Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN JEPARA

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS NALUMSARI
Jalan Raya Kudus-Jepara, Nalumsari Jepara Telp.(0291)4256518
e-mail : puskesmasnalumsari.jepara@gmail.com, Kode pos 59466

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS NALUMSARI KABUPATEN JEPARA


NOMOR TAHUN 2016

TENTANG

VISI, MISI, TATA NILAI DAN KEBIJAKAN MUTU UPAYA PUSKESMAS

KEPALA UPT PUSKESMAS NALUMSARI KABUPATEN JEPARA,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memberikan pelayanan yang bermutu


dan sesuai dengan harapan dan keinginan masyarakat
diperlukan kesamaan arah dan tujuan dari petugas dalam
mengupayakan tercapainya peningkatan mutu pelayanan
pada masyarakat;
b. bahwa sehubungan dengan hal-hal tersebut diatas
diperlukan Surat Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Nalumsari Kabupaten Jepara tentang Visi, Misi, Tata Nilai
dan Kebijakan Mutu Upaya Puskesmas;
Mengingat : 1. Undang-undang RI Nomor 36 tahun 2009 tentang
Kesehatan;
2. Undang-undang RI Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 75 tahun 2014
tentang Puskesmas;
4. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara RI
Nomor 63/KEP/M.PAN/2003, tentang Pedoman Umum
Penyelenggaraan Pelayanan Publik;
5. Peraturan daerah Nomor 13 Tahun 2007 Tentang
Pembentukan Kedudukan, Tugas Pokok, Fungsi dan
Susunan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Jepara;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS NALUMSARI


KABUPATEN JEPARA TENTANG VISI, MISI, TATA NILAI DAN
KEBIJAKAN MUTU UPAYA PUSKESMAS
KESATU : Menetapkan Visi, Misi, Tata Nilai dan Kebijakan Mutu Upaya
Puskesmas Nalumsari seperti yang tersebut di dalam
lampiran;
KEDUA : Penetapan Visi, Misi, Tata Nilai dan Kebijakan Mutu Upaya
Puskesmas Nalumsari dilakukan dengan mempertimbangkan
aspirasi karyawan puskesmas dan masukan dari masyarakat;
KETIGA : Pelaksanaan visi, misi, Tata Nilai dan Kebijakan Mutu wajib
diterapkan di seluruh unit puskesmas, unit administratif
maupun unit pelaksana kesehatan;
KEEMPAT : Visi, misi, Tata Nilai dan Kebijakan Mutu Upaya Puskesmas
dikomunikasikan kepada pihak internal dan eksternal
puskesmas;
KELIMA : Visi, misi, Tata Nilai dan Kebijakan Mutu upaya puskesmas
ditinjau ulang kesesuainnya setiap tiga tahun sekali;
KEENAM : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan
diadakan perbaikan/ perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Jepara
pada tanggal

KEPALA UPT PUSKESMAS NALUMSARI

dr. NURIKAN
PENATA Tk.I
NIP. 19680413 200701 1 024
Lampiran : KEPUTUSAN KEPALA UPT
PUSKESMAS NALUMSARI
KABUPATEN JEPARA
NOMOR :
TANGGAL :

VISI, MISI, TATA NILAI DAN KEBIJAKAN MUTU UPAYA PUSKESMAS


Visi Puskesmas :
“ TERWUJUDNYA MASYARAKAT NALUMSARI SEHAT DAN MANDIRI “

Misi Puskesmas :
1. Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan
2. Mewujudkan masyarakat yang berperilaku hidup dan sehat
3. Memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu serta terintegrasi

Kebijakan Mutu Puskesmas :


a. Memberikan pelayanan yang bermutu kepada masyarakat dan pihak
terkait lainnya sesuai dengan peraturan dan standar minimum yang
berlaku.
b. Meningkatkan kompetensi sumber daya manusia agar mampu
memberikan pelayanan yang bermutu dan memuaskan pelanggan.
c. Melakukan perbaikan berkesinambungan dalam pelayanan,
pemenuhan sumber daya dan sistem manajemen mutu yang
ditetapkan untuk mencapai kepuasan pelanggan dan pihak lain yang
terkait.

Tata Nilai:
 Sabar
 Ikhlas
 Tanggung jawab

Motto:
“Ramah dalam Pelayanan, Rapi dalam Penampilan“

KEPALA UPT PUSKESMAS NALUMSARI

dr. NURIKAN
PENATA Tk.I
NIP. 19680413 200701 1 024

Anda mungkin juga menyukai