Anda di halaman 1dari 53

PEMROGRAMAN SISTEM ADUAN MASYARAKAT BERBASIS PHP

DI DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH (DPRD)


KOTA TEGAL

HALAMAN JUDUL

LAPORAN KERJA PRAKTEK

Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Mengambil Mata Kuliah


Tugas Akhir Program Studi DIII Teknik Komputer

Oleh :
Nama : M Faishal Irfantino
NIM : 20040098

PROGRAM STUDI DIII TEKNIK KOMPUTER


POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA TEGAL
2022
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KERJA PRAKTEK (KP)

PEMROGRAMAN SISTEM ADUAN MASYARAKAT BERBASIS PHP

DI DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH (DPRD)

KOTA TEGAL

Sebagai Salah Satu Syarat untuk Mengambil Mata Kuliah Tugas Akhir Program
Studi DIII Teknik Komputer

Oleh :
Nama : M Faishal Irfantino
NIM : 20040098

Tegal, 8 April 2022


Menyetujui Pembimbing Kerja Praktek
Dosen Pembimbing DPRD Kota Tegal

Nurohim, S.ST, M.Kom Roedijono


NIPY. 09.017.342 NIP. 197503102008011008

Mengetahui,
Ketua Program Studi DIII Teknik Komputer,

Rais, S.Pd, M.Kom


NIPY . 07.011.083

ii
HALAMAN PERSEMBAHAN
PERSEMBAHAN :

1. Kepada Bapak dan Ibu, orang tua tercinta.

2. Kampus Politeknik Harapan Bersama Tegal.

3. Dosen Pembimbing Kerja Praktek Politeknik Harapan Bersama


Tegal.

4. Semua pihak yang sudah membantu.

iii
KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat allah SWT, Tuhan Yang Maha

Pengasih dan Maha Penyayang yang telah melimpahkan segala rahmat, hidayah dan

inayah-Nya hingga terselesaikanya Kerja Praktek yang disusun sebagai laporan

Kerja Praktek dengan judul “Pemrograman Sistem Aduan Masyarakat Berbasis

PHP di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tegal”.

Kerja Praktek merupakan suatu kewajiban yang harus dilaksanakan untuk

memenuhi sebagian persyaratan dalam mengambil mata kuliah Tugas Akhir pada

Program Studi DIII Teknik Komputer Politeknik Harapan Bersama Tegal. Selama

melaksanakan Kerja Praktek dan kemudian tersusun dalam laporan kerja praktek

ini, banyak pihak yang memberikan bantuan, dukungan dan bimbingan.

Pada kesempatan ini, tidak lupa diucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya

kepada :

1. Bapak Nizar Suhendra, S.E., MPP selaku Direktur Politeknik Harapan

Bersama Tegal.

2. Bapak Rais, S.Pd, M.Kom selaku Ketua Program Studi DIII Teknik

Komputer Politeknik Harapan Bersama Tegal.

3. Bapak Nurohim, S.ST, M.Kom selaku Dosen pembimbing Kerja

Praktek.

4. Bapak Herviyanto Gunarso Wisnu Purbo, S.IP, M.Si selaku pimpinan

Lembaga (tempat kerja praktek).

5. Bapak Roedijono selaku pembimbing pada Lembaga (tempat kerja

praktek).

iv
6. Semua pihak yang telah mendukung, membantu serta

mendoakan penyelesaian penelitian ini.

Semoga laporan Kerja Praktek ini dapat memberikan sumbangan untuk

pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Tegal, 8 April 2022

v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i


HALAMAN PENGESAHAN ................................................................................. ii
HALAMAN PERSEMBAHAN............................................................................. iii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iv
DAFTAR ISI ........................................................................................................... 1
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. 3
DAFTAR TABEL ................................................................................................... 4
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................... 5
BAB I PENDAHLUAN .......................................................................................... 6
1.1. Latar Belakang.......................................................................................... 6
1.2. Tujuan dan Manfaat .................................................................................. 7
1.2.1. Tujuan ............................................................................................... 7
1.2.2. Manfaat ............................................................................................. 7
1.3. Waktu dan Tempat pelaksanaan ............................................................... 8
1.3.1. Waktu ................................................................................................ 8
1.3.2. Tempat Pelaksanaan .......................................................................... 8
BAB II GAMBARAN UMUM ............................................................................... 9
2.1. Sejarah Berdirinya Instansi....................................................................... 9
2.2. Visi, Misi dan Tujuan Instansi.................................................................. 9
2.2.1. Visi .................................................................................................... 9
2.2.2. Misi ................................................................................................. 10
2.2.3. Tujuan ............................................................................................. 11
2.3. Struktur Sekretariat DPRD Kota Tegal .................................................. 12
2.4. Bidang Usaha.......................................................................................... 12
2.4.1. Bagian Umum dan Keuangan ......................................................... 13
2.4.2. Bagian Persidangan dan Legislasi ................................................... 17
2.4.3. Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran ........................... 19
BAB III RINCIAN KEGIATAN .......................................................................... 22
3.1. Bidang Kerja........................................................................................... 22

