Anda di halaman 1dari 4

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH SULAWESI TENGGARA


“PRO JUSTITIA”

BERITA ACARA PEMERIKSAAN (TERSANGKA)


Pada hari ini Rabu, 04 September 2019, pukul 11.00 WITA, saya Penyidik
Pada Kepolisian:

Nama : Abdul Maliq, S.H.


Jabatan : Penyidik Pada Kepolisian Polda Sultra
Berdasarkan Surat Perintah Dimulainya Penyidikan Nomor : SPDP-
089/03/09/2019 tanggal 04 September 2019, telah memeriksa seorang
Tersangka yang dihadapan saya mengaku:

Nama : Agus Setyo alias Agus


Tempat, tanggal lahir: Kendari, 14 April 1995
Umur : 24 Tahun
Alamat : Jalan Latsitarda Nomor 23 Kambu, Kendari
Kebangsaan : Indonesia
Agama : Islam
Pendidikan : S1 (ekonomi)
Pekerjaan : Karyawan swasta

Ia diperiksa sebagai Tersangka dalam perkara kasus pembunuhan yang


dilakukannya terhadapa korban a.n Ayu Anggraini. Atas pertanyaan saya,
saksi memberikan jawaban sebagai berikut:

PERTANYAAN JAWABAN
01.Apa benar saudara mengenal saudara Ayu Anggraini?------------------------
-----01. Ya, benar pak---------------------------------------------------------------------
02.Sejak kapan saudara mengenal Ayu Anggraini?----------------------------------
-----02. Sejak tahun 2016 pak-----------------------------------------------------------
03.Apa hubungan anda dengan Ayu Anggraini?
-----03.Dia merupakan pacar saya. ------------------------------------------------
04.Sudah berapa lama anda menjalin hubungan pacaran dengan Ayu
Anggraini?------------------------------------------------------------------------------
-----04. Kurang lebih 2 tahun pak--------------------------------------------------
05.Kapan terakhir kali anda bertemu dengan Ayu Anggraini ? --------------------
-----05. Seingat saya tanggal 29 Agustus pak--------------------------------------
06.Pada pertemuan terakhir itu saudara bertemu dengan Ayu Anggraini
dimana? -------------------------------------------------------------------------------------
-----06. Saya bertemu dengannya dikosnya pak dikos Atira--------------------
07. Apa yang anda lakukan dengan Ayu Anggraini pada saat bertemu
dengannya saat itu? ----------------------------------------------------------------------
-----07. Saya hanya sekedar bercerita dengannya mengenai hubungan
kami. ------------------------------------------------------------------------------------------
08. Lalu kenapa bisa sampai Ayu Anggraini bisa sampai tewas pada saa
itu?-
-----08. Semua karena salah saya pak, pada saat itu saya sedang sangat
emosi karena dia pergi kencan dengan pria lain, dia sangat melukai
perasaan saya dan tiba-tiba ia memutuskan saya tanpa sebab---------------
09. Lalu setelah anda diputuskan oleh Ayu Anggraini apa yang anda lakukan
selanjutnya? --------------------------------------------------------------------------------
-----09. Pada saat itu sebenarnya saya bergegas pulang tapi setelah
mengatakan bahwa dia akan menikah dengan lelaki teman kencannya
saya sangat emosi lalu kemudian mencekiknya hingga lemas.
10. Mengenai sebilah pisau yang tertancap di perut Ayu Anggraini apakah
saudara mengetahuinya? ---------------------------------------------------------------
-----10. Iya pak, itu adalah pisau yang saya gunakan untuk menikamnya
yang saya dapat dikamarnya dekat tempat ia biasa memasak----------------
11. Kenapa sampai bisa anda menikam Ayu Anggraini? ----------------------------
-----11. Sebenarnya saya tidak memiliki niat untuk menikamnya hanya
pada saat itu saya sangat kesal dan tidak dapat mengontrol emosi saya
dan secara tidak sadar sudah menikamnya beberapa kali----------------------
12. Setelah anda menikamnya apa yang saudara perbuat selanjutnya? --------
-----12. Saat itu saya panic dan langsung mengambil kunci kamar Ayu
lalu mengunci dikamar dan saya langsung mengambil motor saya dan lari
pulang kerumah--------------------------------------------------------------------------
13. Dari keterangan yang saudara sebutkan diatas,apakah masih ada
keterangan lain yang saudara ingin sampaikan?
--------------------------------------13. Tidak ada pak saya sangat menyesal
dengan apa yang telah saya
perbuat---------------------------------------------------------------------------------------
14. Apakah keterangan yang saudara sebutkan adalah keterangan yang
sebenar-benarnya?
----------------------------------------------------------------------------14.
Iya--------------------------------------------------------------------------------
15. Apakah tidak ada paksaan dari pihak manapun? ---------------------------------
-----15. Iya tidak ada-----------------------------------------------------------------------

Yang memberi keterangan

Agus Setyo
Demikian Berita Acara Keterangan saksi ini di buat dengan
sebenarnya atas kekuatan sumpah jabatan kemudian di tutup dan di tanda
tangani pada hari, tanggal dan tempat seperti tersebut di atas.
Penyidik

ABDUL MALIQ, S.H.


AKBP NRP 78110078

Anda mungkin juga menyukai