muthlaq:
kesepakatan para ulama mazhab : Air suci dan menyucikan

2. Cairan selain air.


Hanafi : Sesuatu yang cair dan suci adalah yang berpisah dari benda yang diperasnya,
seperti cuka dan air mawar, maka air tersebut adalah menyucikan.

3. Tanah:
Imamiyah dan Hanafi : Dapat menyucikan telapak kaki dan sandal yang dipergunakan
berjalan di atas tanah, atau dapat dipergunakan untuk menggosok sesuatu yang melekat
di atas sandal, dengan syarat bahan najis itu dapat hilang.

4. Matahari. :
Imamiyah: Ia dapat menyucikan tanah dan sejenisnya yang berada (melekat) di atas
benda-benda yang tetap, seperti pohon-pohonan, daun-daunan, dan buah-buahan; juga
yang ada (melekat) ditumbuh-tumbuhan, bangunan-bangunan, dan pasak-pasak yang

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


41

dipergunakan untuk menahan tegaknya kemah dan sebagainya juga tikar-tikar, bukan
berupa permadani dan tempat-tempat duduk, hanya Imamiyah mensyaratkan cara
pengeringan tikar tersebut semata-mata mempergunakan sinar matahari, bukan dengan
memakai hembusan angin.

Hanafi: Sesuatu yang kering itu dapat menyucikan tanah dan pohon-pohonan, baik
dikeringkan dengan sinar matahari atau kering dengan angin.

Syafi'i, Maliki dan Hambali : sepakat bahwa tanah itu tidak bisa menyucikan, baik
dengan sinar matahari atau dengan angin (udara) tetapi harus disiram dengan air, hanya
mereka berbeda pendapat cara menyucikannya,

5. Al-Istihalah, yakni: berubahnya hakekat sesuatu kepada hakekat sesuatu yang lain,
seperti berubahnya darah kijang menjadi minyak kasturi.
kesepakatan semua ulama mazhab : ia dapat menyucikan.

6. Air Liur.
Hanafi: Apabila puting payudara atau jari itu najis, maka cara menghilangkannya cukup
dengan menjilatnya. (Ibn Abidin Jilid I, halaman 215)

7. Api :
Hanafi : Membakar najis dengan api. Pembakaran tersebut dapat menyucikan, dengan
syarat bahan najis itu hilang, Hanafi memutuskan bahwa kalau menyucikan tanah yang
najis sampai ia menjadi debu (tembikar), dan kalau minyak sampai menjadi sabun.

Syafi’i dan Hambali : Api bukan sesuatu yang menyucikan, bahkan mereka
berpendapat bahwa abu najis, asapnya itu tetap najis

Maliki : Abunya suci, tetapi asapnya tetap najis

Imamiyah : Api tidak termasuk yang dapat menyucikan najis tetapi sucinya it karena
adanya (terjadinya) perubahan, seperti perubahannya kayu pada abu dan air yang najis
berubah menjadi asap. Maka perubahannya itulah yang menjadikannya suci, tetapi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


42

kalau perubahannya dari kayu menjadi arang dan tanah liat menjadi tembikar, maka
keduanya tetap najis, karena sebenarnya tidak ada perubahan.

8. Samak :
Hanafi : Samak itu dapat menyucikan kulit bangkai, dan setiap najis dapat disucikan
dengan samak kecuali kulit babi. Kalau kulit anjing,ia juga dapat disucikan dengan
disamak dan boleh dipergunakan untuk shalat. (Al-Fiqhu „ala Al-Madzahib Al-Arba‟ah.
Jilid I, dalam pembahasan izalatun najasah)

Syafi’i : Samak itu dapat menyucikan, kecuali kulit babi dan anjing. Dua kulit binatang
itu tidak dapaat disucikan dengan disamak..

Maliki, Hambali, dan Imamiyah : Tidak memasukkan samak ke dalam hal yang dapat
menyucikan, hanya Hambali yang tetap memperbolekan memakai sesuatu benda yang
najis yang telah disamak, selain benda cair yang sekiranya kalau dipakai najisnya tidak
mencair kemana-mana.

9. Busar (sesuatu yang terurai)


Hanafi : Kapas itu bisa suci kalau ia telah terbusar (terurai)

10. Dalam Proses :


Hanafi : Kalau sebagian gandum terkena najis, dan sampai pada proses untuk dimakan,
dihibahkan atau mau dijual pada gandum yang terkena najis itu, maka yang lain berarti
suci. (Ibnu Abidin, Jilid I, halaman 119).

11. (yang bisa) Digosok :


Hanafi : Mani itu bisa suci kalau bisa hilang dengan digosok, tanpa disiram dengan air

12. (yang bisa) Dihapus :


Hanafi : Kalau benda licin selicin besi, kuningan, dan kaca maka yang terkena najis itu
dapat suci dengan dihapus, tanpa disiran air.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


43

Imamiyah : Menghilangkan najis dari tubuh binatang dengan apa saja yang dapat
menyucikannya. Kalau di bejana, pekaian dan tubuh manusia, maka harus disucikan
dengan air setelah bahan najisnya hilang.

13. Didihkan.
Hanafi: Apabila minyak, atau daging yang najis itu dididihkan dengan api, maka ia
telah suci.

Imamiyah: Jika anggur di didihkan maka ia najis, tapi bila dua-pertiganya lenyap
(menguap), maka sisanya menjadi suci.

2.13.4.2 Hadats
1. Wudhu
Wudhu' adalah sebuah ibadah ritual untuk mensucikan diri dari hadats kecil dengan
menggunakan media air. Yaitu dengan cara membasuh atau mengusap beberapa bagian
anggota tubuh menggunakan air sambil berniat di dalam hati dan dilakukan sebagai
sebuah ritual khas atau peribadatan.

2. Mandi
Mandi wajib adalah istilah yang sering digunakan oleh masyarakatkita. Nama
sebenarnya adalah mandi janabah. Mandi ini merupakan tatacara ritual yang bersifat
ta`abbudi dan bertujuan menghilangkan hadats besar.

3. Tayamum
Tayammum berfungsi sebagai pengganti wudhu` dan mandi janabah sekaligus. Dan
itu terjadi pada saat air tidak ditemukan atau pada kondisi-kondisi lainnya yang akan
kami sebutkan. Maka bila ada seseorang yang terkena janabah, tidak perlu bergulingan
di atas tanah, melainkan cukup baginya untuk bertayammum saja. Karena tayammum
bisa menggantikan dua hal sekaligus, yaitu hadats kecil dan hadats besar.

2.13.5 Kondisi diperbolehkannya Tayamum dalam Fiqh Lima Mazhab


1. Tidak adanya air
Menurut Mughniyah (1960), Ulama mazhab berbeda pendapat tentang orang yang
bukan musafir dan sehat (tidak sakit), tetapi ia tidak mendapatkan air apakah ia boleh

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


44

bertayammum? Maksudnya, bila tidak ada air; apakah hanya orang yang berada dalam
perjalanan dan sakit sajalah yang dibolehkan bertayammum, atau justru dibolehkan
dalam keadaan apapun, sampai pada waktu sehat dan orang yang bukan berada dalam
perjalanannya?

Hanafi: Orang yang bukan berada dalam perjalanan dan ia sehat (tidak sakit), maka ia
tidak boleh bertayammum dan tidak pula sha-lat kalau tidak ada air. (Al-Bidayah wa
Al-Nihayah, Ibnu Rusyd, Jilid I, halaman 63, cetakan tahun 1935, dan juga Al-Mughni,
Ibn Qudamah, Jilid I, halaman 234, cetakan ketiga). Hanafi mengemukakan
pendapatnya itu berdasarkan ayat 8, Surat A1-Maidah: Bila kamu sakit atau berada
dalam perjalanan, atau salah seorang di antara kamu datang dari tempat buang air besar
(jamban) atau menyentuh perempuan (menyetubuhinya), lalu kamu tidak mendapatkan
air, maka bertayammumlah..."

Mazhab-mazhab yang lain : sepakat bahwa orang yang tidak mendapatkan air wajib
bertayammunt dan shalat, baik ia dalam keadaan musafir maupun bukan. Sakit rnaupun
sehat berdasarkan hadis yang mutawatir: tanah yang baik itu dapat sebagai penyuci
arang Islam, sekalipun tidak mendapatkan air selama sepuluh lahun." Mereka
menjelaskan bahwa dijelaskannya perjalanan (musafir dalam ayat tersebut karena
kebiasaan, sebab'biasanya orang-orang musafir tidak mendapatkan air. Kalau betul apa
yang dinyatakan Hanafi itu, maka tentu orang-orang musafir dan orang yang sehat,
yang keduanya tetap diwajibkan shalat, sedangkan orang yang bukan musafir dan sehat
tidak diwajibkan shalat;

2. Air tidak mencukupi

Syafi'i dan Hambali: Kalau mendapatkan air tapi tidak cukup un-tuk berwudhu
(menyucikan) secara sempurna, maka ia wajib mem-pergunakan air itu pada scbagian
anggota wudhu yang mudah, dan sebagian yang lain boleh bertayammum. Kalau ada
air hanya untuk wajah saja, maka cucilah wajahnya kemudian yang lain
ditayammtuninya.

Mazhab-mazhab yang lain: Adanya air yang tidak cukup itu sama dengan tidak adanya
air, maka bagi orang yang demikian tidak diwajibkannya selain bertayammum.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


45

3. Kemudharatan Demi Kesehatan,

Semua ulama mazhab : sepakat bahwa di antara sebab-sebab dibolehkannya


bertayammum itu adanya mudharat untuk menjaga kesehatan bila mempergunakan air,
walau pun berdasarkan perkiraan saja. Maka, barangsiapa yang takut ditimpa suatu
penyakkit, atau penyakitnya bertambah atau memperlambat kesembuhannya, atau
justru mempersulit cara mendiagnosanya, maka ia boleh bersuci dengan menggunakan
debu.

