Anda di halaman 1dari 3

Jurnal Refleksi Individu - Fase II : Atur dan Mulai Eksekusi Rencana

1. Menggambarkan secara umum kemajuan projek dan menceritakan ulang peristiwa


penting atau tantangan konkret yang terjadi. Pada level kelompok, disusun kolektif
bersama-sama semua anggota kelompok. Pada level individu merespon
kinerja/kontribusi dan tantangan yang dihadapi diri sendiri sesuai peran/tanggung
jawab masing-masing.

“Membuat Prakarya Melalui Garpet Sari (Meningkatkan Kreativitas yang Atraktif dan
Inovatif)” adalah proyek yang dikoordinir oleh kelompok kami yaitu Kelompok Samarinda I.
Fase II: Dalam Pengorganisasian dan Memulai Rencana, kami menentukan berapa banyak
uang yang akan dikeluarkan untuk proyek ini. Selain membahas dana, saya dan kelompok
mengadakan rapat internal untuk membahas jadwal pelaksanaan dan aspek teknis.

Pada fase II, kelompok menghadapi kesulitan yang lebih luas. Yang pertama masih soal
manajemen waktu karena PPL full pada hari Senin sampai Sabtu. Selain itu, beberapa
anggota mengikuti PPL di rumah masing-masing, yang terletak di kota-kota yang berbeda
dengan sekolah sasaran proyek. sehingga kami harus memilih waktu selama pelaksanaan
yang dapat dihadiri oleh semua anggota kelompok. Selain itu, agar proyek berjalan lancar,
kami harus mengatur waktu dengan cermat untuk kegiatan yang akan dilakukan selama
Ramadhan.

Peralatan yang akan digunakan saat mengerjakan proyek terbatas merupakan salah satu
peristiwa lain yang akan terjadi selama pelaksanaan proyek ini. Selain itu, beberapa bahan
seperti tanah subur untuk tanaman toga sulit didapat. Menjaga tanaman toga agar tidak layu
atau mati serta menjaga alat dan bahan yang digunakan, yang sebelumnya hilang dari lokasi
pelaksanaan proyek, merupakan tantangan lain.

Komitmen yang saya buat dalam pertemuan yang terkait dengan pelaksanaan usaha kali ini
adalah untuk ikut memberikan ide, tenaga, waktu dan biaya demi kelancaran pelaksanaan
usaha. Tantangan yang saya hadapi dalam menyelesaikan peran dan kewajiban saya adalah
titik di mana salah satu mitra yang bertanggung jawab atas masalah ini tidak dapat
bergabung, jadi saya perlu mengambil kendali atas kewajiban melihat masalah ini secara
keseluruhan.
2. Menjabarkan tanggapan yang diberikan dalam menghadapi peristiwa yang
diceritakan, misalnya melalui pemberian opini, pertanyaan, ataupun tindakan yang
diambil saat peristiwa berlangsung.

Mengenai kesulitan kelompok, tindakan/solusi yang kami temui adalah mengatur jadwal
kegiatan antara kegiatan PPL dan proyek kepemimpinan sehingga tidak berdampak dan tidak
mengganggu kegiatan di satu sekolah. Selain itu, memanfaatkan secara maksimal peralatan
yang digunakan agar kegiatan proyek dapat berjalan lancar dan mencari dan meminjam
peralatan yang diperlukan dari masyarakat yang tinggal di sekitar sekolah proyek.

Solusi untuk mengatasi peristiwa lainnya yaitu mencari tanah di daerah pedesaan untuk
mendapatkan tanah yang bagus untuk tanaman toga. Serta beberapa bahan yang dibawa ke
tempat pelaksanaan proyek setiap hari agar tidak kehilangan bahan lainnya, dan seluruh
anggota pelaksana proyek tetap menjaga dan merawat tanaman toga tersebut. Jika
memungkinkan, kami juga mendiskusikan dengan kelompok, berkonsultasi dengan sekolah,
dan berkonsultasi dengan dosen untuk meminta saran.

Adapun tantangan yang saya hadapi dalam melaksanakan peran dan tanggung jawab ini
adalah meminta izin untuk datang kesekolah untuk melaksanakan proyek. Hal ini karena
bertepatan dengan fase II bertepatan dengan bulan Ramadhan yang dimana sekolah ada
banyak libur pada bulan tersebut, sehingga tidak bisa datang kesekolah. Tindakan/solusi
untuk menghadapi tantangan peristiwa ini yaitu dengan meminta izin pada petugas sekolah
untuk dibukakan gerbang sekolah agar dapat datang dan mengerjakan ketempat proyek
tersebut. Dan juga saya meminta izin kepada wakil kepala sekolah agar tidak ada salah
paham antara sekolah dan kelompok sehingga tantangan tersebut dapat diselesaikan dengan
baik.

3. Menghubungkan kaitan antara peristiwa dengan pengetahuan, keterampilan,


keyakinan atau informasi lain dalam lingkup PK-II yang dikerjakan kelompok.

Pemahaman yang saya peroleh adalah bahwa saya dapat memikirkan visi fungsional apa
yang dapat dijalankan dengan sekolah secara objektif sehingga perkembangan yang produktif
dapat diperoleh. Manfaat utama yang saya dapatkan adalah kemampuan untuk melakukan
percakapan dan bekerja sama dengan mitra yang berbeda sehingga saya dapat berinteraksi
dengan mitra dalam jadwal harian yang objektif secepat mungkin.

Keyakinan bahwa saya berkomitmen, mendapat dukungan, dan berkontribusi aktif dengan
pemangku kepentingan sehingga peran dan tanggung jawab di sekolah/masyarakat sasaran
dapat dipetakan secara individu dan kelompok adalah sesuatu yang saya peroleh dari ptoyek
kepemimpinan II.

4. Menganalisis dengan detail mengapa peristiwa tersebutdapat terjadi, lalu


mengambil beberapa perspektif lain,misalnya dari teori atau kejadian lain
yang serupa, untukmendukung analisis tersebut.

Peristiwa tersebut dapat terjadi karena dalam suatu program gerakan akan selalu ada
kesulitan dalam pelaksanaannya. Harus ada solusi untuk masalah jika ada tantangan. Karena
PK II diharapkan dapat mengikuti pengelolaan efek dari usaha yang kami rencanakan.
Rencana tahap II kemudian dapat dilanjutkan dengan pelaksanaan penataan. Proses, hasil,
dan dampak pelaksanaan proyek ini terhadap peningkatan kualitas pendidikan anak di
sekolah, masyarakat sekitar, dan masyarakat sasaran harus dipahami dan dijelaskan oleh
kelompok kami.

5. Menuliskan rencana tindak lanjut merespon peristiwa tersebut atau rencana


alternatif jika kejadian serupa terjadi di masa mendatang projek ini sebagai
rekomendasi.

Saya akan dapat belajar dari segala kekurangan, melakukan berbagai perbaikan, dan
menindaklanjuti kegiatan yang saya lakukan selanjutnya untuk membuatnya lebih baik lagi
melalui peristiwa penting yang terjadi dan peran yang saya mainkan dalam kegiatan
kelompok ini. Saya akan mengembangkan wawasan, keterampilan komunikasi, tanggung
jawab atas peran saya, disiplin, dan keterampilan kepemimpinan lainnya melalui kegiatan ini.
Dengan mengikuti berbagai kegiatan pelatihan dan pengembangan, saya juga akan terus
meningkatkan kemampuan saya.

Anda mungkin juga menyukai