Anda di halaman 1dari 7

ANGGARAN DASAR

UKM-FH PERADILAN SEMU


BAB I

KETENTUAN UMUM

Pasal 1

BENTUK

Organisasi ini berbentuk Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas Hukum yang disingkat
UKM-FH.

Pasal 2

NAMA

UKM-FH ini bernama Komunitas Mahasiswa Peradilan Semu yang disingkat dengan
nama KOMMPAS

Pasal 3

WAKTU

UKM-FH KOMMPAS didirikan pada hari Jum’at, tanggal 29 Maret 2010 sampai pada
waktu yang tidak terbatas.

Pasal 4

TEMPAT

UKM-FH KOMMPAS bertempat di lingkungan Keluarga Mahasiswa Fakultas Hukum


yang disingkat KM-FH Universitas Trunojoyo Madura.

Pasal 5

KEDUDUKAN

UKM-FH KOMMPAS merupakan badan kelengkapan dalam KM-FH yang memiliki


hubungan koordinatif dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum atau
yang disingkat BEM-FH.
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU
BAB II

ASAS DAN SIFAT

Pasal 6

ASAS

UKM-FH-KOMMPAS berasaskan gotong royong dan kekeluargaan.

Pasal 7

SIFAT

UKM-FH KOMMPAS merupakan badan kelengkapan yang bersifat independen


dalam hal menjalankan program kerja.

BAB III

VISI DAN MISI

Pasal 8

VISI

UKM-FH KOMMPAS mempunyai visi yaitu sebagai wadah minat dan bakat
mahasiswa fakultas hukum dalam membentuk serta mengasah kemampuan praktek
beracara di persidangan sekaligus sebagai wujud memberikan pembekalan
keilmuan hukum calon praktisi hukum yang profesional, bermoral, dan memiliki
integritas yang tinggi.

Pasal 9

MISI

UKM-FH KOMMPAS mempunyai misi :

1. Menciptakan wadah minat dan bakat mahasiswa Fakultas Hukum di bidang


keilmuan hukum dalam praktek beracara di persidangan.
2. Melakukan pengkajian terhadap wacana hukum yang ada.
3. Membekali sekaligus mempersiapkan calon praktisi hukum yang memiliki
kemahiran di bidangnya.
4. Berpartisipasi dan berprestasi dalam event-event baik regional, nasional,
maupun internasional.

BAB IV
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU
SLOGAN, LAMBANG DAN MARS

Pasal 10

SLOGAN

UKM-FH KOMMPAS mempunyai slogan pengabdian untuk keadilan.

Pasal 11

LAMBANG

Arti Lambang:

- Perisai lengkung melambangkan ketangguhan

- 3 bintang melambangkan 3 bagian difakultas hukum yang artinya KOMMPAS


bukanlah milik salah satu bagian saja tetapi milik semuannya.

- Buku melambangkan proses pemberkasan sebagai bagian dari kegiatan


KOMMPAS

- Tanda lengkung dibawah buku dan tiga garis menggambarkan dasi hakim
sebagai lambang praktik beracara persidangan sebagai bagian dari kegiatan
KOMMPAS.

Arti Warna:

- Warna merah sebagai dasar lambang mencerminkan sikap pemberani yang


dimiliki anggota KOMMPAS berani menerima tugas dan tantangan demi
kemajuan KOMMPAS.

- Warna putih dalam buku dan dasi hakim melambangkan ketulusan dalam
berorganisasi tanpa adanya niat apapun selain kemajuan KOMMPAS.
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU
- Warna hitam dalam tulisan “KOMMPAS” bahwa setiap anggota adalah sama
tanpa membeda-bedakan latar belakang sebelum masuk anggota KOMMPAS
sehingga tujuannya satu demi kemajuan KOMMPAS.