4. Waktu yang tidak mencukupi

Ketika waktu sudah sempit untuk mempergunakan air sebagaimana kalau ia bangun
terlambat dan jika bersuci dengan air ia akan shalat di luar waktunya, tapi kalau ia
bertayamum ia bisa shalat pada waktunya

Maliki dan imamiyah : Ia harus bertayamum dan shalat, tapi kemudian mengulanginya
lagi.

Syafi’i: tidak boleh bertayammum kalau waktu itu ada air.

Hambali: Membedakan antara orang yang musafir dengan orang yang bukan musafir.
Kaalu keadaan seperti itu terjadi pada waktu musafir, ia harus bertayammum, lalu
shalat dan tidak perlu mengulanginya lagi. Tapi kalau terjadi pada orang yang bukan
musafir, maka ia tidak boleh bertayammum.

Hanafi: Pada keadaaan seperti itu, boleh bertayammum untuk shalat-shalat sunnah yang
memmpunyai waktu, seperti shalat sunnah setelah dzuhur dan Magrib. Sedangkan
shalat-shalat yang wajib maka tidak boleh bertayammum, karena pada waktu itu ada
air, sekalipun waktunya sangat smepit, tetapi harus berwudhu dan shalat qadha’
(menggantinya). Kalau ia bertayammum dan shalat pada waktu itu maka ia wajib
mengulanginya lagi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


46

2.14 Investigasi
Menurut Suprapto (2018), Inverstigasi adalah Aktivitas mencari dan menganalisis data.
Investigasi dapat dilakukan dengan cara :

1. Menganalisis dokumen kuantitatif. Dokumen-dokumen ini berupa laporan-laporan yang


digunakan untuk proses pengambilan keputusan, laporan kinerja, records, atau data
capture forms, contoh antara lain buku, jurnal, atau laporan penelitian lain.
2. Menganalisis dokumen kualitatif. Dokumen kualitatif adalah dokumen yang “kurang
terstruktur” tetapi tetap dapat memberikan iinformasi.. Contohnya antara lain halaman
web, memo, email, atau papan agenda.

2.15 Kuisioner
Kuisioner adalah memberikan pertanyaan dengan jawaban berupa skala. Skala ini
memungkinkan jawaban responden diolah secara kuantitatif. Skala pada jawaban dapat
berupa skala nominal atau interval. Skala nominal memberikan bobot pada suatu jawaban
sedangkan skala Interval memberikan rentang angka tertentu dan responden dapat memilih
jawaban pada rentang tersebut. (Suprapto, 2018)

2.16 Wawancara
Menurut Suprapto (2018), wawancara atau interview adalah teknik pengumpulan
informasi dengan langsung mewawancarai narasumber informasi. Informasi diperoleh
dengan caara mengajukan sejumlah pertanyaan kepada narasumber. Sebelum melakukan
interview, beberapa hal yang harus dipersiapkkan adalah :

1. Mempelajari latar belakang topik wawancara


2. Menentukan tujuan wawancara
3. Memilih narasumber
4. Mempersiapkan jadwal untuk wawancara
5. Memilih tipe dan struktur pertanyaan.

2.17 Studi Literatur Sejenis

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


47

Tabel 2-3 Studi literatur Sejenis

No Judul, Penulis, Tahun Metode Tools Kelebihan Kekurangan

1. Certainty Factor MySQL, Sistem pakar ini bisa Tampilan Aplikasi agar
Implementasi Metode Certainty PHP, mengakomodasi
lebih menarik lagi
perkembangan
Factor Dalam Sistem Pakar Penentu
pengetahuan dengan
Pasal Tindak Pidana Narkotika adanya fasilitas
update, add dan
delete pada basis
Nurhalimah, 2019 pengetahuannya

2. Certainty Factor MySQL, Aplikasi ini Masih berupa aplikasi


Sistem Pakar Identifikasi Mustahik PHP, mampu
web yang dapat
memfasilitasi
Zakat Menggunakan Metode Certainty
pemilihan mustahiq dikembangkan ke
Factor karena keputusan
dalam Android
pembuat diberi
pilihan peringkat
Yulianti , 2019
atau urutan prioritas
mustahiq.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


48

3. Forward Chaining Visual Basic Penelitian ini Sistem pakar ini


Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa menghasilkan suatu
diharapkan dapat
Kerusakan Komputer Dengan program untuk
Menggunakan Metode Forward mendiagnosa dikembangkan pada
Chaining kerusakan komputer
bagian basis aturan
dengan
Anif Farizi, 2014 menggunakan karena sistem ini hanya
aplikasi Visual Basic
bisa mendiagnosa
2010 yang lebih
mudah dalam sesuai basis aturan.
penggunaannya.
aplikasi sistem pakar
Penerapan Metode Certainty Factor
4 mendeteksi resiko
dalam Sistem Pakar Pendeteksi Resiko
penyakit
Osteoporosis dan Osteoarthritis
Mobile, osteoporosis dan
Certainty Factor Masih berupa
Android osteoarthritis
Stephanie Halim, Seng Hansun rancangan mock up
berhasil
diimplementasikan.
2015
Dengan presentasi
keakuratan 80%

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


49

5 Sistem Pakar Tindak Pidana Narkotika Forward Chaining PHP, MySQL Terdapat halaman Menghitung
Menggunakan Metode Forward admin yang dapat
kepastiannya hanya
Chaining mempermudah
Cahya Dinarsyah administrator dalam dengan mengajukan
2017 megolah adanya
sekali pertanyaan
penambahan atau
amandemen dengan
Undang-undang
membandingkan
yang berlaku
jawaban ya atau tidak

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


50

3 BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Pengumpulan Data


Dalam melakukan penelitian ini terlebih dahulu melakukan pengumpulan data sehingga
memudahkan peneliti dalam melakukan proses penelitian ini. Pengumpulan data yang
dimaksud seperti dasar teori, metodologi penulisan, metodologi sistem, dan penelitian
sejenis. Adapun metode pengumpulan data yang dilakukan yaitu Investigasi dan kuesioner.

3.1.1 Investigasi
Penelitian kepustakaan dilaksanakan sebagai dasar pembahasan secara teoritis dengan
data yang diperoleh dari pandangan buku-buku, jurnal-jurnal, bahan kuliah, internet, dan
sumber-sumber lain pada karya ilmiah ini. Serta diperoleh dari mengevaluasi hasil
penelitian lapangan yang dilaksanakan.

3.1.2 Kuesioner
Penulis menyebarkan kuesioner secara online melalui google form. Kuesioner disebarkan
kepada 58 responden melalui media sosial dan juga secara langsung pada 26 Februari 2019.
Tujuan penulis menyebarkan kuesioner untuk mendapatkan persentase data responden
dalam pemahaman ilmu Thaharah yang penulis buat dalam penelitian ini. Data-data
tersebut sebagai data primer yang berguna untuk memperkuat latar belakang penelitian ini

3.1.3 Wawancara
Penulis melakukan wawancara kepada pakar Agama yaitu Bapak Zainul Ilmu, M.Ag,
selaku Kepala Balai Diklat Keagamaan Banjarmasin pada 19 September 2019 lewat
telepon, dari wawancara yang dilakukan bertujuan untuk mendapatkan informasi terkait
Thaharah dan mazhab-mazhab dalam islam

3.2 Metode Pengembangan Sistem


Di dalam melakukan penelitian ini penulis menggunakan pendekatan RAD (Rapid
Application Development). Alasan penulis memilih metode ini dikarenakan sistem
diharapkan dapat dikembangkan dengan mudah karena perancangan sistem saat ini masih
membutuhkan pengembangan lebih lanjut. Selain itu alasan lain pemilihan metode ini
adalah adanya batasan-batasan sistem yang dibutuhkan yang bertujuan agar sistem tidak
mengalami perubahan. Lalu, Rapid Application Development (RAD) dipilih juga
dikarenakan aplikasi yang akan dibangun merupakan aplikasi yang dibangun dalam jangka
waktu yang cukup singkat. Rapid Application Development (RAD) yang dipakai penulis
memiliki tahapan-tahapan berikut (Kendall & Kendall, 2011). Dalam proses pembuatannya,
Rapid Application Development (RAD) terbagi menjadi 3 fase yaitu:

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


51

3.2.1 Fase Perencanaan Syarat


Tahap ini penulis melakukan analisis kebutuhan masalah dengan mengidentifikasi
permasalahan dan memberikan solusi dari masalah tersebut, dan selanjutnya menganalisis
kebutuhan sistem yang akan dibuat.

3.2.2 Fase Desain Workshop


Pada fase ini penulis melakukan tahapan-tahapan sebagai berikut:
1. mengidentifikasi data yang digunakan dalam sistem.
2. melakukan perancangan proses terhadap sistem seperti menggunakan UML dengan
membuat use case diagram, activity diagram, class diagram, sequence diagram.
3. Membuat desain database
4. Perancangan tampilan aplikasi.

