Anda di halaman 1dari 8

ANGGARAN DASAR

KERABAT MAHASISWA ANTROPOLOGI


FAKULTAS SASTRA UNIVERSITAS UDAYANA

MUKADIMAH

Mahasiswa sebagai inti pembaharuan sosial dan budaya mempunyai tanggung jawab
dan peranan yang penting dalam kehidupan masyarakat. Sebagai generasi muda bertekad
memberikan baktinya untuk mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

BAB I
NAMA, WAKTU, dan TEMPAT KEDUDUKAN ORGANISASI

Pasal 1
Nama
Organisasi ini bernama Kerabat Mahasiswa Antropologi Universitas Udayana, yang
selanjutnya disebut KRAMA FS-UNUD.

Pasal 2
Waktu, Tempat, dan Kedudukan
1) KRAMA FS-UNUD didirikan kembali pada tanggal 25 November 2012.
2) KRAMA FS-UNUD bertempat di Fakultas Sastra Universitas Udayana, Jalan Pulau
Nias No. 13 Denpasar.
3) KRAMA FS-UNUD berkedudukan d bawah naungan Jurusan Antropologi dan Senat
Mahasiswa Fakultas Sastra Universitas Udayana.

BAB II
LAMBANG, STEMPEL, dan KOP SURAT

Pasal 3
Lambang
KRAMA FS-UNUD menggunakan lambang KRAMA FS-UNUD.

Pasal 4
Stempel
KRAMA FS-UNUD menggunakan stempel KRAMA FS-UNUD.

Pasal 5
Kop Surat
KRAMA FS-UNUD menggunakan kop surat KRAMA FS-UNUD.

BAB III
ASAS, SIFAT, dan TUJUAN

Pasal 6
Asas
KRAMA FS-UNUD berasaskan Pancasila dan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Pasal 7
Sifat
KRAMA FS-UNUD bersifat mandiri, demokratis, dan kekeluargaan.

Pasal 8
Tujuan
1) Terbinanya insan akademis, pengabdi yang bernafaskan Pancasila, dan
bertanggung jawab atas terwujudnya masyarakat adil dan makmur
2) Mempersiapkan mahasiswa kritis, konstruktif, analitis, objektif, berinisiatif,
dan jujur.

BAB IV
STATUS, PERAN, dan FUNGSI ORGANISASI

Pasal 9
Status
KRAMA FS-UNUD adalah Himpunan Mahasiswa Jurusan Antropologi FS-UNUD.

Pasal 10
Peran
KRAMA FS-UNUD berperan sebagai wadah aktualisasi mahasiswa Jurusan Antropologi FS-
UNUD.

Pasal 11
Fungsi
KRAMA FS-UNUD berfungsi sebagai payung kegiatan mahasiswa yang berasaskan Tri
Dharma Perguruan Tnggi.

BAB V
KEANGGOTAAN

Pasal 12
Anggota KRAMA
Yang menjadi anggota KRAMA FS-UNUD adalah mahasiswa jurusan antropologi FS-
UNUD yang telah mengikuti proses inisiasi.

BAB VI
SANKSI

Pasal 13
Sanksi
Sanksi yang dikenakan pada setiap anggota yang melanggar ketentuan KRAMA FS-UNUD
dan AD/ART yang ditentukan lewat sidang adat atau sidang anggota.

BAB VII
STRUKTUR KEKUASAAN ORGANISASI

Pasal 14
Tingkat Kekuasaan
1) Tingkat kekuasaan tertinggi KRAMA FS-UNUD terletak pada Sidang Adat.
2) Sidang Anggota merupakan kekuasaan tertinggi KRAMA FS-UNUD setingkat di
bawah Sidang Adat.
3) Rapat Pengurus merupakan kekuasaan tertinggi KRAMA FS-UNUD setingkat di
bawah Sidang Anggota.

Pasal 15
Tanggung Jawab Pengurus KRAMA
Pengurus KRAMA FS-UNUD bertanggung jawab atas penyelenggaraan kerja KRAMA FS-
UNUD pada rapat pengurus.

Pasal 16
Jaringan Koordinasi KRAMA
KRAMA FS-UNUD dapat berkoordinasi dengan Jaringan Kekerabatan Antropologi
Indonesia dan organisasi lainnya secara mandiri.

Pasal 17
Koordinator Tingkat
Di tingkat angkatan ditunjuk seorang Koordinator Tingkat (korti).

BAB VIII
LEMBAGA KHUSUS

Pasal 18
Lembaga Khusus
KRAMA FS-UNUD dapat memiliki lembaga khusus yang bersifat mandiri di bawah naungan
KRAMA FS-UNUD.

