Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

DI PT JEMBO CABLE COMPANY Tbk TANGERANG


Diajukan sebagai syarat unuk mengikuti ujiana kenaikan kelas dan

uji kompetensi keahlian

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

DI SUSUN OLEH :

NAMA : RISKI NANDA EKA SAPUTRI

NISN : 0061650173

KELAS : XI AKL

PROGRAM KEAHLIAN : AKUNTANSI DAN KEUANGAN

SMK GANDASARI

Jl. Pajajaran No. 1 H /96 Kel. Manis Jaya, Kec. Jatiuwung, Kota. Tangerang,
Banten 15137
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) DI
PT. JEMBO CABLE COMPANY Tbk.
Telah disetujui dan disahkan
Pada Tanggal…..Mei2023
Mengesahkan,

Pembimbing Perusahan Pembimbing Sekolah

Akh.Asrori Wiwik Kurniati,S.Sos.,M.M.

Mengetahui,

Kepala SMK GANDASARI Kepala Progam Keahlian


Akuntansi dan Keuangan

Agus Mulyadi, S.Pd.I.,M.M. Wiwik Kurniati,S.Sos.,M.M.

i
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan rasa syukur kehadirat Allah Swt atas segala karunia
dan rahmat-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan Praktik Kerja Lapangan
(PKL) di PT Jembo Cable Company Tbk.

Laporan kegiatan ini disusun berdasarkan hasil kegiatan yang telah penulis
lakukan selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dalam rangka
menambah ilmu pengetahuan serta sebagai bukti berakhirnya masa kegiatan Praktik
Kerja Lapangan (PKL) sejak tanggal 02 Januari 2023 s/d 24 Februari 2023.

Pada kesempatan ini tidak lupa penulis mengucapkan terimakasih yang


sebesar-besar nya atas segala bantuan bimbingan dan dorongan dari berbagai pihak
yang turut berperan dalam partisipasi diselesaikannya pembuatan laporan ini,
khususnya kepada:

1. Bapak Agus Mulyadi S.Pd.I.,M.M. Selaku Kepala SMK Gandasari.


2. Bapak Bambang Pramadi Pramusinto selaku General Manager di PT Jembo
Cable Company Tbk.
3. Bapak Ahmad Fathir selaku HRD di PT Jembo Cable Company Tbk.
4. Ibu Wiwik Kurniati, S.Sos., M.M. selaku kepala program keahlian keuangan dan
juga sebagai pembimbing sekolah.
5. Bapak Akh. Asrori selaku pembimbing di PT Jembo Cable Company Tbk.
6. Staff dan karyawan PT Jembo Cable Company Tbk.
7. Kedua Orang Tua yang telah banyak memberikan dukungan, baik moral maupun
material selama saya melaksanakan prakerin.
8. Serta semua pihak yang telah memberikan petunjuk dan dorongan kepada
penulis dalam Menyusun laporan

ii
Penulis juga berharap semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua
dan dengan adanya penyusunan laporan seperti ini hasil dari Praktik Kerja Lapangan
(PKL) yang sudah dilaksanakan dapat tercatat dengan rapih dan dapat dipelajari
kembali pada kesempatan yang lain untuk kepentingan proses belajar. Penulis
menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan laporan ini oleh karna itu
penulis mengharapkan adanya kritik dan saran yang bersifat membangun dan
dijadikan intropeksi sebagai pegangan untuk lebih baik bagi di masa yang akan
datang.

Tangerang, Mei 2023

Penulis

iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN .......................................................................................i

KATA PENGANTAR .............................................................................................. ii

DAFTAR ISI ............................................................................................................iv

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ................................................................................................ 1

1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapanagan (PKL) ......................................................... 2

1.3 Waktu Dan Tempat Kerja Pelaksanaan ........................................................... 2

BAB II PROFIL PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Perusahaan .......................................................................................... 3

