Anda di halaman 1dari 3

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH JAWA TENGAH


RESOR JEPARA

KEPUTUSAN KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES JEPARA


NOMOR : KEP/ / I / 2022

TENTANG

VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO FKTP KLINIK POLRES JEPARA

KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES JEPARA

Menimbang : a. bahwa dalam rangka mengoptimalkan fungsi klinik dalam mendukung


penyelenggaraan pembangunan kesehatan diperlukan pembentukan
Visi, Misi, Tujuan dan Tata Nilai Klinik sebagai kebijakan dan langkah
– langkah pelayanan yang digunakan sebagai acuan dalam
penyelenggaraan klinik;
b. bahwa berdasarkan point a, maka perlu ditetapkan kebijakan dasar
klinik dengan keputusan Kepala Klinik Pratama Polres Jepara.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 9 Tahun 2014
tentang Klinik.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA KLINIK PRATAMA POLRES JEPARA


TENTANG VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO KLINIK
PRATAMA POLRES JEPARA

Kesatu : Ketentuan tentang Visi, Misi, Tujuan, Tata Nilai dan Motto Klinik
Pratama Polres Jepara sebagaimana tercantum dalam lampiran
Keputusan ini.

Kedua : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkandan apabila


dikemudian hari terdapat kekeliruan perlu dilakukan perbaikan.

Ditetapkan di : Jepara
Pada tanggal : Januari 2022
a.n. KEPALA KEPOLISIAN RESOR JEPARA
KEPALA KLINIK PRATAMA

SUKARDI, AMK
IPTU NRP 68110028
KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA LAMPIRAN KEP KEPALA KLINIK POLRES JEPARA
DAERAH JAWA TENGAH NOMOR : KEP/ /I/ 2022
RESOR JEPARA TANGGAL : JANUARI 2022

VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO


KLINIK PRATAMA POLRES JEPARA

A. Visi
Menjadikan penyedia pelayanan kesehatan primer paripurna yang memberikan
pelayanan kesehatan bagi Pegawai Negeri Pada Polri, Keluarga, dan masyarakat
secara umum.

B. Misi
1. Memberikan pelayanan kesehatan dasar yang profesional, bermutu, sesuai
standar pelayanan, dan berorientasi pada keselamatan pasien.
2. Menyediakan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan dasar yang berbasis
kompetensi.
3. Mengembangkan kemitraan dalam pelayanan kesehatan.

C. Tujuan
Meningkatkan kemampuan hidup sehat bagi Pegawai Negeri Pada Polri, Keluarga dan
masyarakat disekitarnya.

D. Tata nilai
Nilai-nilai yang telah di bentuk dan disepakati bersama seluruh jajaran klinik Polres Jepara
adalah :
“KOTA UKIR"
Kreatif
Kreatif dalam melaksanakan pelayanan kesehatan walau dengan fasilitas yang ada.
Open
Tanggap terhadap permasalahan yang ada di lingkungan faskes
Trengginas
Cepat dan tanggap dalam melakanakan pelayanan kesehatan.
Amanah
Amanah dalam menjaga kerahasiaan pasien sesuai dengan kode etik tenaga kesehatan
Universal
Melayani seluruh Pegawai Negeri Pada Polri dan semua lapisan masyarakat
Komprehnsif
Pelayanan kesehatan yang menyeluruh bagi semua pegawai Negeri Pada Polri dan
Masyarakat
Inovatif
Kreatif dalam menemukan ide baru untuk mensiasati permasalahan kesehatan klien.
Responsif
Memiliki sensifitas terhadap permasalahan yang ada di lingkungan klinik polres jepara.
.

E. MOTTO
“MELAYANI DENGAN SEPENUH HATI”

Ditetapkan di : Jepara
Pada tanggal : Januari 2022
a.n. KEPALA KEPOLISIAN RESOR JEPARA
KEPALA KLINIK PRATAMA

SUKARDI, AMK
IPTU NRP 68110028

Anda mungkin juga menyukai