3.2.3 Fase Implementasi


Pada fase ini penulis melakukan tahapan-tahapan sebagai berikut:
1. Membuat aplikasi berdasarkan desain yang telah dirancang dengan menggunakan tools
IDE android studio dan Firebase database.
2. Melakukan Black box testing pada interface aplikasi
3. Melakukan Black box testing pada kesesuaian hasil aplikasi dengan buku

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


52

3.3 Kerangka Berfikir

Gambar 3-1 Kerangka Berpikir

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


53

4 BAB IV
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

4.1 Fase Perencanaan Syarat


Pada fase ini penulis melakukan perencanaan syarat-syarat melalui tahapan berikut :

4.1.1 Identifikasi Masalah


Dibuktikan dengan hasil kuesioner yang penulis buat melalui google form dengan
menyebarkannya ke 58 responden. Pengetahuan responden terkait hukum Thaharah hanya
terdapat 8,8% yang sangat paham, 60,3% cukup paham, 19% kurang paham, dan bahkan
12,1% tidak paham sama sekali dalam permasalahan Thaharah maka untuk itu penting agar
aplikasi ini dibuat.

4.1.2 Analisa Solusi Masalah


Selanjutnya dibutuhkan solusi untuk mengatasi permasalahan yang telah penulis
kemukakan di atas. Adapun solusi yang penulis berikan yaitu dengan membangun suatu
sistem yang dapat melakukan konsultasi secara gratis layaknya seperti seorang pakar yang
mampu mengidentifikasi permasalahan Thaharah dalam lima mazhab dan memberikan
pemahaman kepada masyarakat yang awam terkait hukum Thaharah. Sistem pakar ini
dibuat menggunakanmetode forward chaining dengan harapan dapat memberikan output
cara atau benda untuk berThaharah yang sesuai berdasarkan inputan pengguna pada
halaman konsultasi.
Sistem pakar ini berbasiskan android, karena berdasarkan data penggunaan android
sangatlah luas pada masyarakat pada umumnya

4.1.3 Analisa Kebutuhan Sistem


c Setelah melakukan identifikasi dan solusi masalah selanjutnya penulis melakukan
analisis kebutuhan sistem yang akan dibuat. Kebutuhan sistem terdiri dari data buku fikih
imam lima mazhab dan alat bantu dalam mengambangkan sistem.
Penulis mengambil data sebanyak 25 subbab dari buku yang membahas cara atau benda
yng dibutuhkan untuk bersuci.
Penulis menggunakan alat bantu berupa software dan hardware dalam mengembangkan
sistem ini sebagai berikut:
Perangkat Lunak :

1. Android Studio

2. Visual code studio

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


54

3. Google Chrome

4. OS Windows 10 64-bit

Perangkat Keras :

1. Prosessor : AMD A10 Radeon

2. RAM : Memory 8 GB

3. Hardisk : 1 TB

4.2 Fase Desain Workshop

4.2.1 Identifikasi Data

4.2.1.1 Identifikasi Cara atau Benda untuk Bersuci


Dalam bersuci menurut 5 mazhab dalam buku fiqih 5 mazhab, terdapat benda-benda
atau cara-cara yang dapat digunakan untuk bersuci. Benda-benda atau cara-cara tersebut
antara lain adalah :

Tabel 4-1 Identifikasi Cara atau Benda

No Id_Benda Benda
1 T01 Air mutlak, berdasarkan semua mazhab
2 T02 Istihalah, berdasarkan semua mazhab
3 T03 Samak, dalam mazhab Hanafi
4 T04 Samak, dalam mazhab Syafi’i
5 T05 Api, dalam mazhab Hanafi
6 T06 Api, dalam mazhab Maliki
7 T07 Tanah, dalam mazhab Imamiyah dan Hanafi
8 T08 Matahari, dalam mazhab imamiyah
9 T09 Matahari, dalam mazhab Hanafi
10 T10 Penghapusan, dalam mazhab Hanafi
11 T11 Pendidihan, dalam mazhab Hanafi
12 T12 Pendidihan, dalam mazhab Imamiyah
13 T13 Cairan, dalam mazhab Hanafi
14 T14 Pembusaran, dalam mazhab Hanafi
15 T15 Pemrosesan, dalam mazhab Hanafi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


55

16 T16 Penggosokan, dalam mazhab Hanafi


17 T17 Air liur, dalam mazhab Hanafi
18 T18 Tayamum karena tidak ada air, dalam mazhab Imamiyah,
Maliki, Syafi’i, dan Hambali
19 T19 Tayamum karena tidak ada air, dalam mazhab Hanafi
20 T20 Tayamum karena sakit, dalam semua mazhab
21 T21 Tayamum karena air tidak mencukupi, dalam mazhab
Syafi’i dan Hambali
22 T22 Tayamum karena air tidak mencukupi, dalam mazhab
Imamiyah, Hanafi, dan Maliki
23 T23 Tayamum karena waktu terlalu sempit untuk menggunakan
air, dalam mazhab Maliki dan Imamiyah
24 T24 Tayamum karena waktu terlalu sempit untuk menggunakan
air, dalam mazhab Hambali
25 T25 Tayamum karena waktu terlalu sempit untuk menggunakan
air, dalam mazhab Hanafi

4.2.1.2 Identifikasi Kondisi dalam Bersuci


Syarat diperbolehkannya seseorang yang ingin bersuci menggunakan benda-benda atau
cara-cara dalam bersuci menurut buku fiqih 5 mazhab adalah sebagai berikut :

Tabel 4-2 Identifikasi Kondisi

No Id_syarat Syarat atau Kondisi


1 UT01 Setiap muslim yang ingin bersuci
2 UT02 Bersuci dari Najis
3 UT03 Bersuci dari Hadats
4 UT04 Terdapat air mutlak
5 UT05 Terjadi perubahan dalam najis
6 UT06 Najis berupa kulit bangkai
7 UT07 Najis berupa kulit bangkai selain babi
8 UT08 Najis berupa kulit bangkai selain babi dan Anjing
9 UT09 Bahan yang najis hilang ketika terbakar oleh api
10 UT10 Benda yang terbakar menjadi suci

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


56

11 UT11 Benda yang terbakar hanya asapnya yang menjadi suci


12 UT12 Najis terdapat pada telapak atau alas kaki
13 UT13 Najis menjadi suci hanya dikeringkan dengan sinar matahari
14 UT14 Najis menjadi suci ketika dikeringkan baik dengan sinar
matahari atau hembusan angin
15 UT15 Najis terdapat di permukaan yang licin seperti besi atau
kuningan
16 UT16 Najis berupa daging atau minyak
17 UT17 Najis berupa anggur yang dididihkan, dan dididihkan hingga
dua sepertiganya menguap
18 UT18 Cairan yang diperas dari bunga atau lainnya dapat
digunakan untuk mensucikan najis
19 UT19 Najis terdapat pada kapas
20 UT20 Najis terdapat pada sebagian gandum yang sedang diproses
21 UT21 Najis berupa air mani
22 UT22 Najis terdapat pada puting atau jari
23 UT23 Tidak adanya air, dalam mazhab Imamiyah, Maliki, Syafi’i,
dan Hambali
24 UT24 Tidak adanya air, dalam mazhab Hanafi
25 UT25 Sakit semakin parah jika terkena air
26 UT26 Tidak cukupnya air, dalam mazhab Syafi’i dan Hambali
27 UT27 Tidak cukupnya air, dalam mazhab Imamiyah, Hanafi, dan
Maliki
28 UT28 Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Imamiyah dan Maliki
29 UT29 Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Hambali
30 UT30 Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Hanafi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


57

4.2.1.3 Identifikasi Metode Inferensi


Metode inferensi yang digunakan adalah forward chaining, yaitu penalaran akan dilakukan dari fakta-fakta yang ada oleh seseorang untuk
mendapatkan hasil kesimpulan (Hipotesa).

Gambar 4-1 Metode Inferensi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


58

4.2.1.4 Identifikasi Aturan


Pada sistem ini terdapat kaidah aturan penelusuran maju (Forward Chaining). Data yang
diinputkan berupa kondisi atau syarat dari bersuci dan outputnya akan mengidentifikasi
jenis cara atau benda yang dapat digunakan untuk bersuci. Berikut tabel aturan /rule :

Tabel 4-3 Identifikasi Aturan

No Aturan
1 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Terdapat air mutlak (UT04) THEN Air mutlak, semua
mazhab (T01)
2 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Terjadi perubahan pada najis (UT05) THEN Istihalah,
semua ulama (T02)
3 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis berupa bangkai (UT06) AND Kulit bangkai selain
Babi (UT07) THEN Samak, dalam mazhab Hanafi (T03)
4 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis berupa bangkai (UT06) AND Kulit bangkai selain
babi dan anjing (UT08) THEN Samak, dalam mazhab Syafi’i (T04)
5 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Bahan yang najis hilang ketika terbakar oleh api (UT09)
AND Bahan yang terbakar menjadi suci (UT10) THEN Api, dalam
mazhab Hanafi (T05)
6 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Benda yang terbakar hanya asapnya yang menjadi suci
(UT11) THEN Api, dalam mazhab Maliki (T06)
7 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis terdapat pada telapak atau alas kaki (UT12) THEN
Tanah, mazhab Imamiyah dan Hanafi (T07)
8 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis menjadi suci hanya dikeringkan dengan sinar
matahari (UT13) THEN Matahari, dalam mazhab Imamiyah (T08)

