Anda di halaman 1dari 4

Injeksi Subkutan

No. Dokumen : 11/SOP-KLB/X/2020


No. Revisi : 00
SOP
Tanggal Terbit : 5 Oktober 2020
Halaman : 1/4
KLINIK LABUAPI dr. Dewi Nurlita
BAROKAH
1. Pengertian Serangkaian tindakan untuk memasukkan obat melalui suntikan pada daerah bawah
kulit/ subkutan.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk melakukan injeksi subkutan.
3. Kebijakan 1. Kebijakan Pimpinan Klinik Labuapi Barokah Nomor 01 Tahun 2020 Tentang
Jenis-jenis Pelayanan Di Klinik Labuapi Barokah
2. Kebijakan Pimpinan Klinik Labuapi Barokah Nomor 02 Tahun 2020 Tentang
Penyelenggaraan Pelayanan Di Klinik Labuapi Barokah Pada Masa Pandemi
Covid 19
4. Referensi 1. Kepmenkes RI No.HK 02.02/Menkes/514/2015 tentang Panduan Praktik Klinis
Bagi Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama.
2. Buku Panduan Pendidikan Keterampilan Klinik Fakultas Kedokteran
Universitas Hasanuddin. 2014
5. Prosedur/ Alat:
Langkah- 1. Spuit
langkah 2. Handschoen/sarung tangan
Bahan:
1. Obat injeksi
2. Alkohol swab/kapas alkohol
Langkah-langkah:
1. Petugas memastikan identitas pasien.
2. Petugas menjelaskan prosedur tindakan yang akan dilakukan.
3. Petugas menyiapkan obat yang akan disuntikkan, memasukkan kedalam
syringe.
4. Petugas menentukan tempat yang akan dilakukan injeksi
a. Daerah lengan atas kiri dan kanan
b. Daerah panggul kanan dan kiri
c. Daerah paha depan kiri dan kanan
d. Daerah perut sekitar umbilicus
5. Petugas membebaskan lokasi yang akan disuntik dari pakaian.
6. Petugas melakukan cuci tangan kemudian memakai handschoen.
7. Petugas memposisikan pasien dalam posisi yang nyaman, dan juga mudah serta
ideal untuk melakukan injeksi yang diinginkan.
8. Petugas menentukan lokasi penyuntikan yang benar.
9. Petugas membersihkan kulit diatasnya dengan alkohol atau cairan desinfektan
lain.
10. Petugas memegang syringe dengan tangan dominan (menggunakan ibu jari dan
jari telunjuk).
11. Petugas menggunakan tangan non dominan untuk mencubit kulit di sekitar
lokasi suntikan.
12. Petugas memasukkan jarum dengan sudut 45° atau 90° dengan lubang jarum
menghadap ke atas.
13. Petugas melakukan aspirasi dan memastikan tidak ada darah yang masuk
kedalam spuit. Bila ada darah, petugas mencabut jarum dan mengulangi
prosedur.
14. Petugas memasukkan obat secara perlahan sampai dosis yang diinginkan
tercapai.
15. Petugas mencabut jarum syringe sambil melakukan penekanan dengan kapas
alkohol. Menutup jarum dengan metode satu tangan.
16. Petugas memisahkan jarum dengan syringe dan membuang keduanya di tempat
sampah khusus sampah medis.
17. Petugas memeriksa lokasi penyuntikan sekali lagi untuk memastikan tidak ada
perdarahan, pembengkakan atau reaksi-reaksi lain yang terjadi.
18. Petugas melepas handschoen dan mencuci tangan.
19. Petugas mencatat dalam rekam medis pasien tentang jenis obat yang
dimasukkan, jumlahnya, dan waktu pemberian.
6. Bagan Alir

Memastikan Menyiapkan obat


Menjelaskan prosedur
identitas pasien injeksi

Mencuci tangan + Menentukan tempat


Memposisikan pasien
memakai handschoen injeksi

Menentukan lokasi injeksi yang benar Membersihkan kulit dengan kapas alkohol

Tangan dominan memegang syringe sedangkan tangan yang lain mencubit kulit sekitar lokasi

Memasukkan jarum, sudut 45° atau 90°

Melakukan aspirasi

Ya Melepaskan
Darah
jarum

Tidak

Memasukkan obat perlahan

Mencabut jarum syringe

Memisahkan jarum dan syringe

Memeriksa kembali lokasi injeksi

Melepas handschoen + mencuci tangan

Mencatat dalam rekam medis


7. Hal-hal yang 1. Menggunakan APD sesuai standar
perlu 2. Identitas pasien
diperhatikan 3. Jenis obat, jumlah, lokasi penyuntikan
4. Jika perlu pasien diobservasi selama ±15 menit untuk mengetahui adanya reaksi
alergi terhadap obat.
5. Apabila dilakukan dengan jarum khusus injeksi subkutan, penyuntikan dapat
dilakukan dengan posisi 90°.
6. Bila tidak ada jarum khusus injeksi subkutan. Injeksi dilakukan dengan posisi
45°.
8. Unit Terkait 1. Ruangan tindakan
9. Dokumen 1. Rekam medis
Terkait 2. Informed consent
3. Resep
10. Rekaman
Historis
Perubahan Yang Tanggal mulai
No. Isi Perubahan
diubah diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai