Anda di halaman 1dari 9

PROGRAM KERJA HIMPUNAN MAHASISWA

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS BALIKPAPAN

2019-2020

VISI:

MISI:

Dalam rangka meningkatkan akuntabilitas HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN


sebagai organisasi mahasiswa, maka perlunya suatu program kerja yang sesuai dengan visi-misi
dari pada kepengurusannya. Pada program kerja HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN juga diperlukannya sinergisitas serta singkronisasi antara HMF HUKUM
UNIVERSITAS BALIKPAPAN dengan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Balikpapan
dan juga dapat bersifat universal yang dapat diartikan juga memiliki relasi dengan antar
Mahasiswa Fakultas Universitas Balikpapan dan antar Organisasi Mahasiswa Universitas
Balikpapan.

PROGRAM KERJA HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN ditetapkan secara


musyawarah melalui rapat internal kepengurusan serta disetujui oleh Wakil Dekan Fakultas
Hukum selaku Pembina HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN.
Program Kerja HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN
2019-2020
Adalah sebagai berikut:

I. PELANTIKAN FORMATUR DAN STRUKTURAL KEPENGURUSAN

Program kerja ini merupakan tanggungjawab dari pada formatur terpilih pasca
Musyawarah Besar. Formatur terpilih berhak membentuk panitia khusus untuk merangkai
mekanisme dan prosedur pelantikan. Dalam hal ini dapat juga disinkronisasikan pada
AD/ART HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN dan/atau kebiasaan-kebiasaan
organisasi HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN. Dalam hal ini diperlukan
dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi dana yang dibutuhkan
untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 1.000.000,- (satu juta rupiah)

Penanggungjawab: formatur terpilih.

II. Stadium Generali / Seminar Demokrasi

Dalam rangka menjelang pesta demokrasi rakyat Indonesia, HMF HUKUM


UNIVERSITAS BALIKPAPAN sebagai organisasi mahasiwa perlu turut serta
melakukan sosialisasi terkait pesta demokrasi yang berlangsung pada tahun 2019. Maka
dari pada itu kepengurusan menetukan panitia khusus melalui musyawarah internal.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 10.000.000,- (sepuluh
juta rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus.
III. Sosialisasi Fakultas Hukum Universitas Balikapapan.

HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN merupakan organisasi mahasiswa dan


juga support system dari Fakultas Hukum Universitas Balikpapan perlu melakukan
sosialisasi mengenai Fakultas Hukum Universitas Balikpapan.
Bentuk dari pada sosialisasi ini adalah melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah
menengah atas di kota Balikpapan. Sebagai perayaan dari pada sosialisasi ini juga
diadakan kompetisi debat/kajian dan atau kompetisi lainnya antar siswa SMA di Kota
Balikpapan yang diselengarakan di Universitas Balikpapan yang juga sebagai bentuk
sosialisasi secara universal.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 10.000.000,- (sepuluh
juta rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh bidang


kemahasiswaan dan panitia khusus.

IV. Program pengembangan organisasi.

Demi terwujudnya organisasi mahasiswa yang mampu mencakup seluruh mahasiswa,


maka HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN perlu melakukan pengembangan
organisasi untuk mencakup seluruh mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Balikpapan.
Pengembangan organisasi ini dapat dilakukan dengan cara mendirikan organisasi
independen yang pada hierarki berkedudukan di bawah HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN. Hal tersebut dimaksudkan sebagai ruang untuk mahasiswa Fakultas
Hukum Universitas Balikpapan dan penunjang kinerja serta support system untuk HMF
HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN dan Fakultas Hukum Universitas Balikpapan.