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


59

9 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis menjadi suci ketika dikeringkan baik dengan sinar
matahari atau hembusan angin (UT14) THEN Matahari dalam mazhab
Hanafi (T09)
10 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis terdapat di permukaan yang licin seperti besi atau
kuningan (UT15) THEN penghapusan, dalam mazhab Hanafi (T10)
11 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis berupa daging atau minyak (UT16) THEN
Pendidihan, dalam mazhab Hanafi (T11)
12 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis berupa anggur yang dididihkan, dan dididihkan
hingga dua sepertiganya menguap (UT17) THEN Pendidihan, dalam
mazhab Imamiyah (T12)
13 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Cairan yang diperas dari bunga atau lainnya dapat
digunakan untuk mensucikan najis (UT18) THEN Cairan, dalam mazhab
Hanafi (T13)
14 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis terdapat pada kapas (UT19) THEN Pembusaran,
dalam mazhab Hanafi (T14)
15 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis terdapat pada sebagian gandum yang sedang diproses
(UT20) THEN Pemrosesan, dalam mazhab Hanafi (T15)
16 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis berupa air mani (UT21) THEN Penggosokan, dalam
mazhab Hanafi (T16)
17 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Najis
(UT02) AND Najis terdapat pada puting atau jari (UT22) THEN air liur,
dalam mazhab Hanafi (T17)
18 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Terdapat air mutlak (UT04) THEN Air mutlak, berdasarkan
semua mazhab (T01)

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


60

19 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Tidak adanya air, dalam mazhab Imamiyah, Maliki, Syafi’i,
dan Hambali (UT23) THEN Tayamum karena tidak ada air, dalam
mazhab Imamiyah, Maliki, Syafi’i, dan Hambali (T18)
20 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Tidak adanya air, dalam mazhab Hanafi (UT24) THEN
Tayamum karena tidak ada air, dalam mazhab Hanafi (T19)
21 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Sakit semakin parah jika terkena air (UT25) THEN
Tayamum karena sakit, dalam semua mazhab (T20)
22 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Tidak cukupnya air, dalam mazhab Syafi’i dan Hambali
(UT26) THEN Tayamum karena air tidak mencukupi, dalam mazhab
Syafi’i dan Hambali (T21)
23 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Tidak cukupnya air, dalam mazhab Imamiyah, Hanafi, dan
Maliki (UT27) THEN Tayamum karena air tidak mencukupi, dalam
mazhab Imamiyah, Hanafi, dan Maliki (T22)
24 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Imamiyah dan Maliki (UT28) THEN Tayamum karena waktu
terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam mazhab Maliki dan
Imamiyah (T23)
25 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Hambali (UT29) THEN Tayamum karena waktu terlalu sempit
untuk menggunakan air, dalam mazhab Hambali (T24)
26 IF Setiap muslim yang ingin bersuci (UT01) AND bersuci dari Hadats
(UT03) AND Waktu yang terlalu sempit untuk menggunakan air, dalam
mazhab Hanafi (UT30) THEN Tayamum karena waktu terlalu sempit
untuk menggunakan air, dalam mazhab Hanafi (T25)

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


61

4.2.2 Desain UML

4.2.2.1 Activity Diagram


Activity Diagram merupakan gambaran alur aktivitas proses tahapan yang dilakukan oleh
pengguna ketika berinteraksi

1. Login

Gambar 4-2 Activity Login

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


62

2. Logout

Gambar 4-3 Activity Logout

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


63

3. Cara atau Benda

Gambar 4-4 Activity Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


64

4. Tambah Cara atau Benda

Gambar 4-5 Activity Tambah Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


65

5. Hapus Cara atau Benda

Gambar 4-6 Activity Hapus Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


66

6. Edit Cara atau Benda

Gambar 4-7 Activity Edit Cara atau Benda

7. Cari Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


67

Gambar 4-8 Activity Cari Cara atau Benda

8. Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


68

Gambar 4-9 Activity Kondisi

9. Tambah Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


69

Gambar 4-10 Activity Tambah Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


70

10. Hapus Kondisi

Gambar 4-11 Activity Hapus Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


71

11. Edit Kondisi

Gambar 4-12Activity Edit Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


72

12. Cari Kondisi

Gambar 4-13 Activity Cari Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


73

13. Aturan

Gambar 4-14 Activity Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


74

14. Tambah Aturan

Gambar 4-15 Activity Tambah Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


75

15. Hapus Aturan

Gambar 4-16 Activity Hapus Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


76

16. Edit Aturan

Gambar 4-17 Activity Edit Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


77

17. Cari Aturan

Gambar 4-18 Activity Cari Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


78

18. Data User

Gambar 4-19 Activity Data User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


79

19. Hapus Data User

Gambar 4-20 Activity Hapus User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


80

20. Approve Data User

Gambar 4-21 Activity Approve User


.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


81

21. Cari Data User

Gambar 4-22 Activity Cari User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


82

22. Konsultasi

Gambar 4-23 Activity Konsultasi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


83

23. Sign Up

Gambar 4-24 Activity Sign Up

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


84

4.2.2.2 Use Case Diagram


Pada tahap ini penulis menetapkan pengguna yang dapat mengaplikasikan sistem aplikasi
ini beserta fungsi-fungsi apa saja yang dapat digunakan oleh setiap pengguna. Berikut
penjelasan lebih detail terkait dengan pembuatan use case diagram

4.2.2.2.1 Identifikasi Use Case


Tabel 4-4 Identifikasi use case

No Nama Usecase Deskripsi Pengguna


1 Login Use case ini merupakan Admin/Pakar
tahapan bagi admin untuk
masuk kedalam pengelolaan
sistem dengan memasukkan
username dan password

2 Logout Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan bagi admin untuk
keluar dari sistem

3 Kondisi Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk
menampilkan data terkait
Kondisi pada Aplikasi Android

4 Tambah Kondisi Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk
menginput atau menambahkan
data kondisi pada Aplikasi
Android

5 Edit Kondisi Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk mengedit
Kondisi
pada Aplikasi Android
6 Hapus Kondisi Use case ini merupakan Admin/Pakar
tahapan sistem untuk
menghapus data Kondisi pada
Aplikasi Android

7 Cari Kondisi Use Case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk mencari
data Kondisi pada Aplikasi
Android

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


85

8 Benda atau Cara Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan
Bersuci
sistem untuk menampilkan
data Benda atau Cara Bersuci
pada Aplikasi Android

9 Tambah Benda Use case ini merupakan Admin/Pakar


atau Cara Bersuci tahapan sistem untuk
menambahkan data Benda atau
Cara Bersuci pada Aplikasi
Android

10 Edit Benda atau Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk mengedit
Cara Bersuci
data Benda atau Cara Bersuci
pada Aplikasi Android

11 Hapus Benda Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk
atau Cara Bersuci
menghapus data Benda atau
Cara Bersuci pada Aplikasi
Android

12 Cari Benda atau Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk
Cara Bersuci
melakukan pencarian terhadap
data Benda atau Cara Bersuci
pada Aplikasi Android

13 Aturan Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk
menampilkan data rule/aturan
keterkaitan antara Benda atau
Cara Bersuci dan Kondisi
14 Tambah Aturan Use case ini merupakan Admin/Pakar
tahapan sistem untuk
menambahkan rule/aturan
Benda atau Cara Bersuci dan
Kondisi pada Aplikasi Android

15 Edit Aturan Use case ini merupakan Admin/Pakar


tahapan sistem untuk mengedit
rule/aturan antara Benda atau
Cara Bersuci dan Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


86

16 Data User Use Case ini merupakan Admin


tahapan sistem untuk
menampilkan data User
(Pakar)

17 Approve User Use Case ini merupakan Admin


tahapan sistem untuk
mengapprove data user (Pakar)
pada Aplikasi Android

18 Hapus User Use Case ini merupakan Admin


tahapan sistem untuk
menghapus data user (Pakar)
pada Aplikasi Android

19 Cari User Use Case ini merupakan Admin


tahapan sistem untuk mencari
data user (Pakar) pada Aplikasi
Android

20 Konsultasi Use case ini merupakan Masyarakat


tahapan sistem untuk
melakukan konsultasi
identifikasi Cara atau Benda
untuk bersuci dalam lima
mazhab Aplikasi Android

21 Sign Up Use Case ini merupakan Pakar


tahapan sistem untuk
menambahkan user (Pakar)
pada Aplikasi Android

4.2.2.2.2 Diagram Use Case


Sistem aplikasi ini terdiri dari tiga pengguna yaitu masyarakat, Admin dan Pakar. Fitur-fitur
yang tersedia pada sistem ini sesuai dengan kebutuhan Berikut use case yang menggambarkan
kegiatan pengguna terhadap sistem aplikasi :
1. Usecase Masyarakat
Salah satu pengguna yang terlibat dalam sistem ini adalah masyarakat. Use case ini
menggambarkan fitur apa saja yang dapat diakses oleh masyarakat. Berikut tampilan use
case masyarakat:

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


87

Gambar 4-25 Use case Masyarakat


2. Usecase Pakar
Salah satu pengguna yang terlibat dalam sistem ini adalah pakar. Use case ini
menggambarkan fitur apa saja yang dapat diakses oleh Pakar. Berikut tampilan use case
pakar:

Gambar 4-26 Use case pakar

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


88

3. Usecase Admin
Salah satu pengguna yang terlibat dalam sistem ini adalah pakar. Use case ini
menggambarkan fitur apa saja yang dapat diakses oleh Pakar. Berikut tampilan use case
pakar:

Gambar 4-27 Use case admin

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


89

4.2.2.3 Class Diagram

Gambar 4-3 Class Diagram

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


90

4.2.2.4 Sequence
1. Login

Gambar 4-4 Sequence Login

2. Logout

Gambar 4-5 Sequence Logout

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


91

3. Cara

Gambar 4-6 Sequence Cara atau Benda

4. Tambah Cara

Gambar 4-7 Sequence Tambah Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


92

5. Edit Cara

Gambar 4-8 Sequence Edit Cara atau Benda

6. Hapus Cara

Gambar 4-9 Sequence Hapus Cara atau Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