BAB IX
KEUANGAN dan HARTA BENDA

Pasal 19
Keuangan
Keuangan KRAMA FS-UNUD bersumber dari:
1. Kas KRAMA FS-UNUD.
2. Usaha-usaha penggalian dana yang sifatnya tidak mengikat.

Pasal 20
Harta Benda
KRAMA FS-UNUD memiliki harta benda yang pemeliharaannya diserahkan pada setiap
pergantian pengurus KRAMA FS-UNUD, berupa loker KRAMA di jurusan, arsip-arsip
kegiatan, dan bukti-bukti dokumentasi.

BAB X
PELINDUNG, PENASIHAT, dan PENANGGUNG JAWAB

Pasal 21
Pelindung
Pelindung KRAMA FS-UNUD adalah Ketua Jurusan Antropologi FS-UNUD.

Pasal 22
Penasihat
Penasihat KRAMA FS-UNUD adalah dosen yang menjabat sebagai ketua dan wakil ketua
laboratorium Antropologi FS-UNUD dan disetujui oleh pengurus KRAMA FS-UNUD.

Pasal 23
Penanggung Jawab
Penanggung jawab KRAMA FS-UNUD adalah ketua KRAMA FS-UNUD yang terpilih.

BAB XI
PERUBAHAN AD/ART

Pasal 24
Perubahan AD/ART
Perubahan AD/ART hanya dapat dilakukan lewat Sidang Adat atau Sidang Anggota yang
dihadiri sedikitnya oleh perwakilan 4 angkatan yang masih terdaftar atau yang masih aktif.

BAB XII
PEMBUBARAN KRAMA

Pasal 25
Pembubaran Krama
Pembubaran KRAMA FS-UNUD hanya dapat dilakukan atas dasar keputusan dari Sidang
Adat dengan rekomendasi dari Ketua Jurusan Antropologi FS-UNUD.

BAB XIII
ATURAN-ATURAN TAMBAHAN

Pasal 26
1) Peraturan-peraturan yang ada dalam AD/ART ini tetap berlaku hingga ditetapkan
yang baru.
2) AD/ART ini berlaku sejak ditetapkan.
3) Hal-hal yang belum diatur dalam AD akan dibuat tersendiri kemudian, sepanjang
tidak bertentangan dengan AD/ART yang telah disahkan.
ANGGARAN RUMAH TANGGA
KERABAT MAHASISWA ANTROPOLOGI
FAKULTAS SASTRA UNIVERSITAS UDAYANA

BAB I
LAMBANG, STEMPEL, dan KOP SURAT

Pasal 1
(berisi gambar lambang, stempel, dan kop surat KRAMA FS-UNUD)

KEANGGOTAAN

BAB II
KEANGGOTAAN

Pasal 2
Anggota Kerabat
Anggota KRAMA FS-UNUD adalah mahasiswa jurusan antropologi yang telah mengikuti
proses inisiasi dan disahkan dalam ritual yang dipimpin oleh ketua KRAMA FS-UNUD.

Pasal 3
Anggota JKAI
Anggota yang telah mengikuti inisiasi, secara otomatis mendapat pengakuan sebagai anggota
JKAI.

BAB III
SYARAT-SYARAT KEANGGOTAAN

Pasal 4
Syarat Anggota KRAMA
a. Terdaftar sebagai mahasiswa jurusan antropologi di Fakultas Sastra Universitas
Udayana.
b. Mengikuti inisiasi dan disahkan lewat ritual yang dipimpin oleh ketua KRAMA
FS-UNUD serta disaksikan oleh anggota kerabat lainnya.

BAB IV
HAK ANGGOTA

Pasal 5
Hak Anggota
Anggota Krama:
a. Berhak mengeluarkan usul, mengeluarkan pendapat, dan hak suara pengambilan
keputusan dalam lingkup KRAMA FS-UNUD.
b. Berhak memilih dan dipilih dalam kepengurusan KRAMA FS-UNUD.
c. Berhak mengikuti kegiatam interen dan eksteren KRAMA FS-UNUD yang
diadakan dengan kerjasama JKAI (atau masih dalam lingkup JKAI)
d. Mahasiswa antropologi yang belum mengikuti inisiasi, berhak membantu acara di
luar kegiatan KRAMA, kecuali terdaftar sebagai anggota KRAMA.
BAB V
KEWAJIBAN ANGGOTA

Pasal 6
Kewajiban Anggota
Seluruh anggota berkewajiban untuk:
a. Menjaga nama baik KRAMA FS-UNUD.
b. Berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang diadakan oleh KRAMA FS-UNUD dan
JKAI.
c. Anggota KRAMA FS-UNUD berkewajiban untuk mempererat hubungan dengan
JKAI.