Pasal 12

MARS

Mars Kommpas adalah mars yang diciptakan oleh kepengurusan tahun 2016 di
Bangkalan dengan judul mars Kommpas (Tercantum didalam lampiran 1))

MARS KOMMPAS

Panjatkan semua berpatriot dan kuat,


Tinggikan derajat dengan harkat dan martabat,
Pastikan symbol keadilan…
Gerakan langkah dan berjejak, tanpa perbedaan…
Komunitas Mahasiswa Perdilan Semu
Universitas Trunojoyo Madura
Menjadi pelita bagi, generasi muda…
Cetak praktisi hukum profesional dan bermoral,
Yang mampu bersaing dalam kanca Nasional…
Dan Internasional…
Berkerja, dan bersuara dalam karya…
Merajut, menggapai cita…
Independent, Komitmen, dan cerdas…
Itulah generasi KOMMPAS…
Kobarkan panji semangat pengorbanan
Redakan bermekaran dalam angan
Raih kemenangan dan jadi kebanggan
Yang termasyur dalam irama kejayaan (2x)

BAB V

KEANGGOTAAN

Pasal 13

Anggota UKM-FH KOMMPAS adalah mahasiswa Fakultas Hukum Universitas


Trunojoyo Madura.
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU
BAB VI

KEPENGURUSAN

Pasal 14

1. Direktur Dipilih Oleh Seluruh Anggota Kommpas Dengan Mekanisme


Pemilihan Ditentukan Oleh Musyawarah Keadilan Dan Disahkan Oleh
Presidium Tetap

2. Pengurus KOMMPAS Dipilih Dan Disahkan Oleh Direktur Kommpas Dengan


Memperhatikan Pertimbangan Anggota KOMMPAS

BAB VII

PELINDUNG DAN PEMBINA

Pasal 15

PELINDUNG

Pelindung UKMFH-KOMMPAS adalah Dekan Fakultas Hukum Universitas


Trunojoyo Madura.

Pasal 16

PEMBINA

Pembina UKMFH-KOMMPAS adalah dosen yang diajukan oleh anggota KOMMPAS


dan ditetapkan oleh dekan Fakultas Hukum Universitas Trunojoyo Madura.

BAB VIII

STRUKTUR ORGANISASI

Pasal 17

Struktur organisasi Komunitas Mahasiswa Peradilan Semu (KOMMPAS) sebagai


berikut :

1. Direktur
2. Wakil Direktur
3. Sekretaris Umum
4. Bendahara Umum
5. Divisi Sumber Daya Manusia
6. Divisi Analisis/Pengkajian
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU
7. Divisi Humas
8. Divisi Inventaris
9. Divisi Delegasi

BAB IX

STRUKTUR KEWENANGAN

Pasal 18

Musyawarah Keadilan atau yang disingkat Musked merupakan kewenangan tertinggi


di UKM-FH KOMMPAS

BAB X

KEUANGAN

Pasal 19

Keuangan UKM-FH KOMMPAS diperoleh dari :

1. Dana Kemahasiswaan
2. Bantuan yang tidak bersifat mengikat
3. Usaha lain yang tidak bertentangan dengan AD-ART

Pasal 20

Keuangan sepenuhnya dipegang oleh Bendahara Umum dan digunakan sebaik-


baiknya dengan persetujuan Direktur beserta pengurus UKM-FH KOMMPAS.

Pasal 21

Keuangan harus dilaporkan kepada Direktur dan Wakil Direktur setiap akhir kegiatan
dan di akhir periode diipertanggungjawabkan dalam Musyawarah Keadilan.

BAB XI

PERUBAHAN ANGGARAN DASAR

Pasal 22

Perubahan anggaran dasar KOMMPAS hanya dapat dilakukan melalui Musyawarah


Keadilan.
ANGGARAN DASAR
UKM-FH PERADILAN SEMU

BAB XII

PENUTUP

Pasal 23

Anggaran dasar ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Pasal 24

Hal-hal yang belum diatur dalam anggaran dasar ini akan diatur dalam anggaran
rumah tangga UKM-FH KOMMPAS

BAB XIII

ATURAN PERALIHAN

Pasal 25

Peraturan yang ada masih tetap berlaku sampai diadakan aturan baru menurut
AD/ART UKMF-KOMMPAS.

Ditetapkan di :

Bangkalan, 30 Januari 2021

Ketua Presidium Sidang

Rima April Lisa

Anda mungkin juga menyukai