1
3.2. Tugas Umum .......................................................................................... 22
3.3. Analisa Tugas Umum Kerja Praktek ...................................................... 28
3.4. Tugas Khusus ......................................................................................... 28
3.5. Analisa Tugas Khusus Kerja Praktek ..................................................... 29
3.5.1. Analisa kebutuhan Alat dan Bahan ................................................. 30
3.5.2. Cara Membuat ................................................................................. 30
3.5.3. Pengujian Aplikasi .......................................................................... 33
3.5.4. Analisa Pengujian............................................................................ 33
BAB IV PENUTUP .............................................................................................. 35
4.1. Kesimpulan ............................................................................................. 35
4.2. Saran ....................................................................................................... 35
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 36
LAMPIRAN .......................................................................................................... 37

2
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. 1 Peta Lokasi Dprd Kota Tegal ............................................................. 8

Gambar 2. 1 Struktur Sekretariat Dprd Kota Tegal .............................................. 12

Gambar 3. 1 Tampilan Login Controller............................................................... 31

Gambar 3. 2 Tampilan Register Controller ........................................................... 31

Gambar 3. 3 Tampilan Dashboard ........................................................................ 32

Gambar 3. 4 Database Sistem Aduan Masyarakat ................................................ 32

Gambar 3. 5 Tampilan Laporan ............................................................................ 33

3
DAFTAR TABEL

Tabel 3. 1 Uraian Kegiatan Tugas Umum ............................................................ 22

Tabel 3. 2 Uraian Kegiatan Tugas Khusus............................................................ 28

4
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Ketersediaan Membimbing Kerja Praktek .......................... A-1


Lampiran 2 Surat Pengajuan Tempat Kerja Praktek ........................................ B-1
Lampiran 3 Surat Penerimaan Tempat Kerja Praktek...................................... C-1
Lampiran 4 Form Absensi Dan Kegiatan Kerja Praktek ................................. D-1
Lampiran 5 Dokumentasi Kerja Praktek .......................................................... E-1
Lampiran 6 Surat Keterangan Selesai Kerja Praktek ........................................F-1
Lampiran 7 Bimbingan Laporan Kerja Praktek ............................................... G-1

5
BAB I

PENDAHLUAN

1.1. Latar Belakang


Kerja Praktik (KP) adalah salah satu kegiatan latihan bekerja yang

dilakukan diluar bangku kuliah, guna mendapatkan pengalaman maupun

keterampilan kerja langsung di lapangan kerja dan sedapat mungkin sesuai

dengan bidang pendidikan yang pernah dipelajari. Dimana pada

pelaksaaanya dibimbing dan diawasi oleh pegawai pada suatu lembaga atau

perusahaan tempat diadakan latihan kerja tersebut.

Teknologi informasi merupakan salah satu teknologi yang sedang

berkembang dengan pesat saat ini. Kemajuan Teknologi informasi dan

Komunikasi telah membuka tahap baru bagi masyarakat untuk memperoleh

informasi secara otonom. Dengan kemajuan teknologi informasi,

pengaksesan terhadap data atau informasi yang tersedia dapat berlangsung

dengan cepat, efesien, dan akurat.

Pengelolaan aspirasi masyarakat sangat dibutuhkan sebagai sarana

pengambilan keputusan yang baik dan efektif, sarana pengumpulan aspirasi

dan komunikasi yang baik akan menjadikan pengambilan keputusan di

DPRD berjalan efektif.

DPRD Kota Tegal dalam hal pengelolaan aspirasi sudah cukup baik.

Namun, masih kurang efisien dan efektif. Oleh karena itu, dibuatlah “Sistem

6
Aduan Masyarakat Berbasis PHP Di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah

(DPRD) Kota Tegal”.

1.2. Tujuan dan Manfaat


1.2.1. Tujuan
Menerapkan ilmu-ilmu yang telah diperoleh dari perkuliahan,

sehingga dapat meningkatkan pemahaman tentang ilmu tersebut dan

sebagai salah satu syarat untuk mengambil mata kuliah tugas akhir.

Program Studi DIII Teknik Komputer.

1.2.2. Manfaat
1. Bagi Mahasiswa

a. Mempersiapkan diri sebelum menempuh mata kuliah Tugas

Akhir.

a. Sebagai bekal guna menghadapi lingkungan kerja setelah

menyelesaikan studinya.

b. Menerapkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah untuk

memaksimalkan peran di tempat Kerja Praktek (KP).

c. Mengenal lebih jauh tentang software.

2. Bagi Tempat Kerja Praktek

a. Meningkatkan pengelolaan administrasi.

b. Meningkatkan pendataan aduan masyarakat.

3. Bagi Politeknik Harapan Bersama Tegal

a. Sebagai tolak ukur kemampuan mahasiswa dalam

penyusunan sebuah laporan Kerja Praktek (KP).

7
b. Memberi kesempatan mahasiswa untuk terjun langsung

dalam proses pekerjaan di dunia industri.

1.3. Waktu dan Tempat pelaksanaan


1.3.1. Waktu
Sesuai dengan yang telah dijadwalkan oleh Prodi DIII Teknik

Komputer kegiatan Kerja Praktek (KP) tersebut dilaksanakan dari

tanggal 10 Januari 2022 – 10 April 2022. Waktu Kerja Praktek (KP)

menyesuaikan jadwal dari DPRD Kota Tegal yaitu hari Senin sampai

Kamis pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB dan hari

Jum’at pukul pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB.

