Anda di halaman 1dari 18

AD/ART

(Anggaran Dasar Rumah Tangga)


Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik
Universitas Lakidende
ANGGARAN DASAR (AD)

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS LAKIDENDE

VISI  DAN MISI

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS LAKIDENDE

VISI:

Terwujudnya Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende yang Produktif (Profesional,


Peduli, Kreatif dan Prestatif)

MISI:

Menjadikan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende sebagai role
model Lembaga Kemahasiswaan dalam peningkatan Kredibilitas dan Akuntabilitas tata kelola
Organisasi Mahasiswa di Tingkat Nasional.

Optimalisasi Kepedulian dan Pelayanan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik


Universitas Lakidende terhadap kondisi kampus, masyarakat, bangsa dan negara.

Mendorong peningkatan Kreatifitas dan Prestasi Mahasiswa melalui program-program Interaktif


dan Inovatif.
LATAR BELAKANG

Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa, bangsa Indonesia telah berhasil merebut
kemerdekaan dari kaum penjajah, maka setiap warga negara berkewajiban mengisi kemerdekaan
itu dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia menuju tercapainya kehidupan
masyarakat yang sehat, adil dan makmur.

Mahasiswa sebagai warga negara yang berperan aktif dalam perjuangan dan pergerakan
kemerdekaan, sadar akan hak dan kewajiban serta peran dan tanggung jawabnya kepada umat
manusia dan bangsa sebagai insan akademis yang profesional. Perjuangan pergerakan mahasiswa
akan selalu ada sebagai agen perubah, kekuatan moral, dan bekal masa depan untuk mengusung
cita-cita perjuangan bangsa. Maka dari itu untuk mewujudkan keinginan luhur tersebut
diperlukan sebuah wadah bersama yang menampung dan mengkoordinasikan segala kegiatan
mahasiswa khususnya di lingkup Fakultas Teknik Universitas Lakidende, yang bertujuan
mempersatukan Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende dan juga sebagai wadah
dalam membina mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende menuju terwujudnya
mahasiswa yang beriman dan bertakwa, mencetak kader-kader pemimpin yang berintegritas
tinggi, memadukan segenap kompetensi mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende dan
memperjuangkan aspirasi mahasiswa demi terwujudnya  stabilitas kehidupan mahasiswa
Fakultas Teknik Universitas Lakidende sehingga dapat memberikan kontribusi yang positif
terhadap pembangunan Negara Indonesia terutama di lingkup Fakultas Teknik Universitas
Lakidende. Wadah ini adalah Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas
Lakidende.

Meyakini bahwa tujuan dan cita-cita mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende hanya
didapat atas petunjuk Allah Yang Maha Pemberi Petunjuk disertai usaha-usaha  teratur,
terencana dan penuh kebijaksanaan, kami mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende
bersatu, menghimpun diri dalam Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas
Lakidende yang digerakan dengan pedoman berbentuk Anggaran Dasar sebagai berikut:
BAB I

KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende adalah satu-satunya


Lembaga Eksekutif Mahasiswa yang berada di Fakultas Teknik Universitas Lakidende dan
bertanggung jawab kepada Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik (DPM-FT)
Universitas Lakidende sebagaimana tercantum dalam AD/ART Keluarga Besar Mahasiswa
(KBM) Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

BAB II

NAMA, WAKTU, DAN TEMPAT KEDUDUKAN

Pasal 2

Organisasi ini bernama Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende
(BEM-FT UNILAKI).

Pasal 3

BEM-FT Unilaki didirikan pada tahun 2019

Pasal 4

BEM-FT Unimal berkedudukan di Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

BAB III
ASAS, LANDASAN, DAN SIFAT

Pasal 5

BEM-FT Unilaki berazazkan Kitab Suci dan Undang-Undang Dasar 1945 (UUD 1945).

Pasal 6
BEM-FT Unimal berlandaskan:

 Ideologi : Pancasila
 Konstitusional : AD/ART BEM-FT Unilaki
 Operasional : SOP BEM-FT Unilaki

Pasal 7

BEM-FT Unilaki bersifat Demokratis, Aspiratif, Solutif, Edukatif, dan Pergerakan sebagai
pengemban amanah dari Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Teknik (DPM-FT) Universitas
Lakidende.