93

7. Cari Cara

Gambar 4-10Sequence Cari Cara atau Benda

8. Kondisi

Gambar 4-11 Sequence Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


94

9. Tambah Kondisi

Gambar 4-12 Sequence Tambah Kondisi

10. Edit Kondisi

Gambar 4-13 Sequence Edit Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


95

11. Hapus Kondisi

Gambar 4-14 Sequence Hapus Kondisi

12. Cari Kondisi

Gambar 4-15 Sequence Cari Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


96

13. Aturan

Gambar 4-16 Sequence Aturan

14. Tambah Aturan

Gambar 4-17 Sequence Tambah Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


97

15. Edit Aturan

Gambar 4-18 Sequence Edit Aturan

16. Hapus Aturan

Gambar 4-19 Sequence Hapus Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


98

17. Cari Aturan

Gambar 4-20 Sequence Cari Aturan

18. Data user

Gambar 4-21 Sequence Data User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


99

19. Sign Up

Gambar 4-22 Sequence Sign Up

20. Approve Data user

Gambar 4-23 Sequence Approve Data User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


100

21. Hapus Data user

Gambar 4-24 Sequence Hapus Data User

22. Cari Data user

Gambar 4-25 Sequence Cari Data User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


101

23. Konsultasi

Gambar 4-26 Sequence Konsultasi

Pada tahap ini melakukan perancangan database yang berfungsi sebagai media
penyimpanan data, penulis menggunakan MySQL database, strukturnya terdiri dari :

1. Tabel Data User


Field Tipe Ukuran Keterangan

Id Varchar 20 Primary Key


Username Varchar 10
Pass Varchar 10
Level Varchar 20

2. Tabel benda-benda atau cara-cara bersuci


Field Tipe Ukuran Keterangan

Id_cara Varchar 20 Primary Key


Nama_cara Varchar 20
Mazhab Varchar 20
Halaman Int 10
Keterangan Text

3. Tabel Kondisi atau syarat


Field Tipe Ukuran Keterangan

Id_kondisi Varchar 20 Primary Key


nama_kondisi Varchar 20
Bila_benar Varchar 20
Bila_salah Varchar 20
Start Varchar 20
Stop Varchar 20

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


102

4. Tabel Aturan
Field Tipe Ukuran Keterangan

Id_aturan Int 11 Primary Key


Id_cara Varchar 5 Foreign Key
Id_kondisi Varchar 5 Foreign Key

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


103

4.2.3 Desain Interface


1. Login 2. Home Admin

Gambar 4-27 Mockup Login Gambar 4-28 Mockup Home Admin

3. Home Pakar 4. Kondisi

Gambar 4-29 Mockup Home Pakar Gambar 4-30 Mockup Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


104

5. Tambah Kondisi 6. Detail Kondisi

Gambar 4-31 Mockup Kondisi Gambar 4-32 Mockup Detail Kondisi

7. Cara Atau Benda 8. Tambah Cara Atau Benda

Gambar 4-33 Mockup Cara atau Benda Gambar 4-34 Mockup Tambah Cara atau
Benda

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


105

9. Detail Cara Atau Benda 10. Aturan

Gambar 4-35 Mockup Detail Cara atau Gambar 4-36 Mockup Aturan
Benda
11. Tambah aturan 12. Detail Aturan

,
Gambar 4-37Mockup Tambah Aturan Gambar 4-38Mockup Detail Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


106

13. User 14. Sign Up

Gambar 4-39 Mockup User Gambar 4-40 Mockup Sign Up

15. Konsultasi 16. Isi nama konsultasi

Gambar 4-41 Mockup Konsultasi Gambar 4-42 Mockup Isi Nama Konsultasi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


107

17. Kondisi Konsultasi 18. Konsultasi Cetak

Gambar 4-43 Mockup Kondisi Konsultasi Gambar 4-44 Mockup Konsultasi Cetak

19. Konsultasi Hasil

.
Gambar 4-45 Mockup Konsultasi Hasil

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


108

5 BAB V
HASIL DAN PEMBAHASAN

5.1 Fase Implementasi dan Hasil Uji Coba

5.1.1 Pembuatan dan Hasil Interface


1. Login
Halaman Login digunakan untuk
user Admin atau pakar masuk ke
halaman home admin atau home pakar.
Halaman Login juga terdapat tombol
sign up untuk calon pakar yang akan
mendaftar.

Gambar 5-1 Interface Login

2. Home Admin
Halaman Home Admin dapat
diakses setelah admin yang sudah
terdaftar sukses melakukan login di
halaman login. Halaman Home admin
menjadi penghubung admin untuk
mengakses data cara atau benda untuk
bersuci, Identifikasi kondisi untuk
bersuci, pengaturan rule, dan data user.
User admin dapat keluar dari home
admin dengan tombol Logout.

Gambar 5-2 Interface Home Admin

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


109

3. Home Pakar
Halaman Home pakar dapat diakses
setelah user pakar yang terdaftar
berhasil login di halaman login.
Halaman Home pakar menjadi
penghubung pakar untuk mengakses
data cara atau benda untuk bersuci,
Identifikasi kondisi untuk bersuci, dan
pengaturan rule. User pakar tidak dapat
mengakses jika belum di verified oleh
admin.
User pakar dapat keluar dari
halaman home pakar dengan tombol
logout
Gambar 5-3 Interface Home Pakar

4. Kondisi
Halaman kondisi adalah halaman
untuk menampilkan, menambah,
menghapus, mencari, dan mengedit
data kondisi yang dalam sistem
pakar.

Gambar 5-4 Interface Kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


110

5. Tambah Kondisi
Halaman Tambah Kondisi adalah
halaman yang digunakan untuk mengisi
data-data kondisi yang dimasukkan ke
dalam sistem pakar.

Gambar 5-5 Interface Tambah


Kondisi
6. Detail Kondisi
Halaman Detail Kondisi adalah
halaman yang digunakan untuk
menampilkan detail kondisi yang ada
dan melakukan pengubahan/
pengeditan data.

Gambar 5-6 Interface Detail


Kondisi
7. Cara atau Benda Bersuci
. Halaman Cara atau Benda Bersuci
adalah halaman untuk menampilkan,
menambah, menghapus, mencari, dan
mengedit data Cara atau Benda Bersuci
yang dalam sistem pakar.

Gambar 5-7 Interface Cara atau


Benda Bersuci

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


111

8. Tambah Cara atau Benda Bersuci


Halaman Tambah Cara atau Benda
Bersuci adalah halaman yang
digunakan untuk mengisi data-data
Cara atau Benda Bersuci yang
dimasukkan ke dalam sistem pakar.

Gambar 5-8 Interface Tambah


Cara atau Benda Bersuci

9. Detail Cara atau Benda Bersuci


Halaman Detail Cara atau Benda
Bersuci adalah halaman yang
digunakan untuk menampilkan detail
Cara atau Benda Bersuci yang ada dan
melakukan pengubahan/ pengeditan
data.

Gambar 5-9Interface Detail Cara


atau Benda Bersuci

10. Aturan
Halaman Aturan adalah halaman untuk
menampilkan, menambah, menghapus,
mencari, dan mengedit data Aturan
yang dalam sistem pakar.

Gambar 5-10 Interface Aturan

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


112

11. Tambah Aturan


Halaman Tambah Aturan adalah
halaman yang digunakan untuk mengisi
data-data Aturan yang dimasukkan ke
dalam sistem pakar.
.

Gambar 5-11 Interface Tambah


Aturan

12. Detail Aturan


Halaman Detail Aturan adalah halaman
yang digunakan untuk menampilkan
detail Aturan yang ada dan melakukan
pengubahan/ pengeditan data.

Gambar 5-12 Interface Detail


Aturan

13. User
Halaman User adalah halaman untuk
menampilkan, menghapus, mencari,
dan melakukan approve pada data user
yang ada dalam sistem pakar.

Gambar 5-13 Interface User

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


113

14. Sign up
Halaman Sign up adalah halaman
yaang digunakan pakar untuk
mendaftarkan diri sebagai pakar yang
terdaftar di dalam sistem.

Gambar 5-14 Interface Sign Up

15. Konsultasi
Halaman Konsultasi adalah halaman
utama yang dipakai oleh user
masyarakat ketika menggunakan
aplikasi sistem pakar. Masyarakat dapat
langsung menggunakan sistem pakar
dengan menekan tombol konsultasi.

Gambar 5-15 Interface Konsultasi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


114

16. Isi nama user Konsultasi


Halaman isi nama user Konsultasi
adalah halaman yang digunakan oleh
user untuk menginput nama mereka
yang nanti akan dipakai sebagai hasil
output sistem pakar

Gambar 5-16 Interface isi nama


user Konsultasi

17. Kondisi Konsultasi


Halaman Kondisi konsultasi adalah
halaman yang menampilkan kondisi-
kondisi kepada user masyarakat untuk
dipilih hingga mencapai ujung akhir
kondisi.

Gambar 5-17 Interface Kondisi


Konsultasi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


115

18. Konsultasi cetak


Halaman Konsultasi cetak adalah
halaman yang akan muncul ketika user
masyarakat telah mencapai akhir
kondisi. User Masyarakat dapat
mendapatkan detail hasil mereka
dengan menekan detail hasil.

Gambar 5-18 Interface Konsultasi


Cetak
19. Hasil Konsultasi
Halaman Hasil Konsultasi adalah
halaman yang menampilkan output
akhir dari hasil input user masyarakat.
Output berupa Nama user masyarakat,
Hasil, Mazhab, Halaman, dan
keterangan.