1.3.2. Tempat Pelaksanaan


Tempat Kerja Praktek (KP) di Sekretariat DPRD Kota Tegal di

Jalan Pemuda no. 4 Kota Tegal khususnya di Bagian Fasilitasi

Pengawasan & Penganggaran.

Gambar 1. 1 Peta Lokasi DPRD Kota Tegal


Lokasi : Jl. Pemuda No.4, Tegalsari, Kec. Tegal Barat, Kota Tegal,
Jawa Tengah 52313

8
BAB II

GAMBARAN UMUM

2.1. Sejarah Berdirinya Instansi


Pelaksanaan fungsi-fungsi pemerintahan daerah dilakukan oleh

lembaga pemerintahan daerah yaitu Pemerintah Daerah dan Dewan

Perwakilan Rakyat Daerah yang memiliki hubungan kemitraan dan tidak

saling membawahi. Pemerintah daerah dan DPRD bersama-sama membuat

kebijakan daerah untuk melaksanakan otonomi daerah sesuai dengan fungsi

masing-masing sebagai lembaga perwakilan rakyat di tingkat daerah,

kedudukan DPRD diatur dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun

2004 tentang Kedudukan Protokoler dan Keuangan Pimpinan dan Anggota

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam menjalankan tugasnya DPRD

mendapatkan fasilitas berupa belanja penunjang kegiatan DPRD.

Sebagaimana dinyatakan dalam Pasal 25 PP tersebut, yaitu : (1) Sekretaris

DPRD menyusun belanja DPRD yang terdiri atas

belanja penghasilan pimpinandan anggota DPRD, tunjangan kesejahteraan

pimpinan dan anggota DPRD, dan belanja penunjang kegiatan DPRD yang

diformulasikan kedalam rencana kerja dan anggaran satuan kerja perangkat

daerah Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Tegal.

2.2. Visi, Misi dan Tujuan Instansi


2.2.1. Visi
Maksud penyusunan Rencana kerja adalah untuk memberikan

arah program kegiatan yang sesuai dengan Renstra SKPD. Perencanaan

9
Strategis Sekretariat DPRD diarahkan pada manajemen pengelolaan

keuangan sebagai landasan untuk mewujudkan pelaksanaan keuangan

yang efektif, efisien, akuntable dan profesional dalam kerangka Good

Government.

Sebagai pijakan dalam melaksanakan tugas, Sekretariat DPRD

Kota Tegal menetapkan Visi sebagai berikut :

“Terwujudnya Penyelenggaraan Fasilitasi Tugas Legislatif Yang

Profesional Dengan SDM Aparat Yang Berkarakter Bagi Peningkatan

Kinerja DPRD”

2.2.2. Misi
Penjelasan lebih detail visi tersebut diuraikan dalam Misi :

1) Meningkatkan pelayanan administrasi, sarana prasarana dan

prosedur keuangan yang efektif dalam rangka menunjang kinerja

DPRD.

2) Mengembangkan dan meningkatkan SDM yang profesional dalam

upaya memperkuat dukungan analisa dan kajian dalam pengambilan

kebijakan DPRD.

3) Mempercepat proses penyampaian aspirasi masyarakat di DPRD

dalam menegakkan kaidah demokrasi.

Adapun tugas Sekretariat DPRD Kota Tegal berdasarkan

Peraturan Daerah Kota Tegal Nomor 4 Tahun 2016 tentang

10
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Tegal

menyelenggarakan administrasi kesekretariatan dan keuangan,

mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi DPRD, serta menyediakan

dan mengkoordinasikan tenaga ahli yang diperlukan oleh DPRD dalam

melaksanakan hak dan fungsinya sesuai dengan kebutuhan.

2.2.3. Tujuan
Landasan Hukum Sekretariat DPRD Kota Tegal :

1.2.1. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8

Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan,

Pengendalian dan Evaluasi Pelaksana Rencana Pembangunan

Daerah.

1.2.2. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia

Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan

Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2008 tentang

Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi

Pelaksana Rencana Pembangunan Daerah.

1.2.3. Peraturan Daerah Kota Tegal Nomor 18 Tahun 2008

tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota

Tegal 2005-2025.

1.2.4. Peraturan Daerah Kota Tegal Nomor 4 Tahun 2016

tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota

Tegal.

1.2.5. Peraturan Walikota Tegal Nomor 16 Tahun 2016 tentang

11
Susunan Organisasi, Kedudukan, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja

Sekretariat Daerah, Staf Ahli dan Sekretariat Dewan Perwakilan

Rakyat Daerah Kota Tegal.

2.3. Struktur Sekretariat DPRD Kota Tegal


Berdasarkan Peraturan Daerah tersebut, Bagan Struktur

Organisasi Sekretariat DPRD Kota Tegal sebagai berikut :