Berikut daftar pengembangan organisasi HMF HUKUM UNIVERSITAS


BALIKPAPAN:
a. UKFH Law FC
Merupakan organisasi independen yang telah/sedang dirintis oleh bidang
kemahasiswaan dan bidang minat bakat. Apabila kuota peminat telah
mencapai 10 (sepuluh) mahasiswa, maka perlu ditunjuk seorang
ketua/koordinator yang tidak merangkap jabatan pada struktural HMF
HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN. Jika kuota tidak terpenuhi maka
UKFH Law FC tetap berjalan pada tahap uji coba hingga kuota terpenuhi.
UKFH Law FC merupakan wadah untuk Mahasiswa Fakultas Hukum dalam
bidang olahraga jenis futsal.

b. UKPS-FH Justitia
Merupakan organisasi independen yang telah/sedang dirintis oleh bidang
kemahasiswaan dan bidang kajian. Apabila kuota peminat telah mencapai 20
(dua puluh) mahasiswa, maka perlu ditunjuk seorang ketua/koordinator yang
tidak merangkap jabatan pada struktural HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN. Jika kuota tidak terpenuhi maka UKPS-FH Justitia tetap
berjalan pada tahap uji coba hingga kuota terpenuhi.
UKPS-FH Justitia adalah wadah untuk Mahasiswa Fakultas Hukum
melakukan praktek/simulasi beracara dalam persidangan.
c. LPM-FH De Jure Supreme
Merupakan organisasi independen yang telah/sedang dirintis oleh bidang
kemahasiswaan, bidang minat bakat dan bidang kominfo. Apabila kuota
peminat telah mencapai 10 (sepuluh) mahasiswa, maka perlu ditunjuk seorang
ketua/koordinator yang tidak sedang menjabat pada struktural HMF HUKUM
UNIVERSITAS BALIKPAPAN. Jika kuota tidak terpenuhi maka LPM-FH
De Jure Supreme tetap berjalan pada tahap uji coba hingga kuota terpenuhi.
LPM-FH De Jure Supreme merupakan lembaga pers mahasiswa untuk
mencari informasi serta data yang valid untuk dikaji ataupun disebarluaskan
dalam sajian berita melaui media sosial ataupun karya tulis.

d. LKDH
Merupakan organisasi independen yang telah/sedang dirintis oleh bidang
kemahasiswaan dan bidang kajian Adv. Apabila kuota peminat telah mencapai
10 (sepuluh) mahasiswa, maka perlu ditunjuk seorang ketua/koordinator yang
tidak merangkap jabatan pada struktural HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN. Jika kuota tidak terpenuhi maka LKDH tetap berjalan pada
tahap uji coba hingga kuota terpenuhi.
LKDH adalah lembaga kajian dan debat hukum untuk Mahasiswa Fakultas
Hukum Universitas Balikpapan.

e. TKKEJ Lex Supreme


Merupakan organisasi independen yang telah/sedang dirintis oleh bidang
kemahasiswaan dan bidang minat bakat. Apabila kuota peminat telah
mencapai 10 (sepuluh) mahasiswa, maka perlu ditunjuk seorang
ketua/koordinator yang tidak merangkap jabatan pada struktural HMF
HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN. Jika kuota tidak terpenuhi maka
TKKEJ Lex Supreme tetap berjalan pada tahap uji coba hingga kuota
terpenuhi.
TKKEJ Lex Supreme adalah Tim kerja khusus dalam bidang E-Jurnal.

Surat Keputusan (SK) organisasi hasil pengembangan HMF HUKUM UNIVERSITAS


BALIKPAPAN diterbitkan oleh Fakultas Hukum atas persetujuan Wakil Dekan Fakultas
Hukum Universitas Balikpapan serta perlunya ditunjuk Dosen Pembimbing/Dosen
Pendamping; para ketua/koordinator dilantik secara serentak oleh Ketua Umum HMF
HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN.
V. PMB Fakultas Hukum Universitas Balikpapan

Dalam hal pengenalan Fakultas Hukum Universitas Balikpapan secara mendalam dan
juga pentingnya pengenalan terhadap budaya mahasiswa Fakultas Hukum maka
perlunya diselenggarakan Pengenalan Mahasiswa Baru Fakultas Hukum Universitas
Balikpapan. Kegiatan ini akan diselenggarakan secara kooperatif bersama Fakultas
Hukum Universitas Balikpapan.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 5.000.000,- (lima juta
rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus.