Gambar 5-19 Interface Hasil


Konsultasi

5.1.2 Pengujian Interface


Pengujian sistem ini bertujuan untuk mengetahui apakah interface yang telah dibuat
berfungsi sebagaimana dengan hasil yang diharapkan. Pengujian dilakukan oleh penguji
yaitu penulis, dan Bapak Zainul Ilmi. Cara pengujian dilakukan dengan blackbox testing

1. Login

Tabel 5-1 Testing Interface Login

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Tampilan login Sesuai
tampilan Login ditampilkan
2 Login dengan Login gagal, muncul Sesuai
mengisi username peringatan bahwa data
atau password yang tidak ada

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


116

tidak terdapat di
database
3 Login dengan Login gagal, muncul sesuai
mengisi username peringatan bahwa
tanpa mengisi password belum diisi.
password
4 Login dengan Login gagal, muncul sesuai
mengisi password peringatan username
tanpa mengisi belum diisi.
username
5 Login dengan Login berhasil, masuk ke sesuai
mengisi username halaman Home admin
dan password admin
yang sesuai dengan
yang sudah terdaftar
di database
6 Login dengan Login berhasil, masuk ke sesuai
mengisi username halaman Home pakar
dan password pakar
yang sesuai dengan
yang sudah terdaftar
di database
7 Menekan tombol Masuk ke dalam halaman sesuai
Sign up sign up
8 Menekan tombol Aplikasi tertutup sesuai
kembali di Device

2. Home Admin

Tabel 5-2 Testing Interface Home Admin

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Home admin ditampilkan sesuai
halaman home
admin
2 Menekan tombol Kembali ke Halaman login sesuai
Logout
3 Menekan tombol Masuk ke dalam Halaman sesuai
Identifikasi Kondisi Identifikasi Kondisi untuk
untuk bersuci bersuci

4 Menekan tombol Masuk ke halaman Cara sesuai


cara atau benda atau Benda untuk bersuci
untuk bersuci
5 Menekan tombol Masuk ke halaman sesuai
Pengaturan rule pengaturan rule
6 Menekan tombol Masuk ke halaman data sesuai
data user user
7 Menekan tombol Aplikasi tertutup namun sesuai
kembali di roid user masih tetap kembali

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


117

ke halaman home ketika


dibuka kembali

3. Home Pakar

Tabel 5-3 Testing Interface Home Pakar

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan home Home pakar ditampilkan sesuai
pakar
2 Verified status user : Tidak dapat berinteraksi sesuai
False dengan tombol cara atau
benda bersuci, Identifikasi
kondisi untuk bersuci, dan
pengaturan rule
3 Verified status user : Dapat berinteraksi dengan sesuai
True tombol cara atau benda
bersuci, Identifikasi
kondisi untuk bersuci, dan
pengaturan rule
4 Menekan tombol Kembali ke Halaman login sesuai
Logout
5 Menekan tombol Masuk ke dalam Halaman sesuai
Identifikasi Kondisi Identifikasi Kondisi untuk
untuk bersuci bersuci

6 Menekan tombol Masuk ke halaman Cara sesuai


cara atau benda atau Benda untuk bersuci
untuk bersuci
7 Menekan tombol Masuk ke halaman sesuai
Pengaturan rule pengaturan rule
8 Menekan tombol Aplikasi tertutup namun sesuai
kembali di roid user masih tetap kembali
ke halaman home ketika
dibuka kembali

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


118

4. Kondisi

Tabel 5-4 Testing Interface Kondisi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Data kondisi ditampilkan sesuai
kondisi yang ada
2 Menekan tombol Masuk ke halaman tambah sesuai
tambah kondisi kondisi
3 Menekan data Masuk ke halaman detail sesuai
kondisi kondisi
4 Menekan tombol Menampilkan opsi delete sesuai
titik tiga vertikal dan detail
5 Menekan tombol Menghapus data kondisi sesuai
delete
6 Menekan tombol Masuk ke halaman detail sesuai
detail kondisi
7 Mengisi data di Data yang dicari muncul sesuai
pencarian sedangkan data lain
tersembunyi
8 Menekan tombol Kembali ke halaman home sesuai
kembali pada Device

5. Tambah Kondisi

Tabel 5-5 Testing Interface Tambah Kondisi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Halaman tambah kondisi sesuai
halaman tambah ditampilkan
kondisi
2 Menekan tombol Data tidak dapat di submit, sesuai
submit tanpa mengisi muncul peringatan data
data kondisi perlu untuk diisi
3 Mengisi data kondisi Data tersimpan ke sesuai
dan menekan submit database
4 Menekan bila benar Memunculkan pilihan sesuai
kondisi yang diinginkan
untuk terpilih jika kondisi
benar
5 Menekan bila salah Memunculkan pilihan sesuai
kondisi yang diinginkan
untuk terpilih jika kondisi
salah
6 Menekan Start Memunculkan pilihan ya sesuai
atau tidak untuk
menjadikan kondisi
sebagai kondisi awal
sistem pakar
7 Menekan Stop Memunculkan pilihan ya sesuai

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


119

atau tidak untuk


menjadikan kondisi
sebagai kondisi akhir
sistem pakar
8 Menekan cancel Kembali ke halaman sesuai
identifikasi kondisi
9 Menekan tombol Kembali ke halaman sesuai
kembali pada Device identifikasi kondisi

6. Detail Kondisi

Tabel 5-6 Testing Interface Detail Kondisi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan detail Detail kondisi ditampilkan sesuai
kondisi
2 Menekan tombol edit Mengubah data menjadi sesuai
dapat di edit dan
menampilkan tombol
cancel dan save
2 Menekan tombol Data tidak dapat di save, sesuai
save tanpa mengisi muncul peringatan data
data kondisi perlu untuk diisi
3 Mengisi data kondisi Data tersimpan ke sesuai
dan menekan save database
4 Menekan bila benar Memunculkan pilihan sesuai
kondisi yang diinginkan
untuk terpilih jika kondisi
benar
5 Menekan bila salah Memunculkan pilihan sesuai
kondisi yang diinginkan
untuk terpilih jika kondisi
salah
6 Menekan Start Memunculkan pilihan ya sesuai
atau tidak untuk
menjadikan kondisi
sebagai kondisi awal
sistem pakar
7 Menekan Stop Memunculkan pilihan ya sesuai
atau tidak untuk
menjadikan kondisi
sebagai kondisi akhir
sistem pakar
8 Menekan cancel Membuat data menjadi sesuai
tidak dapat di edit dan
menampilkan tombol edit
9 Menekan tombol Kembali ke halaman sesuai
kembali pada Device identifikasi kondisi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


120

7. Cara atau Benda Bersuci

Tabel 5-7 Testing Interface Cara atau Benda Bersuci

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan data Data data cara atau benda sesuai
cara atau benda yang ditampilkan
ada
2 Menekan tombol Masuk ke halaman tambah sesuai
tambah data cara data cara atau benda
atau benda
3 Menekan data data Masuk ke halaman detail sesuai
cara atau benda data cara atau benda
4 Menekan tombol Menampilkan opsi delete sesuai
titik tiga vertikal dan detail
5 Menekan tombol Menghapus data data cara sesuai
delete atau benda
6 Menekan tombol Masuk ke halaman detail sesuai
detail data cara atau benda
7 Mengisi data di Data yang dicari muncul sesuai
pencarian sedangkan data lain
tersembunyi
8 Menekan tombol Kembali ke halaman home sesuai
kembali pada Device

8. Tambah Benda atau Cara Bersuci

Tabel 5-8 Testing Interface Tambah Cara atau Benda Bersuci

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menekan tombol Muncul peringatan di sesuai
submit tanpa mengisi seluruh data yang tidak
data diisi
2 Mengisi Solusi tanpa Muncul peringatan di sesuai
mengisi data lain lalu seluruh data yang tidak
menekan submit diisi
3 Mengisi Mazhab Muncul peringatan di sesuai
tanpa mengisi data seluruh data yang tidak
lain lalu menekan diisi
submit
4 Mengisi sumber Muncul peringatan di sesuai
tanpa mengisi data seluruh data yang tidak
lain lalu menekan diisi
submit
5 Mengisi keterangan Muncul peringatan di sesuai
tanpa mengisi data seluruh data yang tidak
lain lalu menekan diisi
submit
6 Mengisi seluruh data Data tersimpan di database sesuai

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


121

lalu menekan tombol dan muncul di halaman


submit Cara atau benda untuk
bersuci
7 Menekan tombol Kembali ke halaman Cara sesuai
cancel atau benda untuk bersuci
8 Menekan tombol Kembali ke halaman cara sesuai
kembali pada Device atau benda untuk bersuci

9. Detail Cara atau Benda Bersuci

Tabel 5-9 Testing Interface Detail Cara atau Benda Bersuci

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan detail Detail Cara atau Benda sesuai
Cara atau Benda bersuci ditampilkan
Bersuci
2 Menekan tombol edit Data Cara atau Benda sesuai
menjadi dapat di edit
Menampilkan tombol
cancel dan save
3 Menekan tombol Data yang telah diubah sesuai
save setelah menjadi tersimpan ke
mengubah data database
4 Menekan tombol Data kembali menjadi sesuai
cancel tidak dapat di edit
5 Menekan tombol Data kembali menjadi sesuai
cancel setelah seperti sebelum diubah
mengubah data dan data kembali tak dapat
diedit
6 Menekan tombol Kembali ke halaman cara sesuai
kembali pada device atau benda untuk bersuci

10. Aturan

Tabel 5-10 Testing Interface Aturan

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan data Data data rule ditampilkan sesuai
rule yang ada
2 Menekan tombol Masuk ke halaman tambah sesuai
tambah data rule data rule
3 Menekan data data Masuk ke halaman detail sesuai
rule data rule
4 Menekan tombol Menampilkan opsi delete sesuai
titik tiga vertikal dan detail
5 Menekan tombol Menghapus data data rule sesuai
delete
6 Menekan tombol Masuk ke halaman detail sesuai
detail data rule