BAB IV
TUJUAN

Pasal 8

BEM-FT Unilaki bertujuan:

1. Menjalankan amanah sebagaimana tercantum dalam AD/ART Badan Eksekutif


Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende yaitu mewujudkan insan akademis
yang kreatif dan inovatif, mengabdi yang didasari keimanan, ketaqwaan, memiliki
integritas serta memperjuangkan nilai-nilai idealisme mahasiswa.
2. Sebagai wadah pemersatu Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende.
3. Memperjuangkan aspirasi Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende.
4. Melaksanakan koordinasi dengan semua Organisasi Mahasiswa Fakultas Teknik
Universitas Lakidende demi terwujudnya stabilitas kehidupan mahasiswa.
5. Meningkatkan intelektualitas dan moralitas mahasiswa sebagi insan terpelajar.
6. Mencetak kader-kader pemimpin yang berintegritas tinggi.

BAB V

KEANGGOTAAN DAN KEPENGURUSAN

Pasal 9

Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende adalah Mahasiswa
Aktif Fakultas Teknik Universitas Lakidende.
Pasal 10

Ayat 1

Pengurus BEM-FT Unilaki adalah Mahasiswa dari setiap Jurusan di Fakultas Teknik Universitas
Lakidende yang telah dilantik dan disahkan sebagai Kabinet BEM-FT Unilaki.

Ayat 2

Pelantikan dan Pengesahan Pengurus BEM-FT Unilaki dilaksanakan oleh DPM-FT Unilaki
selaku pemegang Legislatif  Mahasiswa di Fakultas Teknik Unilaki.

Ayat 3

Pelantikan dan Pengesahan Kabinet BEM-FT Unilaki oleh Dekan Fakultas Teknik Universitas
Lakidende selaku pemegang kebijakan tertinggi di Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

Ayat 4

Yang dimaksud Kabinet adalah seluruh pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik
Universitas Lakidende pada periode tertentu.

BAB VI

KEDAULATAN

Pasal 11

Pemegang kekuasaan Eksekutif tertinggi adalah Ketua BEM-FT Unilaki selaku pemegang
mandat dari DPM-FT Unilaki.

BAB VII

KEUANGAN

Pasal 12

Sumber Keuangan BEM-FT Unilaki berasal dari:

 Kas Pengurus BEM-FT Unilaki.


 Anggaran Ormawa dari Fakultas dan Universitas.
 Dana dari pihak lain yang tidak mengikat.
 

BAB VIII

MUSYAWARAH

Pasal 13

Musyawarah BEM-FT Unilaki terdiri dari:

 Rapat Kerja (RAKER) BEM-FT Unilaki.


 Musyawarah Besar (MUBES) Fakultas Teknik Unilaki.
 Musyawarah Luar Biasa (MUSLUB) Fakultas Teknik Unilaki.
 Rapat Harian Terbatas (RHT).
 Rapat Harian Lengkap (RHL).

BAB IX

LOGO, ATRIBUT DAN MASKOT

Pasal 14

Ayat 1

Logo BEM-FT Unimal diatur dalam Musyawarah Besar (MUBES) Fakultas Teknik Unilaki.

Ayat 2

Atribut Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende (BEM-FT
Unilaki) terdiri dari :

 Pakaian Dinas Harian (PDH) BEM-FT Unilaki.


 Seluruh aksesoris BEM FT Unilaki.

Ayat 3

Maskot Fakultas Teknik Universitas Lakidende diatur dalam Anggaran Dasar (AD) Badan
Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende (BEM-FT Unilaki) dan di sahkan
dalam Musyawarah Besar (MUBES) Fakultas Teknik Unilaki.
Pasal 15

Bendera

Bendera adalah Lambang Bendera BEM-FT Unilaki

Pasal 16

Stempel

Ayat 1

Stempel BEM-FT Unilaki, menggunakan Logo BEM-FT Unilaki berbentuk lingkaran

Ayat 2

Stempel Kegiatan Acara, menggunakan Tulisan Panitia Pelaksana Kegiatan,Tulisan BEM-FT


Unilaki, serta logo dari BEM FT dan logo Unilaki.

