Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah SMPN 1 PLUMBON


Yang saya hormati Bapak/Ibu Wakil Kepala sekolah
Bapak / ibu guru dan staf TU SMPN 1 PLUMBON
Dan tak lupa para siswa/siswi SMPN 1 PLUMBON yang saya cintai dan saya banggakan
 
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Subhanallahu Wata’ala yang telah melimpahkan karunianya kepada
kita semua, sehingga di hari Senin ini kita semua bisa melaksanakan upacara tanpa ada halangan suatu
apapun. Tak lupa Shalawat dan salam semoga tercurah pada Nabi kita,Nabi Muhammad SAW kepada
keluarganya, sahabatnya dan para pengikutnya  sampai akhir jaman.

Pada kesempatan pagi hari ini, ada beberapa hal yang hendak ibu sampaikan. Yang pertama, ibu ingin
menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh petugas upacara yakni adalah kelas 7A yang telah
melaksanakan tugasnya dengan baik. Yang tadinya anak-anak ibu malu untuk tampil di depan umum, tapi
sekarang mencoba untuk bisa tampil di depan. Terima kasih juga ibu ucapkan untuk kakak-kakak paskibra
dan pembinanya, yang telah membantu dalam proses latihan upacara ini, yang kurang lebih dilaksanakan 1
mingguan. Dan alhamdulillah, pelaksanaan upacara ini berjalan dengan sangat baik, dan tentunya masih ada
kekurangannya. Sebelumnya ibu pribadi meminta maaf atas kekurangan tersebut, dan semoga kekurangan
ini bisa menjadi pelajaran untuk petugas pada upacara selanjutnya.

Selanjutnya, ibu di sini akan menyampaikan mengenai kepedulian kepada sesama.

Anak-anak yang ibu banggakan,

Dalam hidup ini, kita tidak hidup sendiri. Kita hidup dengan banyak orang, bermasyarakat. Manusia adalah
makhluk sosial, makhluk yang membutuhkan orang lain. Kita butuh bantuan orang lain, begitu juga orang
lain butuh bantuan kita. Karenanya, kita itu harus saling membantu dan saling peduli.

Saat ini kita bisa melihat bahwa kepedulian sosial di jaman modern ini terasa sangat rendah. Kita cenderung
untuk lebih suka memilih fokus terhadap diri sendiri sehingga melupakan orang lain dan lingkungan kita.

Kepedulian sosial adalah minat atau ketertarikan kita untuk membantu orang lain. Membantu orang lain
bukanlah pekerjaan yang sulit namun juga bukan hal yang mudah, karena kita perlu melatih diri untuk
terbiasa.

Ada 3 hal yang diperlukan untuk dapat belajar dan melatih membentuk sikap kepedulian sosial yaitu :  3M

M yang pertama : Menyadari bahwa kita adalah mahluk sosial, mahluk ciptaan Tuhan dengan naluri
untuk hidup bersama dengan manusia lainnya, saling membutuhkan, ingin diakui, diperhatikan dan dikasihi
oleh sesamanya.

M yang kedua : Memperhatikan kesulitan atau kesusahan orang lain. Sikap memiliki kepekaan akan
kesulitan yang dialami orang lain merupakan sebuah sikap yang penuh dengan kasih, karena sudah keluar
dari egoisme yang mementingkan diri sendiri.

M yang ketiga : Melatih Empati, yaitu kemampuan untuk mengetahui apa yang orang lain rasakan dan
pikirkan yang dilandasi oleh kepedulian. Empati terbentuk karena sikap hati, sebuah kualitas yang
menunjukkan adanya rasa iba dan kasih sayang untuk orang lain.

Apa yang bisa kita lakukan dalam melatih kepedulian sosial, bisa dimulai dengan hal-hal kecil  yang kita
mulai dalam  lingkungan sekolah seperti : memberi bantuan bagi teman yang sakit dan tertinggal pelajaran,
membagi makanan yang kita punya pada teman/orang yang membutuhkan, tidak menginjak lantai yang baru
saja di dibersihkan dan masih basah dengan seenaknya, peduli dan memberi semangat bagi teman yang
sedang mengalami masalah, menjadi teman yang baik pada saat teman tersebut membutuhkan bantuan, dan
masih banyak lagi yang lainnya.

Memiliki 3M seperti di atas memang tidak mudah, namun juga bukan merupakan hal yang sulit, karena
kepedulian sosial bisa dilatih dan dimulai melalui kebiasaan-kebiasaan yang baik. Kebiasaan yang sederhana
untuk melakukan perkerjaan yang baik bukan hanya untuk diri sendiri namun juga untuk orang lain.

Terakhir ibu mengutip sebuah kata-kata bijak yakni:


“Jangan Pernah Berhenti melakukan hal kecil untuk orang lain, Terkadang, hal-hal kecil itu
menempati bagian terbesar dari hati mereka.”

Mungkin itu saja yang bisa ibu sampaikan, semoga bermanfaat. Mohon maaf apabila ada kesalahan dan

kata-kata yang kurang berkenan.

Wassalamu’alaikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai