Anda di halaman 1dari 5

PELATIHAN VOLUNTEER MEDIA WAHDAH ISLAMIYAH

A. PENDAHULUAN
Wahdah Islamiyah sebagai organisasi masyarakat (Ormas) Islam memiliki salah satu misi
utama menjalankan dakwah Islam kepada masyarakat. Kegiatan dakwah Islam ini kemudian
diwujudkan dalam program kerja dan kegiatan yang dilaksanakan oleh berbagai unit atau
Satuan Kerja Unit Organisasi (SKUO). Diantara SKUO tersebut adalah Pusat Media Informasi
dan Komunikasi (PUSMEDIKOM) yang bertanggungjawab atas pengelolaan media informasi
Wahdah Islamiyah.
Pengelolaan media informasi merupakan suatu hal yang sangat luas, sebab bertanggungjawab
terhadap pengelolaan syiar dakwah berbasis Multimedia baik di dunia nyata maupun maya.
Dua dunia inilah yang menyebabkan penulis menyebutnya sesuatu yang sangat luas, sebab
masing-masing memiliki karakteristik dan strategi yang berbeda, apalagi Wahdah Islamiyah
memiliki tanggungjawab untuk menjaga citra dakwah Islam nya di dua dunia tersebut, yang
tentu berisi banyak stakeholder baik di Indonesia maupun di mancanegara.
Luasnya pengelolaan multimedia ini tentu mesti berbanding lurus dengan subjek atau sumber
daya manusia (SDM) pengelolanya, yang bukan hanya unggul dalam kualitas namun kuantitas.
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, luasnya jangkauan dakwah multimedia tentu
membutuhkan SDM yang fokus pada konsentrasi pengelolaan media masing-masing. Maka
sangat dibutuhkan program untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM media Wahdah
Islamiyah baik pengurus PUSMEDIKOM itu sendiri maupun relawan dari kader dan umum.
Maka berdasarkan latar belakang di atas, PUSMEDIKOM DPP Wahdah Islamiyah
memprogramkan kegiatan pelatihan volunteer media wahdah Islamiyah.

B. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama Pelatihan Volunteer Media Wahdah Islamiyah.

C. TEMA KEGIATAN
Kegiatan ini memiliki tema “Membangun Karya Desain Grafis Dakwah yang Menarik dan
Kreatif”.

D. TUJUAN
1. Melahirkan relawan media Wahdah Islamiyah,
2. Membangun relasi kaderisasi SDM media Wahdah Islamiyah.

E. WAKTU DAN TEMPAT


1. Waktu : Sabtu – Ahad/ 8-9 April 2023, pukul 09.00 s.d 17.00 Wita
2. Tempat : Ruang Rapat Kantor DPP Wahdah Islamiyah

F. PESERTA
Kader Wahdah Islamiyah dan Umum sebanyak 14 orang.
G. RINCIAN KEGIATAN
1. Tujuan Pelatihan
a. Peserta mengetahui dan memahami konsep dasar desain grafis,
b. Peserta mampu menghasilkan desain grafis beruapa Wallpaper dakwah yang baik dan
kreatif melalui smartphone,
c. Peserta mampu bersosialisasi dan bekerjasama dalam tim,

