Anda di halaman 1dari 15

Aku dan

KEBUTUHANKU
Rd. Arlan Wulansari, S.Pd

IPAS Kelas 4 - SD GIS Prima Insani


Mulai dari
Diri

Perhatikan Gambar Berikut!

Apakah kalian membutuhkan benda-benda pada gambar?


Apa yang kalian butuhkan dalam hidup kalian?
Bagaimana cara kalian memenuhi kebutuhan hidup kalian?
Learning
OBJECTIVES

Peserta didik dapat Peserta didik dapat Peserta didik dapat


mengidentifikasi mendeskripsikan mengkategorikan
jenis kebutuhan perbedaan antara kebutuhan
berdasarkan kebutuhan dengan hidupnya dengan
kepentingan keinginan membuat tabel
skala prioritas
Aktivitas

Perhatikan Video Berikut!

https://www.youtube.com/watch?v=Sa2xq0iy1JA
Konsep

Apa itu
KEBUTUHAN?
Kebutuhan adalah segala sesuatu yang harus dimiliki atau diperlukan
oleh seseorang untuk bertahan hidup dan memiliki kehidupan yang
layak.

Sebuah kebutuhan bisa jadi berawal dari sebuah keinginan. Keinginan


untuk menjadi lebih baik dan hidup lebih layak. Keinginan merupakan
fungsi tambahan yang ingin dimiliki. Jika tidak terpenuhi, maka tidak
akan mengganggu kelangsungan hidup seseorang.
Konsep

Identifikasi kebutuhan pada situasi berikut


Refleksi
Terbimbing

Apa saja
KEBUTUHANKU?
Kebutuhan tergantung pada seseorang yang memiliki kebutuhan
tersebut. Masing-masing orang bisa memiliki kebutuhan yang
berbeda-beda.

Buatlah daftar beberapa hal yang kalian butuhkan saat ini


pada buku catatan masing-masing.
Eksplorasi
Konsep

Macam-Macam
KEBUTUHAN
Manusia memiliki berbagai macam kebutuhan yang harus
dipenuhi. Jenis kebutuhan manusia bermacam-macam. Bila
dilihat dari kepentingan atau intensitasnya, kebutuhan manusia
terbagi menjadi 3, yaitu:
Kebutuhan Primer
Kebutuhan Sekunder
Kebutuhan Tersier

"Apa arti dari macam-macam kebutuhan tersebut? Ayo cari tahu


bersama dengan melakukan wawancara kepada warga sekolah yang
ada disekitarmu!"
Eksplorasi
Konsep

Macam-Macam Kebutuhan
-Tingkat Kepentingannya-
PRIMER SEKUNDER TERSIER

kebutuhan yang mendasar kebutuhan penunjang hidup kebutuhan yang berkaitan


dan muncul secara alami yang dapat dipenuhi setelah dengan usaha meningkatkan
sebagai sarana kelangsungan kebutuhan primer dipenuhi harga diri atau gengsi.
hidup manusia.

Contoh: Makanan, Pakaian, Contoh: Telfon, Kendaraan, Contoh: Mobil Mewah,


Rumah Sepatu Berlibur, Villa
Eksplorasi
Konsep

Macam-Macam Kebutuhan
-Urutan Waktu-
SEKARANG MENDESAK MENDATANG

kebutuhan yang harus kebutuhan yang tiba-tiba kebutuhan yang dapat


segera dipenuhi dan tidak muncul dan bersifat sangat dipenuhi di kemudian hari
dapat ditunda kritis, sehingga dapat dan dapat ditunda sebab
sifatnya yang tidak mendesak.
mengancam nyawa jika
Kebutuhan ini dapat
tidak dipenuhi.
direncanakan terlebih dahulu
Elaborasi
Pemahaman

Diagram/ Skala
PRIORITAS
Skala prioritas adalah suatu daftar yang disusun untuk mengurutkan
kebutuhan berdasarkan tingkat kepentingannya atau berdasarkan
tingkat urgensinya (mendesak atau tidak).

Skala prioritas ini adalah hal yang sangat bermanfaat karena


dengan membuat skala prioritas ini, kita bisa memenuhi
kebutuhan yang benar-benar penting terlebih dahulu sehingga
kita bisa memastikan bahwa setiap kebutuhan yang paling penting
akan terpenuhi dan tidak mengganggu kelangsungan hidup kita
Skala
Elaborasi
Pemahaman

PRIORITAS
Berikut adalah empat kuadran dalam skala prioritas diri:
Penting dan mendesak: jenis kebutuhan dengan tingkat kepentingan yang
tinggi dan juga harus segera dipenuhi karena akan mengganggu kelangsungan
hidup apabila tidak dipenuhi. Misalnya mengerjakan tugas yang harus
dikumpulkan besok.
Penting dan tidak mendesak: jenis kebutuhan yang memiliki tingkat
kepentingan tinggi namun pemenuhannya bisa ditunda karena tidak bersifat
darurat. Contohnya adalah olah raga.
Tidak penting dan Mendesak: jenis kebutuhan dengan tingkat kepentingan
yang rendah namun harus segera dipenuhi karena bersifat mendesak dan
tidak bisa ditunda. Misalnya menjawab panggilan telpon dari teman.
Tidak mendesak dan tidak penting: jenis kebutuhan dengan tingkat
kepentingan yang rendah dan pemenuhannya bisa ditunda. Misalnya
menonton film kartun.
Menentukan
SKALA PRIORITAS
Untuk menentukan skala prioritas, ada beberapa hal yang harus
diperhatikan yaitu :
1. Tingkat urgensi atau keharusan mendesak.
2. Kesempatan yang dimiliki
3. Pertimbangan masa depan.
4. Kemampuan diri.
Membuat Demontrasi

Diagram Prioritas
Buatlah tabel seperti contoh berikut:

Isilah tabel berdasarkan daftar kebutuhan yang sudah ditulis


sebelumnya. sesuaikan kebutuhan dengan tingkat kepentingannya.
Kebutuhan bersifat
RELATIF
Kebutuhan bersifat relatif artinya kebutuhan
ttergantung pada siapa yang memiliki kebutuhan
tersebut.

contoh :
Sebuah kamera akan menjadi kebutuhan primer
bagi seorang fotografer, namun bagi orang lain
akan menjadi kebutuhan sekunder atau tersier.

Anda mungkin juga menyukai