Anda di halaman 1dari 2

KAS KECIL

Perbedaan antara metode dana tetap dengan metode fluktuasi sebagai berikut: 

1. Dalam metode dana tetap, pengeluaran yang dilakukan oleh kasir kas kecil tidak di buat jurnal
sedangkan dalam metode fluktuasi pengeluaran yang di lakukan oleh kasir kas kecil di buat jurnal. 
2. Dalam metode dana tetap, Besarnya penggantian sebesar pengeluaran yang telah dilakukan sehingga
saldo kas kecil selalu tetap seperti semula. sedangkan dalam metode fluktuasi pengisian kembali tidak
harus sebesar pengeluaran yang di lakukan.
3. Dalam metode dana tetap, saldo kas kecil tetap (seperti semula) sedangkan dalam metode fluktuasi
saldo kas kecil berubah-ubah (tidak tetap).

Kesimpulan

1. Kas kecil (Petty Cash) adalah sejumlah dana yang dibentuk khusus untuk pengeluaran yang bersifat rutin
dan relative kecil jumlahnya. Kas kecil digunakan untuk mendanai pengeluaran-pengeluaran pimpinan
yang jumlahnya relative kecil seperti dana entertain klien atau rekan kerja pimpinan, dana konsumsi
untuk kepentingan rapat. Pengelolaan kas kecil keuangan dilakukan oleh Biro Kesekretariatan atas
pengeluaran-pengeluaran tunai yang bersifat relative kecil. Hal ini dilakukan untuk mendukung tugas
pelaksanaan yang ada. Maksud diadakannya kas kecil adalah agar kesekretariatan tidak perlu meminta
dana kebagian keuangan.
2. Dokumen atau bukti pemakaian Kas kecil ada dua yaitu bukti pengeluaran Intern dan bukti pengeluaran
Ekstern. Peralatan atau dokumen yang dibutuhkan dalam pengelolaan dana kas kecil adalah bukti kas
keluar, cek, permintaan pengeluaran kas kecil, bukti pengeluaran kas kecil, permintaan pengisian
kembali kas kecil.
3. Metode dalam pencatatan kas kecil ada dua yaitu metode tetap (Imprest fund system) dan metode
berubah-ubah (Fluctuating fund system). Metode Tetap adalah metode pembukuan kas kecil dimana
rekening kas kecil jumlahnya selalu tetap. Setiap pengeluaran kas terjadi, pemegang petty cash tidak
serta merta langsung mencatatnya, tetapi hanya sekedar mengumpulkan bukti transaksi
pengeluarannya. Sedangkan Metode berubah-ubah adalah suatu metode pengisian dan pengendalian
kas kecil dimana jumlah kas kecil akan selalu berubah-ubah (sesuai dengan kebutuhan). sistem ini
menghendaki bahwa jumlah nominal kas kecil tidak ditetapkan akan tetapi sesuai dengan kebutuhan.

D.    Contoh Soal Pencatatan Kas Kecil (Petty Cash)


Pada tanggal 1 Desember 2015, PT. Angin Segar membentuk dana kas kecil sebesar Rp 300.000
Berikut transaksi yang berhubungan dengan kas kecil selama bulan Desember 2015 :
04/12-2015 Membayar rekening air & listrik Rp 50.500
06/12-2015 Membayar rekening telpon & Fax Rp 126.250
10/12-2015 Dibeli supplies kantor Rp 17.500
13/12-2015 Biaya rapat dan pertemuan Rp 35.000
18/12-2015 Dibayar biaya makan/minum karyawan Rp 25.000
19/12-2015 Pengisian kembali dana kas kecil, cek sebesar Rp 300.000 dan diserahkan kepada
kasir kas kecil
23/12-2015 Dibayar biaya langganan koran Rp 50.000
27/12-2015 Dibeli Perangko sebesar Rp 7.000
Tanggal Keterangan Sistem Dana Tetap Sistem Dana Berfluktuasi
1/12/2015 Pembentukan (D) Dana Kas Kecil 300.000 (D) Dana kas kecil 300.000
dana kas kecil (K) Kas 300.000 (K) Kas 300.000
4/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban Air & Listrik 50.500
dana kas kecil (K) Kas kecil 50.500
6/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban telepon & Fax 126.250
dana kas kecil (K) Kas kecil 126.250
10/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Perlengkapan kantor 17.500
dana kas kecil (K) Kas kecil 17.500
13/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban rapat 35.000
dana kas kecil (K) Kas kecil 35.000
18/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban makan & minum 25.000
dana kas kecil (K) Kas kecil 25.000
19/12/2015 Pengisian (D) Beban air & Listrik 50.500 (D) Dana kas kecil 300.000
kembali dana (D) Beban telepon & fax 126.250 (K) Kas 300.000
kas kecil (D) Perlengkapan kantor 17.500
(D) Beban rapat 35.000
(D) Beban makan & minum 25.000
(D) Dana kas kecil 45.750
(K) Kas 300.000

23/12/2015 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban langganan koran 50.000
dana kas kecil (K) Kas kecil
50.000
27/12/2017 Pemakaian Tidak ada jurnal (D) Beban perlengkapan 7.000
dana kas kecil (K) Kas kecil
7.000

Anda mungkin juga menyukai