Anda di halaman 1dari 6

Mata Pelajaran : Perencanaan dan Pengelolaan Perjalanan Wisata

Kelas : XI UPW
Semester : Ganjil

MULTIPLE CHOICE

1. Semua jenis jasa pelayanan yang dibutuhkan oleh wisatawan sejak perencanaan wisata
sampai pada keberangkatan dan diakhiri dengan kembalinya ke rumah dimana dia tinggal
dengan membawa kesan menyenangkan merupakan pengertian dari ….

a. Wisatawan

b. Kepariwisataan

c. Ekowisata

d. Produk wisata

e. Paket wisata

2. Seaside tour adalah salah satu produk wisata dengan orientasi wisata ….

a. Wisata budaya

b. Wisata minat khusus

c. Wisata kesehatan

d. Wisata religi

e. Wisata alam berupa pantai

3. Kegiatan membagi suatu pasar menjadi kelompok-kelompok pembeli yang berbeda yang
memiliki kebutuhan, karakteristik, atau perilaku yang berbeda yang mungkin
membutuhkan produk atau bauran pemasaran yang berbeda, merupakan pengertian dari
….

a. Wisatawan

b. Segmen pasar wisata

c. Ekowisata

d. Produk wisata

e. Paket wisata
4. Ciri-ciri produk wisata yaitu kecuali ….

a. Berbelit-belit dalam melayani

b. Tidak dapat ditimbun atau disimpan

c. Tidak dapat dicoba atau dicicipi

d. Tidak dapat dipindahkan

e. Sangat dipengaruhi oleh faktor non ekonomis

5. Wisata yang berhubungan dengan pertemuan dan konferensi lebih dikenal dengan ….

a. Wisata religi

b. Wisata MICE

c. Wisata budaya

d. Wisata olah raga

e. Wisata kesehatan

6. Pada tour ini jumlah peserta tidak ada batasan yang pasti tetapi untuk menentukan kapan
sekumpulan wisatawan itu dinyatakan rombongan apabila berjumlah lebih dari 15 orang.
Ciri utamanya adalah adanya tour leader, yang disebut …..

a. Group tour

b. Individual tour

c. Afternoon tour

d. Mass tour

e. Morning tour

7. Jumlah peserta tidak menjadi ukuran tetapi ciri utamanya adalah tidak adanya pimpinan
rombongan di antara peserta, disebut ….

a. Group tour

b. Individual tour

c. Afternoon tour

d. Mass tour
e. Morning tour

8. Suatu perjalanan akan mengakibatkan adanya dimensi perjalanan, kecuali ….

a. Jarak dari perjalanan

b. Tempat asal dari orang yang melakukan perjalanan

c. Lama tinggal di tempat tujuan

d. Menghamburkan uang

e. Tempat tujuan dari perjalanan

9. Suatu rencana perjalanan menuju satu atau beberapa tempat persinggahan dan kembali ke
tempat asal dengan merangkai beberapa komponen perjalanan diperlukan dalam
perjalanan tersebut, merupakan pengertian dari …..

a. Jarak perjalanan wisata

b. Wisata sebagai produk

c. Wisata sebagai kebutuhan

d. Paket wisata

e. Wisata sebagai perjalanan

10. Berikut ini fenomena yang muncul dari suatu perjalanan, kecuali ….

a. Manusia sebagai pelaku perjalanan

b. Hobi

c. Tujuan dari perjalanan

d. Tempat sebagai awal dan akhir dari perjalanan

e. Gerak perpindahan dari tempat asal menuju tempat akhir

11. Menengok orang tua merupakan salah satu rencana perjalanan kategori ….

a. Leisure travel

b. Business travel

c. Paket wisata
d. Individual travel

e. Wisata

12. Suatu perjalanan kamuflase dimana perjalanan wisata tersebut seakan-akan tidak jelas
tujuannya namun sebenarnya untuk menambah wawasan dan pengetahuan seperti wisata
minat khusus di desa wisata ….

a. Leisure travel

b. Business travel

c. Paket wisata

d. Individual travel

e. Wisata

13. Berikut ini merupakan ciri dari wholesaler paket wisata, kecuali ….

a. Mendatangkan wisatawan

b. Non-profit

c. Menjual melalui retailer

d. Produk besar

e. Modal besar

14. Suatu perjalanan wisata yang memiliki satu atau lebih tujuan objek daya tarik wisata
yang dikunjungi serta disusun lengkap dengan berbagai fasilitas pendukung yang ada
kemudian dijual dengan harga tunggal menyangkut semua aspek komponen yang ada di
dalamnya. Hal tersebut merupakan pengertian dari ....

a. Leisure travel

b. Business travel

c. Paket wisata

d. Individual travel

e. Wisata

15. Berikut ini ciri-ciri retail tour, Kecuali ….

a. Produk kecil
b. Modal Kecil

c. Menjual langsung

d. Modal besar

e. Mendatangkan wisatawan skala kecil

16. Orang datang ke Ponorogo untuk melihat Reog Ponorogo, maka orang tersebut
melakukan kunjungan wisata ….

a. Untuk menikmati perjalanan (Pleasure tourism)

b. Untuk menikmati alam dan lingkungannya (eco tourism)

c. "Untuk kebudayaan (cultural tourism)

d. Rekreasi (Recreation tourism)

e. Wisata bahari

17. Komponen fasilitas dan pelayanan jasa perjalanan wisata berupa karaoke di bus,
termasuk komponen ….

a. Alat transportasi

b. Fasilitas makan dan minum

c. Entertainment

d. Fasilitas akomodasi

e. Fasilitas penunjang lainnya

18. Daya tarik wisata meliputi daya tarik wisata budaya misalnya : tarian, wayang, termasuk
daya tarik ….

a. Daya tarik wisata buatan

b. Daya tarik bahari

c. Daya tarik teknologi

d. Daya tarik wisata alam

e. Daya tarik modern

19. Komponen produk wisata menjadi hal terpenting berikut ini, kecuali ….
a. Attractions

b. Facility

c. Hospitality

d. Amenities

e. Accessibilities

20. Komponen fasilitas dan pelayanan jasa perjalanan wisata berupa villa, homestay
termasuk komponen ….

a. Alat transportasi

b. Fasilitas makan dan minum (restoran)

c. Entertainment

d. "Fasilitas akomodasi dan fasilitasnya

e. Fasilitas penunjang lainnya

ESSAY

Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Produk wisata merupakan jenis jasa pelayanan yang dibutuhkan oleh wisatawan sejak
perencanaan wisata sampai pada keberangkatan dan diakhiri dengan kembali kerumah
dimana dia tinggal dengan membawa kesan menyenangkan. Berdasarkan pengertian
produk wisata tersebut sebutkan unsur pokok yang membentuk produk sehingga
merupakan satu paket!

2. Jelaskan ciri-ciri produk wisata!

3. Jelaskan perbedaan antara biro perjalanan dengan travel agent!

4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan perjalanan wisata!

5. Jelaskan dan berikan contoh wisata untuk olahraga (sports tourism)!

Anda mungkin juga menyukai