Anda di halaman 1dari 1

GAMBARAN KONDISI JAMBAN DAN PENYAKIT DIARE

DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUKA JAYA KOTA


SABANG TAHUN 2018

Yunitasari1, Sofia2
1
Mahasiswa Jurusan Dlll Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Aceh
2
Dosen Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Aceh

ABSTRAK

Kejadian Diare pada tahun 2018 di wilayah Puskesmas Sukajaya masih


dalam katagori sepuluh penyakit besar. Hal ini dipicu oleh beberapa hal
diantaranya, kondisi sanitasi lingkungan dan higiene sanitasi perorangan masih
belum cukup memadai dan kurang baik seperti halnya sanitasi air bersih dan
jamban sehat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kondisi jamban
dengan penyakit diare di Wilayah Puskesmas Sukajaya Kota Sabang tahun 2018.
Jenis penelitian ini adalah secara diskritif dengan melihat gambaran kondisi
jamban dengan sumber air bersih. sampel yang di ambil adalah masyarakat di
wilayah dengan sampel sebanyak 70 KK.
Hasil Penelitian diketahui jarak jamban yang memenuhi syarat dengan
sumber air bersih sebanyak 42,85% yang tidak memenuhi syarat 60%. Kondisi
yang memenuhi syarat sebanyak 54,28% yang tidak memenuhi syarat 45,72%.
Upaya yang dapat dilakukan perlu penyuluhan secara terus menerus kepada
masyarakat untuk dapat meningkatkan kualitas jamban agar memenuhi syarat
sehingga dapat menurunkan angka kejadian diare.

Kata kunci : Diare, Sanitasi Lingkungan, Jamban.

ii

Anda mungkin juga menyukai