Anda di halaman 1dari 2

RANGKUMAN TEMA 5 (1E)

1. PKN
Keberagaman karakteristik individu di rumah
- Anggota keluarga memiliki ciri-ciri yang mirip, tetapi ada juga yang tidak
mirip. Contoh: Ayah berbadan gemuk, Ibu berambut lurus, kakak
berhidung mancung
- Anggota keluarga memiliki olahraga, makanan dan hewan kegemaran
yang berbeda-beda
- Benda disekitar kita juga memiliki ciri-ciri contohnya buah rambutan,
warna rambutan berwarna merah, bentuknya bulat dan permukaan
rambutan kasar

2. B. INDONESIA
Ungkapan kasih sayang kepadada orang tua dan sahabat melalui puisi anak/
syair lagu
- Lagu “Kasih Ibu” menceritakan tentang rasa syukur seorang anak kepada
orang tua.

3. MATEMATIKA
Bilangan cacah sampai sampai dengan 99 dan nilai tempat penyusun
lambang bilangan
- Lambang bilangan (1, 2, 3, 15, 16, 18)
- Nama bilangan (15 = lima belas)
- 29 → 9 bulatan pada satuan = 9 satuan = 9
2 bulatan pada puluhan = 2 puluhan = 20
29 = 20 + 9
= 2 puluhan + 9 satuan
Nilai tempat dari angka 2 adalah puluhan
Nilai tempat dari angka 9 adalah satuan
4. SBdP
Karya ekspresi dua dan tiga dimensi
- Karya dua dimensi hanya memiliki dimensi panjang dan lebar atau
karya yang hanya dapat dilihat dari satu arah pandang saja. Contohnya:
seni lukis, gambar, foto, ilustrasi
- Karya tiga dimensi memiliki dimensi panjang, lebar dan tinggi atau
dapat dilihat dari berbagai arah
- Teknik dalam membuat karya seni dua dan tiga dimensi yaitu melipat,
menggunting dan merekat. Bahannya terdiri dari kertas, kayu, daun
kering dan tanah liat

5. PJOK
Gerak dasar lokomotor dan non lokomotor
- Gerakan locomotor merupakan gerakan perpindah tempat, di mana
pada suatu bagian tubuh tertentu berpindah atau bergerak. Contohnya
pada gerakan melompat, berjalan, berlari, dan memanjat.
- Gerakan non locomotor merupakan gerakan yang tidak disertai dengan
berpindah tempat. Contohnya memutar, membungkuk, menggeleng
dan mengayun.

Anda mungkin juga menyukai