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


122

7 Mengisi data di Data yang dicari muncul sesuai


pencarian sedangkan data lain
tersembunyi
8 Menekan tombol Kembali ke halaman home sesuai
kembali pada Device

11. Tambah Aturan

Tabel 5-11Testing Interface Tambah Aturan

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menekan tombol Memunculkan pilihan sesuai
kondisi kondisi yang diinginkan
untuk terpilih untuk Cara
atau Benda Bersuci yang
dipilih
2 Menekan tombol Memunculkan pilihan sesuai
solusi Cara atau Benda bersuci
yang diinginkan untuk
terpilih untuk Kondisi
yang dipilih
3 Menekan tombol Kembali ke halaman Rule sesuai
cancel
4 Menekan tombol Menyimpan data rule yang sesuai
submit telah terpilih
5 Menekan tombol Kembali ke halaman rule sesuai
kembali pada device

12. Detail Aturan

Tabel 5-12 Testing Interface Detail Aturan

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan detail Detail rule ditampilkan sesuai
rule
2 Menekan tombol edit Data rule menjadi dapat di sesuai
edit
Menampilkan tombol
cancel dan save
3 Menekan tombol Memunculkan pilihan Sesuai
kondisi kondisi yang diinginkan
untuk terpilih untuk Cara
atau Benda Bersuci yang
dipilih
4 Menekan tombol Memunculkan pilihan Sesuai
solusi Cara atau Benda bersuci
yang diinginkan untuk
terpilih untuk Kondisi
yang dipilih
5 Menekan tombol Data rule kembali menjadi Sesuai

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


123

cancel tak dapat di edit


6 Menekan tombol Data rule kembali menjadi sesuai
cancel setelah tak dapat di edit dan data
mengubah data rule kembali seperti sebelum di
edit
7 Menekan tombol Data rule yang telah sesuai
save setelah diubah tersimpan ke
mengubah data database
8 Menekan tombol Kembali ke halaman rule sesuai
kembali pada device

13. User

Tabel 5-13Testing Interface User

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan user User ditampilkan sesuai
2 Menekan tombol Menampilkan opsi delete sesuai
titik tiga vertikal dan approve
3 Menekan tombol Menghapus data user sesuai
delete
4 Menekan tombol Mengubah status user sesuai
approve menjadi verified
5 Menekan tombol Kembali ke halaman home sesuai
kembali pada device

14. Sign Up

Tabel 5-14Testing Interface Sign Up

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Halaman sign up sesuai
halaman sign up ditampilkan
2 Menekan tombol Muncul peringatan data sesuai
register tanpa yang perlu untuk diisi
mengisi username,
password, dan
RePassword
3 Menekan tombol Muncul peringatan data sesuai
register dengan yang perlu untuk diisi
mengisi username
namun tanpa mengisi
password, dan
RePassword
4 Menekan tombol Data user tersimpan di sesuai
register dengan database
mengisi username ,
password, dan
RePassword

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


124

5 Menekan tombol Kembali ke halaman login sesuai


cancel
6 Menekan tombol Kembali ke halaman login sesuai
kembali pada device

15. Konsultasi

Tabel 5-15Testing Interface Konsultasi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Halaman konsultasi sesuai
halaman konsultasi ditampilkan
2 Menekan tombol Masuk ke halaman Isi sesuai
konsultasi nama user konsultasi

16. Isi Nama User Konsultasi

Tabel 5-16 Testing Interface Isi Nama User Konsultasi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Halaman isi nama user sesuai
halaman isi nama konsultasi ditampilkan
user konsultasi
2 Menekan tombol Muncul peringatan data sesuai
next tanpa mengisi yang perlu diisi
nama user
3 Menekan tombol Nama tersimpan dan sesuai
next setelah mengisi berpindah ke halaman
nama user kondisi konsultasi dengan
start : ya

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


125

17. Kondisi Konsultasi

Tabel 5-17Testing Interface Kondisi Konsultasi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan Halaman kondisi sesuai
halaman kondisi konsultasi dengan status
konsultasi dengan start : iya pertama kali
status start : iya pada user ditampilkan
pertama kali pada
user
2 Menekan tombol Muncul peringatan data sesuai
next tanpa mengisi yang perlu diisi
pilihan ya atau tidak
3 Menekan tombol berpindah ke halaman sesuai
next setelah mengisi kondisi konsultasi dengan
ya atau tidak kondisi yang telah diatur
di identifikasi kondisi
sesuai dengan pilihan user.
4 Menekan tombol Kembali ke halaman sesuai
kembali sebelumnya
5 Menekan tombol Kembali ke halaman sesuai
kembali pada device sebelumnya

18. Konsultasi Cetak

Tabel 5-18 Testing Interface Konsultasi Cetak

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 User sampai pada Menampilkan halaman sesuai
kondisi konsultasi Kondisi Cetak
dengan status stop :
iya
2 Menekan tombol Berpindah ke halaman sesuai
Cetak hasil Cetak Solusi
3 Menekan tombol tidak terjadi perubahan sesuai
kembali pada device

19. Hasil Konsultasi

Tabel 5-19 Testing Interface Hasil Konsultasi

No Skenario Hasil yang Diharapkan Hasil


1 Menampilkan output Output hasil dari input sesuai
hasil dari input user user ditampilkan
2 Menekan kembali Berpindah ke halaman sesuai
pada device konsultasi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


126

5.1.3 Pengujian Kesesuaian Sistem


Pengujian sistem ini bertujuan untuk mengetahui apakah input user yang diberikan
memberikan output hasil yang sesuai dengan data yang ada di buku. Pengujian dilakukan
oleh (null) penguji yaitu penulis dan Pakar Bapak Zainul Ilmi, M.Ag, Ketua Balai Diklat
Keagamaan Banjarmasin. Cara pengujian dilakukan dengan blackbox testing.

Tabel 5-20 Testing Kesesuaian Sistem

No Aturan Hasil Hasil Sistem Kesusaian


Berdasarkan
Buku
1  Bersuci dari Najis Air mutlak, Air mutlak, Sesuai
 Terdapat air semua mazhab. semua mazhab.
mutlak
2  bersuci dari Najis Istihalah, semua Istihalah, semua Sesuai
 Terjadi perubahan mazhab mazhab
pada najis
3  bersuci dari Najis Samak, dalam Samak, dalam Sesuai
 Najis berupa mazhab Hanafi mazhab Hanafi
bangkai
 Kulit bangkai
selain Babi
4  bersuci dari Najis Samak, dalam Samak, dalam Sesuai
 Najis berupa mazhab Syafi’i mazhab Syafi’i
bangkai
 Kulit bangkai
selain babi dan
anjing

5  bersuci dari Najis Api, dalam Api, dalam Sesuai


 Bahan yang najis mazhab Hanafi mazhab Hanafi
hilang ketika
terbakar oleh api
 Bahan yang
terbakar menjadi

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


127

suci
6  bersuci dari Najis Api, dalam Api, dalam Sesuai
 Bahan yang najis mazhab Maliki mazhab Maliki
hilang ketika
terbakar oleh api
 Benda yang
terbakar hanya
asapnya yang
menjadi suci

7  bersuci dari Najis Tanah, mazhab Tanah, mazhab Sesuai


 Najis terdapat pada Imamiyah dan Imamiyah dan
telapak atau alas Hanafi Hanafi
kaki
8  bersuci dari Najis Matahari, dalam Matahari, dalam Sesuai
 Najis menjadi suci mazhab mazhab
hanya dikeringkan Imamiyah Imamiyah
dengan sinar
matahari
9  bersuci dari Najis Matahari dalam Matahari dalam Sesuai
 Najis menjadi suci mazhab Hanafi mazhab Hanafi
ketika dikeringkan
baik dengan sinar
matahari atau
hembusan angin
10  bersuci dari Najis Penghapusan, Penghapusan, Sesuai
 Najis terdapat di dalam mazhab dalam mazhab
permukaan yang Hanafi Hanafi
licin seperti besi
atau kuningan

11  bersuci dari Najis Pendidihan, Pendidihan, Sesuai


dalam mazhab dalam mazhab

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


128

 Najis berupa Hanafi Hanafi


daging atau
minyak
12  bersuci dari Najis Pendidihan, Pendidihan, Sesuai
 Najis berupa dalam mazhab dalam mazhab
anggur yang Imamiyah Imamiyah
dididihkan, dan
dididihkan hingga
dua sepertiganya
menguap
13  bersuci dari Najis Cairan, dalam Cairan, dalam Sesuai
 Cairan yang mazhab Hanafi mazhab Hanafi
diperas dari bunga
atau lainnya dapat
digunakan untuk
mensucikan najis

14  bersuci dari Najis Pembusaran, Pembusaran, Sesuai


 Najis terdapat pada dalam mazhab dalam mazhab
kapas Hanafi Hanafi
15  bersuci dari Najis Pemrosesan, Pemrosesan, Sesuai
 Najis terdapat pada dalam mazhab dalam mazhab
sebagian gandum Hanafi Hanafi
yang sedang
diproses

16  bersuci dari Najis Penggosokan, Penggosokan, Sesuai


 Najis berupa air dalam mazhab dalam mazhab
mani Hanafi Hanafi
17  bersuci dari Najis air liur, dalam air liur, dalam Sesuai
 Najis terdapat pada mazhab Hanafi mazhab Hanafi
puting atau jari