Gambar 2. 1 Struktur Sekretariat DPRD Kota Tegal

2.4. Bidang Usaha


1. Bagian Umum dan Keuangan membawahkan:

a. Sub Bagian Umum

b. Sub Bagian Keuangan

12
2. Bagian Persidangan dan Legislasi membawahkan:

a. Sub Bagian Persidangan dan Risalah

b. Sub Bagian Legislasi

3. Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran membawahkan:

a. Sub Bagian Fasilitasi Pengawasan

b. Sub Bagian Fasilitasi Penganggaran

2.4.1. Bagian Umum dan Keuangan


Bagian Umum dan Keuangan mempunyai tugas

melaksanakan dukungan administrasi kesekretariatan Sekretariat

DPRD di bidang Umum dan Keuangan, meliputi: penyiapan

perumusan kebijakan Sekretariat DPRD, pengkoordinasian

pelaksanaan tugas Sekretariat DPRD, pembinaan dan fasilitasi,

pemantauan, evaluasi dan pelaporan pelaksanaan kebijakan

Sekretariat DPRD di bidang tata usaha, kehumasan, perencanaan

dan keuangan. Untuk menyelenggarakan tugas sebagaimana

dimaksud diatas, Bagian Umum dan Keuangan mempunyai

fungsi :

a. penyiapan perumusan kebijakan Sekretariat DPRD,

pengkoordinasian pelaksanaan tugas Sekretariat DPRD,

pembinaan dan fasilitasi, pemantauan, evaluasi dan pelaporan

pelaksanaan kebijakan Sekretariat DPRD bidang Tata

Usaha;

13
b. penyiapan perumusan kebijakan Sekretariat DPRD,

pengkoordinasian pelaksanaan tugas Sekretariat DPRD,

pembinaan dan fasilitasi, pemantauan, evaluasi dan pelaporan

pelaksanaan kebijakan Sekretariat DPRD bidang hubungan

masyarakat dan protokol;

c. penyiapan perumusan kebijakan Sekretariat DPRD,

pengkoordinasian pelaksanaan tugas Sekretariat DPRD,

pembinaan dan fasilitasi, pemantauan, evaluasi dan pelaporan

pelaksanaan kebijakan Sekretariat DPRD bidang

Perencaaan;

d. penyiapan perumusan kebijakan Sekretariat DPRD,

pengkoordinasian pelaksanaan tugas Sekretariat DPRD,

pembinaan dan fasilitasi, pemantauan, evaluasi dan pelaporan

pelaksanaan kebijakan Sekretariat DPRD bidang

Keuangan;

e. pengawasan intern penyelenggaraan tugas bidang umum;

dan

f. pelaksanaan fungsi kedinasan lain yang diberikan oleh

pimpinan sesuai tugas dan fungsinya.

14
1. Sub bagian Umum

Sub bagian Umum mempunyai tugas penyiapan bahan

perumusan, pengkoordinasian, pelaksanaan pemantauan,

evaluasi serta pelaporan bidang Umum, meliputi:

a. Penyusunan administrasi kepegawaian;

b. Penyusunan rencana kerja operasional kegiatan pelayanan

administrasi kepegawaian;

c. Penyiapan bahan administrasi kepegawaian;

d. Analisis bahan administrasi pembuatan daftar urut

kepangkatan dan formasi pegawai;

e. Penyiapan bahan administrasi pembuatan daftar urut

kepangkatan dan formasi pegawai;

f. Pendistribusian dan pengendalian bahan perlengkapan

rumah tangga dan sekretariat;

g. Perencanaan pemeliharaan alat-alat perlengkapan rumah dan

sekretariat;

h. Perencanaan kebutuhan perlengkapan sekretariat DPRD;

i. Pengadaan barang dan jasa kebutuhan rumah tangga dan

Sekretariat DPRD;

15
j. Pelaksanaan pengadaan kebutuhan rumah tangga dan

Sekretariat DPRD;

k. Penyusunan administrasi pengelolaan dan perlengkapan;

l. Penyusunan bahan komunikasi dan publikasi;

m. Penyusunan bahan keprotokolan pimpinan DPRD;

n. Perencanaan keprotokolan pimpinan DPRD.

2. Subbagian Keuangan

Subbagian Keuangan mempunyai tugas penyiapan bahan

perumusan, pengkoordinasian, pelaksanaan pemantauan,

evaluasi serta pelaporan bidang Keuangan, meliputi :

a. Penyusunan bahan perencanan;

b. Penyusunan perencanaan kebutuhan rumah tangga;

c. Perencanaan penatausahaan keuangan;

d. Penyusunan pengadministrasian dan pembukuan keuangan;

e. Analisis bahan perencanaan keuangan;

f. Analisis laporan keuangan;

g. Analisis laporan kinerja;

16
h. Penyusunan laporan pertanggungjawaban pengalolaan

keuangan.

2.4.2. Bagian Persidangan dan Legislasi


Bagian Persidangan dan Legislasi mempunyai tugas

melaksanakan dukungan penyelenggaraan tugas dan fungsi

DPRD di bidang persidangan dan legislasi meliputi pengumpulan

bahan, Verifikasi, pengkoordinasian, evaluasi, penyusunan dan

pembahasan bidang persidangan dan legislasi. Untuk

menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud di atas, Bagian

Persidangan dan Legislasi mempunyai fungsi :

a. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi, penyusunan

Naskah Akademik;

b. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi analisis Produk

Penyusunan Perda;

c. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi, pengumpulan

bahan penyiapan Draf Perda Inisiatif;

d. Verifikasi, pengkoordinasian, evaluasi pembahasan perda

e. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi risalah rapat

pembahasan perda;

f. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi Daftar Inventaris

Masalah.

17
g. Pelaksanaan fungsi kedinasan lain yang diberikan oleh

pimpinan sesuai tugas dan fungsinya.

1. Subbagian Persidangan dan Risalah

Subbagian Persidangan dan Risalah mempunyai tugas

penyiapan bahan perumusan, pengkoordinasian, pelaksanaan

pemantauan, evaluasi serta pelaporan bidang Persidangan dan

Risalah, meliputi:

a. Perencanaan program dan jadwal rapat dan sidang;

b. Penyusunan risalah, notulen dan catatan rapat-rapat;

c. Perancangan administrasi kunjungan DPRD;

d. Perencanaan kegiatan DPRD;

e. Perancangan bahan rapat-rapat internal DPRD;

f. Perencanaan kegiatan hearing/dialog dengan pejabat

pemerintah dan masyarakat.

g. Analisis data/bahan dukungan jaringan aspirasi.

2. Subbagian Legislasi

Subbagian Legislasi mempunyai tugas penyiapan bahan

perumusan, pengkoordinasian, pelaksanaan pemantauan,

evaluasi serta pelaporan bidang Legislasi, meliputi:

18
a. Pembuatan konsep bahan penyusunan Naskah Akademik;

b. Penyusunan bahan analisis produk penyusunan Perda;

c. Pembuatan konsep bahan penyiapan Draf Perda Inisiatif;

d. Perancangan bahan pembahasan Perda;

e. Penyusunan bahan Daftar Inventarisir Masalah (DIM)

2.4.3. Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran


Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran

mempunyai tugas melaksanakan dukungan penyelenggaraan

tugas dan fungsi DPRD di Bidang Pengawasan dan Penganggaran

meliputi: Fasilitasi, verifikasi, pengkoordinasian dan Evaluasi

bidang Pengawasan dan Penganggaran.

Untuk menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud di atas,

Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran mempunyai

fungsi:

a. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi Pokok Pikiran

DPRD;

b. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi pembahasan

KUA PPAS;

c. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi Pembahasan

APBD/APBDP;

19
d. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi pembahasan

perda pertanggung jawaban keuangan;

e. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi jaringan aspirasi

masyarakat;

f. Fasilitasi, pengkoordinasian dan evaluasi rumusan rapat

dalam rangka pengawasan;

g. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi rapat internal

DPRD;

h. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi pelaksanaan

penegakan kode etik DPRD;

i. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi dukungan

pengawasan penggunaan anggaran;

j. Verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi pengawasan

pelaksanaan kebijakan.

1. Subbagian Fasilitasi Pengawasan

Subbagian Fasilitasi Pengawasan mempunyai tugas fasilitasi,

verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi, meliputi :

a. Pengkajian ulang rumusan rapat dalam rangka pengawasan;

20
b. Analisis bahan dalam pelaksanaan penegakan kode etik

DPRD;

c. Analisis bahan dukungan pengawasan penggunaan

anggaran;

d. Penyusunan bahan pengawasan pelaksanaan kebijakan;

2. Subbagian Fasilitasi Penganggaran

Subbagian Fasilitasi Penganggaran mempunyai tugas

fasilitasi, verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi, meliputi :

a. Penyusunan pokok pikiran DPRD;

b. Perencanaan pembahasan KUA PPAS;

c. Penyusunan bahan pembahasan APBD/APBDP;

d. Perencanaan pembahasan perda pertanggungjwaban

keuangan.

21
BAB III

RINCIAN KEGIATAN

3.1. Bidang Kerja


Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran mempunyai tugas

melaksanakan dukungan penyelenggaraan tugas dan fungsi DPRD di

Bidang Pengawasan dan Penganggaran meliputi: Fasilitasi, verifikasi,

pengkoordinasian dan Evaluasi bidang Pengawasan dan

Penganggaran.

3.2. Tugas Umum


Tugas umum yang dilakukan di Sekretariat DPRD Kota Tegal

antara lain :

Tabel 3. 1 Uraian Kegiatan Tugas Umum

N HARI/ URAIAN KEGIATAN % KETERA


PENYELESA-
O TANGGAL TUGAS UMUM IAN NGAN
1 Senin, Perkenalan instansi beserta
10/01/2022 Selesai &
staf pada bagian fasilitasi 100% Berhasil
Sekretariat DPRD Kota Tegal
2 Selasa, Menginput data rincian
11/01/2022 belanja sub kegiatan satuan
kerja perangkat daerah dalam
Selesai &
kegiatan pengawasan 100% Berhasil
penyelenggaraan pemerintah,
sub kegiatan pengawasan
penggunaan anggaran
3 Rabu, Belum
Menginput data dari daftar
12/01/2022 selesai,
arsip inaktif per pengolah ke 50% dilanjutkan
daftar arsip inaktif per urusan besok
4 Kamis, Menginput data dari daftar
13/01/2022 Selesai &
arsip inaktif per pengolah ke 100% Berhasil
daftar arsip inaktif per urusan