BAB X

ATRIBUT

Pasal 17

Ayat I

1. Ketentuan Pakaian Dinas Harian (PDH) BEM-FT Unilaki:


 PDH BEM-FT Unilaki wajib berwarna gelap (hitam, navy blue)
 Logo BEM-FT Unilaki berada di dada dan diatas saku sebelah kiri dengan ukuran
diameter 6 cm .
 Identitas berada di dada dan diatas saku sebelah kanan dengan mencantumkan Nama dan
Bidang.
 Bendera Indonesia berada di lengan sebelah kanan dengan ukuran lebar 6 cm dan panjang
4 cm.
 Logo Kabinet BEM-FT Unilaki berada di lengan sebelah kanan dibawah Bendera
Indonesia Unilaki dengan ukuran diameter 6 cm.
 Logo Universitas Lakidende berada di lengan sebelah kiri dengan ukuran diameter 6 cm.
 Logo Angkatan BEM-FT berada di lengan sebelah kiri, dibawah Logo Universitas
Lakidende dengan ukuran diameter 4 cm.
 Tulisan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende berada di
punggung dengan di dampingi Tahun Periode masing-masing Kabinet.

2. Ketentuan Atribut lain BEM-FT Unilaki


 Tidak dibenarkan membuat Atribut yang berhubungan dengan BEM-FT Unilaki seperti
bordir logo, stiker dan lain sebagainya yang berhubungan dengan logo BEM-FT Unilaki
tanpa izin dari Pihak Tertinggi BEM-FT Unilaki.
 Bendera digunakan dalam setiap agenda kegiatan yang dilaksanakan oleh dan atas nama
BEM-FT Unilaki.
 Penggunaan lambang dilarang digunakan di tempat-tempat yang dapat mencemarkan
nama baik Fakultas Teknik Unilaki.
 Lambang BEM-FT Unilaki hanya boleh digunakan oleh Keluarga Besar BEM-FT
Unilaki.

Ayat 2

Peraturan Atribut Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Lakidende (BEM-FT
Unilaki).

1. Pakaian Dinas Harian (PDH) BEM-FT Unilaki


 Memakai PDH BEM-FT Unilaki saat menghadiri acara resmi di dalam ruang lingkup
Univeristas Lakidende
 Memakai PDH BEM-FT Unilaki saat menghadiri undangan Universitas lain.
 Menjaga PDH BEM-FT Unilaki dengan baik dan benar.
 Dilarang memberi/meminjamkan PDH BEM-FT Unilaki kepada orang lain.
 Tidak dibenarkan memakai PDH BEM-FT Unilaki di tempat yang dapat mencemarkan
nama baik BEM FT Unilaki.
 Tidak dibenarkan memakai PDH BEM-FT Unilaki yang berhubungan dengan Partai
Politik.
 Penyerahan PDH BEM-FT Unilaki harus mengikuti peraturan-peraturan yang akan
diberlakukan oleh pihak tertinggi BEM FT Unilaki.

2. Atribut lain BEM-FT Unilaki


 Meletakkan Atribut pada tempat yang semestinya, yang tidak menjatuhkan harkat dan
martabat BEM-FT Unilaki.
 Menjaga Atribut BEM-FT Unilaki.
BAB XI

PERUBAHAN AD

Pasal 18

Ayat 1

Perubahan AD BEM-FT Unilaki hanya dapat dilakukan dalam pembahasan Rapat Kerja
(RAKER) dan Standar Operasional Prosedur (SOP) BEM-FT Unilaki.

Ayat 2

Perubahan AD BEM-FT Unilaki dapat dilaksanakan apabila disetujui sekurang-kurangnya 2/3


dari jumlah seluruh pengurus Kabinet BEM-FT Unilaki dan juga dihadiri minimal
oleh Demesioner Ketua, Wakil Ketua dan Sekretaris BEM-FT Unilaki tahun sebelumnya.