2.2 Visi Dan Misi Perusahaan .............................................................................. 5

2.3 Struktur Organisasi Perusahaan....................................................................... 6

BAB III PELAKSANAAN PERAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

3.1 Jenis Kegiatan Tugas Yang Dilakukan ............................................................ 7

3.2 Faktor Pendukung Dan Penghambat ............................................................... 8

BAB IV PENUTUP

4.1 Kesimpulan...................................................................................................... 9

4.2 Saran .............................................................................................................. 10

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. 11

LAMPIRAN ............................................................................................................ 12

iv
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG

Dewasa ini persaingan di dunia kerja semakin tinggi. Seperti yang kita
ketahui bahwa dunia kerja merupakan dunia yang sarat akan persaingandan
keterampilan. Ijazah saja tidak cukup ampuh untuk menembus pasar kerja yang
juga semakin ketat. Fakta di lapangan membuktikan banyaknya para sarjana
yang masih belum juga mendapatkan pekerjaan. Hal ini menunjukan bahwa,
untuk dapat menembus pasar kerja saat ini, maka ada banyak hal yang harus
diperhatikan salah satunya faktor pengalaman dan keterampilan kerja
kedisiplinan juga menjadi faktor utama yang harus diperhatikan bagi seorang
pekerja. Sehingga diharapkan bahwa, setidaknya ketiga hal tersebut diatas
dapat terbentuk melalui kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL).

Kegiatan pelaksanaan Praktik Kerja Laporan (PKL) adalah sebuah pelatihan


dan pembelajaran yang dilaksanakan di Dunia Usaha atau Dunia Industri yang
relevan dengan kompetensi keahlian yang dimilikinya masing-masing, dalam
upaya meningkatkan mutu Sekolah Menengah Kejuruan dan juga menambah
bekal untuk masa mendatang guna memasuki dunia kerja yang semakin banyak
serta ketat dalam persaingannya seperti saat ini,selain itu dengan pesatnya
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, banyak peralatan baru yang
diciptakan guna menunjang banyaknya permintaan produksi barang atau jasa
yang menimbulkan perubahan mendasar untuk mendapat kerjaan, sehingga
tenaga kerja dituntut bukan hanya memiliki kemampuan teknis belaka.

1
1.2 TUJUAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

1. Untuk memperoleh pengalaman dan wawasan tentang suatu organisasi/instansi.


2. Untuk melatih kreatifitas siswa dalam mengembangkan ide sekaligus sebagai
tuntunan kurikulum, guna mendapatkan prestasi yang memuaskan.
3. Meningkatkan kualitas kejuruan yang membutuhkan keterampilan, keahlian,
kretifitas, inovatif, dan etos kerja sehingga mampu membekali peserta Praktik
Kerja Lapangan (PKL) dengan sejumlah kompetensi yang diperlukan dalam
kehidupan di tengah-tengah masyarakat yang terus berubah.
4. Mengenal dan memahami tata tertib secara nyata dari mekanisme kerja pada
dunia industri.
5. Mengubah pola pikir, pradigma berpikir siswa peserta Praktik Kerja Lapangan
(PKL) dalam membaca peluang didunia usaha dan dunia industri serta siap pakai
dengan kompetensi yang dimiliki.

1.3 WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Waktu dan tempat kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) :

Waktu : 02 Januari 2023 s/d 24 Februari 2023

Tempat : PT Jembo Cable Company Tbk.

Jl. Pajajaran Kel. Gandasari Kec. Jatiuwung Tangerang


15137 Indonesia.

Telp/Fax : +62215919442 / +622155650466

2
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN

2.1 SEJARAH PERUSAHAAN

PT JEMBO CABLE COMPANY Tbk. Didirikan sesuai dengan undang-


undang penanaman modal dalam Negeri tahun 1968 juncto no.12 1970 pada
tanggal 17 April 1973 berdasarkan akta no.51 dari Lody Herliyanto, S.H.
Notaries di Jakarta. PT JEMBO CABLE COMPANY, Tbk. Adalah perusahaan
terbuka yang memproduksi berbagai jenis kabel listrik dan telekomunikasi.
Melalui produksinya dengan kabel listrik penghantar tegangan rendah. Sejak saat
itu, perseroan ini terus memberi sumbangan pada pertumbuhan ekonomi
Indonesia dengan menambah verietas kabelnya dan juga memperluas serta
meningkatkan kualitas produkproduknya

Pada tahun 1989, perusahaan berhasil menambah kemampuan usaha


dengan memproduksi kabel listrik tegangan menengah, yang kemudian disusul
dengan kabel telekomunikasi pada tahun 1990. Dengan terus meningkatnya
permintaan akan kabel telah membuat perusahaan semakin percaya diri untuk
terus mengembangkan usaha disektor industry kabel dengan memproduksi kabel
penghantar tembaga dan kabel telepon dengan konduktor serat optic.