BAB VI
SANKSI

Pasal 7
Sanksi
Sanksi dikenakan kepada anggota KRAMA FS-UNUD berupa teguran bertahap yang
dilakukan oleh ketua krama, ketua laboratorium, dan ketua jurusan.

BAB VII
RANGKAP ANGGOTA dan RANGKAP JABATAN

Pasal 8
Rangkap Anggota dan Rangkap Jabatan
a. Dalam keadaan tertentu, anggota KRAMA FS-UNUD dapat merangkap menjadi
pengurus atau anggota organisasi lain yang tidak sejenis.
b. Anggota yang memiliki kedudukan di organisasi lain harus menyesuaikan
tindakan-tindakannya dengan AD/ART yang telah disahkan.

STRUKTUR KEKUASAAN

BAB VIII
SIDANG ADAT

Pasal 9
Status
a. Sidang Adat merupakan kekuasaan tertinggi KRAMA FS-UNUD.
b. Sidang Adat dapat dilakukan bilamana ada masalah interen dan eksteren KRAMA
FS-UNUD yang sifatnya sangat mendesak.
c. Sidang Adat wajib dihadiri oleh seluruh anggota KRAMA FS-UNUD dan
pengurus inti KRAMA FS-UNUD.
d. Sidang Adat dipimpin oleh salah satu anggota KRAMA FS-UNUD yang terpilih.
e. Alumni dan demisioner berhak mengikuti Sidang Adat, tetapi tidak memiliki hak
suara.

BAB IX
SIDANG ANGGOTA
Pasal 10
Status
a. Sidang Anggota merupakan kekuasaan tertinggi di bawah Sidang Adat.
b. Sidang Anggota dilakukan untuk membahas masalah-masalah interen KRAMA
FS-UNUD.
c. Sidang Anggots wajib dihadiri oleh pengurus inti dan seluruh anggota KRAMA
FS-UNUD.

BAB X
RAPAT PENGURUS

Pasal 11
Status
a. Rapat Pengurus merupakan kekuasaan tertinggi setingkat di bawah Sidang
Anggota.
b. Rapat Pengurus diadakan untuk membahas program kerja kepengurusan.
c. Rapat Pengurus harus dihadiri oleh seluruh pengurus KRAMA FS-UNUD.

BAB XI
PENGURUS KRAMA FS-UNUD

Pasal 12
Status
a. Ketua KRAMA FS-UNUD terpilih membentuk susunan pengurus.
b. Masa jabatan pengurus KRAMA FS-UNUD adalah 1 tahun, terhitung semenjak
serah terima pengurus KRAMA FS-UNUD demisioner kepada pengurus baru.

Pasal 13
Komposisi Personalia KRAMA FS-UNUD
a. Formasi pengurus KRAMA FS-UNUD, sekurang-kurangnya terdiri dari ketua,
sekretaris, dan bendahara.
b. Dibantu oleh koordinator bidang, seperti:
1. Bidang Ilmiah
2. Bidang Humas
3. Sunari Penjor

Pasal 14
Tugas dan Wewenang
a. Pengurus KRAMA FS-UNUD mengadakan rapat kerja kepengurusan minimal 3
bulan sekali.
b. Melaksanakan hasil rapat kerja.
c. Membentuk panitia kegiatan.
d. Menyampaikan laporan kerja kepada seluruh anggota melalui rapat pengurus.
e. Mensosialisasikan AD/ART dan program kerja.

BAB XII
BADAN-BADAN OTONOM

Pasal 15
Status
Badan otonom merupakan bagian dari KRAMA FS-UNUD, seperti Media Sunari Penjor dan
badan otonom lainnya.

Pasal 16
Tugas
Badan otonom KRAMA FS-UNUD bertugas melaksanakan fungsi dan peran masing-masing.
(dimasukkan job desk masing-masing bidang)

BAB XIII
PERUBAHAN AD/ART

Pasal 17
Perubahan AD/ART
a. Perubahan AD/ART hanya dapat dilakukan oleh Sidang Adat atau Sidang Anggota
yang wajib dihadiri oleh seluruh pengurus inti KRAMA FS-UNUD dan perwakilan
dari 4 angkatan yang terdaftar.
b. Rencana perubahan AD/ART disampaikan kepada anggota KRAMA FS-UNUD
sekurang-kurangnyua satu minggu sebelum diadakannya Sidang Adat atau Sidang
Anggota.

BAB XIV
ATURAN-ATURAN TAMBAHAN

Pasal 18
a. Setiap anggota KRAMA FS-UNUD dianggap telah mengetahui AD/ART yang
telah ditetapkan.
b. Hal-hal yang belum ditetapkan dalam AD/ART akan ditetapkan dalam Sidang
Adat atau Sidang Anggota sepanjang tidak bertentangan dengan AD/ART yang
telah disahkan.

Anda mungkin juga menyukai