BAB XII

PEMBUBARAN

Pasal 19

Pembubaran BEM-FT Unilaki hanya dapat dilakukan oleh kesepakatan DPM-FT Unilaki dan
Dekan Fakultas Teknik Unilaki.

BAB XIII

ATURAN TAMBAHAN DAN PENGESAHAN

Pasal 20

Hal-hal yang belum diatur dalam anggaran dasar ini dimuat dalam Anggaran Rumah Tangga
(ART) atau peraturan dan  ketentuan lain sepanjang tidak melanggar Anggaran Dasar (AD).
ANGGARAN RUMAH TANGGA (ART)

BADAN EKSEKUTIF MAHASISWA

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS LAKIDENDE

BAB I

KEPENGURUSAN

Pasal 1

Syarat Kepengurusan BEM-FT Unilaki

Ayat 1

Mahasiswa yang bersangkutan benar-benar tercatat dengan sah sebagai Mahasiswa Aktif
Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

Ayat 2

Mahasiswa yang bersangkutan telah mengikuti proses rekruitmen untuk menjadi pengurus BEM-
FT Unilaki sesuai dengan aturan dan tata cara yang berlaku.

Ayat 3

Aturan dan tata cara rekruitmen diatur pada peraturan tersendiri.

Ayat 4

Mahasiswa yang bersangkutan telah dilantik dan disahkan oleh Dekan Fakultas Teknik
Universitas Lakidende sebagai pengurus Kabinet BEM-FT Unilaki.

Pasal 2

Sanksi Pengurus

Ayat 1

Pengurus dapat dikenakan sanksi apabila tidak memenuhi kewajibannya sebagai pengurus.
Ayat 2

Pengurus dapat dikenakan sanksi berupa:

1. Peringatan secara lisan yang sampaikan oleh Ketua Umum BEM-FT Unilaki dengan
pertimbangan seluruh Pejabat Teras BEM-FT Unilaki.
2. Pembekuan hak pengurus sampai dengan mahasiswa yang bersangkutan membuat surat
pernyataan permohonan maaf kepada BEM-FT Unilaki.
3. Pencabutan status sebagai pengurus BEM-FT Unilaki dengan surat keputusan Ketua
Umum BEM-FT Unilaki.
4. Surat Peringatan jika 3 kali tidak mengikuti Rapat BEM-FT Unilaki terkecuali atas izin
pejabat teras.
5. Surat Pemecatan jika 2 kali tidak mengikuti Rapat BEM-FT Unilaki setelah mendapatkan
Surat Peringatan.
6. Surat Pemecatan secara tidak hormat sebagai Pengurus BEM-FT Unilaki jika terbukti
membawa Nama Lembaga BEM-FT Unilaki untuk kepentingan pribadi, Politik dan
sebagainya yang merugikan BEM-FT Unilaki.

Ayat 3

Tata cara sanksi dan/atau pemberhentian akan diatur dalam ketentuan dan peraturan tersendiri.

Pasal 3

Kehilangan Status Kepengurusan

Mahasiswa kehilangan status sebagai pengurus BEM-FT Unilaki bila:

1. Meninggal dunia.
2. Sudah tidak menjadi Mahasiswa Fakultas Teknik Unilaki.
3. Mahasiswa yang bersangkutan dengan sadar menyatakan pengunduran diri.
4. Melanggar Aturan yang telah disepakati oleh Pengurus BEM-FT Unilaki.
5. Hilang akal.

BAB II

HAK DAN KEWAJIBAN PENGURUS

Pasal 4

Setiap pengurus BEM-FT UNILAKI berhak:


1. Diperlakukan setara sesuai dengan fungsi dan tugas masing-masing tanpa memandang
tahun angkatan dan program studi setiap mahasiswa.
2. Memanfaatkan segala fasilitas BEM-FT Unilaki sesuai dengan peraturan yang berlaku.
3. Mendapatkan perlindungan dari BEM-FT Unilaki jika terjadi permasalahan yang
menyangkut kepengurusannya sebagai pengurus BEM-FT Unilaki dan akan diatur
kemudian.
4. Berserikat, berkumpul, dan mengeluarkan pendapat baik lisan maupun tulisan dengan
tujuan membangun kemajuan Fakultas Teknik Unilaki.
5. Mengikuti segala jenis kegiatan yang diselenggarakan oleh BEM-FT Unilaki sesuai
dengan peraturan yang berlaku pada setiap kegiatan.
6. Mendapatkan bimbingan dan/atau pelatihan mengenai keorganisasian.
7. Mewakili BEM-FT Unilaki baik ke dalam maupun ke luar lingkungan Fakultas Teknik
Universitas Lakidende.