PT JEMBO CABLE COMPANY Tbk. Menempatkan kualitas diurutkan


pertama yang tergambar dalam proses sehari-hari. Investasi besar telah
dilakukan dalam meningkatkan kualitas produknya secara terus menerus. Pada
tahun 1992, PT JEMBO CABLE COMPANY,Tbk.Melakukan kerja sama
dengan fujikura,ltd. Salah satu perusahaan terkemuka didunia yang bertempat
kedudukan dijepang, dalam meningkatkan kualitas produknya. PT JEMBO
CABLE COMPANY,Tbk Memperoleh sertifikat ISO 9001 pada tahun 2000.

3
Dalam rangka perluasan usaha dan investasi, PT JEMBO CABLE
COMPANY,Tbk. Juga telah mendaftarkan 151,2 juta sahamnya dibursa efek Jakarta
sejak tahun 1992, hal ini dilakukan untuk menambah dana segar dalam rangka
melakukan investasi baru.

Sejalan dengan perkembangan kegiatan usahanya, pada Januari 2001 perusahaan


bernama PT ENERGINDO yang bergerak dibidang perdagangan jasa dan industri
pembangkitan tenaga listrik. Anak perusahaan ini dimiliki oleh PT JEMBO CABLE
COMPANY,Tbk. Perusahaan memiliki penyertaan saham sebesar 99,9% pada
PT.ENERGINDO,anak perusahaan yang berkedudukan di Batam dengan bidang
jenis usaha industri pembangkitkan tenaga listrik. Anak perusahaan tersebut mulai
memproduksi seecara komersial pada tanggal 5 Agustus 2002.

Dengan kemajuan dan pengalaman lebih dari 40 tahun, serta semangat


“TOGETHER WE GROW” PT JEMBO CABLE COMPANY, Tbk. Telah mampu
menjadi produsen terkemuka dalam industry kawat dan kabel.

4
2.2 VISI DAN MISI PERUSAHAAN

2.2.1 Visi

Menjadikan PT JEMBO CABLE COMPANY,Tbk. Sebagai


produsen yang terdepan dalam industry kawat dan kabel.

a. Reputasi yang sangat baik


b. Posisi keuangan yang sehat
c. Lingkungan kerja yang berkesinambung

2.2.2 Misi

a. Menjadikan seluruh mitra usaha kita sebagai pemenang, antara lain;


• Pelanggan kita

• Karyawan kita

• Penyalur,agen, dan pemasok kita

• Pemegang saham kita

b. Memberikan peluang kepada karyawan untuk menjadi unggul dan


meningkatkan pertumbuhan perusahaan
c. Dengan meletakkan dasar yang baik dan kuat sehingga
memungkinkan karyawan untuk meraih target mereka sesuai
dengan kemampuan.

5
2.3 STRUKTUR ORGANISASI PERUSAHAAN

6
BAB III
PELAKSANAAN PERAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

3.1 JENIS KEGIATAN TUGAS YANG DILAKUKAN

1. Menginput faktur pajak


Suatu kegiatan menyalin kode dari nomor seri faktur pajak dan nilai
ppn nya ke dalam Microsoft word. Adapun cara-cara penulis dalam
menginput faktur pajak ke Microsoft word yaitu:
a. Menginput data faktur pajak dengan menggunakan aplikasi
Microsoft word. data yang diinput adalah nama supplier, nomor seri,
faktur pajak, dan nilai PPN yang ada di faktur pajak
b. Setelah diinput semua dan pastikan tidak ada yang terlewat, lalu di
print dari awal hingga akhir. dan hasil print nya disatukan dengan
faktur pajak yang asli.

