Anda di halaman 1dari 1

PERSIAPAN SEBELUM PENGASAPAN

1. Pada hari pelaksanaan sebelum fogging dilaksanakan, hendaknya semua tempat


penampungan air dikosongkan
2. Semua makanan dan minuman harus disimpan di tempat yang tertutup rapat (misal :
Lemari dll)
3. Kompor dan lampu (berbahan bakar minyak) yang menyala harus dimatikan.
4. Bahan yang mudah terbakar (premium dan lain-lain) hendaknya diamankan
5. Binatang piaraan seperti : burung, ayam, kucing, anjing hendaknya diamankan. Untuk
ikan/aquarium bisa ditutup rapat.
6. Mainan anak-anak hendaknya disimpan di tempat yang aman dari percikan/semprotan
pengasapan.
7. Kasur, bantal, sprei hendaknya dilipat.
8. Piring, gelas, sendok ditutup dengan koran atau penutup lain.
9. Semua jendela ditutup, sedangkan pintu dibuka.

SELAMA PENGASAPAN / FOGGING

1. Semua penghuni hendaknya di luar rumah


2. Semua penghuni tidak diperkenankan mengikuti petugas pengasap atau keluar masuk
rumah

SELESAI PENGASAPAN / FOGGING

1. Menutup pintu depan setelah selesai pengasapan


2. Menunggu sampai +/- 1 jam setelah penyemprotan selesai atau asap fogging sudah
habis,penghuni rumah diperbolehkan masuk rumah.
3. Menyapu/membersihkan lantai terutama apabila ada binatang kecil/serangga yang mati
agar dikubur di tanah atau dibuang di tempat sampah yang aman dari jangkauan
binatang piaraan.
4. Membersihkan/mengepel lantai dan kotoran bekas penyemprotan agar penghuni
rumah terhindar dari keracunan.
5. Bila ada makanan/minuman, air minum yang terkena semprot harus dibuang di tempat
yang aman dari jangkauan binatang piaraan.
6. Air di kamar mandi bila terkena obat semprot hendaknya dibuang/dikuras.

Anda mungkin juga menyukai