Pasal 5

Setiap pengurus BEM-FT Unilaki bekewajiban:

1. Mentaati AD/ART dan Standar Operasional Prosedur (SOP) BEM-FT Unilaki.


2. Menjaga nama baik BEM-FT Unilaki dan institusi Fakultas Teknik Unilaki.
3. Melaksanakan fungsi dan tugas masing-masing sesuai dengan arahan kerja BEM-FT
Unilaki.
4. Menjalin kerjasama antar pengurus BEM-FT Unilaki dengan tetap menjaga
profesionalitas kerja.

BAB III

SEKRETARIAT

Pasal 6

Sekretariat BEM-FT Unilaki adalah ruang atau tempat berkumpulnya Pengurus BEM-FT Unilaki
untuk melaksanakan Rapat, menyimpan arsip dan lain sebagainya yang berhubungan dengan
BEM-FT Unilaki.

Pasal 7

Ayat 1

Peraturan Sekretariatan ditetapkan dalam Forum dengan mengetahui Ketua Bidang ADM dan
Kesekretariatan dan menyetujui Pejabat Teras BEM-FT Unilaki.

Ayat 2

Peraturan Sekretariatan Bem FT Unilaki :


1. Menjaga kebersihan dan kenyamanan sekretariat BEM FT Unilaki.
2. Menjaga Inventaris/perlengkapan/peralatan yang ada di sekretariat BEM FT Unilaki.
3. Dilarang tidur selama kegiatan di sekretariat BEM FT Unilaki berlangsung.
4. Jadwal aktif sekretariat BEM FT Unilaki dimulai dari pukul 10.00 s/d 18.00 WIB.
5. Peralatan dan perlengkapan sekretariat BEM FT Unilaki yang telah
dipinjam/digunakan/dikeluarkan untuk diletakkan kembali pada tempatnya dan seperti
kondisi semula.
6. Dilarang membuang sampah dihalaman sekretariat BEM FT Unilaki.
7. Dilarang parkir di halaman sekretariat BEM FT Unilaki pada saat jadwal aktif sekretariat.
8. Bagi yang tidak terdaftar sebagai pengurus BEM FT Unilaki dilarang masuk kedalam
sekretariat terkecuali memiliki izin dari ketua bidang administrasi & kesekretariatan.
9. Dilarang menyimpan/meletakkan barang pribadi di dalam sekretariat BEM FT Unilaki
baik berupa tas, helm, baju dan sepatu terkecuali memiliki izin dari ketua bidang
administrasi & kesekretariatan.
10. Apabila barang pribadi tercecer di dalam sekretariat BEM FT Unilaki maka pihak BEM
FT Unilaki tidak bertanggung jawab atas kehilangan barang tersebut.
11. Dilarang membuat keributan didepan sekertariatan BEM FT selama ada kegiatan
berlangsung.
12. Dilarang melakukan aktifitas dilingkungan sekretariat dan dilarang membuat keributan
didalam sekretariat pada waktu sholat Jum’at.
13. Apabila semua peraturan diatas tidak di indahkan, maka bidang adm & kesekretaitan
berhak mengeluarkan pengurus dari ruang kesekretariatan.

BAB IV

STRUKTUR ORGANISASI

Pasal 8

1. Ketua Umum
2. Wakil Ketua Umum
3. Sekretaris Umum
4. Bendahara Umum
5. Kepala Bagian Internal
6. Kepala Bagian Eksternal
7. Bidang Administrasi dan Kesekretariatan
8. Bidang Kesejahteraan Mahasiswa dan Hubungan Masyarakat
9. Bidang Agama, Politik dan Hukum
10. Bidang Olahraga dan Seni
11. Bidang Informasi dan Komunikasi
BAB V

MUSYAWARAH

Pasal 10

Rapat Kerja (RAKER)

Ayat 1

Raker adalah rapat yang dilaksanakan pada awal kepengurusan untuk membahas program kerja
selama satu periode kepengurusan.

