Anda di halaman 1dari 2

 Guru menyampaikan salam pembukaan dan berdoa untuk memulai kegiatan pembelajaran.

 Guru memeriksa kehadiran siswa.


 Guru memberikan membangkitkan motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran

Selamat pagi semuanya, baiklah sebelum kita memulai pembelajaran kita pada hari ini, kita akan
memulai dengan doa pembukaan, untuk doa pembukaan izinkan bapak memimpin secara katolik
yang beragama lain bisa menyesuaikan, “mari kita berdoa.........Amin”

Baiklah terima kasih kepada teman” semua karena sudah hadir pada pembelajaran/kelas kita pada
hari ini, untuk hari ini apa ada siswa yang tidak hadir?..atau hadir semua?.. puji Tuhan ya hadir
semua/ ini yang tidak hadir apa ada surat keterangannya atau tidak?.. baiklah kita lanjut ke
pembelajaran hari ini

Baiklah hari ini kita belajar mata pelajaran TIK atau Teknologi Informasi dan Komunikasi. Baiklah ada
yang tahu apa Tujuan kita belajar pelajaran TIK ini?..( tujuan kita pelajari matapelajaran ini yakni
Menyadarkan kita semua akan potensi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang
berbuah sehingga dapat termotivasi untuk mempelajari dan mengevaluasi teknologi informasi dan
komunikasi sabagai pembelajaran sepanjang hayat.)

Pelajaran TIK juga mempermudah siswa dalam mengenal internet dan memafaatkannya untuk
berkomunikasi dengan teman, keluarga, maupun saudara yang jauh, bahkan mereka bisa
berkomunikasi dengan orang yang berada di berbagai belahan dunia tanpa mengalami kesulitan
seperti menggunakan jejaring sosial Facebook, Twitter, YM, dll. Dengan adanya palajaran TIK ini, kita
dapat dengan mudah menggunakan komputer untuk mengerjakan tugas yang berhubungan dengan
pengolahan angka, pengolahan kata, presentasi, dan banyak lagi. Selain itu pembelajaran TIK juga
membantu kita Mengembangkan kompetensi kita dalam menggunakan Teknologi Informasi dan
Komunikasi baik untuk kegiatan belajar, bekerja, dan berbagai aktifitas dalam kehidupan kita sehari
hari.

“baiklah untuk kegiatan pembelajaran kita pada hari ini, kalian semua diizinkan untuk membentuk 1
kelompok yang masing”anggota kelompok berjumlah 4-5 orang”

Baiklah bapak ingin bertanya kepada setiap kelompok “ apa pengertian dari miscrosoft word?..”
Microsoft Word adalah sebuah program yang merupakan bagian dari paket instalasi Microsoft
Office, berfungsi sebagai perangkat lunak pengolah kata meliputi membuat, mengedit, dan
memformat dokumen.

Terdapat beberapa icon dan fungsinya di ms antara lain ada

 Quick Acces Toolbar : Kumpulan ikon yang terletak di bagian pojok kiri atas. Ini
merupakan menu yang memudahkan pengguna untuk mengakses perintah yang sering
digunakan seperti save, undo, redo dll.
 Title Bar : Ini merupakan bagian tengah atas dari lembar kerja Microsoft Word yang
menampilkan judul dari file yang sedang kita kerjakan. Bagi file yang belum
tersimpan biasanya akan menampilkan judul “Document”.
 Page Status : Terletak di bagian bawah lembar kerja Microsoft Word dan biasanya
berfungsi untuk menampilkan jumlah halaman, kata dan bahasa yang sedang
digunakan.
 Tab Menu : Kumpulan menu yang masing-masing memiliki fungsi yang berbeda
untuk menyesuaikan pengaturan pada dokumen.
 Ribbon Tool : Ini merupakan “isi” tab menu, kumpulan ikon yang mewakili berbagai
fungsi dan perintah spesifik tertentu.
 Scroll Bar : Bagian ini terdapat ini bagian kiri dan bawah Microsoft Word dan
berfungsi untuk menggeser lembar kerja secara horizontal dan vertical.
 Zoom Menu : berada di bagian kiri bawah dan berperan untuk melakukan zooming
(memperbesar dan memperkecil tampilan lembar kerja MS Word).
 Windows Menu : berisi 3 buah perintah yaitu minimize untuk membaca word ke latar
belakang. Maximize/restore down untuk mengubah ukuran tampilan MS Word dan
Close untuk menutup lembar kerja Microsoft Word

Baiklah sekarang bapak suruh teman” semua mencari informasi tentang bagian dan fungsi icon” mw
selain dari yang bapak sebutkan tadi.(bisa dari yt,internet dan semacam lainnya tapi harus di tulis
hasil atau sumber pencariannya ya) setelah itu tiap kelompok mendiskusikan secara langsung
tentang hal tersebut.

Baiklah sekarang bapak mau bertanya kepada teman semuanya, zoom menu terletak pada bagian
mana mw dan apa fungsinya?.

Untuk hasil dari tiap” kelompok melakukan presentasi dan nanti kelompok lain bisa menanggapi
hasil dari kelompok lain ya.

Jadi kesimpulannya kita belajar tik ini agar membantu kita kedepannya baik untuk pembelajaran,
pekerjaan dan berbagai aktifitas lainnya. Karena pada zaman sekarang segala sesuatu membutuhkan
teknologi baik untuk belajar bekerja dan banyak lagi.

Anda mungkin juga menyukai