Anda di halaman 1dari 1

Mari Berikan Waktu Untuk Tuhan

Mazmur 119 : 26-27


Oleh Masri Pae

Kehidupan manusia pada hakekatnya adalah sebuah perjalanan. Tuhan telah menetapkan langkah hidup setiap orang dengan
cerita-cerita hidup yang penuh makna. Terkadang jatuh, bangkit lagi, ada yang jalannya lurus, berbelok-belok, penuh tantangan, bahkan
ada yang jalannya begitu mulus. Ada yang jalannya berbatu, terjal, curam, banyak jurang, dan masih banyak lagi cerita perjalan hidup
setiap orang yang sudah Tuhan rancangkan.
Sesuai dengan firman Tuhan hari ini, saya mengajak saudara-saudara sekalian untuk sejenak merenungkan Kasih Tuhan
dalam setiap perjalanan yang sudah kita lalui sampai dengan saat ini. Begitu banyak kemurahan yang Tuhan telah berikan dalam hidup
kita. Kasih dan kuasa Tuhan selalu nyata sekalipun terkadang kita lupa untuk bersyukur atas apa yang sudah Tuhan nyatakan dalam
hidup kita. Terkadang kita sulit sekali memberikan waktu kita kepada Tuhan dan memilih untuk melakukan hal yang bahkan mungkin
tidak berguna. Pernahkah kita berpikir untuk sejenak memberikan waktu kepada Tuhan, untuk sekedar bercerita kepada Tuhan tentang
seberapa jauh perjalana hidup kita dan tentang arah hidup kita saat ini. Kita selalu berkata bahwa Tuhan adalah sahabat kita, namun
terkadang tidak memiliki waktu bersama Tuhan. Inilah yang membuat kita tidak mengerti maksud Tuhan dan rancangan Tuhan dalam
hidup kita. Karena ntuk mengerti dan memahami rencana-Nya kita perlu dekat dengan Tuhan, memiliki relasi denganTuhan, dan hidup
di dalam Tuhan.
Ada ungkapan yang mengatakan bahwa Kita sering berbicara tentang Tuhan namun jarang berbicara dengan Tuhan. Mari
melekat dan dekat kepada Tuhan dan ceritakan segala hal yang sudah kita lalui. Memang tidak mudah untuk hidup dalam Tuhan dan
mengerti maksud Tuhan dalam hidup kita. Tetapi ingatkah saudara ketika saat kita penuh dengan dosa dan kesalahan saja kemurahan
Tuhan masih saja dinyatakan bagi kita, apalagi saat kita memiliki hati yang mau lebih dekat kepada-Nya. Percayalah dalam Nama
Yesus aka nada kemuliaan yang Tuhan nyatakan dalam hidup kita. Amin.

Anda mungkin juga menyukai