Anda di halaman 1dari 2

MEKANISME DAN KRITERIA LOMBA TINGKAT I

•HIMPIT BALON

Lomba Himpit Balon mengajarkan tentang kerjasama satu tim. Cara bermainnya pun mudah,
yaitu kedua anak yang mengikuti lomba berdiri berhadapan dengan jarak dekat. Kemudian,
letakkan balon diantara kedua perut peserta sehingga balon terhimpit. Selanjutnya, panitia
akan menanyakan sebuah pertanyaan dan siapa saja yang menjawab terlebih dahulu
pertanyaannya dengan benar maka tim tersebut yang berangkat menuju finish.

•FINAL

Hanya menambah pertanyaan saja.

•SPONGEBOB

Hampir mirip dengan estafet air, lomba ini memindahkan air menggunakan spons, juga
bertujuan untuk memindahkan volume air dari sebuah wadah ke wadah yang lainnya. Namun,
lomba ini diperuntukkan untuk individu saja. Pemenangnya adalah peserta yang berhasil
mengumpulkan air dengan volume terbanyak diwadah kedua.

•FINAL

Hanya menambah jarak antara start dan finish dari bapak penyisihan

•TIUP BOLA PIMPONG

Tiup Bola Pimpong yaitu lomba meniup bola dari gelas yang berisi air ke gelas yang lainnya,
dalam hal ini, bola peserta yang keluar dinyatakan gagal dan harus diulang kembali dengan
syarat lawan masih belum menang.

•FINAL

Hanya menambah gelas air

•MERANGKAI GAMBAR

Lomba ini adalah menyusun gambar guna untuk memecahkan masalah, melatih kesabaran,
menggambarkan keterampilan motorik, mengasah ketajaman otak dan imajinasi, merangkai
gambar yaitu lomba menyusun gambar yang telah di acak sebelumnya. Peserta menyusun
kembali potongan-potongan dari gambar tersebut sehingga menjadi gambar utuh.

PUISI

1. Penghayatan dan Penjiwaan


2. Ekspresi
3. Gesture
4. Artikulasi (Pelafalan)
5. Intonasi (Penekanan)

PIDATO

1. Kesopanan
2. Vokal/Artikulasi/Intonasi dalam berpidato
3. Gaya/Mimik dan improvisasi dalam berpidato

TARTIL

1. Kesopanan
2. Kelancaran
3. Makharijul Huruf

SHALAWAT

1. Adab/Tatakrama
2. Kekompakan
3. Kelancaran

MUHAFADHAH

1. Adab/Tatakrama
2. Kelancaran
3. Kefasihan

Anda mungkin juga menyukai