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


129

18  bersuci dari Hadats Air mutlak, Air mutlak, Sesuai


 Terdapat air berdasarkan berdasarkan
mutlak semua mazhab semua mazhab

19  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai


 Tidak adanya air, tidak ada air, tidak ada air,
dalam mazhab dalam mazhab dalam mazhab
Imamiyah, Maliki, Imamiyah, Imamiyah,
Syafi’i, dan Maliki, Syafi’i, Maliki, Syafi’i,
Hambali dan Hambali dan Hambali
20  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Tidak adanya air, tidak ada air, tidak ada air,
dalam mazhab dalam mazhab dalam mazhab
Hanafi Hanafi Hanafi
21  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Sakit semakin sakit, dalam sakit, dalam
parah jika terkena semua mazhab semua mazhab
air
22  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Tidak cukupnya air tidak air tidak
air, dalam mazhab mencukupi, mencukupi,
Syafi’i dan dalam mazhab dalam mazhab
Hambali Syafi’i dan Syafi’i dan
Hambali Hambali
23  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Tidak cukupnya air tidak air tidak
air, dalam mazhab mencukupi, mencukupi,
Imamiyah, Hanafi, dalam mazhab dalam mazhab
dan Maliki Imamiyah, Imamiyah,
Hanafi, dan Hanafi, dan
Maliki Maliki
24  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Waktu yang terlalu waktu terlalu waktu terlalu

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


130

sempit untuk sempit untuk sempit untuk


menggunakan air, menggunakan air, menggunakan air,
dalam mazhab dalam mazhab dalam mazhab
Imamiyah dan Maliki dan Maliki dan
Maliki Imamiyah Imamiyah
25  bersuci dari Hadats Tayamum karena Tayamum karena Sesuai
 Waktu yang terlalu waktu terlalu waktu terlalu
sempit untuk sempit untuk sempit untuk
menggunakan air, menggunakan air, menggunakan air,
dalam mazhab dalam mazhab dalam mazhab
Hambali Hambali Hambali
26  bersuci dari Hadats Tayamum Tayamum Sesuai
 Waktu yang terlalu karena waktu karena waktu
sempit untuk terlalu sempit terlalu sempit
menggunakan air, untuk untuk
dalam mazhab menggunakan air, menggunakan air,
Hanafi dalam mazhab dalam mazhab
Hanafi Hanafi
Dari uji akurasi sistem ini diketahui dari 14 data yang diuji, 26 data uji sistem sesuai
dengan 26 data uji manual. Oleh karena itu hasil dari uji akurasi sistem adalah :

( )

Jadi tingkat akurasi sistem terhadap akurasi uji manual yaitu 100%.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


131

6 BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai
berikut:

1. Aplikasi sistem pakar Thaharah berbasis android yang dibuat dengan tools Android
studio dan Firebase berhasil berjalan dengan baik. Dari hasil pengetesan interface
aplikasi, seluruh interface aplikasi berjalan sesuai dengan hasil yang diharapkan.
2. Pemakaian metode forward chaining dalam pembangunan sistem pakar pun terbukti
berhasil dengan tingkat kesesuaian sistem dengan buku 100% berdasarkan hasil tes
yang didapatkan.

6.2 Saran
Hasil dari penelitian ini masih belum sempurna. Oleh karena itu masih banyak hal yang
dapat dikembangkan. Berikut merupakan saran dari penelitian ini, diantaranya adalah :
1. Sistem dapat diterapkan di beberapa platform Mobile lain, seperti iOS.
2. Pembuatan aplikasi dalam versi web.
3. Perubahan pada desain aplikasi agar lebih user friendly.
4. Penambahan data dari buku-buku lain

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


132

DAFTAR PUSTAKA

A.S Rosa., dan M.Shalahuddin. 2018. Rekayasa Perangkat Lunak Struktur dan Berorientasi
Objek. Bandung : Informatika.

Aceh, Abubakar. 1977. Fikih 5 Mazhab. Jakarta : Gramedia

Aditya Luffi, 2017. Rancang Bangun Aplikasi Chat pada Platform Android dengan Media
Input berupa Canvas dan Shareable Canvas untuk Bekerja Dalam Satu Canvas secara
Online. Surabaya

Andriani, Anik. 2017. Pemrograman Sistem Pakar. Yogyakarta : Mediakom

Andriani, Anik. 2017. Pemrograman Sistem Pakar. Yogyakarta : Mediakom

Ashari,. 2016, penerapan sistem pakar untuk mendiagnosa penyakit pencernaan dengan
pengobatan bahan alami. Makassar.

B. Herawan Hayadi, M.Kom., Prof. Dr. Kasaman Rukun, 2016. What Is Expert System.
Yogykarta.

Budiharto, W., dan Suhartono, D. 2014. Artificial Intelligence Konsep dan Penerapanya.
Yogyakarta : Andi Offset

Doddy Teguh Yuwono,. 2017, Penerapan metode Forward Chaining dan Certainty Factor
pada sistem pakar diagnosa hama anggrek coelogyne pandurate, Yogyakarta

Ericksan, Sianturi. 2014. Sistem Pakar Diagnosa Gejala Kecanduan Game Online dengan
Menggunakan Metode Certainty Factor. Medan.

Firly Nadia, 2018. Create Your Own Android Application. Elex Media Komputindo, Jakarta

Haidir, Abdullah. 2004. Mazhab Fiqh Kedudukan dan Cara Menyikapinya. Riyadh

Halim, Stephanie. dan Seng Hansun, 2015. Penerapan Metode Certainty Factor dalam
Sistem Pakar Pendeteksi Resiko Osteoporosis dan Osteoarthritis. Jurnal ULTIMA
Computing. Vol. VII, No. 2

Kusuma, Indra. 2019. Analisis Akurasi Kombinasi Proses Text Mining Dan Certainty
Factor Dalam Diagnosis Kerusakan Printer. Jakarta

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


133

Marimin, 2017. Sistem pendukung pengambilan keputusan dan sistem pakar. Bogor

Mughniyah, Jawad. 2006. Fiqh Lima Mazhab. Jakarta:Lentera Basritama

Nafiul Lubab, Novita Pancaningrum, 2015. Mazhab:Keterkungkungan Intelektual atau


Kerangka Metodologis. Kudus

Nurhalimah. 2019. Implementasi Metode Certainty Factor Dalam Sistem Pakar Penentu
Pasal Tindak Pidana Narkotika. Jakarta

Rahmah, Shifa. 2018. Rancang Bangun Aplikasi Mutaba‟ah Amal Yaumiah Menggunakan
Metode Scoring System Berbasis Android Terintegrasi Smart Sajadah. Jakarta

Saputra dkk, 2018. Implementasi Teknik Seleksi Fitur Pada Klasifikasi Malware Android
Menggunakan Support Vector Machine. Malang

Soemirat, Juli. 2014. Kesehatan Lingkungan. Yogyakarta: Gramedia

Sumaji, Anis. 2008. 125 Masalah Thaharah. Solo :Gramedia

Sumaji, Anis. 2008. 125 Masalah Thaharah.Solo: Tiga Serangkai

Sundari, Siti Shinta. Yoga Handoko Agustin, dan Cahya Dinarsyah. 2017. Sistem Pakar
Tindak Pidana Narkotika Menggunakan Metode Forward Chaining.

Suprapto, Falahah. 2018. Rekayasa Perangkat Lunak. Bandung : Lentera Ilmu Cendekia.

Toelle, 2008. Pengantar Sistem Pakar. Surabaya

veil.unc.edu. Islamic Jurisprudence & Law [online] Tersedia:


https://veil.unc.edu/religions/islam/law/ [diakses 27 Februari 2019, 15.50 WIB]

Wibowo, Mukti. 2019. Implementasi Metode Naive Bayes Dan Certainty Factor
UntukDiagnosa Penyakit Kardiovaskular.Jakarta

worldatlas.com. The Major Branches of Islam [online] Tersedia:


https://www.worldatlas.com/articles/the-major-branches-of-islam.html [diakses 27
Februari 2019, 16.32 WIB]

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


134

Yogie Susdyastama Putra, M. Aziz Muslim dan Agus Naba,. 2013, game chicken roll
dengan menggunakan metode forward chaining. Malang

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


135

LAMPIRAN
Lampiran I. Wawancara

Pewawancara : Muhammad Saduddin

Wawancara kepada : Bapak Zainul Ilmi, M.Ag.

Jabatan : Kepala BDK Banjarmasin

Hari/Tanggal : Kamis, 19 September 2019

Jam : 10.30 s/d selesai

Tempat : Kantor Balai Diklat Keagamaan Banjarmasin

1. Pertanyaan :
Apakah yang dimaksud dengan Thaharah?

Jawaban :. mensucikan diri

2. Pertanyaan :
Apakah tingkat pemahaman masyarakat dalam Thaharah sudah baik?

Jawaban : belum

3. Pertanyaan :
Mengikuti mazhab apakah masyarakat biasa dalam bersuci?

Jawaban : syafi 'i

4. Pertanyaan :
Bagaimana tingkat pemahaman masyarakat dalam Thaharah selain mazhab Syafi’i?

Jawaban : belum paham

5. Pertanyaan :
Apakah masyarakat sebaiknya tahu cara-cara bersuci dari mazhab-mazhab lain?

Jawaban : sebaiknya tahu

6. Pertanyaan :
Bagaimana pendapat anda dengan adanya aplikasi yang mempermudah untuk
mempelajari Thaharah bahkan dalam lingkup mazhab-mmazhab lain?

Jawaban : bagus sangat membantu

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta


136

Banjarmasin, 19 September 2019

Zainul Ilmi, M.Ag.

Uin Syarif Hidayatullah Jakarta

Anda mungkin juga menyukai