VI. Malam keakraban Fakultas Hukum Universitas Balikpapan

Dalam hal menjalin keakraban antar Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Balikpapan,
maka perlunya diselenggarakan kegiatan MAKRAB FH UNIBA yang juga merupakan
agenda tahunan HMF HUKU M UNIVERSITAS BALKPAPAN.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 5.000.000,- (lima juta
rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus.
VII. Pra MUNAS dan MUNAS LEMHI sebagai kunjungan luar kota.

HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN merupakan organisasi mahasiswa yang


secara nasional adalah bagian dari Lembaga Eksekutif Mahasiswa Hukum Indonesia
sejak tahun 2011. LEMHI adalah forum nasional mahasiswa hukum seluruh Indonesia.
Dalam waktu satu tahun sekali LEMHI megadakan forum nasional di universitas-
universitas seluruh Indonesia. Pada wilayah dan universitas yang menjadi tuan rumah Pra
MUNAS dan MUNAS ditentukan melalui musyawarah mufakat MUNAS LEMHI
sebelumnya.
Demi menjaga akuntabilitas serta eksistensi HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN dan Fakultas Hukum Universitas Balikpapan dalam forum nasional,
maka diperlukannya kunjungan luar kota tersebut.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 15.000.000,- (lima
belas juta rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA beserta delegasi.

VIII. Program kerja LEMHI melalui HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN.

Sebagai akuntabilitas HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN dalam forum


nasional LEMHI maka diperlukan HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN
menyelenggarakan kegiatan yang merupakan hasil dari Musyawarah Nasional LEMHI
yang dibukukan pada sebuah PIAGAM LEMHI. Dalam hal ini HMF HUKUM
UNIVERSITAS BALIKPAPAN perlu membubuhi logo LEMHI serta melakukan
koordinasi kepada Koordinator Nasional dan Koordinator Wilayah untuk
menyelenggarakan kegiatan dari hasil Musyawarah Nasional LEMHI.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 5.000.000,- (lima juta
rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus
IX. Pakaian Dinas Harian mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Balikpapan.

Dalam rangka menerapkan kedisiplinan dan sebagai suatu identitas maka perlu
diterapkan penggunaan Pakaian Dinas Harian mahasiswa Fakultas Hukum Universitas
Balikpapan. Pada program kerja PDH-FH ini diharapkan apabila kuota peminat mencapai
total 250 (dua ratus lima puluh) mahasiswa Fakultas Hukum, dapat diterapkan suatu
kewajiban untuk penggunaanya pada setiap hari senin. Jika kuota tidak terpenuhi maka
program kerja PDH-FH tetap diterapkan dalam tahap uji coba hingga kuota peminat
terpenuhi.

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh bidang


kemahasiswaan dan panitia khusus.

X. Dies Natalis

Dalam rangka hari jadi HMF HUKUM UNIVERSITAS BALIKPAPAN


Dengan ini melakukan perayaan dalam beberapa bentuk kegiatan berupa Stadium
Generali, Music Concert, Law Festival and Competition dan bentuk lainnya sebagai
peningkatan akuntabilitas dan eksistensi HMF HUKUM UNIVERSITAS
BALIKPAPAN.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 50.000.000,- (lima
puluh juta rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus.

XI. Musyawarah Besar

Musyawarah Besar merupakan agenda tahunan HMF HUKUM UNIVERSITAS


BALIKPAPAN di akhir periode kepengurusan sebelumnya untuk mempresentasikan
laporan pertanggung jawaban kepengurusan, pembahasan AD/ART, serta pergantian
kepengurusan.
Dalam hal ini diperlukan dana sebagai penunjang kelancaran kegiatan tersebut. Estimasi
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan tersebut adalah sebesar Rp. 1.000.000,- (satu juta
rupiah).

Penanggungjawab: Ketua Umum HMF HUKUM UNIBA dibantu oleh panitia khusus.

Anda mungkin juga menyukai