Ayat 2

Raker minimal dihadiri oleh setengah dari jumlah ditambah satu orang pengurus BEM-FT
Unilaki dan sudah mencakup perwakilan dari setiap Bidang.

Ayat 3

Ketentuan dan mekanisme RAKER akan diatur dalam Tata Tertib RAKER.

Ayat 4

Hasil  disahkan oleh Ketua Umum BEM-FT Unilaki dengan surat keputusan BEM-FT
Universitas Lakidende.

Pasal 10

Musyawarah Besar (MUBES)

Ayat 1

MUBES adalah rapat yang dilaksanakan untuk mengambil seluruh keputusan dari Mahasiswa
Fakultas Teknik Unilaki.

Ayat 2

MUBES dihadiri oleh seluruh Ormawa Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

Ayat 3

MUBES diatur dan dikoordinir langsung oleh DPM-FT Unilaki


Pasal 11

Musyawarah Luar Biasa (MUSLUB)

Ayat 1

MUSLUB adalah rapat yang dilaksanakan untuk mengambil keputusan dengan kejadian-
kejadian yang terjadi secara mendadak.

Ayat 2

MUSLUB dihadiri oleh Seluruh Ormawa Fakultas Teknik Universitas Lakidende.

Ayat 3

MUSLUB diatur dan dikoordinir langsung oleh DPM-FT Unilaki.

Pasal 12

Rapat Harian Terbatas (RHT)

Ayat 1

RHT adalah rapat yang dilaksanakan untuk mengambil langkah-langkah strategis demi
kelancaran BEM-FT Unilaki di dalam kepengurusannya.

Ayat 2

RHT dihadiri oleh Pejabat Teras Bem-FT Unimal dan Ketua Bidang BEM-FT Unilaki.

Ayat 3

RHT diatur dan dikoordinir Sekretaris Umum BEM-FT Unilaki.

Pasal 13

Rapat Harian Lengkap (RHL)

Ayat 1

RHL adalah rapat yang dilaksanakan untuk mensosialisasikan langkah kerja dan mengambil
keputusan strategis yang menyangkut BEM-FT Unilaki.

Ayat 2
RHL dihadiri oleh seluruh pengurus BEM-FT Unilaki.

Ayat 3

RHL  diatur dan dikoordinir oleh Kepala Bagian Internal BEM-FT Unilaki.

Ayat 4

Peraturan Rapat adalah:

1. Dilarang keluar masuk sekretariat BEM FT Unilaki ketika rapat sedang berlangsung
kecuali atas izin oleh ketua bidang adm & kesekretariatan
2. Dilarang merokok saat kegiatan di sekretariat BEM FT Unilaki sedang berlangsung
3. Dilarang menggunakan handphone ketika rapat sedang berlangsung kecuali atas izin oleh
pimpinan rapat
4. Dilarang membuat keributan selama rapat sedang berlangsung
5. Harap memberi instruksi jika ingin berbicara di dalam forum dan berbicara setelah
dipersilahkan oleh pimpinan rapat
6. Dilarang makan (makanan berat) ketika rapat sedang berlangsung
7. Mengikuti rapat dengan tertib
8. Apabila semua peraturan diatas tidak di indahkan, maka bidang adm & kesekretaitan
berhak mengeluarkan pengurus dari forum

Pasal 14

Atribut

Ayat 1

Atribut BEM-FT Unilaki berupa PDH, aksesoris, stempel dan bendera, atau segala sesuatu yang
berhubungan dengan BEM-FT Unilaki.

Ayat 2

Penetapan sebagai atribut disepakati oleh Ketua BEM-FT Unilaki, Wakil Ketua BEM-FT
Unilaki dan Sekretaris Umum BEM-FT Unilaki.

BAB VI

PENUTUP

Pasal 16

Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Rumah Tangga akan diatur dalam peraturan
tersendiri.

Anda mungkin juga menyukai