22
5 Jumat, Dokumentasi Vaksinasi
14/01/2025 PAUD/TK bersama Bapak
Sekwan DPRD Kota Tegal di Selesai &
100% Berhasil
Alun-alun Kota Tegal yang
diadakan oleh Walikota Kota
Tegal
6 Rabu, Belum
Input data Pokok Pikiran
19/01/2022 selesai,
Masyarakat ke draft word 50% dilanjutkan
untuk kemudian dilaporkan besok
7 Kamis, Input data Pokok Pikiran
20/01/2022 Selesai &
Masyarakat ke draft word 100%
Berhasil
untuk kemudian dilaporkan
8 Jum'at, Menginput data penyedia
21/01/2022 barang/jasa th 2022 alat tulis
Selesai &
kantor/ makanan dan 100% Berhasil
minuman rapat pada SKPD
sekretariat DPRDkota tegal
9 24- WFH membuat laporan Selesai &
25/01/2022 100% Berhasil
kegiatan selama magang
10 Rabu, Mengedit dan mengeprint
26/01/2022 surat dan pokok-pokok
Selesai &
pikiran DPRD untuk 100% Berhasil
penyusunan rancangan awal
RKPD th 2023
11 Kamis, Menginput data rincian
27/01/2022 belanja sub kegiatan satuan
kerja perangkat daerah dalam Selesai &
100% Berhasil
pembahasan APBD dan
pembahasan APBD
perubahan
12 Jum'at,
28/01/2022 Membuat/mengambil video
projek magang di sekitaran Selesai &
100%
Lingkungan Sekretariat Berhasil
DPRD Kota Tegal

13 Senin, Mengecek dan merevisi


31/01/2022 laporan data reses dapil
DPRD Kota Tegal yang Selesai &
100% Berhasil
sudah masuk (perihal
makanan, minuman dan layos
yang telah digunakan).

23
14 Rabu, Merevisi SK Tim Penyusun
02/02/2022 kegiatan reses masa Selesai &
100% Berhasil
persidangan I DPRD Kota
Tegal tahun 2022
15 Kamis, Merevisi dan mencetak
03/02/2022 jadwal monitoring kegiatan Selesai &
100%
reses masa persidangan I Berhasil
DPRD Kota Tegal tahun 2022
16 Senin,
07/02/2022 Mengiventarisir dan
mencetak laporan hasil rapat
koordinasi pengawasan
kegiatan reses masa
Selesai &
persidangan I TA. 2021 100% Berhasil
Sekretariat DPRD Kota Tegal
study banding dengan
bantuan parpol dari DPA
KESBANGPOL Kota Tegal

17 Selasa, Rekapitulasi NTPN kegiatan


08/02/2022 Selesai &
reses masa persidangan I Th. 100% Berhasil
2022
18 Rabu,
09/02/2022
Verifikasi bukti transfer
Belum
rekanan reses, kwitansi
selesai,
pemkot kegiatan reses masa 50%
dilanjutkan
persidangan I Th. 2022 besok
anggota DPRD Kota Tegal.

19 Kamis,
10/02/2022 Verifikasi bukti transfer
rekanan reses, kwitansi
Selesai &
pemkot kegiatan reses masa 100% Berhasil
persidangan I Th. 2022
anggota DPRD Kota Tegal.

20 jum'at, Mengirim surat fisik ke Selesai &


11/02/2022 100%
kantor BAPEDDA Berhasil
21 Senin, Menginput penjaringan
14/02/2022 aspirasi masyarakat reses Selesai &
100% Berhasil
masa persidangan I DPRD
Kota Tegal

24
22 Selasa, Belum
Mengoreksi SPJ Reses Masa
15/02/2022 selesai,
Persidangan I DPRD Kota 25% dilanjutkan
Tegal Th. 2022 besok
23 Rabu, Belum
Mengoreksi SPJ Reses Masa
16/02/2022 selesai,
Persidangan I DPRD Kota 50% dilanjutkan
Tegal Th. 2022 besok
24 Kamis, Belum
Mengoreksi SPJ Reses Masa
17/02/2022 selesai,
Persidangan I DPRD Kota 75% dilanjutkan
Tegal Th. 2022 besok
25 Jumat, Mengoreksi SPJ Reses Masa
18/02/2022 Selesai &
Persidangan I DPRD Kota 100% Berhasil
Tegal Th. 2022
26 Senin,
Isoman - -
21/02/2022
27 Selasa,
Isoman - -
22/02/2022
28 Rabu,
Isoman - -
23/02/2022
29 Kamis, Menginput data dan mencetak
24/02/2022 rincian belanja sub kegiatan
satuan kerja perangkat daerah
Selesai &
dalam Kegiatan Penyerapan 100% Berhasil
dan Penghimpunan Aspirasi
Masyarakat , Sub Kegiatan
Pelaksanaan Reses.
30 Jum'at, Menginventarisir SPJ Reses
25/02/2022 Selesai &
Masa Persidangan I DPRD 100% Berhasil
Kota Tegal Th. 2022
31 Selasa, Arsip Berkas Reses Masa
01/03/2022 Selesai &
Persidangan I DPRD Kota 100% Berhasil
Tegal Th. 2022
32 Rabu, Rekap NTPN Masa
02/03/2022 Selesai &
Persidangan I DPRD Kota 100% Berhasil
Tegal Th. 2022 Pajak Tunai
33 Jum'at, Arsip dan rekap nomor
Selesai &
04/03/2022 kwitansi pemda SPJ reses 1 th 100% Berhasil
2022
34 Senin, Belum
07/03/2022 Mengarsip SPJ reses ke selesai,
50% dilanjutkan
ordner
besok