2. Model Pelatihan
Pelatihan ini menggunakan model Cooperative Learning atau model pelatihan Koperatif.

3. Kegiatan Pelatihan

NO WAKTU AGENDA KETERANGAN


Sabtu, 8 April
2023
08.30 – 09.00 Registrasi Peserta mengisi lembar registrasi
09.00 – 09.05 Pembukaan Oleh PIC Kegiatan
09.05 – 09.35 Sambutan Ketua PUSMEDIKOM DPP Online/offline
09.35 – 09.40 Penutup
09.40 – 10.00 Perkenalan Semua peserta memperkenalkan
diri masing-masing
10.00 – 10.15 Pembacaan tata tertib dan manual
acara pelatihan
10.15 – 11.00 Materi 1: Konsep Desain Grafis Slide PPT
11.00 – 11.05 Pembagian Kelompok 14 peserta akan dibagi ke dalam 7
Tim yang akan berisi 2 orang,
selanjutnya disebut Driver dan
Navigator. Driver adalah
eksekutor atau yang menjalankan
Canva Mobile, dan Navigator
adalah pengarah Driver sesuai
dengan tahapan yang disebutkan
oleh pelatih.
Materi 2: Desain Wallpaper Dakwah Materi hari pertama yang
bertujuan peserta dapat
menghasilkan wallpaper dakwah
yang menarik dan sederhana.
11.05 – 11.15 Pengantar Pelatih menjelaskan urutan
kegiatan pelatihan.
11.15 – 12.00 Menonton video tutorial Pelatih akan membagikan link
video pelatihan untuk dinonton
oleh seluruh peserta. Video yang
ditonton adalah tata cara
membuat wallpaper dakwah yang
kemudian akan dijelaskan oleh
pelatih secara langsung.
12.00 – 13.00 Istrahat dan sholat dzuhur Peserta dipersilakan menuju
Masjid untuk shalat dzuhur dan
tadarus Al-Qur’an.
NO WAKTU AGENDA KETERANGAN
13.00 – 13.45 Pelatih ke Peserta Pelatih menyebutkan langkah-
langkah yang berisi poin
pengerjaan karya Wallpaper
dakwah melalui Canva mobile.
Seluruh peserta diwajibkan
menyimak, tanpa melakukan
aktivitas lain.
13.45 – 14.30 Navigator ke Driver – Jilid 1 Peserta bekerja secara tim untuk
membuat Wallpaper dakwah
sesuai arahan pelatih. Orang
pertama dalam tim akan
membuka aplikasi Canva Mobile
dan menjalankan seluruh langkah
desain melalui arahan orang
kedua yang disebut navigator.
14.30 – 15.15 Navigator ke Driver – Jilid 2 Masing-masing anggota tim
bertukar posisi.
15.15 – 16.00 Istrahat dan shalat ashar Peserta dipersilakan menuju
masjid untuk melaksanakan
shalat ashar dan tadarus Al-
Quran.
16.00 – 16.30 Evaluasi karya Pelatih akan mengevaluasi
seluruh karya peserta yang
diupload ke dalam grup
WhatsApp pelatihan.
16.30 – 16.45 Tanya jawab Peserta diperkenankan bertanya
terkait teknis pengerjaan
sebelumnya.
16.45 – 16.50 Awarding Pemberian hadiah kepada tim
dengan karya terbaik.
16.50 – 17.00 Pemberian tugas dan penutup Pelatih memberikan tugas rumah
kepada peserta berupa Wallpaper
dengan tema Al-Qur’an, peserta
bebas milih Quotes, ayat dan
gambar. Tugas akan dipload
dalam grup WhatsApp paling
lambat sebelum masuk
pembelajaran di hari ke 2.
Sabtu, 8 April
2023
09.00 – 09.15 Pembukaan
09.15 – 10.00 Evaluasi tugas
10.00 – 10.30 Tanya jawab
Materi 3. Membuat Flyer Kegiatan Materi hari pertama yang
bertujuan peserta dapat
membuata flyer dakwah yang
menarik dan sederhana.
10.30 – 10.45 Pengantar Pelatih menjelaskan urutan
kegiatan pelatihan.
NO WAKTU AGENDA KETERANGAN
10.45 – 11.15 Nonton video tutorial Pelatih akan membagikan link
video pelatihan untuk dinonton
oleh seluruh peserta. Video yang
ditonton adalah tata cara
membuat flyer kegiatan yang
kemudian akan dijelaskan oleh
pelatih secara langsung.
11.15 – 12.00 Pelatih ke peserta Peserta dipersilakan menuju
Masjid untuk shalat dzuhur dan
tadarus Al-Qur’an.
12.00 – 13.00 Istrahat dan shalat Pelatih menyebutkan langkah-
langkah yang berisi poin
pengerjaan karya flyer kegiatan
melalui Canva mobile. Seluruh
peserta diwajibkan menyimak,
tanpa melakukan aktivitas lain.
13.00 – 14.00 Navigator ke Driver – Jilid 1 Peserta bekerja secara tim untuk
membuat flyer kegiatan sesuai
arahan pelatih. Orang pertama
dalam tim akan membuka aplikasi
Canva Mobile dan menjalankan
seluruh langkah desain melalui
arahan orang kedua yang disebut
navigator.
14.00 – 15.00 Navigator ke Driver – Jilid 2 Masing-masing anggota tim
bertukar posisi.
15.00 – 16.00 Istrahat dan shalat ashar Peserta dipersilakan menuju
masjid untuk melaksanakan
shalat ashar dan tadarus Al-
Quran.
16.00 – 16.30 Evaluasi karya Pelatih akan mengevaluasi
seluruh karya peserta yang
diupload ke dalam grup
WhatsApp pelatihan.
16.30 – 16.45 Tanya jawab Peserta diperkenankan bertanya
terkait teknis pengerjaan
sebelumnya.
16.45 – 16.50 Awarding Pemberian hadiah kepada tim
dengan karya terbaik.
16.50 – 17.00 Pemberian tugas dan penutup Pelatih memberikan tugas rumah
kepada peserta berupa flyer
kegiatan dengan rincian:
1. Judul kegiatan: Kajian Subuh
2. Tema: Tingkatkan Ibadah di
10 Hari Terakhir Ramadhan.
3. Pemateri: Nama masing-
masing peserta.
4. Waktu: Senin, 10 April 2023,
Pukul 05.00 – 05.45 Wita.
NO WAKTU AGENDA KETERANGAN
5. Tempat: Masjid Nurul Jihad.
Jalan Ahmad Yani No. 45
Makassar.
6. Narahubung: 085312345678
7. Pelaksana: Pengurus Masjid
Nurul Jihad.
Peserta dibebaskan memilih font,
gambar dan icon. Tugas akan
dipload dalam grup WhatsApp
paling lambat pukul 12.00 Wita
tanggal 10 April 2023.

H. PENUTUP
Demikian konsep pelatihan volunteer media Wahdah Islamiyah. Segala saran dan masukan
yang membangun sangat kami butuhkan demi pengembangan ke depannya.

Anda mungkin juga menyukai