Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN


Kelas / Semester : VI/ 1
Mata pelajaran : Matematika
Materi : Bangun Ruang Kubus Dan Balok
Alokasi Waktu : 1 hari

A. KOMPETENSI INTI (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli,dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, guru,dan tetangganya.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati,(mendengar,melihat, membaca)
dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya,makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya dan benda-benda yang dijumpainya dirumah,disekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis,dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. KOMPETENSI DASAR (KD)
3.7 Memahami bangun ruang yang merupakan gabungan dari beberapa bangun ruang,serta
luas permukaan dan volumenya (C1).
4.7 Mengidentifikasi bangun ruang yang merupakan gabungan dari beberapa bangun
ruang,serta luas permukaan dan volumenya (C1).
C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
3.7.1 Mengidentifikasi ciri-ciri bangun ruang yang berkaitan dengan balok dan kubus (C1).
3.7.2 Membedakan jenis-jenis bangun ruang balok dan kubus (C4).
4.7.1 Mengetahui masalah yang berkaitan dengan balok dan kubus (C2).
4.7.2 Menerapkan rumus bangun ruang dalam kehidupan sehari-hari (C3).
D. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat mengidentifikasikan ciri bangun ruang balok dan kubus setelah melihat
media yang sudah dijelaskan dengan baik.
2. Siswa dapat mengkalsifikasikan jenis bangun ruang balok dan kubus setelah
mendengarkan penjelasan dengan baik.
3. Siswa dapat mengetahui masalah dalam bangun ruang balok dan kubus setelah
mendengarkan penjelasan dengan benar.
4. Siswa dapat mengaplikasikan rumus bangun ruang balok dan kubus setelah dijelaskan
dengan baik.
E. PENDEKATAN DAN MODEL PEMBELAJARAN
Pendekatan : Kontekstual
Model : Pembelajaran secara langsung
Model Pembelajaran : Diskusi,Tanya jawab

F. MATERI PEMBELAJARAN
Bangun ruang kubus dan balok
G. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN
- Buku guru dan Buku siswa
- Kerbau (Kerangka Bangun Ruang)
- Benda disekitar
H. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Alokasi
Waktu
Pembuka 1. Guru menyapa siswa dan menyiapkan kelas dengan memberi 1 hari
salam dan menyapa para siswa.
2. Guru meminta ketua kelas untuk memimpin doa, dilanjutkan
dengan menyanyikan lagu kebangsaan.
3. Guru memberikan apersepsi dengan mengaitkan materi yang
akan dipelajari.
”Bagaimanakah bentuk kubus itu?”
”Dadu merupakan salah satu contoh bentuk kubus di dalam
kehidupan sehari-hari”
”Bagaimanakah bentuk balok itu?”
”Kotak sepatu merupakan salah satu contoh bentuk balok di
dalam kehidupan sehari-hari.”
4. Guru memberikan pertanyaan tambahan.
a. Bagaimana cara menghitung volume air pada sebuah
aquarium yang berbentuk kubus?
b. Bagaimanakah cara menghitung luas karton berbentuk
balok yang digunakan untuk membuat kotak pensil?
Jawaban yang diharapkan:
a. Rumus Volume Kubus yaitu:

b. Rumus Luas Permukaan Balok yaitu:

Inti Sintak 1 (Orientasi pada masalah)


1. Guru membimbing siswa menganalisis dan memahami unsur-
unsur yang ada pada kubus dan balok dengan menggunakan
Kerbau.
2. Guru dan siswa melakukan ice breaking (3,6,9) agar siswa
tidak kaku dalam belajar.
3. Guru memberikan kesempatan kepada para siswa untuk
bertanya jika ada yang kurang dimengerti.
Sintak 2 (Mengorganisasi siswa dalam pembelajaran)
1. Guru membentuk kelompok kecil sesuai dengan jumlah siswa
di kelas.
2. Guru memberikan soal untuk dikerjakan siswa. (Critical
Thinking)
3. Guru meminta semua anggota kelompok untuk megerjakan
bersama-sama. (Problem Solving)
Sintak 3 (Membimbing siswa secara kelompok maupun mandiri)
1. Guru membimbing siswa bila terdapat kesulitan. (Problem
Solving)
2. Guru mengawasi kinerja siswa bersama kelompoknya
berdiskusi dengan berpikir kritis untuk memcahkan soal/
menjawab soal. (Discusion, Critical Thinking)
Sintak 4 (Mengembangkan dan menyajikan hasil kinerja)
1. Siswa menyelesaikan soal dari guru.
2. Siswa menuliskan cara penyelesaian masalah (soal dari guru)
dengan cermat dan teliti.
3. Siswa memaparkan hasil kerja kelompoknya.
Sintak 5 (Menganalisis dan mengevaluasi pemecahan masalah)
1. Guru menganalisis dan mengevaluasi hasil kinerja dari setiap
kelompok.
2. Guru memberikan PR sebagai bentuk evaluasi.
Penutup 1. Siswa bersama guru mengkaji kembali pembelajaran yang telah
berlangsung.
2. Guru memberikan nasihat kepada siswa dengan menyuruh
mereka semangat dan rajin dalam belajar.
3. Guru meminta ketua kelas untuk memimpin doa.

I. PENILAIAN
Penilaian Sikap : Pengamatan dan Rekaman Sikap
Penilaian Pengetahuan : Hasil Kinerja Siswa
Penilaian Keterampilan : Unjuk Kerja
1. Penugasan Terpadu (Laporan)
Bentuk penilaian : Penugasan
Instrumen Penilaian : Rubrik
Tujuan Kegiatan Penilaian:
- Mengukur pemahaman dan keterampilan siswa dalam menjelaskan ciri-ciri kubus
dan balok.
- Mengukur pemahaman dan kemampuan siswa dalam mengerjakan tugas yang
diberikan oleh guru.
Kriteria Baik Sekali Baik Cukup Perlu
Pendampingan
4 3 2 1
Kemampuan Siswa dapat Siswa Siswa Siswa tidak
menjelaskan menyebutkan menyebutkan menyebutkan dapat
unsur-unsur keseluruhan sebagian dari sebagian dari menyebutkan.
kubus dan unsure dari unsure kubus unsure kubus
balok. bangun kubus dan balok dan balok
dan balok dengan lancar. tidak lancar.
dengan tepat.

Kemampuan Siswa Siswa Siswa hanya Siswa tidak


Menjawab menjawab menjawab menuliskan dapat
soal dengan tepat dengan tepat rumusnya. menjawab soal.
sesuai dengan tetapi kurang
rumus. teliti.
TES LISAN

1. Sebutkan ciri-ciri kubus dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari


2. Sebutkan ciri-ciri balok dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari

TES TERTULIS

1. Budi mempunyai sebuah akuarium berbentuk balok memiliki panjang 50cm dan lebar 30
cm. Jika volume akuarium tersebut adalah 60.0000 cm3, hitunglah tinggi akuarium milik
Budi!
2. Sebuah kotak kado berbentuk kubus terbuat dari karton memiliki panjang rusuk 75 cm.
Hitunglah luas karton yang diperlukan untuk membuat kotak kado tersebut!
3. Hitunglah volume kubus di bawah ini!

4. Hitunglah volume balok di bawah ini!

5. Sebuah kubus dengan panjang rusuknya yaitu 20 cm. Berapa volume kubus tersebut?

Anda mungkin juga menyukai