25
35 Selasa, Membayar Pajak ke Kantor Selesai &
100%
08/03/2022 Pos Berhasil
36 Jum'at, Belum
Menginput data dan mencetak
11/03/2022 selesai,
rincian belanja Sub Kegiatan 50% dilanjutkan
Pelaksanaan Reses besok
37 Senin, Menginput data dan mencetak
14/03/2022 Selesai &
rincian belanja sSub Kegiatan 100% Berhasil
Pelaksanaan Reses
38 Selasa, Mengarsip SPJ reses ke Selesai &
100% Berhasil
15/03/2022 ordner
39 Kamis, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
17/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
7% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
40 Jum'at, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
18/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
14% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
41 Selasa, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
22/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
21%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
42 Rabu, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
23/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
28% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
43 Kamis, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
24/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
35%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
44 Jum'at, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
25/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
42% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
45 Senin, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
28/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
49%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
46 Selasa, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
29/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
56% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok

26
47 Rabu, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
30/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
63%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
48 Kamis, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
31/03/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
70% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
49 Senin, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
04/04/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
77%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
50 Selasa, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
05/04/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
84% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
51 Rabu, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
06/04/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
91%
agar memudahkan proses dilanjutkan
pelaporan ke pusat besok
52 Kamis, Melakukan Scan SPJ Reses Belum
07/04/2022 untuk dijadikan berkas digital selesai,
98% dilanjutkan
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat besok
53 Jum'at, Melakukan Scan SPJ Reses
08/04/2022 untuk dijadikan berkas digital Selesai &
100% Berhasil
agar memudahkan proses
pelaporan ke pusat

Pembimbing Kerja Praktek


DPRD Kota Tegal

Roedijono
NIP. 197503102008011008

27
3.3. Analisa Tugas Umum Kerja Praktek
Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran mempunyai tugas

melaksanakan dukungan penyelenggaraan tugas dan fungsi DPRD di

Bidang Pengawasan dan Penganggaran meliputi: Fasilitasi, verifikasi,

pengkoordinasian dan Evaluasi bidang Pengawasan dan Penganggaran.

Untuk menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud di atas,

Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran mempunyai fungsi

verifikasi, pengkoordinasian dan evaluasi : Pokok Pikiran DPRD,

pembahasan APBD/APBDP, jaringan aspirasi masyarakat,

pembahasan perda pertanggung jawaban keuangan.

3.4. Tugas Khusus


Tugas Khusus yang dilakukan di Bagian Fasilitasi Pengawasan dan

Penganggaran Sekretariat DPRD Kota Tegal adalah membuat project

yang berhubungan dengan aplikasi yaitu, “Sistem Aduan Masyarakat

Berbasis PHP”. Selain itu dilakukan juga tugas antara lain :

Tabel 3. 2 Uraian Kegiatan Tugas Khusus

N HARI/ URAIAN KEGIATAN % KETERA-


PENYELESA-
O TANGGAL TUGAS KHUSUS IAN NGAN
1 Senin, Menyetting internet laptop Selesai &
17/01/2022 100%
kantor, sejumlah 2 laptop Berhasil
2 Selasa, Menyetting printer dan 3
18/01/2022 Selesai &
laptop untuk dihubungkan 100% Berhasil
dengan melalui LAN
3 Jum’at,
Membuat/mengambil video Selesai &
28/01/2022 100%
projek magang di sekitaran Berhasil
bangunan DPRD Kota Tegal
4 Jum’at, Menyetting internet laptop Selesai &
100% Berhasil
04/02/2022 kantor

28
5 Rabu, Belum
Mengerjakan tugas khusus
09/03/2022 selesai,
berupa website sistem aduan 25% dilanjutkan
Masyarakat besok
6 Kamis, Mengerjakan tugas khusus Belum
10/03/2022 selesai,
berupa website siystem aduan 50% dilanjutkan
Masyarakat besok
7 Rabu, Merakit dan menyetting 2 Selesai &
16/03/2022 100%
scanner Berhasil
8 Senin, Belum
Mengerjakan tugas khusus
21/03/2022 selesai,
berupa website sistem aduan 75% dilanjutkan
Masyarakat besok
9 Selasa, Mengerjakan tugas khusus
01/04/2022 Selesai &
berupa website sistem aduan 100% Berhasil
Masyarakat

Pembimbing Kerja Praktek


DPRD Kota Tegal

Roedijono
NIP. 197503102008011008

3.5. Analisa Tugas Khusus Kerja Praktek


Untuk melaksanakan tugas membuat project yang berhubungan

dengan aplikasi, dibuatlah Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP.

Dibuatnya Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP bisa untuk

memudahkan petugas DPRD Kota Tegal dalam Menerima dan mendata

keluhan dan aduan dari masyarakat.

29
Aplikasi ini berbasis PHP, alasan berbasis PHP untuk membuat

tampilan datanya lebih menarik dan atraktif.

3.5.1. Analisa kebutuhan Alat dan Bahan


1. Komputer atau Laptop

2. Sublime Text

3. XAMPP

4. Framework Codeigniter

5. Web Browser

3.5.2. Cara Membuat


1. Nyalakan Komputer atau Laptop dan siapkan aplikasi yang

dibutuhkan.

2. Install Codeigniter pada Komputer atau Laptop

3. Nyalakan XAMPP, buat basis datanya di web browser ketika

alamat localhost/phpMyAdmin.

