Anda di halaman 1dari 3

Silahkan jawab langsung

di dokumen ini Soal Latihan TM 2 - ALK

LATIHAN
Untuk memperdalam pemahaman teman2 tentang materi tadi, kerjakanlah latihan berikut:
Nama : Sebastiana Kristiani Sarumaha
NIM : 20622010020
PRODI : Akuntansi Pagi

Keterangan pada tes formatif jawaban yang diwarnaiadalah jawaban yang saya pilih benar

1. Sebutkan laporan keuangan yang pokok dan pengertiannya!


Jawab: Secara umum, ada lima bentuk (unsur) laporan keuangan pokok yang dihasilkan
oleh suatu perusahaan:
1. Laporan posisi keuangan (neraca) adalah salah satu laporan keuangan yang
menggambarkan kondisi keuangan perusahaan pada waktu tertentu yang
meliputi aset (sumber daya atau resource) dan klaim atas aset tersebut (meliputi
kewajiban atau utang dan saham sendiri).
2. Laporan laba rugi adalah laporan yang menunjukkan hasil kegiatan operasi
perusahaan (pendapatan-pendapatan dan biaya-biaya) dari suatu usaha untuk
suatu periode tertentu.
3. Laporan aliran kas adalah laporan keuangan yang menyajikan jumlah kas masuk
(penerimaan kas) dan jumlah kas keluar (pembayaran kas) selama periode
tertentu.
4. Laporan perubahan ekuitas adalah laporan keuangan yang berisikan informasi
mengenai perubahan modal perusahaan untuk suatu periode tertentu.
5. Catatan atas laporan keuangan adalah catatan yang berisi informasi tambahan
atas apa yang disajikan dalam laporan posisi keuangan, laporan pendapatan
komprehensif, laporan laba rugi terpisah (jika disajikan), laporan perubahan
ekuitas, dan laporan arus kas.

2. Sebutkan apa saja yang termasuk dalam kelompok aset dan bagaimana pengakuannya!
Jawab : Klasifikasi aset dalam laporan keuangan cukup beragam, tetapi pada dasarnya
klasifikasinya sebagai berikut.
1. Aktiva lancar mencakup aset yang akan dijual atau dikonsumsi dalam jangka
waktu dekat (satu tahun), seperti kas, piutang, persediaan, dan uang muka
pembayaran.
2. Bangunan, pabrik, dan peralatan mencakup aset yang berwujud, berumur
panjang, jangka pemakaian lebih dari satu tahun, dan tidak dimaksudkan untuk
dijual, seperti tanah, bangunan, mesin, mobil, dan komputer.
3. Investasi mencakup investasi pada obligasi, saham, dan surat berharga jangka
pendek.
4. Aktiva tak berwujud (intangible assets) mencakup paten perusahaan, trademark,
franchise, dan goodwill, yaitu selisih harga yang dibayarkan dengan nilai pasar
perusahaan yang dibeli.

Sumber daya yang mampu menghasilkan aliran kas masuk (cash inflow) atau
kemampuan mengurangi kas keluar (cash outflow) bisa disebut aset. Sumber daya
tersebut akan diakui (recognized) sebagai aset apabila
1. Perusahaan memperoleh hak penggunaan aset tersebut dari hasil transaksi atau
pertukaran pada masa lalu,
Soal Latihan TM 2 - ALK

2. Manfaat ekonomis masa mendatang bisa diukur dan dikuantifikasikan dengan


tingkat ketepatan yang memadai (reasonable).

3. Kewajiban perusahaan terhadap pihak eksternal masuk dalam laporan apa? Sebutkan
macam-macam kewajiban!
Jawab : Masuk dalam laporan posisi keuangan (neraca). Macam-macam kewajiban
sebagai berikut :
Kewajiban diklasifikasikan menjadi 2 (dua) kelompok, yaitu kewajiban jangka pendek
dan kewajiban jangka panjang.
1. Kewajiban lancar/Kewajiban Jangka Pendek
a) Pinjaman jangka pendek dari bank
b) Utang usaha
c) Utang pajak
d) Biaya yang masih harus dibayar
e) Bagian utang jangka panjang yang jatuh tempo
f) Panjar yang diterima
g) Utang lain-lain
2. Kewajiban tidak lancar/Kewajiban Jangka Panjang
a) Dasar-dasar obligasi
b) Akuntansi untuk penarikan obligasi
c) Akuntansi untuk wesel bayar jangka panjang

4. Sebutkan tiga pengelompokan arus kas dan contoh transaksi yang termasuk di
dalamnya!
Jawab : Komponen arus kas dan contoh transaksi didalamnya yaitu 1) Aktivitas Operasi
(contohnya kas diterima dari penjualan barang dan jasa pada kas dibayarkan untuk
operasi); 2) Investasi (contohnya kas diterima dari penjualan investasi bangunan,
pabrik, dan jasa pada kas dibayarkan untuk investasi akuisisi, pabrik, bangunan, dan
peralatan); dan 3) Pendanaan (contohnya kas diterima dari hutang/obligasi, emisi
saham pada kas dibayarkan untuk dividen, pembelian saham kembali, pembayaran
utang).

5. Apa saja komponen utama laporan laba rugi?


Jawab : Standar akuntansi mengharuskan laporan keuangan mengelompokkan
pendapatan atau rugi dalam empat klasifikasi:
1) Pendapatan operasional (laba usaha) atau income from continuing operation,
2) Laba (rugi) dari pemberhentian operasi cabang bisnis,
3) Laba (rugi) luar biasa (extraordinary gains/losses),
4) Laba (rugi) karena perubahan prinsip atau metode akuntansi.

Petunjuk Jawaban Latihan


1) Baca Kegiatan Belajar 2 Modul 1 pada bagian laporan keuangan pokok.
2) Baca Kegiatan Belajar 2 Modul 1 pada bagian pengakuan, penilaian, dan klasifikasi aset.
3) Baca Kegiatan Belajar 2 Modul 1 pada bagian pengakuan, penilaian, dan klasifikasi
kewajiban (utang/liabilitas).
4) Baca Kegiatan Belajar 2 Modul 1 pada bagian komponen arus kas.
5) Baca Kegiatan Belajar 2 Modul 1 pada bagian laporan laba rugi.
Soal Latihan TM 2 - ALK

TES FORMAT IF 2
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!
1. Pada neraca, properti yang dimiliki oleh suatu perusahaan disebut sebagai ….
A. aset (harta)
B. liabilitas (kewajiban)
C. ekuitas (modal)
D. beban

2. Laporan keuangan yang menunjukan aset (harta), liabilitas (kewajiban), & ekuitas
(modal) adalah ….
A. catatan atas laporan keuangan
B. laporan aliran kas
C. laporan laba rugi
D. neraca (laporan posisi keuangan)
3. Laporan keuangan yang menyatakan kinerja keuangan perusahaan dalam keadaan yang
baik atau buruk dapat dilihat pada ….
A. neraca (laporan posisi keuangan)
B. laporan aliran kas
C. laporan laba rugi
D. catatan atas laporan keuangan
4. Yang menjadi penghubung laporan neraca dan laba rugi adalah ….
A. liabilitas (kewajiban)
B. ekuitas (modal)
C. laporan aliran kas
D. laporan perubahan ekuitas
5. Akun yang masuk dalam laporan laba rugi adalah ….
A. aset (harta)
B. liabilitas (kewajiban)
C. pendapatan usaha
D. utang usaha

Anda mungkin juga menyukai