2. Mengarsipkan dokumen laporan penerimaan barang

Suatu kegiatan menyimpan arsip dokumen laporan penerimaan barang


kedalam bindex berdasarkan sistem nomor agar dapat dipergunakan
pada suatu saat nanti. Adapun cara-cara penulis dalam mengarsipkan
dokumen laporan penerimaan barang yaitu:
a. Penulis menyusun dokumen laporan penerimaan barang sesuai
dengan nomor surat jalan seperti 0001 sampai dengan seterusnya.
b. Lalu penulis melubangi kertas dengan mesin perforator.
c. Kemudian penulis masukan dokumen kedalam bindex berdasarkan
urutannya.

7
3.2 FAKTOR PENDUKUNG DAN PENGHAMBAT

3.2.1 Faktor Pendukung


a. Fasilitas peralatan kerja yang ada sangat mendukung.
b. Pembimbingan kepada peserta Praktik Kerja Lapangan oleh pihak
perusahaan sangat baik.
c. Pekerjaan yang diberikan tidak terlalu berat.
d. Karyawan perusahaan sangat ramah
e. Perawatan peralatan yang teratur.

3.2.2 Faktor Penghambat


a. Keterampilan dan Kreativitas penulis masih kurang dikarenakan
kami baru terjun kelapangan kerja.
b. Kurangnya pengalaman sehingga pekerjaan yang penulis kerjakan
tersendat-sendat.
c. Ada beberapa peralatan kantor yang belum penulis kuasai.
d. Pelayanan terhadap siswa-siswi Praktik Kerja Lapangan (PKL)
dikantin perusahaan kurang ramah sehingga menimbulkan perasaan
tidak nyaman dalam diri para siswa peserta Praktik Kerja Lapangan
(PKL).

8
BAB IV

PENUTUP

4.1 KESIMPULAN

Dari pengalaman Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan di PT


Jembo Cable Company Tbk. Selama 2 (dua) bulan dapat diambil kesimpulan
sebagai berikut:

1. Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, para peserta Praktik
Kerja Lapangan (PKL) banyak mendapat pengetahuan dan keterampilan
menggunakan program aplikasi BAAN yang digunakan dalam mengelola
data keuangan perusahaan sehingga menambah motivasi bagi penulis untuk
memperdalam ilmu tentang program aplikasi tersebut.
2. Terdapat perbedaan antara belajar di sekolah dengan di perusahaan. Teori
lebih sulit jika dibandingkan dengan praktik secara langsung.

Dengan adanya laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini diharapkan dapat
dijadikan acuan bagi lancarnya pelaksaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
ditahun-tahun berikutnya, terutama pada tahap awal kerja berkaitan dengan
paket keahlian yang ada di Dunia Usaha/ Dunia Industri.

9
4.2 SARAN

Penulis dengan kerehndahan hati bermaksud untuk mengajukan saran pada


berbagai pihak yang berhubungan dengan pelaksanaan Praktek Kerja Industri,
yaitu:

1. Saran untuk perusahaan:


Pelayan yang bertugas di kantin perusahaan diharapkan bisa lebih ramah
lagi terhadap konsumen
2. Saran untuk sekolah:
Pihak sekolah agar tetap menjaga hubungan baik dengan pihak industri
sehingga akan memudahkan proses penyaluran siswa/siswi ke industri.

10
DAFTAR PUSTAKA

Riadi, Muchlisin. Praktik Kerja Lapangan (PKL). 26 maret 2021

https://www.kajianpustaka.com/2021/03/praktik-kerja-lapangan.html?m=1

Dhesthian, Rully. Pengertian Faktur Pajak. 22 agustus 2022

https://www.detik.com/jabar/bisnis/d-6247523/faktur-pajak-pengertian-fungsi-
jenis-dan-cara-membuat

11
LAMPIRAN

Lampiran 1. Dokumentasi kegiatan

12

Anda mungkin juga menyukai