4. Buka Sublime Text

a. Buka Folder Codeigniter tadi

b. Buat tampilan web PHPnya lalu simpan dalam folder view

c. Buat controller untuk memproses data dan meload view,

disimpan dalam folder controller

d. Buat file config database codeigniter untuk menghubungkan

ke database, simpan ke folder application/config/

e. Percantik tampilan menggunakan CSS disimpan dalam

folder assets/css/

30
5. Selesai

Gambar 3. 1 Tampilan Login Controller


Tampilan login terdapat form untuk mengisi username dan

password untuk login, jika username dan password valid maka

tampilan akan berpindah ke dashboard pengaduan, tapi jika

belum punya akun username dan password maka user bisa klik

link pendaftaran untuk masuk ke tampilan register.

Gambar 3. 2 Tampilan Register Controller

31
Tampilan Register terdapat form untuk mendaftar dengan

mengisi NIK, Nama Lengkap, Username, Password, Nomor

Telepon untuk dimasukkan ke database.

Gambar 3. 3 Tampilan Dashboard


Jika berhasil login maka user akan diarahkan menuju

dashboard, disini user dapat mengisi pengaduan yang ingin

disampaikan untuk dimasukkan kedalam database.

Gambar 3. 4 Database Sistem Aduan Masyarakat

32
Isi database Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP yang
berisi data dari akun masyarakat, akun admin/petugas, dan data
dari aduan yang telah diinput.

3.5.3. Pengujian Aplikasi


Berikut hasil pengujian Aplikasi Sistem Aduan Masyarakat:

Gambar 3. 5 Tampilan Laporan

3.5.4. Analisa Pengujian


Aplikasi Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP ini dibuat

menggunakan Aplikasi Sublime Text, menggunakan database

MySQL. Tujuan dibuat aplikasi ini yaitu untuk membantu

mempermudah petugas DPRD Kota Tegal dalam Menerima dan

mendata aduan dari masyarakat.

Aplikasi ini memiliki kelebihan dan kekurangan, kelebihan

aplikasi ini yaitu :

33
1. Mempercepat proses menerima dan mendata keluhan

dan aduan dari masyarakat.

2. Data lebih aman, dan efisien.

3. Menghemat waktu dan tenaga.

Kekurangan aplikasi ini yaitu :

1. Hanya bisa digunakan pada system operasi windows.

2. Masih menggunakan fitur localhost.

Sebaiknya aplikasi ini dikembangkan lagi, penambahan fitur-

fitur lain dapat menambah fungsi dan juga lebih memudahkan

dalam menerima dan mendata aduan dari masyarakat dan dapat

digunakan di lebih banyak platform.

34
BAB IV

PENUTUP

4.1. Kesimpulan
Bagian Fasilitasi Pengawasan dan Penganggaran mempunyai tugas

melaksanakan dukungan penyelenggaraan tugas dan fungsi DPRD di

Bidang Pengawasan dan Penganggaran meliputi: Fasilitasi, verifikasi,

aspirasi, pengkoordinasian dan Evaluasi bidang Pengawasan dan

Penganggaran. Untuk mempermudah tugas aspirasi tersebut maka

dibuatlah Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP yang dapat

memudahkan petugas DPRD Kota Tegal dalam Menerima dan mendata

keluhan dan aduan dari masyarakat.

4.2. Saran
Aplikasi Pemrograman Sistem Aduan Masyarakat Berbasis PHP di

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tegal adalah aplikasi

aduan untuk memudahkan pegawai dalam

menerima dan mendata keluhan dan aduan dari masyarakat.. Oleh

karena itu diperlukan pengembangan kearah

yang lebih baik untuk meningkatkan keefektifan penggunaan aplikasi.

Adapun saran saran terhadap pengembangan aplikasi :

1. Untuk pengembangan selanjutnya aplikasi ini dapat dibuat dapat

memilih dewan yang dituju oleh pengadu atau user aplikasi.

2. Penambahan fitur menarik yang tentunya mengikuti perkembangan

teknologi kedepannya.

35
DAFTAR PUSTAKA

[1] A. H. Budi Susilo, Rais, E. Budihartono, I. Afriliana, A. Rakhman, “Buku


Panduan dan Bimbingan Kerja Praktek (KP).” Tegal, 2021.
[2] Livia Andriyani, “Laporan Magang,” no. 12, p. 33, 2017.
[3] A. S. Rosana, “Kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam
Industri Media di Indonesia,” Gema Eksos, vol. 5, no. 2, pp. 146–148,
2010, [Online]. Available:
https://www.neliti.com/id/publications/218225/kemajuan-teknologi-
informasi-dan-komunikasi-dalam-industri-media-di-indonesia.
[4] A. Muhrdian, “petanikode,” 24 September, 2018.
https://www.petanikode.com/topik/codeigniter/.

36
LAMPIRAN

37
Lampiran 1 Surat Ketersediaan Membimbing Kerja Praktek

A-1
Lampiran 2 Surat Pengajuan Tempat Kerja Praktek

B-1
Lampiran 3 Surat Penerimaan Tempat Kerja Praktek

C-1
Lampiran 4 Form Absensi Dan Kegiatan Kerja Praktek

D-1
D-2
D-3
D-4
D-5
Lampiran 5 Dokumentasi Kerja Praktek

E-1
Lampiran 6 Surat Keterangan Selesai Kerja Praktek

F-1
Lampiran 7 Bimbingan Laporan Kerja Praktek

G-1

Anda mungkin juga menyukai